10
Kerajinan Bahan Keras “Pengrajin Lemari Kayu” Nama Kelompok : I Kadek Sudiana ( 29 ) I Made Aditya Nanda Putra (03) I Gede Arya Aditama (09) I Putu Juliarta (21) I Komang Agus Perdana P.(04) Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Negara Kelas : XI MM2

Kerajinan Bahan Keras - Pengrajin Lemari @Munduk Anyar

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Ini adalah tugas KeWirausaHaan tentang meteri "Kerajinan Dari Bahan Keras"

Citation preview

Kerajinan Bahan KerasPengrajin Lemari Kayu

Nama Kelompok : I Kadek Sudiana( 29 ) I Made Aditya Nanda Putra(03)Kelas :XI MM2

I Gede Arya Aditama(09) I Putu Juliarta(21) I Komang Agus Perdana P.(04)

Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 NegaraTahun Ajaran 2014/2015

Kata PengantarOm Swastyastu, Puji syukur kita panjatkan kehadirat Ida Sang Hyang Widhi Wasa karena atas berkat dan rahmat-Nya lah kami dapat menyelesaikan makalah ini yang berjudul Kerajinan Dari Bahan Keras (Pengrajin Lemari Kayu) sesuai waktu yang telah ditetapkan sebelumnya.

Tujuan pembuatan makalah ini hanyalah sekedar untuk memberitahukan kepada para pembaca khususnya kepada Bapak Pengajar Mata Pelajaran Kewirausahaan dan pembaca sekalian. Sesuai dengan judulnya, makalah ini berisi tentang pengertian ...Dalam penulisan makalah ini, kami menyadari masih banyak kekurangan baik dalam penulisan maupun tata bahasa yang membuat para pembaca kurang mengerti. Harap dimaklumi sebelumnya. Dengan ini kami mengharapkan kritik dan saran para pembaca yang nantinya akan kami jadikan sebagai bahan pelajaran untuk nantinya.

Akhir kata, semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan semoga Ida Sang Hyang Widhi Wasa selalu memberikan rahmat-Nya kepada kita semua.

Om Santih, Santih, Santih Om.

Daftar Isi

Kata Pengantar .............................................................................................................Daftar Isi ......................................................................................................................Bab I Pembukaan .........................................................................................................1.1 Tujuan ...............................................................................................1.2 Sasaran ..............................................................................................Bab II Intisari .................................................................................................................2.1 Mengenai Narasumber ........................................................................2.2 Bahan Bahan ...................................................................................2.3 Peralatan ...........................................................................................2.4 Langkah Langkah .............................................................................2.5 Penjualan / Harga Jual .........................................................................2.6 Laba / Keuntungan ..............................................................................Bab III Penutup ..............................................................................................................3.1 Analisis Biaya .......................................................................................3.2 Kesimpulan ..........................................................................................

Bab I Pembukaan

1.1Tujuan.

Tujuan penulisan makalah ini adalah : Menyampaikan salah satu contoh usaha yang ada di lingkungan sekitar Mengetahui lebih dekat tentang apa yang menjadi usaha Dapat mengambil hikmah yang berguna bagi kita

2.2Sasaran.

Adapun sasarannya yaitu : Mengetahui lebih dalam tentang Kerajinan Bahan Keras Pengrajin Lemari Kayu Mengetahui proses awal pembuatan sampai jadinya lemari.

Bab II Intisari

2.1 Mengenai Narasumber :

Sebut saja Mang Geloh, beliau adalah salah seorang pengrajin kayu, yang berasal dari Dusun Munduk Anyar, Desa Tegalcangkring. Bernama lengkap I Komang Mulastra, ia adalah anak ke-3 dari 5 bersaudara. Kesehariannya ia mengolah berbagai jenis kayu baik itu kayu Jati, Mahoni, Bayur dan lainnya. Barang yang ia produksi dari kayu ini sangalah banyak seperti Lemari, Kursi, Meja, Kosen Jendela, Pintu dan kita juga bisa memesan apa yang kita inginkan. Ia menggeluti usaha ini sejak 7 tahun yang lalu yaitu sejak tahun 2008 sampai sekarang, usahanya ini termasuk dalam usaha individu (Perorangan dan tidak dibantu oleh tukang ). Lemari adalah barang yang sering ia produksi, karena hanya lemari yang sering dipesan oleh para pelanggannya. Dalam pembuatan sebuah lemari, ia menghabiskan waktu sekitar 7 hari/1 mingguNah pada kesempatan ini, kita akan membahas tentang Pembuatan Lemari Kayu. Berikut akan dibahas lebih lanjut ...

2.2 Bahan Bahan :

Bahan bahan yang diperlukan meliputi : Kayu (Jati/Bayur) Triplek Cat (Pernis) Paku Engsel Kaca Pegangan Pintu

2.3 Peralatan :

Peralatan yang digunakan meliputi : Meja Kerja Mesin serutan kayu Bor Gerinda/Amplas Pahat Gerjaji Siku-siku Terpas Merteran Palu

2.4 Langkah Langkah Pembuatan : Berikut langkah langkah pembuatan Lemari Kayu :1. Sediakan kayu yang akan dibuat lemari2. Rancang sesuai kebutuhan (Dibuat dengan sketsa gambar)3. Ukur kayu yang akan digunakan menggunakan meteran dan potong sesuai ukuran4. Kemudian, haluskan kayu dengan mesin serutan bila belum begitu halus, gosok dengan kertas amplas5. Setelah itu, rakit kayu yang telah terpilih tadi, dan rekatkan dengan lem dan paku (pada proses ini, memerlukan waktu yang cukup lama, bisa saja berhari-hari)6. Setelah jadi bentuk lemari, kini tiba saatnya tahap akhir yaitu tahap finishing. Dalam tahap ini lemari yang setengah jadi, kita pernis dengan cat pernis sampi mengkilat, guna cat pernis ini adalah untuk mempercantik dan melindungi lemari dari rayap yang dapat merusak lemari. 7. Jika lemari sudah dipernis, maka selanjutnya diamkan lemari hingga mengering dan bersihkan dari kotoran kotoran yang ada dan ...8. Sebuah lemari pun jadi.

Berikut gambar gambar yang telah kami ambil :

Gambar Alat-Alat Yang Digunakan Kayu yang sudah di haluskanKayu yang belum di haluskanContoh lemari yang sudah jadi (Lemari Pakaian)

Contoh lemari yang sudah jadi(Lemari Perabotan)

2.5 Penjualan / Harga Jual : Untuk sebuah lemari dari kayu jati yang ukurannya cukup besar, dipatok dengan harga Rp.2.000.000,- (2x biaya produksi. Biaya produksinya = Rp.1.000.000,- [yang meliputi bahan-bahan semuanya]). Untuk sebuah lemari dari kayu bayur yang ukurannya juga cukup besar, dipatok dengan harga Rp.1.600.000,- (2x biaya produksi. BIaya produksinya Rp.800.000,- )

2.6 Laba / Keuntungan :Laba/keuntungan diperoleh dari hasil :Harga Jual Penghabisan = Laba/Keuntungan

Yang laba Rp.1.000.000 baru laba kotor.Laba bersihnya Rp.300.000,-Untuk Lemari dari kayu bayur :Rp.1.600.000,- Rp.800.000,- = Rp.800.000,-

Untuk Lemari dari kayu jati :Rp.2.000.000,- Rp.1.000.000,- = Rp.1.000.000,-

Bab III Penutup

3.1 Analisis BiayaBiaya yang habis untuk pembelian semua alat-alat/bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan sebuah lemari, menghabiskan : Rp.1.000.000,- untuk lemari dari kayu jati, dan Rp.800.000,- untuk lemari dari kayu bayur.

3.2 KesimpulanDari apa yang telah kami sampaikan, dapat kami tarik kesimpulan yaitu dalam pembuatan lemari kayu, membutuhkan keahlian mengolah kayu dan tidak sedikit biaya yang diperlukan dalam pembuatannya, tentu juga hasil yang di dapat. Segala hal yang bermanfaat bagi kita (yang telah dibahas tadi) diharapkan menjadi teladan bagi kita untuk berwirausaha untuk kedepannya nanti.