Upload
marseilla
View
276
Download
20
Embed Size (px)
DESCRIPTION
ileus obstruktif merupakan gangguan hambatan pasase/ jalan usus ke bagian distal usus (anus). Etiologi : intususepsi, volvulus, polip, tumor,
Ileus Obstruktif
Definisi
• IleusSuatu kondisi di mana terdapat gangguan pasase/ jalannya makanan di usus
• Ileus ObstruktifIleus yg terjadi akibat gangguan mekanis, berupa obstruksi/sumbatan pd ususatau disebut juga ileus mekanik.
Lanjutan …
• Ileus mekanis adalah keadaan dimana isi lumen saluran cerna tidak bisa disalurkan ke distal atau anus karena ada sumbatan/hambatan yang disebabkan kelainan dalam lumen usus, dinding usus atau luar usus yang menekan atau kelainan vaskularisasi pada suatu segmen usus yang menyebabkan nekrose segmen usus tersebut.6
Epidemiologi
• Hernia strangulata adalah salah satu keadaan darurat yang sering dijumpai oleh dokter bedah dan merupakan penyebab obstruksi usus terbanyak.
• Mc Iver mencatat 44% dari obstruksi mekanik usus disebabkan oleh hernia eksterna yang mengalami strangulasi.
• Di RSCM, pada tahun 1989, Kartowisastro dan Wiriasoekarta melaporkan 58% kasus obstruksi mekanik usus halus disebabkan oleh hernia.
Lanjutan …
• Setiap tahunnya 1 dari 1000 penduduk dari segala usia didiagnosa ileus.
• Di Amerika diperkirakan sekitar 300.000-400.000 menderita ileus setiap tahunnya.
• Di Indonesia tercatat ada 7.059 kasus ileus paralitik dan obstruktif tanpa hernia yang dirawat inap dan 7.024 pasien rawat jalan pada tahun 2004 menurut Bank data Departemen Kesehatan Indonesia.
Klasifikasi
Klasifikasi obstruksi usus berdasarkan :
•Kecepatan timbul (speed of onset)
- Akut, kronik, kronik dengan serangan akut
•Letak sumbatan
- Obstruksi tinggi, bila mengenai usus halus (dari gaster sampai ileum terminal)
- Obstruksi rendah, bila mengenai usus besar (dari ileum terminal sampai anus)
•Sifat sumbatan
- Parsial Obstruction : obstruksi sebagian makanan masih bisa sedikit lewat dan dapat flatus
- Simple obstruction : sumbatan tanpa disertai gangguan aliran darah
- Strangulated obstruction : sumbatan disertai gangguan aliran darah sehingga
timbul nekrosis, gangren dan perforasi
Etiologi Obstruksi usus halus dapat disebabkan oleh :•Perlekatan usus atau adhesi, dimana pita fibrosis dari jaringan ikat menjepit usus.•Jaringan parut karena ulkus, pembedahan terdahulu atau penyakit Crohn.•Hernia inkarserata, usus terjepit di dalam pintu hernia•Neoplasma•Malrotasi usus •Intususepsi.•Volvulus•Benda asing, kumpulan cacing askaris•Batu empedu yang masuk ke usus melalui fistula kolesisenterik.•Penyakit radang usus, striktur, fibrokistik dan hematoma.
Patogenesis Obstruksi/sumbatan pd usus
↓Makanan tertumpuk di lumen usus
↓Tekanan intraluminal me↑
↓Tekanan terhadap dinding usus semakin me↑
↓ ↓Obstruksi vasa limfatika & vena2 Obstruksi Arteri
pd dinding usus pd dinding usus↓ ↓
Edema Infark↓ ↓
Translokasi bakteri Gangren ↓
Nekrosis ↓
Perforasi
Manifestasi Klinis• Obstruksi sederhana
Obstruksi usus halus merupakan obstruksi saluran cerna tinggi, artinya disertai dengan pengeluaran banyak cairan dan elektrolit baik di dalam lumen usus bagian oral dari obstruksi, maupun oleh muntah. Gejala penyumbatan usus meliputi nyeri kram pada perut, disertai kembung. Pada obstruksi usus halus proksimal akan timbul gejala muntah yang banyak, yang jarang menjadi muntah fekal walaupun obstruksi berlangsung lama. Nyeri bisa berat dan menetap. Nyeri abdomen sering dirasakan sebagai perasaan tidak enak di perut bagian atas. Semakin distal sumbatan, maka muntah yang dihasilkan semakin fekulen. Tanda vital normal pada tahap awal, namun akan berlanjut dengan dehidrasi akibat kehilangan cairan dan elektrolit. Suhu tubuh bisa normal sampai demam. Distensi abdomen dapat dapat minimal atau tidak ada pada obstruksi proksimal dan semakin jelas pada sumbatan di daerah distal. Bising usus yang meningkat dan “metallic sound” dapat didengar sesuai dengan timbulnya nyeri pada obstruksi di daerah distal.
Lanjutan …• Obstruksi disertai proses strangulasi
Gejalanya seperti obstruksi sederhana tetapi lebih nyata dan disertai dengan nyeri hebat. Obstruksi mekanis di kolon timbul perlahan-lahan dengan nyeri akibat sumbatan biasanya terasa di
epigastrium. Nyeri yang hebat dan terus menerus menunjukkan adanya iskemia atau peritonitis. Borborygmus
dapat keras dan timbul sesuai dengan nyeri. Konstipasi atau obstipasi adalah gambaran umum obstruksi komplit. Muntah lebih sering terjadi pada penyumbatan usus besar. Muntah timbul kemudian dan tidak terjadi bila katup ileosekal mampu mencegah refluks. Bila
akibat refluks isi kolon terdorong ke dalam usus halus, akan tampak gangguan pada usus halus. Muntah fekal akan terjadi kemudian.
Pada keadaan valvula Bauchini yang paten, terjadi distensi hebat dan sering mengakibatkan perforasi sekum karena tekanannya paling tinggi dan dindingnya yang lebih tipis.
Pada pemeriksaan fisis akan menunjukkan distensi abdomen dan timpani, gerakan usus akan tampak pada pasien yang kurus, dan akan terdengar metallic sound pada auskultasi.
Nyeri yang terlokasi, dan terabanya massa menunjukkan adanya strangulasi.
Diagnosis • pemeriksaan fisik :• demam, takikardi, hipotensi dan gejala dehidrasi
yang berat. • Pada pemeriksaan abdomen didapatkan
abdomen tampak distensi dan peristaltic meningkat (bunyi Borborigmi). Pada tahap lanjut dimana obstruksi terus berlanjut, peristaltic akan melemah dan hilang.
• Adanya feces bercampur darah pada pemeriksaan rectal toucher dapat dicurigai adanya keganasan dan intusepsi.
Lanjutan …
Laboratorium• Peningkatan serum amilase • Leukositosis • Hematokrit • gangguan elektrolit. • alkalosis metabolik bila muntah berat, dan
metabolik asidosis bila ada tanda-tanda shock, dehidrasi dan ketosis.
3 Stadium Ileus Obstruktif
KLASIFIKASI (Berdasarkan Letak)
KLASIFIKASI (Berdasarkan Letak)
No Klasifikasi Letak Etiologi Klinis
1. Ileus Letak Tinggi
Duodenum Jejunum Ileum
Adhesi (riw. operasi sebelumnya)
Hernia Intususepsi Volvulus Gallstone ileus Neoplasma
Terutama ditandai dgn muntah terus-menerus
Perut biasanya tdk kembung
2. Ileus Letak Rendah
Colon Rectum
Neoplasma Hernia Volvulus Intususepsi Divertikulitis
Terutama ditandai dgn kembung
Muntah biasanya tdk terjadi
GAMBARAN RADIOLOGISLetak Tinggi Letak Rendah
Dilatasi usus di proksimal sumbatan (sumbatan paling distal di ileocecal juntion)
Kolaps usus di distal sumbatan Herring bone appearance:- 2 dinding usus halus yg terdilatasi
menebal & menempel membentuk gambaran vertebra ikan
- muskulus yg sirkuler menyerupai costa ikan
Step-ladder appearance:Gambaran air-fluid level yg pendek2
berbentuk seperti tangga karena cairan transudasi berada dalam usus halus yg mengalami distensi
Dilatasi usus di proksimal sumbatan (sumbatan di colon)
Kolaps usus di distal sumbatan Penebalan dinding usus yg
mengalami dilatasi: Di usus halus herring bone
appearance Di usus besar tampak pd tepi
abdomen Gambaran air-fluid level: Di usus halus pendek2,
berbentuk seperti tangga (step-ladder appearance)
Di colon panjang2
Obstruksi Usus Halusakibat adhesi
18
Multiple dilated loops of small bowel Multiple fluid levels on erect film
Obstruksi Usus Halusakibat ileus batu empedu
19
Multiple dilated loops of small bowel are seen.
A band of gas in the right hypochondrium lies within the common bile duct.
Obstruksi Usus Halusakibat intususepsi
20
A crescent of air at the apex of an intussusception
Stepladder appearance pd Obstruksi usus halus
21
Step-ladder appearance:Gambaran air-fluid level yg pendek2
berbentuk seperti tangga karena cairan transudasi berada dalam usus halus yg mengalami distensi
String of beads signpd Obstruksi Usus Halus
22
‘String of beads’ signGelembung2 kecil udara yang terperangkap di kolom2 di antara valvulae conniventes.
Obstruksi Usus Besar
23
Gambaran radiologis tergantung status kompetensi katup ileosekal (ileocaecal valve)
Type IA : Katup ileosekal kompeten distensi usus besar (t.u colon asendens), tdk ada distensi usus halus
Type IB:Distensi sekum & usus halus
Type II:Katup ileosekal inkompeten sekum & colon asendens tdk distensi, tapi usus halus distensi
Obstruksi Usus Besarakibat volvulus sekum
24
Sekum yg terdistensi dgn haustrasinya, di abdomen tengah bawah
Tidak ada distensi usus halus yg signifikan
Obstruksi Usus Besarakibat volvulus sigmoid
25
Loop sigmoid tanpa haustrasi yg sangat terdistensi terlihat di pelvis dalam bentuk U terbalik
Colon asendens & desendens yg berhaustrasi terpisah dari loop sigmoid yg mengalami volvulus
Obstruksi Usus Besar
Supine Prone
Malrotasi usus
Obstruksi usus akibat malrotasi
Penatalaksanaan Resusitasi
Dalam resusitasi yang perlu diperhatikan adalah mengawasi tanda-tanda vital, dehidrasi dan syok. Pasien yang mengalami ileus obstruksi mengalami dehidrasi dan gangguan keseimbangan ektrolit sehingga perlu diberikan cairan intravena seperti ringer laktat. Respon terhadap terapi dapat dilihat dengan memonitor tanda-tanda vital dan jumlah urin yang keluar. Selain pemberian cairan intravena, diperlukan juga pemasangan nasogastric tube (NGT). NGT digunakan untuk mengosongkan lambung, mencegah aspirasi pulmonum bila muntah dan mengurangi distensi abdomen. Farmakologis
Pemberian obat-obat antibiotik spektrum luas dapat diberikan sebagai profilaksis. Antiemetik dapat diberikan untuk mengurangi gejala mual muntah.
Operatif Operasi dilakukan setelah rehidrasi dan dekompresi nasogastrik untuk mencegah
sepsis sekunder. Operasi diawali dengan laparotomi kemudian disusul dengan teknik bedah yang disesuaikan dengan hasil eksplorasi selama laparotomi.