Jenis Jenis Kabel Transmisi

  • Upload
    yuacha

  • View
    859

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

TUGAS KOMPATIBILITAS ELEKTROMAGNETIK Jenis- jenis Kabel Transmisi

DISUSUN OLEH

Nama : Mukhlisah Yunus NIM : D41110254

TEKNIK ELEKTRO UNIVERSIVERSITAS HASANUDDIN TAHUN AJARAN 2011/2012

Media Transmisi Data Data-data pada jaringan dapat ditransmisikan melalui 3 media : Copper media (media tembaga) Optical Media (media optik) Wireless Media (media tanpa kabel) Sebagai perbandingan untuk setiap media transmisi di atas, dapat dilihat pada tabel spesifikasi kabel transmisi sebagai berikut :

Copper Media Copper media merupakan semua media transmisi data yang terbuat dari bahan tembaga Orang biasanya menyebut dengan nama kabel Data yang dikirim melalui kabel, bentuknya adalah sinyal-sinyal listrik (tegangan atau arus) digital.

Jenis-Jenis Kabel Jenis-jenis kabel yang dipakai sebagai transmisi data pada jaringan : 1. Twisted Pair a. Shielded Twisted -Pair (STP) b. Unshielded Twisted-Pair (UTP) 2. Kabel Coaxial 3. Kabel Fiber Optic 1. Twisted Pair Kabel Twisted pair (pasangan berpilin) adalah sebuah bentuk kabel di mana dua konduktor digabungkan dengan tujuan untuk mengurangi interferensi atau meniadakan

elektromagnetik dari luar seperti radiasi elektromagnetik dari kabel

unshielded twisted pair (UTP) cables, dan crosstalk di antara pasangan kabel yang berdekatan. Keunggulan : Keunggulan dari kabel twisted-pair adalah dampaknya terhadap jaringan secara keseluruhan: apabila sebagian kabel twisted-pair rusak, tidak seluruh jaringan terhenti, sebagaimana yang mungkin terjadi pada coaxial. Kelemahan : Twisted-pair lebih tipis, lebih mudah putus,dan lain sewaktu kabel terpuntir. Twisted Pair terdiri dari dua jenis : mengalami gangguan

a. Kabel STP (Shielded Twisted Pair)

Shielded

twisted-pair

atau

STP

adalah

kabel

pasangan berpilin

yang

memiliki perlindungan dari logam untuk melindungi kabel dari intereferensi elektromagnetik luar. Kabel STP tidak dapat dipakai dengan jarak lebih jauh sebagaimana media-media lain (seperti kabel coaxial) tanpa bantuan device

penguat (repeater). Keuntungan menggunakan kabel STP adalah lebih tahan terhadap interferensi gelombang elektromagnetik baik dari dari dalam maupun dari luar, mudah dipasang, ukurannya kecil, proteksi jaringan dari interferensi-interferensi eksternal terjamin, tidak mudah putus Kekurangannya adalah susah pada saat instalasi (terutama masalah grounding), jarak jangkauannya hanya 100m, rentang terhadap efek interferensi elektris yang berasal dari media atau perangkat-perangkat di sekelilingnya, harganya lebih mahal dibanding UTP Data teknis : - Kecepatan dan keluaran: 10-100 Mbps - Biaya rata-rata per node: sedikit mahal dibadingkan UTP dan coaxial b. Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair)

Unshielded Twisted Pair adalah sebuah jenis kabel jaringan yang menggunakan bahan dasar tembaga, yang tidak dilengkapi dengan shield internal, (terdiri

dari dua kawat tak terbungkus yang berpilin). UTP juga mensuport arsitekturarsitektur jaringan pada umumnya sehingga menjadi sangat popular.

Data teknis : - Kecepatan dan keluaran: 10 100 Mbps - Biaya rata-rata per node: murah - Media dan ukuran: kecil - Panjang kabel maksimum yang diizinkan : 100m (pendek). Keuntungan menggunakan kabel UTP adalah mudah diinstalasi/ mudah ukurannya kecil, juga harganya lebih murah dibanding media lain. Kekurangannya adalah rentan terhadap interferensi gelombang elektromagnetik,dan jarak jangkauannya hanya 100m dipasang,

Ada beberapa kategori untuk kabel Twisted Pair, yaitu : Kategori 1 (Cat-1). Umumnya menggunakan konduktor padat standar AWG sebanyak 22 atau 24 pin dengan range impedansi yang lebar. Digunakan pada koneksi telepon dan tidak direkomendasikan untuk transmisi data. Kategori 2 (Cat-2). Range impedansi yang lebar, sering digunakan pada sistem PBX dan sistem Alarm. Transmisi data ISDN menggunakan kabel kategori 2, dengan bandwidth maksimum 1 MBps. Kategori 3 (Cat-3). Sering disebut kabel voice grade, menggunakan konduktor padat sebanyak 22 atau 24 pin dengan impedansi 100 O dan berfungsi hingga 16 MBps. Dapat digunakan untuk jaringan 10BaseT dan Token Ring dengan bandwidth 4 Mbps. Kategori 4 (Cat-4). Seperti kategori 3 dengan bandwidth 20 MBps, diterapkan pada jaringan Token Ring dengan bandwidth 16 Mbps. Kategori 5 (Cat-5).

Merupakan kabel Twisted Pair terbaik (data grade) dengan bandwidth 100 Mbps dan jangkauan transmisi maksimum 100 m. 2. Kabel Koaksial Kabel Coaxial adalah jenis kabel yang mampu mentransmisi pesan dalam bentuk data, gelombang suara, video dan multimedia. Kabel coaxial terdiri dari konduktor (kabel inti penghantar data), isolator dalam , dan isolator luar. Kabel coaxial atau popular disebut coax terdiri atas konduktor silindris melingkar, yang menggelilingi sebuah kabel tembaga inti yang konduktif. Kabel ini sering digunakan sebagai kabel antena TV, dan disebut juga sebagai kabel BNC (Bayonet Naur Connector). Kabel ini merupakan kabel yang paling banyak digunakan pada LAN, karena memiliki perlindungan terhadap derau yang lebih tinggi, murah. Dan mampu mengirimkan data dengan kecepatan standar. Ada 2 jenis yaitu RG58 (10Base2) dan RG-8 (10Base5 ). (termasuk terminatornya). Ada 3 jenis konektor pada kabel Coaxial, yaitu T konektor, I konektor (socket) dan BNC konektor.

Thinnet atau RG-58 (10Base2)

Thicknet atau RG-8 (10Base5).

RG- 59

RG- 6

Data teknis : Kecepatan dan keluaran: 10 -100 Mbps. Biaya rata-rata per node: murah. Media dan ukuran konektor: medium.

Keunggulan Kabel Koaksial: Tidak membutuhkan bantuan repeater sebagai penguat untuk komunikasi jarak jauh diantara node network. Memiliki ketahanan arus yang semakin kecil pada frekuensi yang lebih tinggi, Proteksi jaringan dari interferensi- interferensi eksternal terjamin. Tidak mudah putus Murah

Kekurangannya: Susah pada saat instalasi/ pemasangan. Untuk saat ini kabel koaksial sudah tidak direkomendasikan lagi intuk instalasi jaringan. Ukurannya besar Harganya lebih mahal dibanding twisted-pair.

Optical Media Bahan dasar dari optical media adalah kaca dengan ukuran yang sangat kecil (skala mikron). Biasanya dikenal dengan nama fibre optic (serat optic). Data yang dilewatkan pada medium ini dalam bentuk cahaya (laser atau inframerah). 3. Fiber Optic Fiber Optic adalah jenis kabel yang menggunakan daya cahaya untuk mentransmisi data. Kabel ini dapat memproses sinyal analog maupun digital. Satu buah kabel fibre optic terdiri atas dua fiber : Satu berfungsi untuk Transmit (Tx) dan satunya untuk Receive (Rx) Sehingga komunikasi dengan fibre optic bisa terjadi dua arah secara bersama-sama (full duplex).

Fiber optik disusun menjadi tiga bagian, yaitu: Bagian Inti (Core), bagian ini merupakan medium fisik utama yang mengangkut

sinyal-sinyal data optical dari sumber ke device penerima. Core berupa helai tunggal dari glass atau plastik yang kontinyu (dalam micron) merupakan bagian lintasan yang dilewati cahaya. Bagian Selongsong (Cladding), merupakan lapisan tipis yang menyelimuti fiber core berfungsi untuk merefleksikan cahaya yang akan memantul keluar, balik kembali ke dalam bagian inti Bagian Buffer/Coating, merupakan lapisan cladding. Penyangga coating sampai 900 micron. Strengthening fibers : terdiri atas beberapa komponen yang dapat menolong fiber dari benturan kasar dan daya tekan tak terduga selama instalasi Cable jacket : merupakan lapisan terluar dari keseluruhan badan kabel. plastik yang menyelimuti core dan

ini diukur dalam

micron dan memilki range 250

Transmisi serat optik dapat dilakukan melalui dua cara yaitu : Multi Mode Pada jenis ini, suatu informasi (data) dibawa melalui beberapa lintasan cahaya yang dijalarkan melalui serat dari satu ujung ke ujung lainnya. Single Mode Transmisi data melalui single mode hanya menggunakan satu lintasan cahaya yang merambat melalui serat. Metode semacam ini dapat menghindarkan ketidakakuratan yang dapat terjadi dalam penyaluran data.

Konektor Fibre Optic ST Konektor biasanya dipakai untuk yang singlemode SC konektor biasanya dipakai untuk yang multimode

Tipe-tipe kabel fiber optic: Kabel single mode, sebuah serat tunggal dari fiber glass yang memiliki

diameter 8.3 hingga 10 micron. (1 micron sekitar 1/250 tebal rambut manusia) Kabel multimode, kabel yang terdiri atas multi serat fiber glass, dengan kombinasi (range) diameter 50 hingga 100 micron. Plastic Optical Fiber merupakan kabel berbasis plastic terbaru yang

memiliki performa familiar dengan kabel single Keunggulan : Kecepatan transmisi yang tinggi hingga mencapai gigabits/sec, serta tingkat kemungkinan hilangnya data yang sangat rendah. Kemampuannya yang baik dalam mengantarkan data dengan kapasitas yang lebih besar dalam jarak transmisi yang cukup jauh. Sinyal-sinyal dapat ditransmisikan lebih jauh tanpa memerlukan perlakuan refresh atau diperkuat. Keamanan fiber optic yang tinggi, aman dari pengaruh interferensi sinyal radio, motor, maupun kabel-kabel yang berada di sekitarnya, membuat fiber optic lebih banyak digunakan dalam infrastruktur perbankan atau perusahaan yang

membutuhkan jaringan dengan tingkat keamanan yang tinggi.. Kabel-kabel fiber optic memakan biaya perawatan relative murah. Kelebihan lainnya, fiber optic aman digunakan dalam lingkungan yang mudah terbakar dan panas .

Dalam hal ukuran, fiber optic juga jauh lebih kecil dibandingkan dengan kabel tembaga, sehingga lebih menghemat tempat dalamruangan network data center di mana pun.

Kekurangan fiber optic yaitu : Harganya yang cukup mahal jika dibandingkan dengan teknologi kabel tembaga. Kekurangan lainnya adalah cukup besarnya investasi yang diperlukan untuk pengadaan sumber daya manusia yang andal, karena tingkat kesulitan implementasi dan deployment fiber optic yang cukup tinggi.

Tabel Karakterisitik titik ke titik media terpadu. Tabel perbandingan jenis kabel.

Beberapa Jenis Kabel Lainnya Kabel NYA Kabel NYA berinti tunggal, berlapis bahan isolasi PVC, untuk instalasi luar/kabel udara. Kode warna isolasi ada warna merah, kuning, biru dan hitam. Kabel tipe ini umum dipergunakan di perumahan karena harganya yang relatif murah. Lapisan isolasinya hanya 1 lapis sehingga mudah cacat, tidak tahan air (NYA adalah tipe kabel udara) dan mudah digigit tikus. Agar aman memakai kabel tipe ini, kabel harus dipasang dalam pipa/conduit jenis PVC atau saluran tertutup. Sehingga tidak mudah menjadi sasaran gigitan tikus, dan apabila ada isolasi yang terkelupas tidak tersentuh langsung oleh orang. Kabel NYM Kabel NYM memiliki lapisan isolasi PVC (biasanya warna putih atau abu-abu), ada yang berinti 2, 3 atau 4. Kabel NYM memiliki lapisan isolasi dua lapis, sehingga tingkat keamanannya lebih baik dari kabel NYA (harganya lebih mahal dari NYA). Kabel ini dapat dipergunakan dilingkungan yang kering dan basah, namun tidak boleh ditanam.

Kabel NYAF Kabel NYAF merupakan jenis kabel fleksibel dengan penghantar tembaga serabut berisolasi PVC. Digunakan untuk instalasi panelpanel yang memerlukan fleksibelitas yang tinggi. kabel NYAF

Kabel NYY Kabel NYY memiliki lapisan isolasi PVC (biasanya warna hitam), ada yang berinti 2, 3 atau 4. Kabel NYY dipergunakan untuk instalasi tertanam (kabel tanah), dan memiliki lapisan isolasi yang lebih kuat dari kabel NYM (harganya lebih mahal dari NYM). Kabel NYY memiliki isolasi yang terbuat dari bahan yang tidak disukai tikus.

Kabbel NYFGbY Kabel NYFGbY ini digunakan untuk instalasi bawah tanah, di dalam ruangan di dalam saluran-saluran dan pada tempat-tempat yang terbuka dimana perlindungan terhadap gangguan mekanis dibutuhkan, atau untuk tekanan rentangan yang tinggi selama dipasang dan dioperasikan.

Kabel ACSR Kabel ACSR merupakan kawat penghantar yang terdiri dari aluminium berinti kawat baja. Kabel ini digunakan untuk saluran-saluran transmisi tegangan tinggi, dimana jarak antara menara/tiang berjauhan, mencapai ratusan meter, maka dibutuhkan kuat tarik yang lebih tinggi, untuk itu digunakan kawat penghantar ACSR.

Kabel AAAC Kabel ini terbuat dari aluminium-magnesium-silicon campuran logam, keterhantaran elektris tinggi yang berisi magnesium silicide, untuk memberi sifat yang lebih baik. Kabel ini biasanya dibuat dari paduan aluminium 6201. AAAC mempunyai suatu anti karat dan kekuatan yang baik, sehingga daya hantarnya lebih baik.

Kabel ACAR Kabel ACAR yaitu kawat penghantar aluminium yang diperkuat dengan logam campuran, sehingga kabel ini lebih kuat daripada kabel ACSR.

Kabel BC

Kabel ini dipilin/stranded, disatukan. Ukuran / tegangan mak = 6 500 mm2 / 500 V Pemakaian = saluran diatas tanah dan penghantar pentanahan