45

Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek
Page 2: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

1

Page 3: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

2

Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati

Bagaimana cara mudah menjadi akrab dan dipercaya, berbicara dengan nyaman dan sangat meyakinkan. Bagaimana mendapatkan dukungan dari anak buah, atasan dan mitra-mitra kita. Bagaimana memotivasi pembeli agar dengan senang hati membeli dagangan kita. Bagaimana

memotivasi anak buah hingga mereka gila kerja. Bagaimana dengan mudah mengajak istri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, bahkan tanpa disuruh. Bagaimana

berbicara dengan kalimat yang menembus hati agar lebih dicintai orang – orang terdekat kita.

Jumala Multazam

Visi Sukses Indonesia Twitter: @jumalamultazam

FB: www.facebook.com/jumalamultazam.page

MOTIVATIONAL SPEAKING

Page 4: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

3

Page 5: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

4

KATA PENGANTAR

Buku ini kami susun dalam dua bagian. Bagian 1 adalah materi

yang mendiskusikan tentang persepsi, meaning, dan emosi yang

merupakan Rahasia Motivasi, dituangkan dalam bab 1 sampai dengan

bab 3. Bahwa sesungguhnya ada cara yang sangat elegan dengan efek-

tifitas yang luar biasa. Bab 2 memahami rahasia motivasi membuat

kita menjadi jauh lebih mudah mengelola diri sendiri dan mengelola

orang lain. Pada Bab 3 dijelaskan bahwa Sikap buruk itu menghalangi

bahkan menjadi sabotase bagi jalan seseorang menjuju sukses dan ke-

bahagiaannya.

Pada bagian 2 adalah mendiskusikan komunikasi efektif -

persuasif, yang dituangakan dalam bab 4 sampai dengan bab 9. Dimu-

lai dari sikap yang efektif yaitu berbicara dengan sepenuh hati,

kemudian bagaimana cara membuka hati kawan bicara, lalu bagaima-

na cara mengajak atau menggerakkan, kemudian penggunaan struktur

kalimat efektif persuasif, lalu membangun komitmen. Itu merupakan

cara yang sangat efektif untuk menggerakkan hati orang lain.

Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk

memotivasi dalam praktek.

Penulis

Page 6: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

5

Page 7: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

6

Daftar Isi

KATA PENGANTAR …4

BAB 1….11

PENDAHULUAN ….11

Tujuan yang mulia. …11

Semua Orang Bisa Menjadi Motivator …11

Motivator Adalah Leader …13

BAB 2. …15

RAHASIA MOTIVASI …15

EMOSI ADALAH PENGGERAK …16

MERUBAH FOKUS MENGGERAKKAN HATI …18

1. Menggerakkan Emosi Dengan Gerakan Fisik …18

2. Merubah Emosi Dengan Merubah Fokus. …19

3. Merubah Fokus Dengan Pertanyaan …22

4. Merubah Kata Merubah Makna. …22

5. Memotivasi Dengan Rasa Takut. …24

6. Memotivasi Dengan Value. …25

RASA TAKUT, …26

Penyabot Atau Pendorong? …26

VALUE, …27

Energi Yang Tak Pernah Habis …27

MAKNA, ….29

Membedakan Orang Hebat Dari Orang Biasa …29

BAB 3. …35

BELENGGU DAN PERCAYA DIRI …35

Belief …36

Terbentuknya Belief …37

Belenggu Rantai Gajah …44

Menghancurkan Belenggu …47

Page 8: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

7

Framing Menjadikan Hidup Lebih Bermakna …51

1. Berpikir Positif. …51

2. Tidak mungkin itu tidak ada …54

3. Berorientasi Solusi. …57

4. Gunakan Cambuk atau Tali Penarik. …59

5. Bersenang-senang dahulu bersenang-senang kemudian. ….61

Reframing Menemukan Hikmah Yang Hilang …62

1. Rubah Ukuran …64

2. Pandang dari arah yang lain …67

3. Definisi Ulang (Redefinisi) …67

4. Hikmah dibalik kejadian …69

BAB 4. …71

BERBICARALAH DENGAN …71

SEPENUH HATI ….71

Kata-kata Anda Bisa Memindahkan Bukit …71

Rahasia Menjadi Percaya Diri …74

Persepsi Positif …78

Presentasi Yang Powerful …79

BAB 5. …81

MEMBUKA HATI …81

Bukalah Hatinya dan Masuklah …81

Rahasia Membuka Hati …82

1. Persepsi Yang Positif …83

2. Penampilan …86

3. Pacing - Berbicaralah dengan Pikirannya …87

4. Leading - Mengarahkan Pembicaraan Yang Mulus. …96

5. Tanda-tanda Hati Telah Membuka …99

6. Monitoring Terus Menerus …101

Page 9: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

8

7. Menjaga Kehangatan …102

BAB 6. …105

MEMBANGUN MOTIVASI …105

BAB 7. …109

VALUE PENGGERAK HATI MANUSIA …109

1. Bahan Bakar Yang Tidak Pernah Habis …109

2. Mengungkap Value Seseorang …110

1. Kepastian …112

2. Variasi …114

3. Kehormatan Atau Keunggulan …114

4. Hubungan …115

5. Bermanfaat …116

6. Tumbuh …117

3. Memenangkan Negosiasi Dengan Value …118

4. Kriteria …121

5. Arah Motivasi …123

BAB 8. …127

UNDENIED LANGUAGE PATTERN …127

1. Yes Set …127

2. Jalan Pintas (Bypass Word) …130

3. Kepedulian (Awareness Pattern) …132

4. Sebab-akibat …133

5. Pola 4P: …134

BAB 9. …141

KOMITMEN …141

Tahapan Pembuatan Komitmen …141

Mangatasi Keberatan …143

BAB 10. …147

TIPS-TIPS MOTIVASI DALAM PRAKTEK …147

Membuat Audiens Terpana …147

Tips Membangun Motivasi Secara Instan …153

Page 10: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

9

Mengatasi Rasa Takut Secara Instan …155

Tips Jitu Memotivasi Karyawan …157

Memikat Hati Klien …162

Meminta Dengan Cinta …164

Menyuruh Buah Hati Dengan Cinta …167

Dorong Malaikat Kecilmu Menjadi Juara …170

Latihan Dalam Pikiran …182

Referensi …187

Page 11: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

10

Why Are You Here

Sebelum anda memulai, tuliskan pada isian di bawah ini:

1. Untuk apa anda belajar Motivational Speaking ini? Apa yang

ingin anda peroleh?

…………………………………………………………………

…………………………………………………………………

………………………………………………………………….

2. Siapa orang tercinta yang akan anda share hasil belajar dari ilmu

Motivational Speaking ini?

Bayangkan dia sangat senang mendapatkan cerita dan diskusi dari

anda sebagaimana anda juga senang selama mempelajari ilmu ini.

Tuliskan siapa dia.

…………………………………………………………………

…………………………………………………………………

Page 12: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

11

Page 13: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

12

Page 14: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

13

Page 15: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

14

BAB 5.

MEMBUKA HATI

Bukalah Hatinya dan Masuklah

Observasi para ahli membuktikan bahwa orang yang mudah

membangun kepercayaan adalah orang yang pandai merasakan hati

kawan bicara. Dia pandai berempati dan kemudian emosinya masuk

mengikuti emosi kawan bicara.

Ketika kawan bicara tertawa renyah ia juga dengan ihlas ikut

tertawa renyah, jika kawan bicara bersedih ia dengan mudah

merasakan kesedihan. Mereka berbicara larut dalam suasana saling

memahami satu sama lain, akrab, nyaman dan hangat. Kondisi seperti

itu dalam NLP disebut rapport (baca: rapo), yang berarti rapat atau

akrab. Dan dalam buku ini saya menyebutnya suasana saling

membuka hati.

Suasana saling membuka hati membuat komunikasi menjadi akrab

dan nyaman, saling berempati, merasa sama dan senasib. Jika dia

seorang presenter, dan telah mendapati suasana hati audiens sudah

terbuka untuknya, maka presenter itu menjadi sangat nyaman

berbicara di depan audiens. Orang yang membuka hati mau diminta

untuk melakukan apapun.

Page 16: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

15

Dua orang yang berada dalam kondisi saling membuka hati,

mereka bisa menyampaikan gagasan dengan santai tanpa beban.

Suasana saling membuka hati seperti ini menimbulkan saling percaya,

dan tentu tidak ada lagi kendala komunikasi, sehingga menjadi sangat

mudah mencapai kesepakatan.

Dalam bisnis, seorang sales harus lebih dahulu membawa klien

masuk dalam kondisi dimana dia bersedia membuka hatinya sebelum

memulai penawaran. Pembicaraan dalam keadaan hatinya yang

terbuka menjadikan sales lebih mudah untuk menutup keberhasilan

penjualan.

Rahasia Membuka Hati

Hati yang membuka, dibangun dengan membuat sedemikian rupa

sehingga kawan bicara mempersepsikan diri anda sebagai orang yang

bias dipercaya. Anda harus meyakinkan dia bahwa anda aman

baginya.

Yang perlu anda lakukan adalah membuat persamaan-persamaan

sebanyak mungkin dengan dia sedemikian sehingga menimbulkan

perasaan sama, senasib dan sepenanggungan.

Pikiran manusia secara tidak sadar (unconscious) memiliki

kecenderungan untuk mencari persamaan dengan apa yang sudah ada

pada dirinya.

Page 17: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

16

Ketika anda menjumpai seseorang, secara unconscious otak

melakukan identifikasi, apa yang sama dengan saya? Semakin banyak

persamaan semakin merasa senasib dan merasa nyaman, dan lebih

mudah percaya padanya.

Nah bagaimana cara membuka hati rekan kita agar mendapatkan

keakraban dan kepercayaan darinya? Di bawah ini adalah hal-hal yang

bisa membuka hati orang yang ingin anda motivasi atau anda akan

pengaruhi.

1. Persepsi Yang Positif

Komunikasi yang efektif melibatkan 20% apa yang Anda tahu dan

80% bagaimana perasaan Anda tentang apa yang Anda tahu.

(Jim Rohn)

Ketika kita bertemu dengan seseorang yg kita tidak sukai dan

berpersepsi buruk tentang dia, maka secara tidak sadar kita

menyiapkan wajah untuk menemui orang buruk, menyiapkan

kata-kata untuk orang buruk, menyiapkan gerak-gerik tubuh untuk

menghadapi orang buruk. Bisa dibayangkan seperti apa sikap dan

kualitas bicara kita kepadanya.

Persepsi yang buruk tentang orang lain ini sangat

menghalangi terbangunnya keakraban. Karena sikap buruk yang

kita tampilkan umumnya juga akan direspons buruk.

Page 18: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

17

Bagaimana jika pura-pura suka lalu di bagus-baguskan?

Seseorang tidak bisa bersembunyi dari hatinya. Emosi yang ada di

dalam hati melukis kerutan dahi manusia, membentuk jarak kedua

alis, membentuk lekukan bibirnya, memancarkan sorot mata yang

khas. Bukan hanya itu, suasana hati manusia membentuk gestur

tubuhnya yang khas. Cara dia berjalan, suara paranya, pilihan

kata-katanya, semuanya menjadi representasi dari suasana yang

ada dalam hatinya.

Lekuk-lekuk mimik muka, gestur, cara berjalan, pemilihan

kata, bentuk suara adalah menggambarkan secara jelas

bagaimana suasana hati anda. Anda tidak bisa bersembunyi dari

suasana hati anda

Jadi dia tidak bisa berpura-pura, pasti ketahuan. Jika hati tidak

suka kemudian dia pura-pura suka, maka akan terjadi ketidak

sesuaian bentuk. Misalnya dia memilih kata-kata yang bagus

sementara dahinya berkerut alisnya menyatu dan suaranya parau,

berarti terjadi kepalsuan hati.

Sementara itu, sikap buruk yang ditampilkan cenderung

direspons buruk dan sikap baik akan direspons baik. Karena itu

tidak ada pilihan lain, jika ingin menemui seseorang dengan sikap

Page 19: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

18

baik dan ingin direspons baik, maka kita tidak bisa berpura-pura,

harus asli, Kita perlu miliki persepsi posistif tentang dia.

Respons orang sangat tergantung dari sinyal yang anda

kirimkan. Jika sinyal anda bagus akan direspons bagus, demikian

juga sebaliknya.

Cara mengembangkan persepsi positif:

1. Lakukanlah reframing, lihat kembali bagian 4. Berbicara

Sepenuh Hati.

2. Melakukan visualisasi-positif .

Setelah melakukan reframing, lalu lakukan visualisasi positif

sebelum pertemuan. Ini sangat baik untuk meningkatkan

persepsi positif.

Untuk latihan visualisasi positif lakukan praktek berikut ini:

1. Ambillah waktu sejenak, duduk santai, dengan sengaja

bayangkan seseorang, dia adalah orang yang memiliki

kebaikan dan nilai yang positif, dan mempunyai manfaat

bagi anda.

2. Fokuslah pada hal-hal positif atau manfaat yang ada

padanya. Setiap manusia seburuk apapun selalu ada

bagian baiknya. Fokuslah pada bagian baiknya.

Page 20: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

19

3. Terus lakukan hingga hati anda merasa baik dan nyaman

tentang dia.

4. Dalam visualisasi itu lalu bayangkan anda tersenyum

padanya dengan tulus dan ia juga tersenyum tulus kepada

anda.

5. Dalam visualisasi itu pula temukan persamaan-persamaan

anda dengan dia atau mereka, sehingga anda merasa

senasib dan sepaham dan mempunyai kepentingan yang

sama.

Visualisasi bisa dilakukan dengan formal, dalam arti sengaja

duduk dan melakukannya, atau informal dengan cara sering

mengingatnya dalam setiap kesempatan dengan ingatan atau

bayangan tentang hal-hal positif dan kebaikan, tentang

keberhasilan dan kesuksesan misi. Hl ini menimbulkan perasaan

optimis dan persepsi positif.

2. Penampilan

Penampilan sangat penitng untuk membuka hati orang.

Bayangkan jika kita menawarkan produk pakaian haji dengan

mengenakan rok mini dengan dandanan make up yang tebal.

Apakah anda yakin bisa menjual? Kenakanlah pakaian sesuai

Page 21: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

20

dengan pakaian yang dikenakan oleh orang yang akan memberli

produk anda.

Gelar dan jabatan. Menampilkan gelar dan jabatan pada

lingkungan yang memang memerlukannya sering mempermudah

kita diterima di hatinya dan dipercaya. Misalnya gelar sering

diperlukan dalam lingkungan akademis. Dalam negosiasi jabatan

menjadi penting. Namun dalam lingkungan non formal hal ini

menjadi tidak relevan bahkan bisa menimbulkan kesan buruk.

Nama besar. Perusahaan besar yang sudah dikenal cenderung

lebih mudah diterima di hatinya. Namun ada tips yang bagus bagi

perusahaan yang belum terkenal, yaitu dengan mengaitkan dengan

perusahaan besar. Misalnya bekerjasama dengan BUMN,

bekerjasama dengan perusahaan berskala nasional, mendapatkan

sertifikasi mutu dari badan sertifikasi internasional, direkturnya

lulusan sekolah internasional, dll.

Testimoni juga sangat baik untuk menjadi tambahan dalam

membuat orang lain mudah percaya. Cantumkan juga daftar

testimoni dalam profile diri atau perusahaan anda.

3. Pacing - Berbicaralah dengan Pikirannya

Penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang terlibat

dalam diskusi yang akrab, dimana mereka sudah saling membuka

hati dan saling percaya satu sama lain, mereka menunjukkan

Page 22: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

21

banyak kesamaan dalam sikap, mimik dan gestur di sepanjang

diskusi mereka.

Secara alamiah mereka tertawa bersama dengan untaian tawa

yang sama, mimik mereka sama, gaya dan perilaku mereka

seirama. Karena mereka memiliki mood yang sama. Pada saat

seperti itulah mereka terlibat dalam keakraban yang dalam atau

sering disebut rapport.

Jika rapport dan trust bisa menyebabkan kesamaan sikap

mimik dan gestur yang mirip, bagaimana ketika dibalik? Yaitu

dengan sengaja menyamakan diri dalam sikap, mimik dan gestur

dengan partner bicara.

Dalam praktek bisa dibukikan bahwa menyamakan sikap,

mimik dan gestur dengan kawan bicara bisa membawa suasana

diskusi menjadi semakin akrab. Rapport dan trust bisa muncul

lebih cepat.

Sengaja menyamakan diri seperti itu dalam NLP disebut

Pacing. Pacing adalah cara membuka hati yang sangat cepat. Ini

dilakukan dengan cara berbicara dengan pikiran dia dan sebanyak

mungkin membuat persamaan.

Ya membuka hati yang sangat bias dilakukan krtika anda

berbicara dengan seseorang dengan pikiran dia, dengan selera dia,

dengan bahasa dia, dengan kata-kata yang dia pilih, dengan

persepsinya. Ini akan menjadi senjata komunikasi yang luar biasa.

Page 23: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

22

Kata kunci dari pacing adalah menyamakan diri (mirror) dan

melengkapi (match) apa yang ada di pikiran rekan biacara kita.

Menyamakan dan melengkapi pikiran ini selanjutnya akan saya

sebut match and mirror.

Semakin banyak mirror and match dengan rekan bicara

semakin mudah hatinya membuka dan percaya. Dan sebaliknya,

semakin banyak kita membedakan diri dengannya, maka semakin

turun derajad kepercayaan darinya.

Beberapa teknik membuka hati yang sangat efektif untuk

membangun keakraban dan kepercayaan adalah sebagai berikut:

Membuka Hati Dengan Topik

Mulailah pembicaraan dengan isu-isu terkini, tentang politik,

olah raga, atau tentang hobi bisa dijadikan sarana untuk

menyamakan diri dengan partner bicara.

Pastikan anda memiliki kesamaan misalnya hobi yang sama,

atau paling tidak anda mengerti tentang apa yang ia bicarakan,

sehingga anda bisa melengkapi diskusinya, memberikan komentar

dan apresiasi yang jujur dan wajar.

Kesamaan topik lainnya yang bisa dibangun misalnya tentang

latar belakang, pernah sama-sama tinggal di kota tertentu, sama-

sama satu alumni, dsb.

Page 24: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

23

Hindari perbedaan, jika kebetulan terjadi perbedaan jangan

dipertajam. Apalagi terjadi perdebatan, adalah pantangan, karena

perdebatan hanya membuat hatinya menutup.

Hindari kata “tetapi” dan “namun”, sekalipun anda tidak

setuju. Lebih baik diam dan cukup tersenyum jika anda tidak

setuju, hindari memberi komentar negatif. Jika anda selalu

berkomentar positif, maka sikap diam anda sudah dimaknai tidak

setuju oleh unconscious mind rekan bicara. Dan ini sangat elegan

dan menjaga perasaan.

Membuka Hati Dengan Fisiologi

Penyamaan mimik dan gestur dengan rekan bicara

berdampak sangat cepat untuk masuk dalam suasana akrab, dan ini

menjadikan perasaan partner sangat merasa dihargai, didukung,

nyaman, dan bahagia.

Ketika dia berbicara dengan mengerutkan dahi, balaslah kata-

katanya sambil mengerutkan dahi yang sama, ini menunjukkan

rasa simpati. Ketika ia berkata dengan mengepalkan tangan maka

dukunglah ia dengan ikut mengepalkan tangan juga, atau

setidaknya timbulkan perasaan bahwa anda juga ingin

mengepalkan tangan. Ketika ia menyilangkan kaki, anda dengan

perlahan ikut menyilangkan kaki.

Page 25: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

24

Membuka Hati Dengan Gaya Bahasa

Cara yang lain adalah dengan menyamakan gaya bahasa.

Dengan sengaja kita menyamakan pemilihan kata, intonasi, tempo,

tekanannya dan warna suara.

Jika dia mengatakan, “Aku ingin melihat contoh produk

anda”. Kita sebaiknya menggunakan kata yang sama “melihat”

bukan “memandang” meskipun artinya sama. Seperti misalnya,

“Oh iya Pak silahkan melihat contoh produk saya”

Sebaiknya tetap gunakan kata “melihat”,

“Oh iya Pak silahkan melihat contoh produk saya”

Jangan menggunakan kata “memandang”.

Dalam sebuah aksi bakti sosial yang dilakukan aktivis

mahasiswa, mereka mengumpulkan pakaian bekas dan sembako

untuk dibagikan pada sebuah perkampungan miskin.

Suatu pagi, para mahasiswa sudah berkumpul di kelurahan

bersama ibu-ibu PKK setempat untuk mengurus dan segera

membagikan bantuan tersebut. Terjadilah dialog di antara mereka.

Ibu-ibu PKK: “Ayo Mas barang-barangnya dikelompokkan,

gula kelompokkan dengan gula, beras dengan

beras, kemudian kita hitung semua, dan segera

kita bagikan”.

Page 26: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

25

Mahasiswa : “Baik bu, akan saya klasifikasikan gula dengan

gula dan beras dengan beras, begitu juga pakaian

pantasnya, setelah itu akan kami kalkulasi

semua, dan segera kita distribusi’’

Tampak sekali mahasiswa itu sedang membedakan diri agar

tampak lebih intelektual. Ini sangat tidak baik alam membangun

rapport.

Membuka Hati Dengan Tipe Komunikasi

Yang dimaksud yipe komunikasi adalah kecenderungan

seseorang untuk memilih menggunakan jenis indra tertentu,

misalnya ada seseorang yang cenderung bertipe Visual, atau

auditory, atau kinestetik.

a. Tipe Visual (Gambar)

Orang Visual senang menangkap dan menyimpan infor-

masi dengan penglihatan, serta mengungkapkan kembali in-

gatannya juga dengan bahasa penglihatan.

Kata – kata yang sering digunakan orang visual adalah:

Keihatannya, melihat, gambar, peta, warna, dll. Kalau ber-

bicara temponya cenderung cepat, disertai gerakan tangan

menggambar di udara.

Page 27: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

26

Orang visual ketika berbicara cenderung menjaga jarak

agar ia bisa memperhatikan seluruh tampilan dari kawan

biacaranya.

b. Tipe Auditori (Suara)

Orang Auditory senang menangkap dan menyimpan in-

formasi dengan pendengaran, serta mengungkapkan kembali

ingatannya juga dengan bahasa pendengaran.

Kata-kata yang sering digunakan orang auditory adalah:

Kedengarannya, suaranya, mendengar, gemuruh, dll. Orang

pendengaran sering mengoreksi kata atau kalimat, suka dengan

permainan kata-kata.

c. Tipe Kinestetik (Perasaan)

Orang Kinestetik senang menangkap dan menyimpan in-

formasi dengan perasaan, serta mengungkapkan kembali in-

gatannya juga dengan bahasa perasaan.

Kata – kata yang digunakan orang kinestetik adalah:

Rasanya, merasakan, dingin, sesak, dll. Kalau berbicara

temponya cenderung lambat. Orang kinestetik jika berbicara

cenderung dekat, dan sering memegang.

Berikut ini contoh mengenali apakah seseorang termasuk

orang visual-kah atau auditory-kah atau kinestetik.

Orang visual mengatakan:

- Dari berita-berita di TV, saya lihat Indonesia sekarang

semakin berperan di dunia international.

Page 28: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

27

- Perlihatkan saya dulu, apakah idemu bagus.

Orang auditori mengatakan:

- Dari berita-berita di TV, saya dengar Indonesia sekarang

semakin berperan di dunia international.

- Ceritakan saya dulu, apakah idemu bagus.

Orang kinaesthetic mengatakan:

- Dari berita-berita di TV, saya rasa Indonesia sekarang

semakin berperan di dunia international.

- Sebentar saya rasakan dulu, apakah idemu bagus.

Ketika kita sudah tahu sesorang adalah bertipe auditory,

sebaiknya kita juga menggunakan gaya bahasa auditory untuk

membangun kesamaan dengannya.

Membuka Hati Dengan Matching & Mirroring

Sudah disinggung sebelumnya, bahawa cara membuka hati

yang cepat adalah melakukan menyemakan (mirroring) dan

melengkapi (matching).

Matching adalah melakukan harmonisasi, mengikuti,

mengakui, melengkapi, mengiyakan, menyetujui. Saya sering

menyebut matching & mirroring ini dengan istilah Yes Set

Conditioning.

Ketika kawan bicara bercerita tentang keberhasilannya di

bidang menyanyi, tanyakan bagaimana dia bisa berhasil. Matching

Page 29: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

28

adalah kesediaan masing-masing pihak untuk saling menghargai

dan mendukung dalam setiap topik diskusi.

Berikan anggukan untuk menyatakan bahwa anda

mendengarkan, mengerti, dan setuju. Hal ini memancing hantinya

untuk juga melakukan hal yang sama.

Sesekali berikan tantangan pertanyaan “Oh ya?”. Pertanyaan

pancingan ini ketika disampaikan dengan antusias sungguh luar

biasa membuat dia lebih bersemangat bercerita. Mirip dengan

pertanyaan “Oh ya?” adalah mengulangi kalimatnya sambil

bernada tanya.

Contoh, ketika dia mengatakan,

“Anak saya sekarang sudah masuk perguruan tinggi lho”.

Anda bisa merespons dengan “Oh ya?”

Atau “Oh, anakmu sudah masuk perguruan tinggi?”

Ini sangat baik seolah anda anda terkejut dan anda tmpak begitu

memperhatikan.

Banyaknya kata-kata penyangkalan yang muncul seperti

“bukan, jangan, tetapi, hanya saja, tidak” adalah tanda-tanda

suasana tidak match, atau masih terdapat banyak perbedaan.

Matching adalah, memperbesar persamaan dan memperkecil

perbedaan.

Sedangkan mirroring dilakukan dengan sengaja memiripkan

penggunaan kata dan frasa, mengulangi pernyataannya,

memiripkan sikap tubuh kita. Jika ia duduk kaki kanan di depan,

Page 30: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

29

kita mengikuti kaki kanan di depan. Ketika ia tertawa renyah, kita

juga mengikuti dengan tertawa yang renyah.

Goal dari match & mirroring sebenarnya adalah mood

mirroring, yaitu terjadinya kesamaan mood diantara pihak-pihak

yang berkomunikasi. Maka ketika mood sama sebenarnya match

dan mirror otomatis selaras.

Jika kita menampilkan mood bahagia sedangkan ia sedang

sedih, maka sungguh kita tidak menghargai dia. Ketika kawan

bicara bercerita dengan suka cita tentang kesuksesannya

hendaknya kita ikut menampilkan mood suka cita.

Sungguh tidak terpuji dan membuat suasana menjadi tidak

nyaman ketika orang bercerita suka-cita dan kita kemudian

menampilkan wajah iri dan menampakkan ketidaksukaan. Itu

pertanda tidak terjadi mood mirroring.

4. Leading - Mengarahkan Pembicaraan Yang Mulus.

Setelah kita memperoleh rapport, saatnya kita mengarahkan

(leading) pembicaraan menuju maksud yang kita inginkan. Nah

ketika kita sudah leading yang artinya kitalah yang pegang kendali

maka tinggal kita olah seperti yang kita inginkan, mau kita apakan

itu terserah kita.

Ada banyak language pattern (tata bahasa) yang sangat

efektif untuk mengajak atau mengarahkan pembicaraan pada topik

Page 31: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

30

yang kita inginkan. Di bawah ini akan kita diskusikan beberapa

bentuk pattern yang lazim dan cukup efektif:

- Yes Set Questions.

Mamancing dengan pertanyaan yang jawabannya pasti

Ya bisa memberikan kesan emphaty yang dalam. Ketika kita

mengajukan beberapa pertanyaan kurang lebih 3x akan sangat

membimbing agar ajakan kita nanti dijawab “Ya” juga.

Memancing dengan pertanyaan seperti ini merupakan cara

mengarahkan yang sangat dahsyat.

Contoh.

Seseorang laki2 yang menawarkan bantuan pada seorang

wanita yang tidak dikenalnya di kereta api.

Laki2 : Anda mabuk? (Pacing)

Wanita : Ya

Laki2 : Pusing? (Pacing)

Wanita : Ya

Laki2 : Rasanya seperti mau muntah? (Pacing)

Wanita : Ya

Laki2 : Saya bawa minyak aroma terapi, silahkan. (Leading)

Dengan dialog yang mulus itu, tentu tawaran minyak

aroma terapi itu diterima bukan? Coba bayangkan, bagaimana

Page 32: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

31

seandainya, tanpa babibu ujug-ujug dia menawarkan bantuan,

belum tentu diterima karena tidak kenal.

Dengan Yes Set ini laki-laki itu menggiring (leading)

seorang wanita yang tidak dikenal. Ketika laki-laki itu sudah

mendapatkan jawaban Yes lebih dari tiga kali maka jawaban

berikutnya cenderung Yes juga, termasuk tawaran laki-laki

itu, selama ajakan itu tidak bertentangan dengan belief-nya.

Inilah keberhasilan teknik pacing-leading yang mulus. Rumus

umumnya adalah:

Pacing-Leading = Yes-Yes-Yes-Ajakan

Tetapi awas ketika kita menanyakan pertanyaan yang

salah, dan jawabannya “tidak” berarti juga kita sedang

mengurangi derajat rapport, karena jawabannya harus Ya.

Cara yang paling mudah untuk mendapatkan jawaban Ya

adalah, mengulangi pernyataannya dan menjadikannya

pertanyaan. Misalnya, partner kita bercerita,

“Mas, saya membutuhkan televisi layar datar yang sekaligus

bisa untuk layar display komputer”.

Page 33: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

32

Kita tinggal mengulaingi apa yang sudah ia katakan,

dengan bentuk pertanyaan seperti,

“Oo Bapak membutuhkan Televisi layar datar ya Pak?”

Maka dia pasti menjawab “Iya”

Lanjutkan lagi,

“TV layar datar yang sekaligus bisa untuk layar monitor

komputer Pak?”

Maka ia tentu juga menjawab “Iya”.

Nah dengan jawaban iya dan iya itu sesungguhnya anda

sudah membuat pacing yang mulus, anda sedang membuka

hatinya. Mudah bukan?

5. Tanda-tanda Hati Telah Membuka

Bagaimana anda tahu rekan bicara anda telah membuka hati

dalam komunikasi? Berikut ini adalah tanda-tandanya:.

1. Kondisi Ya Ya Ya

Hati kawan biacar kita telah membuka ditandai dengan

banyaknya persetujuan yang muncul dan tidak ada lagi

penyangkalan sama sekali, baik dalam bentuk kata-kata maupun

bahasa tubuh.

Page 34: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

33

Bentuk persetujuan itu bisa berupa anggukan, senyuman yang

menyetujui, kata “Iya”, dan sinyal apapun yang menunjukkan

setuju.

Jika tidak ada ungkapan keberatan, tidak ada kata “tetapi”,

“bukan”, “namun”, “tidak bisa begitu” dan sering menganggukkan

kepala atau sering mengatakan ya artinya sudah masuk dalam

kondisi akrab dan trust.

2. Seirama

Tanda berikutnya adalah ketika gaya bicara anda sudah

seirama dengan dia, tempo tertawa sinkron dan anda menikmati

kenyamanan berbicara tanpa penyangkalan.

3. Respons spontan

Tanda lainnya adalah respons-respons yang spontan, tidak

sering berhenti dan berpikir. Respons yang spontan menandakan

pikiran kritisnya tidak jalan. Mengapa? Karena ia sudah trust.

Ketika sesorang sudah trust, ia tidak perlu lagi menganalisa

kata-kata anda. Apapun yang anda katakan, ia telan. Para pakar

mengatakan kira-kira respons spontan itu dilakukan sekitar kurang

dari 6 detik.

Page 35: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

34

6. Monitoring Terus Menerus

Seorang master dalam komunikasi sangat peka terhadap

perkembangan emosi kawan bicara sepanjang komunikasi.

Apakah emosinya semakin baik atau atau sebaliknya. Apakah

semakin setuju atau semakin menolak. Apakah semakin sedih atau

semakin bahagia.

Proses memonitor perubahan emosi ini disebut kalibrasi.

Emosi terkait dengan mimik dan gestur, jadi kalibrasi dilakukan

dengan memperhatikan perubahan mimik, gestur, tonality,

intonasi, dan pemilihan kata-kata.

Ketika suasana hati berubah air mukapun berubah, mungkin

menjadi memerah atau memucat, kerut alis mata, bentuk bibir,

gerakan kepala, bahu, dada, tangan, dan kaki.

Selalu ada anggota tubuh yang berubah saat suasana hati

berubah. Orang yang mendadak menjadi sedih suaranya makin

parau, orang yang berubah gembira suaranya makin nyaring.

Perubahan suasana hati akan diikuti dengan perubahan

keputusan. Maka ketika suasana hati semakin memburuk, kita

harus cepat-cepat memperbaikinya.

Anda seperti memasang radar penyadap yang siap

memberikan informasi pada otak setiap ada perubahan yang

terjadi pada kawan bicara. Cukup diniatkan di dalam hati, “Aku

berbicara sambil melakukan kalibrasi”

Page 36: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

35

Radar kita akan memberikan sinyal untuk memberitahu ketika

orang ini suasana hatinya berubah makin baik atau berubah makin

buruk. Anda hanya perlu latihan membiasakan diri.

7. Menjaga Kehangatan

Penolakan pada dasarnya adalah disebabkan karena hati telah

menutup lagi atau tidak cukup trust, karena itu menjaga hati tetap

terbuka selama proses komunikasi hingga tercapai kesepakatan

harus terus dipertahankan. Jika hati menutup lagi anda harus

berupaya membukanya kembali.

Hindari perdebatan, mendebat merusak menyebabkan hati

menutup. Perdebatan biasanya diawali dengan penyangkalan atau

penolakan pernyataan kawan bicara.

Kata yang paling sering dipergunakan utnuk menyangkal

adalah “tidak” dan “tetapi” atau “namun”, “tidak bisa”, “tidak

bisa begitu”, “tidak boleh”. Itu adalah penolakan yang terang-

terangan dan frontal. Dan ini berdampak sangat buruk merusak

upaya anda dalam menjaga trust.

Jika terpaksa penyangkalan harus dilakukan, kita bisa

menempuh dengan halus, misalnya dengan bentuk-bentuk sebagai

berikut.

a. Selalu katakan “Ya”

Page 37: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

36

Usahakan tetap katakan “Ya” atau “bisa” untuk

menjawab permintaan yg tidak bisa dipenuhi, kemudian

diikuti kata sambung ”dan”.

Contoh:

Pembeli: “Pak, saya minta discount 30%”.

Penjual : Ya Bu, dan Ibu bisa dapatkan diskon 20% saja.

Jauh lebih baik dari pada mengatakan “Tidak Bisa”

Misalnya: “30%? Oo tidak bisa Bu”. Pembicaraan cenderung

terus terhenti dan langsung buntu.

Ulangi pernyataannya lalu diikuti gagasan kita dengan kata

sambung “dan”.

Contoh:

Staf : “Menurut saya metode A bagus Pak”

Boss: “Pendapatmu bagus, dan kali ini kita coba

menggunakan metode B dahulu”

Jawaban itu lebih menghargai daripada kita menggunakan

penyangkalan seperti di bawah ini:

“Pendapatmu bagus, tetapi kita pakai metode B saja”.

Page 38: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

37

Sekalipun ada pembenaran dengan kata “Pendapatmu bagus”,

namun kata “tetapi” memberikan makna penyangkalan.

b. Minta Maaf

Jangan segan-segan kita mengucapkan permintaan maaf,

jika memang kita telah membuat kesalahan. Keberanian

meminta maaf bisa menimbulkan respek dan memulihkan hati

yang kecewa.

Page 39: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

38

Referensi

1. Robbins, Anthony. Unleash The power Within, 2009.

2. Robbins, Anthony. Awaken The Giant Within, 2019.

3. Waringin, Tung Dessem, Financial Revolution, 2009

4. Waringin, Tung Dessem, Marketing Revolution, 2007

5. Waringin, Tung Dessem, Sales Magic, 2007.

6. Horton, Williams D. NLP Master Practitioner Certification,

NFNLP, 1532 US Highway 41 By-Pass S., # 287, Venice, FL

34293-1032 USA.

7. Horton, Williams D. NLP Basic Practitioner Certification,

NFNLP, 1532 US Highway 41 By-Pass S., # 287, Venice, FL

34293-1032 USA.

8. Azies, Abdul, materi training Master NLP Practitioner, 2010.

9. Azies, Abdul, materi training Basic NLP Practitioner, 2009.

10. The NLP comprehensive Training Team, NLP The new Technol-

ogy Of Achievement, 2007, edited by Steve andreas & Charles

Faulkner.

11. Dilts, Robert D. Sleight of Mouth - The magic of Conversational

Belief Change, 1999..

12. Bandler, Richard, and Grinder, John. Reframing Neuro-Linguistic

Programming™ and the Transformation of Meaning, 1982.

13. Bandler, Richart & La Valle, John, Persuation engineering, 2000

Page 40: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

39

14. O’Connor, Joseph. NLP Workbook. A practical guide to

achieveing the result you want, 2001.

15. Gani, Asep Khaerul, Materi Training Ericsonian Hypnotheraphy

Fundamental, 2011.

16. Gani, Asep Khaerul, Materi Training Ericsonian Hypnotheraphy

Advance, 2011

Page 41: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

40

Kata Alumni

Dadang Daryono

Kepala Divisi Pengembangan Sistem SDM PT. PLN Pusat

Jakarta

Saya menjadi lebih sadar dan lebih terbuka, utamanya

dalam membangun hubungan dengan orang lain

sehingga persepsi awal yang konotasi negatif berubah

menjadi persepsi positif

Training ini cocok untuk mereka yang mempunyai

tanggung jawab tehadap dirinya, keluarganya,

lingkungan dan bawahannya.

RN. Among Subandi, SE, M.M.

Kepala PPIK-PIKA Semarang (Pendidikan Industri Kayu).

Manfaat training ini membuka wawasan dan pengalaman

baru tentang memotivasi orang lain. Materi yang

disampaikan sangat relevan dengan provesi yang saya

jalani sekarang. Semua peserta positive thinking dan

merasa bukan orang lain (akrab). Materi ini cocok sekali

untuk semua orang yang ingin maju.

Sri Esti Rejeki, SH, SS, M.Si.

Dosen Badan Diklat Propinsi Jawa Tengah.

DenganTraining ini saya merasakan Manfaatnya besar

sekali, dan saya bersyukur dapat ikut training yang hebat

untuk dapat dimanfaatkan. Kesan saya selama

mengikuti session ini adalah: Pengalaman yang luar

biasa yang saya dapatkan, ternyata ada ilmu yang

dahsyat untuk diimplementasikan dalam kehidupan, baik

dalam organisasi maupun masyarakat. Potensi diri

manusai, adalah karunia Tuhan yang harus digali dengan

Page 42: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

41

NLP, sehingga dapat memberikan manfaat bagi manusia

dan kemanusiaan. Semua provesi yang berinteraksi

dengan masyarakat cocok untuk mengikuti training ini.

Hanya satu kata : Luar biasa !!!!, it is the nicest

training..thank you Pak Jumala and friends... hayo

...siapa menyusul......???

Rusdiana, Praktisi Pendidikan

Direktur Cognitive Development Center, Jakarta

- Nambah ilmu, pengalaman, teman-teman baru, dll.

- by sms: "Met sukses ya, sangat luar biasa...."

Neneng ST Solihah.

Kepala Sekolah - Yayasan Al Ikhlas - Jakarta

- Manfaat saya ikut training ini, saya jadi percaya diri,

menambah wawasan, dan menambah teman dari

berbagai profesi.

- Saya sangat terkesan saat berkenalan, semua merespons

terhadap saya, saya merasa bahagia.

- Dan saya bahagia bisa belajar dengan Pak Jumala (luar

biasa), saya suka.

Yusuf-Cirebon

Direktur Smarthome

Mendapatkan pencerahan yang luar biasa terutama

terkait dengan motivasi berbicara / bebicara yang efektif.

Bertemu dengan orang-orang hebat. Training ini Cocok

untuk Leader, Guru/Dosen, dan Orang tua

Hj. Ismawati, SH, MKN.

Page 43: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

42

Notaris dan Pejabat Pembuat Akta Tanah, Semarang

Saya jadi lebih tahu secara detail bagaimana mengatasi

permasalahan - permasalahan yang saya hadapi selama

ini dengan jurus - jurus jitu

Karnadi Ahmad

CEO - PT. Campus Data Media, Semarang

Saya menjadi banyak ide mengembangkan jaringan

bisnis, dan membangun outstanding team. Yang

membahgiakan, setelah menerima tips-tips motivasi,

saya berhasil menemukan cara untuk menyelesaikan

masalah di perusahaan dan di rumah. Menurut saya train-

ing ini paling cocok untuk Business Owner, Manager/

Leader.

Page 44: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

43

INFORMASI TRAINING DAN TENTANG PENULIS

Jumala Multazam, MM, CMT.NNLP, C.NLC

Beliau adalah salah satu Master Trainer Neo NLP Indonesia, Interna-

tional certified Trainer dari NFNLP USA, dan International certified

Coach of NLP, dari NFNLP USA.

Beliau aktif memberikan sertifikasi NLP baik Nasional untuk NNLP

Indonesia maupun International untuk NFNLP USA. Beliau juga aktif

memberikan pelatihan dalam bidang Komunikasi efektif, Perubahan

Mindset dan Perilaku baik di pemerintah maupun swasta, bahkan juga

di Universitas dan sekolah-sekolah.

Disamping aktif dalam memberikan training NLP di Indonesia, beliau

juga bekerja di salah satu BUMN, posisi yang pernah dipegangnya

adalah, Manager Network Transformation, Spesialis Quality &

Change Management, dan Speasialis Battle Management.

Beliau juga Pengelola di Yayasan Alam ArRidho Semarang, sebuah

Yayasan Islam yang mengampu Sekolah Alam, Play group, TK, SD,

dan SMP di Semarang.

Page 45: Jurus-Jurus Jitu Menggerakkan Hati fileistri/suami. Dengan mudah menyuruh anak belajar, ... Sedangkan pada Bab 10 kami memberikan tips-tips praktis untuk memotivasi dalam praktek

44

Informasi tentang Training dan lain-lain,

- SMS 0813 2585 3585

- Twitter: @jumalamultazam

- FB: www.facebook.com/jumalamultazam.page

- Website: jumalamultazam.com

- Email: [email protected]