51
Kepemimpinan Wanita Dalam Islam Oleh : Dahlia, M.Ag BADAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK

Kepemimpinan wanita dalam islam.pptx

Embed Size (px)

Citation preview

Kepemimpinan wanita dalam islam

Kepemimpinan Wanita Dalam IslamOleh : Dahlia, M.Ag

BADAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK

BiodataNama: Dahlia M.AgTempat/Tanggal Lahir : Jakarta 18 Februari1957Alamat : Jl. Tenggiri No.22 Bandar Baru Banda Aceh Pekerjaan : Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Aceh BP3A

PENDAHULUANAllah memandang sama terhadap laki-laki dan perempuan, yang membedakan keduanya adalah ketaqwaanKepemimpinan adalah sunatullah, memahami kepemimpinan ini memudahkan bagi perempuan menjalankan peran fungsi baik di dalam ranah keluarga maupun ranah publikAllah menentukan karakteristik kepribadian perempuan muslimah dan menyempurnakan kepribadian perempuan dari segala aspekHakikat pembangunan nasional adalah pembangunan manusia seutuhnya melibatkan seluruh masyarakat pria dan wanita dalam kegiatan pembangunan

Mengapa Perempuan?Siapa Perempuan ? Mengapa Perempuan perlu berperan dalam pembangunan ?

Apa peran Perempuan dalam pembangunan ?

Mengapa Perempuan dilibatkan dalam kepemimpinan?

APA ITU GENDERGender berbeda dengan jenis kelamin

Gender adalah perbedaan antara laki-laki dan perempuan dalam peran, fungsi, hak, tanggung jawab dan perilaku yang dibentuk oleh tata nilai sosial, budaya dan adat istiadat

KESETARAAN DAN KEADILAN GENDERKesetaraan gender adalah kesamaan peluang dan kesempatan dalam bidang sosial, politik dan ekonomi antara laki-laki dan perempuan. Dengan memperoleh kesamaan peluang dan kesempatan setiap orang dapat berperan dan berpartisipasi aktif dalam pembangunan.Keadilan gender adalah suatuperlakuan yang sesuai dengan hak dan kewajiban sebagai manusia yang bermartabat dalam keluarga dan masyarakat.

PENDUKUNG KESETARAAN DAN KEADILAN GENDERPerempuan dan laki-laki adalah makhluk yang memiliki potensial yang sama. Kerjasama mereka dapat mempercepat kemajuan pembangunan di segala bidang.

PENGARUSUTAMAAN GENDER(PUG)Pengarusutamaan Gender (PUG)adalah suatu startegi mencapai kesetaraan dan keadilan gender. Strategi untuk ini dilakukan melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan, dan permasalahan perempuan dan laki-laki.Kebijakan dan program tersebut mencakup seluruh aspek kehidupan dan pembangunan serta meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi

Kepekaan terhadap kesetaraan dan keadilan gender akan bermanfaat bagi:DIRI SENDIRIKELUARGAMASYARAKATNEGARA

Sabda Nabi As sesungguhnya kaum wanita adalah teman bergaul dari kaum pria HR. Abu Daud dan Tarmizi.Pembangunan harus ditopang melibatkan seluruh anggota masyarakat pria dan wanita dan meliputi seluruh kehidupan. Hakikat pembangunan nasional adalah pembangunan manusia seutuhnya dan pembangunan masyarakat Indonesia untuk mewujudkan suatu masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan pancasila dan UUD 1945.

Peranan wanita dalam pembangunan berkembang selaras dan serasi dengan perkembangan tanggung jawab dan peranannya dalam mewujudkan dan mengembangkan keluarga sehat, sejahtera dan bahagia, termaksud pengembangan generasi muda terutama anak dan remaja dalam rangka pembangunan manusia seutuh nya.Wanita dan Laki-laki sama-sama terlibat melakukan kebijakan. Al Quran menyatakan bahwa muslim dan muslimah adalah parthner dalam menegakkan kebajikan dan mencegah kemungkaran

11

Allah SWT memandang sama laki-laki dan perempuan (Al-Hujarat ayat 13)

Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa - bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.

Ada 3 hal yang menentukan karakteristik kepribadian wanita muslimah :

Wanita dan Pria berasal dari satu keturunan yang sama.(annisa 1)

Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya[263] Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.

2. Wanita bertanggung jawab atas tindakan yang dilakukannya.(Al-Baqarah 36)

3. Laki-laki dan Perempuan mendapat balasan yang sama atasan perbuatannya.

Islam Menyempurnakan Kepribadian Perempuan Dari Segala AspekMemuliakan Perempuan :1.Memperlakukannya secara adil dan melindunginya dalam kedudukan sebagai manusia.2.Memperlakukanya secara adil dan melindunginya dalam kedudukan sebagai perempuan.3. Memperlakukannya secara adil dan melindunginya dalam kedudukannya sebagai anak perempuan.

4. Memperlakukannya secara adil dan melindunginya dalam stutusnya sebagai istri.5. Memperlakukannya seca adil dan melindunginya dalam statusnya sebagi ibu.6. Memperlakukannya secara adil dan melindunginya dalam statusnya sebagai anggota masyarakat.

Laki-laki dan Perempuan adalah sama :Keduanya sama dalam asal-usulnya.Keduanya sama dalam sifat-sifat kemanusiaannya secara umum.Keduanya sama dalam mendapatkan taqlif dan taggung jawab syariat.Keduanya sama dalam mendapatkan mendapatkan balasan dan hukuman atas perbuatannya.(al-Araf 23)

LAKI LAKI DAN PEREMPUAN BERTANGGUNG JAWAB TERHADAP KEHIDUPANKehidupan dalam masyarakat adanya unsur kesetaraan sebagai mitra laki-laki dalam mengisi peran masing-masing di dunia ini (At-Taubah 71)

PEMBAHAGIAN TUGAS DAN KELUARGAKedudukan dan kesetaraan laki-perempuan dan tanggung jawab. Keluarga Laki-laki merupakan pemimpin dan tentu sekaligus penanggung jawab atas perempuan (an-nisa ayat : 34)

Perempuan diberikan tanggung jawab sesuai dengan kemampuannya surat (Al-Baqarah Ayat 228) a

Dan para wanita mempunyai hak yang seimbang dengan kewajibannya menurut cara yang ma'ruf. Akan tetapi para suami, mempunyai satu tingkatan kelebihan daripada isterinya. Dan Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana

Ajaran Islam mampu memberikan dorongan atau motivasi kepada kaum wanita untuk lebih meningkatkan peranannya dalam 2 kategori.Peranannya wanita dalam keluarga.Peranan wanita dalam masyarakat.

Peranan wanita dalam keluarga.Sebagai anggota keluarga.Sebagai ibu rumah tangga.Sebagai Istri.Sebagai Pendidik Anak.Sebagai pemelihara kesehatan keluarga.

Peranan wanita dalam masyarakat.Wanita sebagai pembina moral masyarakat.Wanita sebagai pembina kesejahteraan masyarakat.Wanita sebagai pembina generasi muda.Wanita sebagai pembina ketahanan nasional.Semua motivasi diatas disertai dengan usaha keras dapat membangun kesadaran kaum perempuan secara kolektif untuk berperan dalam keluarga maupun dalam masyarakat,karena motivasi ini memberi spirit untuk meningkatkan aktualisasi diri wanita sebagai kemitraan komplementer pria dan perempuan merupakam solusi holistik bagi persoalan sosial kemasyarakatan.

Pemasalahan ini harus di awali dengan pemahaman konsep syariat,sehingga mindset kesetaraan perempuan dan lelaki adalah mitra komplementer (saling melengkapi) dapat terwujud.Perlunya mengembangkan cara-cara motivasi antara lain : Penanamanan nilai-nilai dilaksanakan secara bersama-sama Penanaman nilai-nilai etis.Penanaman nilai mandiri.Penanaman nilai kreativitas dan produktifitas.

Kepemimpinan PerempuanDefenisi Kepemimpinan.Kepemimpinan adalah kegiatan/sifat seseorang yang mengacu pada perilaku mempengaruhi orang lain atau kelompok.agar mau bekerjasama untuk mencapai tujuan dengan jalan menimbulkan kepercayaan,ketaatan dan bekerjasam dengan ikhlas pada orang yang dipimpinnya sehingga timbul kewibawaan pada orang yang memimpin.

Kedudukan/Kepemimpinan Perempuan Dalam Islam.Dalam masyarakat islam perempuan menempati kududukan penting yang tidak pernah terjadi sebelumnya. Tidak ada undang-undang atau aturan manusia sebelum islam yang memberikan hak kepada perempuan seperti yang diberikan islam.

FUNGSI SEORANG PEMIMPINDalam suatu kelompok fungsi seorang pemimpin antara lain [1]:Sebagai pencari data/fakta (Investigator)Sebagai pembangkit daya dorong (Motifator)Sebagai penyampai pesan (Komunikator)Sebagi perencana (Planer)Sebagai pengatur (Koordinator)Sebagai pengambilan keputusan ( Desicion Maker )Sebagai penilai (Evaluator)Sebagi pembaharu ( Innovator )

[1] Sumber : Modul Kepemimpinan Recruitment of Training Provided for Retooling Program Batch IITPSDP Project

KEMAMPUAN DIMILIKI OLEH SEORANG PEMIMPINKecerdasaanKematangan dan keleluasan pandangan sosialMempunyai motivasi dan keinginan untuk majuMempunyai kemampuan mengadakan hubungan antar manusiaBerpandangan visioner

Tugas Pokok Seorang Pemimpin Pemimpin bekerja dengan orang lainPemimpin bertanggung-jawab atas pekerjaan orang lain.Pemimpin menyeimbangkan tujuan dan prioritas.Pemimpin harus berfikir secara analitis dan konseptual.Pemimpin sebagai mediator.Pemimpin sebagai politisi dan diplomatPemimpin membuat keputusan-keputusan Sulit.

Kepemimpinan yang EfektifBerikan seekor ikan,maka anda telah memberinya makan untuk sehari-hari.ajari dia memancing ikan,maka anda memberinya makan seumur hidup.(staphen R.Covey dalam bukunya the principle centered leadership)

Kepemimpinan yang efektif yang memiliki prinsip merupakan bahagian kesadaran suara hati kondisi dapat memunculkan bentuk ide,nilai,norma meningkatkan,memuliakan,menanggapi,memberdayakan dan memberi inspirasi kepada manusia.

Ciri-ciri Pemimpin yang BerprinsipSelalu belajar (terus menerus)Berorientasi pada pelayanan.Memancarkan energi positif.Mempercaya orang lain.Hidup seimbangMelihat hidup sebagai petualanganSenergistikSelalu berlatih untuk memperbaharui diri agar mampu mencapai prestasi yang tinggi.

VisionerKepemimpinan Visioner merupakan kemampuan untuk menciptakan dan mengartikulasikan suatu visi yang realistis,dapat dipercaya,atraktif, tentang masa depan suatu organisasi.

Prilaku Kepemimpinan VisionerMencari peluang-peluang yang menantang .Berani mencoba dan bersedia menanggung resiko.Memimpin masa depan.Membina kesamaan visi.Mempekuat mitra kerja.Menunjukkan ketauladanan.Merencanakan keberhasilan bertahap.Menghargai setiap individu.Mensyukuri setiap keberhasilan.

Pemimpin adalah PengaruhSetiap kata yang terucap,setiap langkah yang dibuat akan menimbulkan suatu pengaruh kepada orang lain.Segala perbuatan dan tingkah laku dan bagaimana typical dan gaya pemimpin sangat tergantung dengan prinsip yang dianut.Pemimpin yang memiliki prinsip yang teguh akan menjadi seorang pemimpin besar melalui pengaruh yang kuat.

Michael Hart,pada tahun 1978 membuat sebuah analisa dan tulisan nama dari orang yang paling berpengaruh didunia. Dari analisanya menjatuhkan pilihan urutan pertama pada Nabi Muhammad saw.Dia berkeyakinan : nabi muhammad lah satu-satunya dalam sejarah yang berhasil meraih sukses luar biasa baik di tilik dari ukuran agama maupun ruang lingkup duniawi.

Tangga KepemimpinanTangga 1 : pemimpin yang dicintai.Tangga 2 : pemimpin yang dipercayai.Tangga 3 : pembimbing.Tangga 4 : pemimpin yang berkepribadian.Tangga 5 : pemimpin yang abadi.

Pemimpin yang di cintai.(kasihani mereka yang ada di bumi niscaya yang dilangit akan mengasihani kamu, riwayat Tarmizi )contoh : sikap rahman dan rahim menjadi landasan dasar bagi awal perjuangan. Sikap ini terbukti efektif untuk membangun suatu pengaruh dan sebagai tangga pertama kepemimpinannya.

Pemimpin yang dipercaya.Surat Al-Fathir, Ayat : 39

Memiliki integritas tinggi dengan penuh keberanian dan berusaha tanpa kenal putus asa untuk dapat mencapai sebuah cita-cita.Integritas adalah sebuah kejujuran. Integritas tidak pernah berbohong dan integritas adalah kesesuaian antara kata-kata dan perbuatan.Integritas akan membuat anda dipercaya dan kepercayaan ini akan menciptakan pengikut.

Pembimbing.Pemimipin yang berasil berkemampuan memberikan motivasi dan kekuatan kepada orang lain.Tangga ke 3 ini tercipta loyalitas,kader-kader penerus dan sekaligus meraih kesetiaan dari para pengikutnya.

Hadist Rasulullah ada tiga yang harus diperhatikan :Anak yang saleh,artinya SDM yang berkualitas.Amal jariyah,artinya saran dan prasarana.Ilmu yang berguna.Rasulullah selalu memberikan nasehat,petunjuk serta contoh untuk membimbing umatnya guna mencapai kebahagian.Rasulullah telah mampu mengubah moralitas dunia yang telah kehilangan jati diri dengan akhlakul karimah sebagai pancaran sifat ilahiyah.

Pemimpin yang berkepribadian.Surat Al-Baqarah,ayat : 119

Sesungguhnya Kami telah mengutusmu (Muhammad) dengan kebenaran; sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan

Kepemimpinan rasululla telah membuktikan antara kata-kata dengan pelaksanaan ( Perang Badar).Rasulullah tidak hanya pemimpin yang dicintai,dipercaya dan pembimbing tetapi juga seorang pemimpin yang sangat berani.Di akhir Perang Badar beliau berpesan kita baru saja menghadapi peperangan yag berat,dan peperangan yang sangat berat sesungguhnya adalah perang melawan hawa nafsu dan perang inilah yang kita hadapi sekarang yaitu perang melawan diri sendiri.

Pemimpin yang abadi Pemimpin berakhlak mulia Surat Al-Kalam,ayat : 4

Sifat ajaran Rasululah saw adalah intelektual dan spiritual.Prinsipnya adalah mengarahkan kepada kebenaran,kebaikan,kemajuan dan keberhasilan.Metode ilmiah ini adalah yang terbaik pernah ada di muka bumi. Khususnya di bidang kepemimpinan dan akhlak.Metode ini mampu memberikan berfikir dan tidak menantang kehendak hati nurani yang bebas,tidak ada unsur pemaksaan yang menekan perasaan.

Prinsip KepemimpinanPemimpin sejati adalah seorang yang selalu mencintai dan memberi perhatian kepada orang lain sehingga ia dicintai. Memiliki integritas yang kuat sehingga ia dipercaya oleh pengikutnya. Selalu membimbing dan mengajari pengikutnya. Memiliki kepribadian yang kuat dan konsisten. Dan yang terpenting adalah memimpin benlandaskan atas yang fitrah.

Dengan demikian setiap pemimpin perlu disadari bahwa setiap kata yang terucap,setiap langkah yang dibuat akan menimbulkan suatu pengaruh kepada orang lain yang berada disekitar kita. Kepemimpinan Rasulullah :Pemimpin yang dicintai.Pemimpin yang dipercaya.Pembimbing.Pemimpin yang berkepribadian.Pemimpin yang abadi.

Begitu pula kepemimpinan perempuan dengan memiliki potensi-potensi yang tertera diatas,mereka dapat mengaktualisasikan dirinya dalam berbagai dimesi kepemimpinannya. Baik kepemimpinan dalam pendidikan,kepemimpinan dalam rumah tangga maupun kepemimpinan dalam masyarakat. Islam sangat menghargai terhadap keberhasilan dan prestasi yang diperoleh oleh kaum perempuan sebagaimana sabda Nabi : Surga dibawah telapak kaki ibu. Begitu pula sabda Nabi: Wanita tiang negara jika wanita baik maka negara akan baik jika wanita rusak maka negara akan rusak(berantakan).

T E R I M A K A S I H