12
~ 1 ~ PENYAMBUTAN Imam dan para Misdinar menyambut kedua mempelai dipintu Gereja, Imam memberi salam seperti pada pembukaan Misa. Imam : Kedua mempelai dan keluarga yang berbahagia, selamat datang di rumah Tuhan ini. Semoga rahmat dan damai sejahtera serta cinta kasih Allah selalu melimpah atas kita sekalian. Umat : Sekarang dan selama – lamanya PENYERAHAN MEMPELAI Wakil Keluarga : Bapak Pastor yang terhormat, kami atas nama orangtua mempelai menyerahkan Putra Putri kami Yulianus Dedi dan Ruth Sibyyanti Sormin ke hadapan Pastor untuk dinikahkan menurut tata cara Gereja Katolik. Dengan rendah hati, kami mohon kesediaan Pastor berkenan meresmikan dan meneguhkan pernikahan mereka serta memohon berkat Tuhan bagi kedua mempelai ini. Atas kesediaan Pastor kami haturkan terima kasih. Imam : Kedua mempelai yang berbahagia, para orangtua, para saksi dan saudara/i yang turut berbahagia, dengan senang hati saya atas nama Gereja menerima kedua mempelai serta dengan gembira memenuhi permintaan saudara untuuk meresmikan perkawinan mereka menurut tata cara Gereja. (Imam memerciki mempelai dengan air suci) Imam : Saya memerciki saudara dengan air suci seperti embun surgawi. Semoga saudara diberkati oleh Tuhan, diterangi oleh sinar-Nya dan semoga Tuhan berkenan menerima niat baik saudara. Terimalah berkat Allah Yang Mahakusa, Bapa, Putra dan Roh Kudus.

Teks Pengukuhan Gereja Katolik

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Pengukuhan di paroki St. Maria Biak, Papua

Citation preview

Page 1: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 1 ~

PENYAMBUTAN

Imam dan para Misdinar menyambut kedua mempelai dipintu Gereja, Imam memberi salam seperti pada pembukaan Misa.

Imam : Kedua mempelai dan keluarga yang berbahagia, selamat datang di rumah Tuhan ini. Semoga rahmat dan damai sejahtera serta cinta kasih Allah selalu melimpah atas kita sekalian.

Umat : Sekarang dan selama – lamanya

PENYERAHAN MEMPELAI

Wakil Keluarga :

Bapak Pastor yang terhormat, kami atas nama orangtua mempelai menyerahkan Putra Putri kami Yulianus Dedi dan Ruth Sibyyanti Sormin ke hadapan Pastor untuk dinikahkan menurut tata cara Gereja Katolik.

Dengan rendah hati, kami mohon kesediaan Pastor berkenan meresmikan dan meneguhkan pernikahan mereka serta memohon berkat Tuhan bagi kedua mempelai ini. Atas kesediaan Pastor kami haturkan terima kasih.

Imam : Kedua mempelai yang berbahagia, para orangtua, para saksi dan saudara/i yang turut berbahagia, dengan senang hati saya atas nama Gereja menerima kedua mempelai serta dengan gembira memenuhi permintaan saudara untuuk meresmikan perkawinan mereka menurut tata cara Gereja.

(Imam memerciki mempelai dengan air suci)

Imam : Saya memerciki saudara dengan air suci seperti embun surgawi. Semoga saudara diberkati oleh Tuhan, diterangi oleh sinar-Nya dan semoga Tuhan berkenan menerima niat baik saudara. Terimalah berkat Allah Yang Mahakusa, Bapa, Putra dan Roh Kudus.

Page 2: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 2 ~

LAGU PEMBUKAAN

PEMBUKAAN

TANDA SALIB DAN SALAM PEMBUKAAN

Imam : Dalam (†) nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus.

Imam : Semoga rahmat Tuhan kita Yesus Kristus, cinta kasih Allah dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan dari Putra-Nya Yesus Kristus besertamu.

Umat : Dan sertamu juga.

KATA PENGANTAR

Imam : Saudara Yulianus Dedi dan Ruth Sibyyanti Sormin terkasih, hari ini saudara datang kesini memohon agar cinta kasih saudara berdua dikuduskan oleh Tuhan dihadapan umat-Nya. Pengudusan cinta kasih yang indah ini bagi saudara merupakan sakramen yaitu suatu tanda kehadiran Tuhan ditengah keluarga yang ingin saudara bentuk bersama. Ini berarti pula, Tuhan mendampingi keluarga saudara sekarang dan selama-lamanya. Alhha akan menguduskan ikatan suami istri dan mengangkat perjanjian nikah menjadi lambang persatuan Kristus dengan Gereja-Nya. Maka marilah kita mempersiapkan diri untuk peristiwa Agung ini.

PERNYATAAN TOBAT

Imam : Tuhan Yesus Kristus, Engkau mencintai Gereja dengan kasih setia dan menyerahkan diri demi keselamatan kami. Tuhan Kasihanilah kami...

Umat : Tuhan Kasihanilah kami...

Imam : Engkau memberikan anugerah khusus kepada mempelai yang mendasarkan perkawinannya atas iman kepada-Mu. Kristus, kasihanilah kami...

Page 3: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 3 ~

Umat : Kristus kasihanilah kami...

Imam : Tuhan, dalam upacara ini Engkau menguduskan semua orang dengan cahaya kebenaran dalam diri Yesus Kristus Putera-Mu. Tolonglah kami yang rapuh ini, bebaskanlah kami dari belenggu cinta diri. Tuhan kasihanilah kami...

Umat : Tuhan Kasihanilah kami...

Imam : Semoga Allah yang Mahakuasa mengasihani kita, mengampuni dosa – dosa kita dan menghantar kita ke hidup yang kekal.

KEMULIAAN

DOA PEMBUKAAN

Imam : Marilah berdoa, Allah Bapa yang Maha Pengasih dan Maha Setia, Engkau telah menguduskan cinta kasih suami istri dan mengangkat perkawinan menjadi sakramen yang menjadi lambang persatuan Kristus dengan Gereja-Nya. Kami mohon, pandanglah kedua mempelai ini, berkatilah cinta kasih mereka, supaya mereka selalu menyadari kesucian hidup berkeluarga dan berusaha menghayatinya dengan penuh cinta kasih dalam suka maupun dalam duka. Demi kristus, Tuhan dan Pengantara kami, yang hidup dan berkuasa, kini dan sepanjang masa.

LITURGI SABDA

Bacaan I Pembacaan diambil dari Surat Rasul Paulus yang Pertama kepada Jemaat di Korintur. 13 : 1 – 7, 13.

Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing. Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki

Page 4: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 4 ~

seluruh pengetahuan; dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna. Dan sekalipun aku membagi-bagikan segala sesuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikitpun tidak ada faedahnya bagiku Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran. Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.

Demikianlah tinggal tiga hal itu, yaitu iman, pengharapam dam kasih dan yang paling besar diantaranya ialah kasih.

Demikianlah sabda Tuhan.

Lagu Antar Bacaan

Bait Pengantar Injil

Bacaan Injil : Matius 9: 1-7

Imam : Inilah Injil Yesus Kristus menurut Santo Matius.

Umat : Dimuliakanlah Tuhan

Imam : Setelah Yesus selesai dengan pengajaran-Nya itu, berangkatlah Ia dari Galilea dan tiba di daerah Yudea yang diseberang sungai Yordan. Orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia dan ia pun menyembuhkan mereka disana. Maka datanglah orang-orang Farisi kepada-nya untuk mencobai Dia. Mereka

Page 5: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 5 ~

bertanya : “Apakah diperbolehkan orang menceraikan istrinya dengan alasan apa saja? Jawab Yesus : “Tidakkah kamu baca, bahwa Ia yang menciptakan manusia sejak semula menjadikan mereka laki-laki dan perempuan? Dan firman-Nya : sebab itu laki-laki akan meninggal ayah dan ibunya dan berstu dengan istrinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging. Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia”.

Homili :

UPACARA PERKAWINAN

Imam : Saudara-saudari terkasih, Upacara perkawinan akan segera kita mulai. Kedua mempelai dipersilahkan berdiri. Kedua saksi dimohon maju ke depan untuk mendampingi kedua mempelai. Kedua mempelai dipersilahkan untuk menyampaikan permohonannya.

Mempelai : Pastor yang terhormat, sesuai dengan petunjuk Tuhan sendiri kami berdua telah saling memilih sebagai teman hidup. Maka sekarang kami mohon kesediaan Bapa Pastor meresmikan hubungan kami sebagai suami istri menurut tradisi Gereja.

Imam : Para saksi yang terhormat, adakah sesuatu yang menghalangi perkawinan ini menurut tradisi Gereja?

Saksi : Setahu kami tidak ada halangan untuk meresmikan perkawinan ini. Dari sebab itu, kami mendukung permohonan kedua mempelai.

Mempelai menyatakan keikhlasan hati tentang kesediaan dengan rumusan seperti berikut :

Imam : Mempelai berdua yang berbahagia, setelah mengadakan penyelidikan seperlunya dan dikuatkan oleh pernyataan para saksi, saya selaku Pejabat Gereja meluluskan permintaan saudara. Akan tetapi sebelum perkawinan saudara

Page 6: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 6 ~

diresmikan, dipersilahkan saudara menyatakan kesungguhan hati saudara dihadapan umum.

M. Pria : Saya, Yulianus Dedi, menyatakan bahwa saya meresmikan perkawinan ini dengan ikhlas hati. Saya bersedia mencintai dan menghormati istri saya sepanjang hidup. Saya bersedia menjadi bapak yang baik bagi anak-anak yang dipercayakan Tuhan kepada saya.

M. Wanita : Saya, Ruth Sormin, menyatakan bahwa saya meresmikan perkawinan ini dengan ikhlas hati. Saya bersedia mencintai dan menghormati suami saya sepanjang hidup. Saya bersedia menjadi ibu yang baik bagi anak-anak yang dipercayakan Tuhan kepada saya.

Kemudian menyusul upacara PERJANJIAN NIKAH dengan menggunakan rumusan seperti berikut :

Imam : Sekarang tibalah saatnya untuk meresmikan perkawinan saudara. Saya persilahkan saudara masing-masing mengucapkan perjanjian nikah sambil meletakkan tangan kanan diatas Kitab Suci ini.

M. Pria : Dihadapan imam dan para saksi, saya Yulianus Dedi menyatakan dengan tulus ikhlas bahwa Ruth Sibyyanti Sormin yang hadir disini mulai sekarang ini menjadi isteri saya dalam Gereja Katolik.

Saya berjanji setia kepadanya dalam untung dan malang, dan saya mencintai dan menghormatinya seumur hidup.

Demikian janji saya, demi Allah dan Injil Suci ini.

M. Wanita : Dihadapan imam d an para saksi, saya Ruth Sibyyanti Sormin menyatakan dengan tulus ikhlas bahwa Yulianus Dedi yang hadir disini mulai sekarang ini menjadi suami saya dalam Gereja Katolik.

Saya berjanji setia kepadanya dalam untung dan malang, dan saya mencintai dan menghormatinya seumur hidup.

Demikian janji saya, demi Allah dan Injil Suci ini.

Page 7: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 7 ~

Imam meneguhkan peresmian Perkawinan :

Imam : Atas nama Gereja Allah dan dihadapan para saksi dan hadirin sekalian, saya menegaskan bahwa perkawinan yang telah diresmikan ini adalah perkawinan Kristen yang sah.

Imam : Yang dipersatukan Allah

Umat : Jangan diceraikan manusia

Imam : Saudara – saudara terkasih, marilah kita berdoa dengan rendah hati, supaya Tuhan rela mencurahkan berkat dan rahmat-Nya atas kedua mempelai ini yang telah menikah dalam Kristus. Mereka sudah dipersatukan dalam Perjanjian Suci. Semoga mereka bersatu padu dalam cinta kasih.

Semua hadirin berdoa dalam hati sejenak, kemudian Imam meneruskan dengan tangan terentang.

Imam : Allah, Engkau menciptakan segala sesuatu dengan kekuatan kuasa-Mu. Engkau menciptakan manusia menurut citra-Mu. Engkau menciptakan pria dan wanita supaya mereka dipadukan menjadi satu. Engkau mengajarkan bahwa perkawinan yang telah Kau teguhkan tak boleh diceraikan.

Pandanglah dengan rela mempelai wanita ini, agar rahmat cinta dan damai tinggal dalam hatinya. Semoga ia menjadi istri yang setia dan ibu yang baik seperti wanita-wanita Kudus yang dipuji dalam Kitab Suci.

Kami berdoa pula untuk mempelai pria ini, semoga ia selalu menunaikan tanggungjawabnya baik terhadap isteri dan anak-anak maupun terhadap masyarakat.

Dan kini kami mohon kepada-mu, Ya Tuhan, semoga kedua mempelai ini tetap berpegang pada iman dan perintah-perintah-Mu. Semoga mereka bersatu sebagai suami istri, terpandang karena peri hidup yang baik, dan berjasa untuk

Page 8: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 8 ~

sesama dalam lingkungan mereka. Kuatkanlah mereka dengan semangat Injil, sehingga mereka menjadi saksi Kristus bagi semua orang.

Semoga mereka mencapai usia lanjut dan akhirnya memasuki kehidupan bahagia dalam kerajaan surga.

Demi Kristus, pengantara kami. Amin.

Pemberkatan Kitab Suci, Salib dan Rosario. Imam dengan tangan terkatub berdoa :

Imam : Ya Tuhan, berkatilah (†) Kitab Suci ini agar dapat dipakai oleh keluarga baru ini sebagai sumber pengharapan dan penghiburan dikala susah, dan membangkitkan semangat cinta kasih sejati di kala hidup terasa gersang.

Berkatilah pula (†) Salib dan Rosario ini, agar selalu menjadi tanda kehadiran-Mu serta kehadiran Bunda Maria dan Keluarga kudus ditengah keluarga ini serta memberikan dorongan kebahagiaan pasangannya.

Demi nama Bapa, dan Putera dan Roh Kudus.

Lagu Selingan

Kedua mempelai dan kedua saksi menuju ke Altar untuk menandatangani berkas-berkas perkawinan. Sesudah penandatanganan berkas-berkas perkawinan, kedua mempelai dan kedua saksi kembali ke tempat duduk. Mempelai pindah posisi tempat duduk ; mempelai pria disebelah kanan dan mempelai wanita disebelah kiri.

DOA UMAT

Imam : Saudara-saudara terkasih, kedua mempelai ini telah mengikat perjanjian nikah dihadapan Allah dan dihadapan para hadirin. Marilah kita mendoakan mereka, agar mereka tetap bahagia dalam lindungan Tuhan.

Page 9: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 9 ~

Lektor : Ya Bapa, kami berdoa bagi kedua mempelai, semoga sebagai suami isteri, mereka berdua senantiasa bersama-sama memperkembangkan diri dengan cinta kasih Ilahi untuk mencapai relasi yang hangat dan mesra, sehingga mereka selalu teguh mengarahkan hidup kepada-Mu. Dan semoga mereka selalu mendasarkan pendidikan keluarga atas iman Kristiani yang kokoh sehingga anak-anak mereka kelak menjadi pribadi Kristiani yang dewasa. Marilah kita mohon ....

Umat : Kabulkanlah doa kami, Ya Tuhan.

Lektor : Ya Bapa, semoga keluarga baru ini selalu berusaha mewujudkan kehidupan keluarga kudus Nazareth, sederhana dalam tingkah laku, ramah terhadap sesama dan siap membantu mereka yang memerlukan, sehingga rahmat dan kebaikan Kristus selalu bersinar dalam rumah tangga mereka. Marilah kita mohon ....

Umat : Kabulkanlah doa kami, Ya Tuhan.

Lektor : Ya Bapa, berkatilah Bapak Ibu, saudara-saudari kedua mempelai, segenap handai taulan dan semua saja yang telah berjasa kepada kedua saudara kami ini. Limpahkanlah rahmat-Mu kepada semua orang yang dengan suka rela telah memberikan abntuan dan perhatian. Semoga pengorbanan yang telah mereka berikan dengan tulus ikhlas kepada kedua mempelai menjadi berkat dan sukacita yang berlimpah bagi mereka. Marilah kita mohon ....

Umat : Kabulkanlah doa kami, Ya Tuhan.

Lektor : Bapa sumber cinta kasih sejati, kami berdoa untuk semua yang hadir dalam perayaan ini. Semoga dengan bantuan rahmat-Mu kami dapat mendukung bertumbuh kembangnya iman, harapan dan kasih keluarga naru ini.

Marilah kita mohon ....

Umat : Kabulkanlah doa kami, Ya Tuhan.

Page 10: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 10 ~

Imam : Ya Bapa, Engkau telah mendengarkan doa-doa umat-Mu yang hadir disini. Peliharalah saudara-saudari kami ini dalam cintanya, teguhkanlah dan bantulah mereka seumur hidup agar senantiasa mengabdi dan berkenan kepada-Mu.

Demi kristus, Tuhan dan Pengantara Kami.

Bapa Kami ....

RITUS PENUTUP

DOA MEMPELAI KEPADA BUNDA MARIA

Sesudah perayaan perkawinan selesai, kedua mempelai diiringi kedua saksi dan kedua orangtua menghadap altar Maria, lalu berlutut dan berdoa.

Mempelai : Santa Maria, bunda Yesus dan bunda kami yang tercinta, hari ini kami berdua sangat berbahagia karena Puteramu Yesus Kristus yang telah mempertemukan kami, berkenan memberkati dan mempersatukan kami sebagai suami isteri.

Bunda Maria, kami mohon sudilah Bunda merestui dan menyertai perjalanan hidup kami, agar kami dapat membangun keluarga Katolik yang bahagia, sejahtera, saling setia, saling membimbing, saling menguatkan dalam kehidupan yang kami lalui bersama nanti.

Kami mohon Bunda berkenan senantiasa melindungi dan menyertai kami dalam suka dan duka hidup perkawinan. Terima kasih atas segala berkat dan teladan yang Bunda berikan kepada kami.

Didoakan bersama “Salam Maria” (3x)

Page 11: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 11 ~

DOA PENUTUP

Imam : Marilah Berdoa

Tuhan, Allah Bapa kami, kami bersyukur karena boleh menyertai peneguhan cinta kasih Yulianus Dedi dan Ruth Sormin. Sertailah gerak langkah mereka agar semakin mampu berkorban dan setia hidup dijalan yang benar. Kuatkanlah kami agar sanggup menghadirkan kasih-Mu kepada setiap orang yang kami jumpai. Demi Kristus Tuhan dan Pengantara kami, yang hidup dan berkuasa kini dan sepanjang masa.

Imam : Tuhan sertamu.

Umat : Dan sertamu juga

Imam : Semoga Allah Bapa yang kekal memelihara saudara berdua dalam cinta kasih dan kerukunan, supaya damai Kristus senantiasa tinggal dalam hati dan rumah saudara.

Imam : semoga saudara diberkati dengan keturunan, dihibur oleh sahabat-sahabat dan diperkenankan bersaudara dengan semua orang.

Imam : Semoga saudara menaruh perhatian kepada kaum papa dan miskin, supaya saudara kelak disambut dalam rumah Allah yang kekal.

Imam : Semoga saudara sekalian diberkati oleh Allah Yang Mah Kuasa, Bapa dan Putra dan Roh Kudus.

Imam : Saudara sekalian, Perayaan ini suda selesai.

Umat : Syukur kepada Allah

Imam : Marilah pergi ! Kita diutus.

Umat : Amin.

ϯ

Page 12: Teks Pengukuhan Gereja Katolik

~ 12 ~

UCAPAN TERIMA KASIH KAMI SAMPAIKAN KEPADA :

1. Pastor Ari Wardhana, SCJ yang telah mengukuhkan Pernikahan kami

ke dalam Gereja Katolik.

2. Bapak Aris Suyono yang dengan kesabaran dan ketulusannya,

membimbing kami untuk lebih memahami perkawinan menurut Gereja

Katolik.

3. Kedua orangtua dan seluruh keluarga besar kami yang dengan tulus

mendoakan perjalanan hidup keluarga kami.

4. Keluarga A. Panjaitan dan Kel. J. Manurung yang senantiasa memberi

nasehat dan mendukung kami dalam membina rumah tangga.

5. Ketua Kring Benteng Daud, Bapak Boby Sudiarto dan seluruh warga

kring Benteng Daud yang senantiasa membantu, mendukung dan

menguatkan kami dalam kehidupan menggereja.

6. Seluruh umat dan sanak saudara yang tidak dapat kami sebutkan satu

persatu.

Terima Kasih