4
NOTA KESEPAHAMAN ANTARA KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK INDONESIA DENGAN CENTER FOR DETENTION STUDIES ( PUSAT KAJIAN PENAHANAN ) Nomor : M.HH-02.HM.03.03 Tahun 2011 Nomor : 028/CDS l5l3lvllll201 1 TENTANG KERJA SAMA PENGAWASAN PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN HAK ASASI MANUSIA (HAM) DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN (LAPAS) DAN RUMAH TAHANAN NEGARA (RUTAN) Pada hari ini Rabu tanggal tujuh belas bulan Agustus dua ribu sebelas bertempat di Lapas Klas llA Narkotika Jakarta, kami yang bertanda tangan di bawah ini : 1. PATRIALIS AKBAR Menteri Hukum dan HAM Republik lndonesia beralamat di Jalan H.R. Rasuna Said Kav.6-7, Kuningan, Jakarta Selatan, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Kementerian Hukum dan HAM Rl, selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA. 2. M. ALI ARANOVAL Direktur Center for Detention Studies beralamat di Jalan Pisangan Lama lll No. 1, Jakarta Timur, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Center for Detention Studies (CDS) atau Pusat Kajian Penahanan, selanjutnya disebut PIHAK KEDUA. PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA, selanjutnya disebut PARA PIHAK berdasarkan kewenangan masing-masing sepakat untuk mengadakan Kerja Sama Pengawasan Perlindungan dan Penegakan HAM di Lapas dan Rutan, berdasarkan peraturan perundang-undangan sebagai berikut : apw ndang 1. Undang-u

Undang-u ndang

  • Upload
    others

  • View
    3

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

NOTA KESEPAHAMANANTARA

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK INDONESIADENGAN

CENTER FOR DETENTION STUDIES( PUSAT KAJIAN PENAHANAN )

Nomor : M.HH-02.HM.03.03 Tahun 2011

Nomor : 028/CDS l5l3lvllll201 1

TENTANGKERJA SAMA PENGAWASAN PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN

HAK ASASI MANUSIA (HAM) DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN (LAPAS) DANRUMAH TAHANAN NEGARA (RUTAN)

Pada hari ini Rabu tanggal tujuh belas bulan Agustus dua ribu sebelas bertempat di

Lapas Klas llA Narkotika Jakarta, kami yang bertanda tangan di bawah ini :

1. PATRIALIS AKBAR Menteri Hukum dan HAM Republiklndonesia beralamat di Jalan H.R. RasunaSaid Kav.6-7, Kuningan, Jakarta Selatan,dalam hal ini bertindak untuk dan atasnama Kementerian Hukum dan HAM Rl,

selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

2. M. ALI ARANOVAL Direktur Center for Detention Studiesberalamat di Jalan Pisangan Lama lll No. 1,

Jakarta Timur, dalam hal ini bertindak untukdan atas nama Center for Detention Studies(CDS) atau Pusat Kajian Penahanan,selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA, selanjutnya disebut PARA PIHAK berdasarkankewenangan masing-masing sepakat untuk mengadakan Kerja Sama PengawasanPerlindungan dan Penegakan HAM di Lapas dan Rutan, berdasarkan peraturanperundang-undangan sebagai berikut :

apwndang1. Undang-u

1. Undang-undang Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan;2. lnstruksi Presiden Nomor 09 Tahun 2011 tanggal 12 Mei 2011 tentang Rencana

Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi tahun 2011;3. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik lndonesia Nomor

M.HH-OT.02.02 Tahun 2009 tentang Cetak Biru Pembaharuan PelaksanaanSistem Pemasyarakatan.

Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, PARA PIHAK sepakat membuat Nota

Kesepahaman tentang Kerja Sama Pengawasan Perlindungan dan Penegakan HAM di

Lapas dan Rutan dengan ketentuan sebagai berikut :

BAB I

TUJUAN

Pasal 1

Nota Kesepahaman ini beftujuan untuk meningkatkan kinerja Kementerian Hukum dan

HAM Rl melalui Kerja Sama Pengawasan Perlindungan dan Penegakan HAM di Lapasdan Rutan.

BAB II

RUANG LINGKUP

Pasal 2

Ruang Lingkup Nota Kesepahaman ini meliputi :

1. Monitoring perlindungan dan penegakan HAM di Lapas dan Rutan.

2. Evaluasi kebijakan dan program terkait Perlindungan dan Penegakan HAM di

Lapas dan Rutan.

BAB III

TANGGUNG JAWAB PARA PIHAK DALAM MONITORING PERLINDUNGAN DAN

PENEGAKAN HAM DI LAPAS DAN RUTANPasal 3

(1) PIHAK PERTAMA bertanggung jawab dalam:a. Memberikan data, informasi dan dokumen yang diperlukan oleh PIHAK KEDUA.

b. Memberikan akses kepada PIHAK KEDUA di dalam melaksanakan monitoringperlindungan dan penegakan HAM di Lapas dan Rutan.

c. Memberikan tanggapan terhadap hasil monitoring perlindungan dan penegakan

HAM di Lapas dan Rutan.

(2) PIHAK KEDUA bertanggung jawab dalam:a. Melakukan monitoring perlindungan dan penegakan HAM di Lapas dan Rutan.

b. Mengolah hasil monitoring perlindungan dan penegakan HAM di Lapas danRutan

c. Menyampaikan hasil monitoring perlindungan dan penegakan HAM di Lapas

dan Rutan kepada PIHAK PERTAMA.

wwlBAB V

(1)

BAB IV

TANGGUNG JAWAB PARA PIHAK DALAM EVALUASI KEBIJAKAN DANPROGRAM TERKAIT PERLINDUNGAN DAN PENEGAKAN HAM

DI LAPAS DAN RUTANPasal 4

PIHAK PERTAMA bertanggung jawab dalam:a. Membahas hasil evaluasi bersama-sama PIHAK KEDUAb. Menindak lanjuti rekomendasi PIHAK KEDUA.

PIHAK KEDUA bertanggung jawab dalam :

a. Menyusun hasil evaluasi perlindungan dan penegakan HAM di Lapas danRutan.

b. Membahas hasil evaluasi bersama-sama PIHAK PERTAMAc. Menyampaikan hasil evaluasi dalam bentuk saran dan I atau rekomendasi

kepada PIHAK PERTAMA

BAB V

PEMBIAYAAN

Pasal 5

Segala biaya yang timbul berkaitan dengan pelaksanaan Nota Kesepahaman ini

dibebankan kepada PARA PIHAK secara proporsional.

BAB VI

JANGKA WAKTU

Pasal 6

(1) Nota Kesepahaman ini berlaku 3 (tiga) tahun sejak ditandatangani.(2) Nota Kesepahaman ini dapat diperpanjang sesuai kebutuhan dan kesepakatan

PARA PIHAK dengan rancangan perpanjangan diajukan selambat-lambatnya 3

(tiga) bulan sebelum masa berlaku berakhir.

BAB VII

KETENTUAN LAIN

Pasal 7

Hal-hal yang belum diatur dalam Nota Kesepahaman ini akan ditentukan kemudian oleh

PARA PIHAK dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari nota kesepahaman ini.

(2)

WWBAB Vlll ........

BAB VIII

PENUTUP

Pasa! 8

Nota Kesepahaman ini ditandatangani oleh kedua belah pihak pada hari dan tanggaltersebut di atas dan dibuat dalam rangkap 2 (dua) asli dibubuhi meterai secukupnya,masing-masing mempunyai kekuatan hukum yang sama setelah ditandatangani PARAPIHAK.

Demikian Nota Kesepahaman ini dibuat dengan itikad baik dan dilaksanakan oleh

PARA PIHAK.

PIHAK KEDUA,DIREKTUR CENTER OFDETENTION STUDIES

PIHAK PERTAMA,I HUKUM DAN HAM RI

@ryo

*\ "?{.ffii-.! 7t

k-----,- --q,)