20
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) TEMATIK KELAS I SEMESTER 1 Disusun guna memenuhi tugas Microteaching Dosen Pengampu : Dr. Sri Sulistyorini, M. Pd Disusun oleh : Susi Nur Khamidah 1402408157 PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR, S1 FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

TEMATIK KELAS I SEMESTER 1

Disusun guna memenuhi tugas Microteaching

Dosen Pengampu : Dr. Sri Sulistyorini, M. Pd

Disusun oleh :

Susi Nur Khamidah

1402408157

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR, S1

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

2011

Page 2: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

TEMATIK

Kelas / Semester : I / I

Tema : Tubuh Kita

Alokasi waktu : 2 x 35 menit (1 x Pertemuan)

STANDAR KOMPETENSI

IPA

Makhluk Hidup dan Proses Kehidupan

1. Mengenal anggota tubuh dan kegunaannya, serta cara perawatannya

Bahasa Indonesia

Berbicara

2. Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi, secara lisan dengan perkenalan dan

tegur sapa, pengenalan benda dan fungsi anggota tubuh, dan deklamasi

Matematika

Bilangan

1. Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 20

KOMPETENSI DASAR

IPA

2.1 Mengenal bagian – bagian tubuh dan kegunaannya serta cara perawatannya

Bahasa Indonesia

2.3 Mendeskripsikan benda – benda di sekitar dan fungsi anggota tubuh dengan kalimat

sederhana

Matematika

1.1 Membilang (menghitung secara urut) banyak benda

INDIKATOR

IPA

- Menyebutkan anggota tubuh manusia (mata, telinga, hidung, lidah, kulit, gigi, kuku,

tangan, kaki, dll)

Page 3: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

- Menunjukkan anggota tubuh manusia (mata, telinga, hidung, lidah, kulit, gigi, kuku,

tangan, kaki, dll)

- Menamai anggota tubuh manusia secara utuh

- Menyebutkan kegunaan dari anggota-anggota tubuh secara umum

Bahasa Indonesia

- Menyebutkan nama – nama anggota tubuh secara lengkap

- Menunjukkan anggota – anggota tubuh sesuai namanya secara lengkap

- Menyebutkan fungsi anggota-anggota tubuh secara umum

Matematika

- Membaca lambang bilangan 1 sampai 10

- Menulis lambang bilangan 1 sampai 10

I. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Melalui pengamatan gambar dan diskusi, siswa dapat menyebutkan nama-nama

anggota tubuh manusia secara lengkap

2. Melalui percobaan dan pengamatan, siswa dapat menunjukkan anggota tubuh

manusia secara lengkap

3. Melalui pengamatan gambar dan percobaan, siswa dapat menamai anggota tubuh

manusia secara utuh

4. Melalui tanya jawab dan diskusi, siswa dapat menyebutkan kegunaan / fungsi dari

setiap anggota tubuh manusia secara umum

5. Dengan pengamatan jari tangan serta bagian-bagian tubuh lainnya, siswa dapat

membaca bilangan 1 sampai 10

6. Dengan percobaan dan diskusi, siswa dapat menulis lambang bilangan 1 sampai 10

II. MATERI AJAR

1. Bagian-bagian tubuh manusia secara utuh

Ada banyak anggota tubuh. Kepala, badan, dan kaki. Antara kepala dan badan ada

leher. Di kepala tumbuh rambut. Ada mata, hidung, mulut, lidah, gigi, dan telinga.

Mata berguna untuk melihat. Telinga berguna untuk mendengar. Hidung berguna

untuk mencium. Lidah berguna untuk mengecap atau merasakan makanan. Kulit

berguna untuk meraba dan melindungi tubuh. Rambut berguna untuk melindungi

kepala dari panas dan dingin. Dan gigi berguna untuk mengunyah makanan. Di

badan ada tangan, dada, dan perut.

Page 4: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

2. Membilang bilangan 1 sampai 10 dengan jari tangan

III. METODE PEMBELAJARAN

1. Diskusi

2. Ceramah

3. Tanya jawab

4. Pemberian contoh / model

5. Percobaan / eksperimen

6. Penugasan

IV. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

1. Prakegiatan ( 5 menit )

a. Pengkondisian kelas

b. Persiapan sumber, bahan dan media pembelajaran

c. Salam

d. Berdo’a

e. Presensi

2. Kegiatan Awal( 5 menit )

a. Apersepsi :

Guru bertanya kepada siswa :

“ Anak-anak, siapakah yang menciptakan tubuh kita ?”

“ Apa sajakah bagian-bagian utama tubuh kita ?”

“ Siapakah yang tahu apa kegunaannya ?”

b. Guru memberikan motivasi kepada siswa

c. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai

3. Kegiatan inti (65 menit)

Eksplorasi

a. Siswa bersama-sama dengan guru menyanyikan lagu “Kepala Pundak Lutut

Kaki”

b. Siswa diminta menyebutkan bagian-bagian tubuh yang ada pada lagu tersebut.

c. Untuk memperjelasnya, siswa diminta memperhatikan gambar bagian-bagian

tubuh manusia yang ditunjukkan guru.

d. Siswa dan guru melakukan tanya jawab tentang gambar tersebut :

Page 5: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

1) Bagian tubuh manakah ini?

2) Bagian tubuh ini terdiri atas bagian apa saja?

3) Apa fungsi/kegunaan dari bagian ini ?

4) Berapa jumlah setiap bagian tubuh pada gambar ini ?

Elaborasi

a. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok, tiap kelompok terdiri atas 3 - 4 siswa.

b. Siswa diberi LKS yang berisi gambar bagian-bagian tubuh manusia kemudian

siswa mengidentifikasi bagian-bagian tubuh tersebut dan fungsi/kegunaannya

secara umum.

c. Wakil dari kelompok mempresentasikan hasil diskusi, kelompok lain

menanggapi.

d. Siswa bersama guru menyanyikan lagu “Dua Mata Saya”

e. Siswa berkelompok masih seperti pada kelompok sebelumnya.

f. Siswa diberi kartu gambar bagian-bagian tubuh manusia yang disusun acak, siswa

menyusun gambar acak dalam kelompok dengan bimbingan guru.

g. Kelompok yang paling cepat menyusun gambar mendapat hadiah.

h. Siswa bersama dengan guru menyanyikan lagu “Balonku Ada Lima”

i. Siswa diberi pertanyaan tentang berapa jumlah jari tangan mereka.

j. Siswa bersama-sama dengan guru membilang bilangan 1 sampai 10 dengan jari

tangan.

k. Siswa secara bergantian maju menuliskan bilangan 1 sampai 10 dengan benar dari

bilangan yang disebutkan guru.

Konfirmasi

a. Siswa bersama guru menyimpulkan hasil dari diskusi kelas.

b. Guru memberi kesempatan siswa untuk bertanya.

4. Kegiatan Akhir (30 menit)

a. Siswa bersama guru membuat rangkuman/ simpulan materi pelajaran secara

keseluruhan.

b. Siswa mengerjakan evaluasi secara individu.

c. Siswa diberi pekerjaan rumah.

d. Guru menyampaikan rencana pembelajaran untuk pertemuan berikutnya.

e. Guru menutup pelajaran.

Page 6: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

V. ALAT DAN SUMBER BELAJAR

1. Alat

- Gambar atau model tubuh manusia

- Kartu gambar anggota tubuh manusia dan namanya

2. Sumber

- Ilmu Pengetahuan Alam 1 untuk SD/MI Kelas I BSE, Penerbit Pusat Perbukuan

Depdiknas 2008, Karangan Sri Purwati

- Bahasa Indonesia untuk Sekolah Dasar Kelas 1 BSE, Penerbit Pusat Perbukuan

Depdiknas 2008, Karangan Umri Nur’aini dan Indriyani

- Indahnya Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SD/MI Kelas I BSE, Penerbit Pusat

Perbukuan Depdiknas 2008, Karangan H. Suyatno dkk

- Belajar Bahasa Indonesia Itu Menyenangkan untuk Kelas I SD/MI BSE, Penerbit

Pusat Perbukuan Depdiknas 2008, Karangan Ismail Kusmayadi dkk

- Bahasa Kita Bahasa Indonesia 1 SD dan MI Kelas 1 BSE, Penerbit Pusat

Perbukuan Depdiknas 2008, Karangan Muhammad Jaruki

- Matematika untuk SD/MI Kelas I BSE, Penerbit Pusat Perbukuan Depdiknas

2008, Karangan Purnomosidi dkk

- Matematika untuk SD/MI Kelas I BSE, Penerbit Pusat Perbukuan Depdiknas

2008, Karangan Djaelani dan Haryono

- Dunia Matematika untuk Kelas I SD/MI BSE, Penerbit Pusat Perbukuan

Depdiknas 2008, Karangan Kismiyantini dan Dyan Indrawati

VI. EVALUASI

a) Prosedur Test : Test proses dan test akhir

b) Jenis test : Test tertulis, lisan, perbuatan

c) Bentuk test : pilihan ganda dan isian singkat

d) Alat test : Soal latihan

Semarang, Juli 2011

Kepala Sekolah Guru Kelas

NIP.................. NIP.........................

Page 7: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

Lampiran 1

Lagu “Kepala Pundak Lutut Kaki”

Kepala, pundak, lutut, kaki

Lutut, kaki

Kepala, pundak, lutut, kaki

Lutut, kaki

Daun telinga, mata, hidung, dan pipi

(kembali ke baris pertama sampai akhir 1 kali)

Lagu “Dua Mata Saya”

Dua mata saya

Hidung saya satu

Dua kaki saya

Pakai sepatu baru

Dua telinga saya

Yang kiri dan kanan

Satu mulut saya

Tidak berhenti makan

Lagu “Balonku Ada Lima”

Balonku ada lima

Rupa – rupa warnanya

Hijau, kuning, kelabu

Merah muda, dan biru

Meletus balon hijau, dorr!!

Hatiku sangat kacau

Balonku tinggal empat

Ku pegang erat - erat

Page 8: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

Gambar Bagian – Bagian Tubuh Manusia dan Fungsi/Kegunaannya :

Gambar membilang dengan jari dan menulis lambang bilangan :

Page 9: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

LEMBAR KERJA SISWA 1

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam

Tema : Tubuh Kita

Hari / Tanggal : ………………………

Waktu : 15 menit

I. Petunjuk Umum

1. kerjakan tugas di bawah ini bersama anggota kelompokmu !

2. bacalah petunjuk tugas dengan cermat !

3. bila ada kesulitan, bertanyalah kepada gurumu !

II. Petunjuk Khusus

Lengkapilah titik-titik di bawah ini dengan kata-kata di samping yang sesuai

1. Tulislah bagian-bagian kepala di bawah ini

2. Tulislah bagian-bagian kaki di bawah ini

Page 10: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

3. Tulislah fungsi/kegunaan dari bagian tubuh di bawah ini

Mata untuk . . . . . Mulut untuk . . . . .

. . . . . untuk berjalan. . . . . . untuk mencium.

Nama Kelompok :

1.

2.

3.

Dst.

Page 11: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

LEMBAR KERJA SISWA 2

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Tema : Tubuh Kita

Hari / Tanggal : ………………………

Waktu : 10 menit

I. Petunjuk Umum

1. kerjakan tugas di bawah ini bersama anggota kelompokmu !

2. bacalah petunjuk tugas dengan cermat !

3. bila ada kesulitan, bertanyalah kepada gurumu !

II. Petunjuk Khusus

coba tariklah garis yang menunjukkan guna tiap anggota tubuh.kemudian ucapkan dengan nyaringcontoh

Tanganku ada dua.

Fungsinya untuk menulis.

__________

__________

__________

Page 12: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

__________

__________

__________

__________

__________

__________

__________

Nama Kelompok :

1.

2.

3.

Dst.

Page 13: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

LEMBAR KERJA SISWA 3

Mata Pelajaran : Matematika

Tema : Tubuh Kita

Hari / Tanggal : ………………………

Waktu : 10 menit

Kerjakanlah soal-soal di bawah ini dengan benar !

1.

bibirku ada 11 dibaca . . . .

2.

Kuncir rambutku ada . . . .

. . . . dibaca empat

3.

7 dibaca . . . .

4. Lambang bilangan sembilan ditulis . . . .

5. Bilangan sesudah dua adalah . . . .

Nama :

No. Absen :

Page 14: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

SOAL EVALUASI

A. Berilah tanda silang (x) pada huruf a b atau c di depan jawaban yang benar!

1. bagian tubuh manusia yang berfungsi untuk berjalan adalah ....

a. telinga

b. kaki

c. kepala

2. gigi terdapat pada bagian ....

a. kepala

b. kaki

c. mulut

3. telinga berfungsi untuk ....

a. menyentuh sesuatu

b. mencium

c. mendengar

4. aku ada dua. Bentukku berjari sepuluh. Aku berfungsi untuk memegang sesuatu. Aku

adalah….

a. hidung

b. tangan

c. pipi

5. lambang bilangan sepuluh adalah . . . . .

a. 10

b. 5

c. 2

B. Isilah titik titik berikut ini dengan jawaban yang tepat!

1. kita mengunyah dan menggigit makanan menggunakan . . . .

2. lidah berfungsi untuk . . . .

3. Bagian tubuh yang berfungsi melindungi kepala dari panas dan dingin adalah . . . .

4. kakiku ada . . . .

5. 8 dibaca . . . .

Page 15: Rpp Microteaching Tematik Kls i Smstr 1

Kunci jawaban soal evaluasi :

A. 1. b B. 1. gigi

2. c 2. mengecap makanan

3. c 3. rambut

4. b 4. dua (2)

5. a 5. delapan

PENILAIAN

1. Aspek kognitif

Jawaban benar skor : 1

Jawaban salah skor : 0

Skor maksimum :10

Nilai = Skor yang diperoleh x 100

Skor maksimum

2. Aspek afektif selama proses pembelajaran

Tabel Pengamatan

No. NamaAspek yang dinilai

NilaiKeaktifan Keberanian Ketepatan4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1

Keterangan skor 4 : baik sekali

3 : baik

2 : cukup

1 : kurang

Skor Maksimum = 12

Skor Minimum = 3

Nilai = Skor yang diperoleh x 100

Skor maksimum