Makalah Agama Dan Budaya

Embed Size (px)

DESCRIPTION

agama dan budaya

Citation preview

AGAMA DAN BUDAYA

AGAMA

Pengertian agamaKata agama berasal dari bahasa sansekerta dari kata a berarti tidak dan gama berarti kacau. Kedua kata itu jika dihubungkan berarti sesuatu yang tidak kacau. Ketidak kacauan itu disebabkan oleh penerapan peraturan agama tentang moralitas, nilai-nilai kehidupan yang perlu dipegang, dimaknai dan diberlakukan. Pengertian itu jugalah yang terdapat dalam kata religion (bahasa inggris) yang berasal dari kata religio (bahasa latin), yang berakar pada kata religare yang berarti mengikat. Dalam pengertian religio termuat peraturan tentang kebaktian bagaimana manusia mengutuhkan hubungannya dengan realitas tertinggi (vertikal) dalam penyembahan dan hubungannya secara horizontal.Jadi agama itu merupakan pedoman hidup manusia yang berfungsi memelihara integritas dari seorang atau sekelompok orang agar hubungannya dengan Tuhan, sesamanya, dan alam sekitarnya tidak kacau.

Ciri-ciri agama menurut ilmu pengetahuan Agama Samawi Agama samawi/wahyu disebut juga (agama langit) yang artinya agama yang diterima oleh manusia dari allah sang pencipta melalui malaikat Jibril dan disampaikan serta disebarkan oleh rasul-nya kepada umat manusia. Allah SWT berfirman: Dan mereka yang beriman kepada Kitab (Al Quran) yang telah diturunkan kepadamu dan Kitab-kitab yang telah diturunkan sebelummu, serta mereka yakin akan adanya (kehidupan) akhirat. (Q.S Al-Baqarah: 4)

Karakterisik agama samawi adalah :1. Agama ini memiliki kitab suci yang otentik (ajarannya bertahan/asli dari Tuhan)2. Mempunyai nabi/rasul yang bertugas menyampaikan dan menjelaskan lebih lanjut dari wahyu yang diterima3. Agama samawi /wahyu dapat dipastikan kelahirannya4. Ajarannya serba tetap5. Kebenerannya adalah universal yaitu berlaku bagi setiap manusia,masa, dan keadaan.6. Konsepketuhanannya monotheisme mutlak (tauhid).

Jenis-jenis Kitab Samawi :1. Kitab Al Quran yaitu kitab yang diturunkan Allah kepada Nabi Muhammad SAW.2. Kitab taurat, yaitu kitab yang diturunkan Allah kepada Nabi Musa.3. Kitab Injil, yaitu kitab yang diturunkan kepada Nabi Isa.4. Kitab zabur, yaitu kitab yang diturunkan Allah kepada Nabi Daud as.5. Shuhuf Ibrahim dan Musa, yaitu lembaran yang tertulis di dalamnya wahyu dari Allah yang diturunkan kepada Nabi Ibrahim dan Nabi Musa. Allah berfirman di dalam surat Al Ala: Sesungguhnya ini benar-benar terdapat dalam kitab-kitab yang dahulu, (yaitu) Kitab-kitab Ibrahim dan Musa.(Q.S Al Ala: 18-19)

Agama ArdhiAgama ardhi disebut juga sebagai agama bumi yang artinya agama ini berkembang berdasarkan budaya, daerah, pemikiran seseorang yang kemudian diterima secara global. Serta tidak memiliki kitab suci dan bukan berlandaskan wahyu.Karekterisik agama ardhi adalah :1. Agama diciptakan oleh tokoh agama2. Tidak memiliki kitab suci3. Tidak memiliki nabi sebagai penjelas agama ardhi4. Berasal dari daerah dan kepercayaan masyarakat5. Ajarannya dapat berubah-ubah sesuai dengan perubahan akal pikiran penganutnya6. Konsep ketuhanannya yaitu Panthaisme, dinamisme dan animisme

Jenis-jenis kitab Ardhi :1. Tripitaka. Tripitaka adalah kitab Kitab-kitab yang disusun oleh seseorang dalam ajaran tertentu sangatlah banyak. Diantaranya umat Buddha. Setiap umat Buddha berpegang teguh kepada Tripitaka sebagai rujukan utama karena dalamnya tercatat ucapan dan ajaran sang hyang Buddha Gautama.2. Weda. Weda merupakan kitab dari agama Hindu, weda adalah kitab suci umat Hindu yang disusun oleh seorang Maharesu dari kaum brahma krishna Dwaipayana Wyana bersama-sama muridnya.3. Zen avesta. Zen avesta adalah kitab suci dari kaum Majusi atau yang dikenal dengan nama Zoroaster.4. Sishu Wujing, sishu wujing adalah kitab suci penganut konghuchu, Kitab ini disusun oleh Kong Hu Cu yang dilahirkan pada tahun 551 SM. Agama Kong Hu Cu ini dianut oleh sebagian masyarakat Tionghoa (China)

Sikap orang Mukmin terhadap Kitab Samawi dan Ardhi.Seorang mukmin harus meyakini bahwa kitab suci yang wajib diyakini dan dipercayai kebenarannya adalah Al Quran.Adapun kitab suci yang lainnya, baik kitab samawi dan kitab ardhi, kita harus tetap menghormatinya sebagai kitab suci, Akan tetapi tidak sampai meyakini kebenarannya, apalagi beriman kepadanya.Karena hanya kitab suci Al Quran-lah yang tidak diragukan kebernarannya, dan kitab suci Al Quran-lah yang memberikan petunjuk ke jalan yang benar bagi orang-orang yang bertakwa.Allah berfirman: Kitab (Al Quran) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa. (Q.S Al Baqarah: 2)

Agama Terbesar di Indonesia

1. Agama Islam:- Kitab suci: Al Quran.- Pembawa agama: Muhammad SAw.- Permulaan adanya: Sekitar 1.400 tahun lalu.- Tempat ibadah: Masjid.- Hari besar keagamaan: Muharram, Asyura, Maulid Nabi, Isra Miraj, Nuzulul Quran, Idhul Fitri, Idhul Adha, serta Tahun Baru Hijriah.

Agama Islam(Arab: al-islm, "berserah diri kepada Tuhan") adalah agama yang mengimani satu tuhan, yaitu Allah. Dengan lebih dari satu seperempat miliar orang pengikut di seluruh dunia, menjadikan Islam sebagai agama terbesar kedua di dunia setelah agama Kristen.Islam memiliki arti "penyerahan", atau penyerahan diri sepenuhnya kepada Tuhan (Arab: , Allh). Pengikut ajaran Islam dikenal dengan sebutan Muslim yang berarti "seorang yang tunduk kepada Tuhan", atau lebih lengkapnya adalah Muslimin bagi laki-laki dan Muslimat bagi perempuan. Islam mengajarkan bahwa Allah menurunkan firman-Nya kepada manusia melalui para nabi dan rasul utusan-Nya, dan meyakini dengan sungguh-sungguh bahwa Muhammad adalah nabi dan rasul terakhir yang diutus ke dunia oleh Allah. Permulaan adanya sekitar 1400 tahun lalu.

2. Agama Kristen Protestan:- Kitab: Injil / Al Kitab.- Pembawa: Isya / Yesus Kristus- Nama tempat beribadah: Gereja.- Hari besar agama: Natal, Paskah, Kenaikan Isa Almasih, dan Pentakosta.Pembaruan / protes oleh Martin Luther dan Calvin.

Agama kristen Kristen adalah sebuah kepercayaan monoteistik yang berdasar pada ajaran, hidup, sengsara, wafat, dan kebangkitan Yesus Kristus menurut Perjanjian Baru. Agama ini meyakini Yesus Kristus adalah Tuhan dan Mesias yang diramalkan dalam Perjanjian Lama, juru selamat bagi seluruh umat manusia, yang menebus manusia dari dosa. Pengikutnya beribadah di gereja dan Kitab Suci mereka adalah Alkitab. Murid-murid Yesus Kristus pertama kali dipanggil Kristen di Antiokhia.

3. Agama Katolik:- Kitab suci: Bibel (Al Kitab)- Pembawa: Yesus Kristus/Isa Almasih.- Nama tempat ibadat: Gereja.- Hari besar agama: Natal, Jumat agung, Paskah, Kenaikan Isa Almasih, dan Pentakosta. Menyebar mulai 2 abad lalu.

Agama katolik Kata Katolik berasal dari kata sifat bahasa Yunani, (katholikos), artinya "universal". Dalam konteks eklesiologi Kristen, kata Katolik memiliki sejarah yang kaya sekaligus beberapa makna. Bagi sebagian pihak, istilah "Gereja Katolik" bermakna Gereja yang berada dalam persekutuan penuh dengan Uskup Roma, terdiri atas Ritus Latin dan 22 Gereja Katolik Timur.

4. Agama yahudi

Ajarannya disebut "Yudaisme" karena bersifat ke-bangsa-an dan khusus bagi bangsa Yahudi atau Bani Israil, yaitu ajaran yang berasal dari agama yang diturunkan Allah untuk bani Israil dengan perantaraan utusan-Nya yaitu Musa a.s. Kitab sucinya dinamakan Thaurat (wasiat lama) yang aslinya tidak ditemukan lagi sekarang.Inti kepercayaan penganut agama Yahudi adalah wujudnyaTuhan yang Maha Esa, pencipta dunia yang menyelamatkanbangsa Israeldari penindasan diMesir, menurunkan undang-undang Tuhan(Torah)kepada mereka dan memilih mereka sebagai cahaya kepada manusia sedunia.Kitab agama Yahudi menuliskan Tuhan telah membuat perjanjian denganAbrahambahwa beliau dan cucu-cicitnya akan diberi rahmat apabila mereka selalu beriman kepada Tuhan. Perjanjian ini kemudian diulangi olehIshakdanYakub. Dan karena Ishak dan Yakub menurunkanbangsa Yahudi, maka mereka meyakini bahwa merekalah bangsa yang terpilih. Penganut Yahudi dipilih untuk melaksanakan tugas-tugas dan tanggung jawab khusus, seperti mewujudkanmasyarakatyang adil dan makmur dan beriman kepada Tuhan. Sebagai balasannya, mereka akan menerima cinta serta perlindungan Tuhan. Tuhan kemudian menganugerahkan merekaSepuluh Perintah Allahmelalui pemimpin mereka,Musa.

5. Agama Budha:- Nama kitab suci: Tri Pitaka.- Pembawa ialah: Sidharta Gautama.- Permulaan: sekitar 2.500 tahun yang silam.- Nama tempat beribadah: Wihara.- Hari besar keagamaan: Waisak dan Katina.

Agama budha adalah sebuah agama dan filsafat yang berasal dari anak benua India dan meliputi beragam tradisi kepercayaan, dan praktik yang sebagian besar berdasarkan pada ajaran yang dikaitkan dengan Siddhartha Gautama, yang secara umum dikenal sebagai Sang Buddha (berarti yang telah sadar dalam bahasa Sanskerta dan Pali). Sang Buddha hidup dan mengajar di bagian timur anak benua India dalam beberapa waktu antara abad ke-6 sampai ke-4 SEU (Sebelum Era Umum). Beliau dikenal oleh para umat Buddha sebagai seorang guru yang telah sadar atau tercerahkan yang membagikan wawasan-Nya untuk membantu makhluk hidup mengakhiri ketidaktahuan/kebodohan (avidy), kehausan/napsu rendah (tah), dan penderitaan (dukkha), dengan menyadari sebab musabab saling bergantungan dan sunyatam dan mencapai Nirvana (Pali: Nibbana).

6. Agama Hindu:- Kitab: Weda.- Permulaan: Masa prasejarah atau sekitar 4.000 SM.- Tempat peribadatan: Pura.- Hari besar agama: Nyepi, Saraswati, Pagerwesi, Galungan dan Kuningan.

Agama hindu Hindu adalah agama yang berasal dari anak benua India. Agama ini merupakan lanjutan dari agama Weda (Brahmanisme) yang merupakan kepercayaan bangsa Indo-Iran (Arya). Agama ini diperkirakan muncul antara tahun 3102 SM sampai 1300 SM dan merupakan agama tertua di dunia yang masih bertahan hingga kini.

7. Agama Konghucu:- Kitab suci: Su Si, Ngo King.- Pembawa: Kongchu.- Nama tempat peribadatan: Kelenteng.- Hari besar keagamaan: Imlek, Cap go meh.Berkembang semenjak abad ke 23 SM.

Agama konghuchuAgama Konghucu dikenal pula sebagai Ji Kauw (dialek Hokian) atau Ru Jiao (Hua Yu), yang berarti agama yang mengajarkan kelembutan atau agama bagi kaum terpelajar. Agama ini sudah dikenal sejak 5.000 tahun lalu, lebih awal 2.500 tahun dibanding usia Kongzi sendiri. Kitab suci agama konghuchu adalah Su Si , Ngo King.Dalam kosa kata Agama Konghucu disebut sebagai Zhong Shu, Satya kepada (Firman) Tuhan, dan Tepasalira (tenggang rasa) kepada sesama manusia. Prinsip Tepasalira ini kemudian ditegaskan dalam beberapa sabdanya yang terkenal, Apa yang diri sendiri tiada inginkan, jangan diberikan kepada orang lain dan Bila diri sendiri ingin tegak (maju), berusahalah agar orang lain tegak (maju). Kedua sabda ini dikenal sebagai Golden Rule (Hukum Emas) yang bersifat Yin dan Yang.Ru Jiao atau agama Konghucu adalah agama monoteis, percaya hanya pada satu Tuhan, yang biasa disebut sebagai Tian, Tuhan Yang Maha Esa atau Shangdi (Tuhan Yang Maha Kuasa). Tuhan dalam konsep Konghucu tidak dapat diperkirakan dan ditetapkan, namun tiada satu wujud pun yang tanpa Dia. Dilihat tiada nampak, didengar tidak terdengar, namun dapat dirasakan oleh orang beriman.

BUDAYA

Menurut ahli budaya, kata budaya merupakan gabungan dari dua kata, yaitu budi dan daya.Budimengandung makna akal, pikiran, paham, pendapat, ikhtiar, perasaan.Dayamengandung makna tenaga, kekuatan, kesanggupan. Jadi kebudayaan berarti kumpulan segala usaha dan upaya manusia yang dikerjakan dengan mempergunakan hasil pendapat untuk memperbaiki kesempurnaan hidup .Di dalam Kamus Bahasa Indonesia, disebutkan bahwa: budaya adalah pikiran, akal budi, adat istiadat. Sedang kebudayaan adalah hasil kegiatan dan penciptaan batin ( akal budi ) manusia, seperti kepercayaan, kesenian dan adat istiadat

Kebudayaan dalam islam Dalam Islam kebudayaan lebih dari sekedar manifestasi dari hasil kerja manusia, akan tetapi Islam mempunyai kebudayaan sendiri yaitu kebudayaan Islam yang mempunyai arti penjelmaan dari jiwa seorang muslim yang didasari dan mencerminkan ajaran Islam dan arti yang seluas-luasnya. Islam mempunyai sumber sendiri dalam membentuk sebuah kebudayaan yang islami yaitu Al-Quran dan As-Sunnah, keduanya menjadi pegangan bagi seorang muslim.Karena Islam mempunyai sumber sendiri dalam membentuk sebuah kebudayaan, secara otomatis Islam juga mempunyai tujuan tersendiri dengan kebudayaan tersebut. Secara umun dapat dilihat dari semua bentuk kebudayaan hanya ingin menunjukan identitas suatu kaum,suku atau bangsa. Tapi lebih dari pada menunjukan pencerminan kehidupan muslim dalam kebudayaan tersebut, dalam kebudayaan islam mempunyai tujuan untuk mendapatkan mardhatillah pula. Dengan kata lain kebudayaan islam bertujuan untuk mendapatkan ridha Allah.Oleh karena kebudayaan islam adalah sebagian dari kebudayaan secara keseluruhan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa tujuan kebudayaan Islam adalah identik dengan tujuan hidup manusia dan identik pula dengan tujuan muslim, yaitu : mengharap ridha Allah swt.

Konsep kebudayaan islam Nabi Muhammad S.A.W merupakan teladan yang baik sekali dalam melaksanakan kebudayaan seperti dilukiskan Qur'an itu, bahwa bagaimana rasa persaudaraannya terhadap seluruh umat manusia dengan cara yang sangat tinggi dan sungguh-sungguh itu dilaksanakan. Saudara-saudaranya di Mekah semua sama dengan dia sendiri dalam menanggung duka dan sengsara. Bahkan dia sendiri yang lebih banyak menanggungnya. Sesudah hijrah ke Medinah, dipersaudarakannya orang-orang Muhajirin dengan Anshar demikian rupa, sehingga mereka berada dalam status saudara sedarah. Persaudaraan sesama orang-orang beriman secara umum itu adalah persaudaraan kasih-sayang untuk membangun suatu sendi kebudayaan yang masih muda waktu itu. Yang memperkuat persaudaraan ini ialah keimanan yang sungguh-sungguh kepada Allah dengan demikian kuatnya sehingga dibawanya Muhammad kedalam komunikasi dengan Tuhan, Zat Yang Maha Agung.

Contoh kebudayaan dalam islam Dalam bidang ibadah : Artinya : Dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan rukulah beserta orang-orang yang ruku. Dalam bidang perniagaan : Artinya : Hendaklah kamu berniaga karena sembilan persen daripada rezeki itu adalah di dalam perniagaan Dalam bidang pertanian : Artinya : Tidaklah percuma seorang Islam atau menenam tanaman, lalu dimakan daripadanya oleh burung dan manusia atau binatang, bahkan mendapat pahala sedekah

Wujud kebudayaan dalam islam Wujud Ideal (gagasan) adalah kebudayaan yang berbentuk kumpulan ide- ide, gagasan, nilai-nilai, norma-norma, peraturan yang sifatnya abstrak. Wujud Aktivitas adalah wujud kebudayaan sebagai suatu tindakan berpola dari manusia dalam masyarakat. Wujud Artefak (benda) adalah wujud kebudayaan fisik yang berupa hasil dari aktivitas, perbuatan, dan karya semua manusia dalam masyarakat berupa benda-benda atau hal-hal yang dapat diraba, dilihat, dan didokumentasikan.

Prinsip budaya dalam islam Kebudayaan yang tidak bertentangan dengan Islam. Dalam kaidah fiqh disebutkan : al adatu muhakkamatun artinya bahwa adat istiadat dan kebiasaan suatu masyarakat, yang merupakan bagian dari budaya manusia, mempunyai pengaruh di dalam penentuan hukum. Contoh : jumlah mahar dalam pernikahan Kebudayaan yang sebagian unsurnya bertentangan dengan Islam , kemudian di rekonstruksi sehingga menjadi Islami. Contohnya itu tradisi jahiliyah seperti lafadh talbiyah yang sarat dengan kesyirikan, thowaf di Kabah dengan telanjang. Kebudayaan yang bertentangan dengan Islam. Seperti, budaya ngaben yang dilakukan oleh masyarakat Bali. Yaitu upacara pembakaran mayat yang diselenggarakan dalam suasana yang meriah dan gegap gempita, dan secara besar-besaran.

Budaya akademik

Budaya Akademik dapat dipahami sebagai suatu totalitas dari kehidupan dan kegiatan akademik yang dihayati, dimaknai dan diamalkan oleh warga masyarakat akademik, di lembaga pendidikan tinggi dan lembaga penelitian.Budaya akademik sebenarnya adalah budaya universal. Artinya, dimiliki oleh setiap orang yang melibatkan dirinya dalam aktivitas akademik. Contoh budaya akademik adalah kegiatan belajar mengajar antara guru dan murid atau mahasiswa dan dosen serta kiai dan santrinya. Terdapat pula budaya baru seperti menyelenggarakan penelitian, tradisi berpikir kritis-analitis, rasional dan inovatif.

Ciri-ciri perkembangan budaya akademik

1. penghargaan terhadap pendapat orang lain secara obyektif 2. Pemikiran rasional dan kritis-analitis dengan tanggungjawab moral.3. Kebiasaan membaca. 4. Penambahan ilmu dan wawasan 5. Kebiasaan meneliti dan mengabdi kepada masyarakat 6. Penulisan artikel, makalah, buku 7. Diskusi ilmiah 8. Proses belajar-mengajar, dan 9. Manajemen perguruan tinggi yang baik.

Budaya yang tidak terkontaminasi Budaya yang tidak terkontaminasi merupakan budaya isalam yang masih murni dan tidak terkontaminasi dengan unsur-unsur lainnya.Contohnya adalah budaya salam.salam adalah cara bagi seseorang untuk secara sengaja mengkomunikasikan kesadaran akan kehadiran orang lain, untuk menunjukkan perhatian antar individu atau kelompok orang yang berhubungan satu sama lain. Salam dapat diekspresikan melalui ucapan dan gerakan, atau gabungan dari keduanya. Hukum memulai salam itu sunnah artinya sebuah perintah atau anjuran yang mengandung keutamaan namun tidak mencapai tingkat wajib.Hukum menjawab salam adalah fardhu kifayah akan tetapi dalam kondisi tertentu hukumnya bisa menjadi fardhu ain (haram jika mendiamkannya)

Tokoh Budayawan Islam

Dalam budaya islam terkenal tokoh yang berbudaya yaitu walisongo. Era Walisongo adalah era berakhirnya dominasi Hindu-Budha dalam budaya Nusantara untuk digantikan dengan kebudayaan Islam. Mereka adalah simbol penyebaran Islam di Indonesia, khususnya di Jawa

Salah satu contoh walisongo adalah Sunan Ampel .Ia putera tertua Maulana Malik Ibrahim. Menurut Babad Tanah Jawi dan Silsilah Sunan Kudus, di masa kecilnya ia dikenal dengan nama Raden Rahmat. Ia lahir di Campa pada 1401 Masehi. Nama Ampel sendiri,diidentikkan dengan nama tempat dimana ia lama bermukim. Di daerah Ampel atau Ampel Denta, wilayah yang kini menjadi bagian dari Surabaya (kota Wonokromo sekarang). Beberapa versi menyatakan bahwa Sunan Ampel masuk ke pulau Jawa pada tahun 1443 M bersama Sayid Ali Murtadho, sang adik. Tahun 1440, sebelum ke Jawa, mereka singgah dulu di Palembang. Setelah tiga tahun di Palembang, kemudian ia melabuh ke daerah Gresik. Dilanjutkan pergi ke Majapahit menemui bibinya, seorang putri dari Campa, bernama Dwarawati, yang dipersunting salah seorang raja Majapahit beragama Hindu bergelar Prabu Sri Kertawijaya. Sunan Ampel menikah dengan putri seorang adipati di Tuban. Dari perkawinannya itu ia dikaruniai beberapa putera dan puteri. Diantaranya yang menjadi penerusnya adalah Sunan Bonang dan Sunan Drajat.

Ketika Kesultanan Demak (25 kilometer arah selatan kota Kudus) hendak didirikan, Sunan Ampel turut membidani lahirnya kerajaan Islam pertama di Jawa itu. Ia pula yang menunjuk muridnya Raden Patah, putra dari Prabu Brawijaya V raja Majapahit, untuk menjadi Sultan Demak tahun 1475 M. Di Ampel Denta yang berawa-rawa, daerah yang dihadiahkan Raja Majapahit, ia membangun mengembangkan pondok pesantren. Mula-mula ia merangkul masyarakat sekitarnya. Pada pertengahan Abad 15, pesantren tersebut menjadi sentra pendidikan yang sangat berpengaruh di wilayah Nusantara bahkan mancanegara. Di antara para santrinya adalah Sunan Giri dan Raden Patah. Para santri tersebut kemudian disebarnya untuk berdakwah ke berbagai pelosok Jawa dan Madura.Sunan Ampel menganut fikih mahzab Hanafi.

Namun, pada para santrinya, ia hanya memberikan pengajaran sederhana yang menekankan pada penanaman akidah dan ibadah. Dia-lah yang mengenalkan istilah "Mo Limo" (moh main, moh ngombe, moh maling, moh madat, moh madon). Yakni seruan untuk "tidak berjudi, tidak minum minuman keras, tidak mencuri, tidak menggunakan narkotik, dan tidak berzina."

Sunan Ampel diperkirakan wafat pada tahun 1481 M di Demak dan dimakamkan di sebelah barat Masjid Ampel, Surabaya.

Hasil karya nya adalah : merancang kerajaan Islam di Pulau Jawa mengangkat Raden Fatah sebagai sultan pertama Demak beliau juga berperan besar dalam membangun Masjid Agung Demak

Pengaruh Masuknya Ajaran Hindu-Budha di Indonesia

1. Agama Pada saat budaya Hindu-Buddha masuk ke Indonesia, masyarakat masih menganut kepercayaan asli, yaitu animisme dan dinamisme. Akibat adanya proses akulturasi, agama Hindu dan Buddha lalu diterima penduduk asli. Dibandingkan agama Hindu, agama Buddha lebih mudah diterima oleh masyarakat kebanyakan sehingga dapat berkembang pesat dan menyebar ke berbagai wilayah. Sebabnya adalah agama Buddha tidak mengenal kasta, tidak membeda-bedakan manusia, dan menganggap semua manusia itu sama derajatnya di hadapan Tuhan (tidak diskriminatif). Menurut agama Buddha, setiap manusia dapat mencapai nirwana asalkan baik budi pekertinya dan berjasa terhadap masyarakat.

2. Sastra Akulturasi di bidang sastra dapat dilihat pada adanya modifikasi cerita-cerita asli India dengan unsur tokoh-tokoh Indonesia serta peristiwa-peristiwa yang seolah-olah terjadi di Indonesia, seperti cerita Mahabharata dan Ramayana.

3. Bahasa Bahasa Sanskerta adalah salah satu bahasa Indo-Eropa paling tua yang masih dikenal dan sejarahnya termasuk yang terpanjang. Bahasa yang bisa menandingi 'usia' bahasa ini dari rumpun bahasa Indo-Eropa hanya bahasa Het. Kata Sanskerta, dalam bahasa Sanskerta Sasktabhsa artinya adalah bahasa yang sempurna.

4. Pemerintah Sebelum pengaruh Hindu-Buddha masuk ke Indonesia, struktur sosial asli masyarakat Indonesia berbentuk suku-suku dengan pimpinannya ditunjuk atas prinsip primus inter pares. Setelah pengaruh Hindu-Buddha masuk, sistem pemerintahan ini berubah menjadi kerajaan. Kepemimpinan lalu diturunkan kepada keturunan raja. Raja dan keluarganya kemudian membentuk kalangan yang disebut bangsawan.Dalam perkembangannya, ada dua corak kerajaan berdasarkan budaya Hindu-Buddha. Kerajaan-kerajaan bercorak Hindu, antara lain, Kerajaan Kutai, Tarumanegara, Mataram Hindu (Mataram Kuno), Kahuripan (Airlangga), dan Majapahit. Adapun kerajaan-kerajaan bercorak Buddha, antara lain, Kerajaan Holing (Kalingga), Melayu, Sriwijaya, dan Mataram Buddha.

5. Arsitektur Arsitektur yang bersifat hindu contohnya Candi Prambanan dan Candi Gunung Wukir Arsitektur yang bersifat budha contohnya Candi Borobudur , Candi Plaosan , Candi Mendut, Candi Kalasan , dan candi ngawen.PENDIDIKAN AGAMA ISLAMPERSENTASI AGAMA DAN BUDAYA

DISUSUN OLEH:

Fatimah Shohina Putri(0613 4041 1645)

DOSEN PEMBIMBING:

Dewi Indahsari, S.Ag

POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYATAHUN AKADEMIK 2013