104
FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA AYAM PETELUR DI DESA PURWOKERTO, KECAMATAN SRENGAT, KABUPATEN BLITAR S K R I P S I Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Strata 1 (S1) Pada Jurusan Agribisnis Oleh : FATWA MIFTAHUL HUDA 201410210311189 PROGRAM STUDI AGRIBISNIS FAKULTAS PERTANIAN PETERNAKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG 2019

FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

  • Upload
    others

  • View
    53

  • Download
    6

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

0

FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA

AYAM PETELUR DI DESA PURWOKERTO, KECAMATAN SRENGAT,

KABUPATEN BLITAR

S K R I P S I

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Strata 1 (S1) Pada Jurusan Agribisnis

Oleh :

FATWA MIFTAHUL HUDA

201410210311189

PROGRAM STUDI AGRIBISNIS

FAKULTAS PERTANIAN PETERNAKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

2019

Page 2: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

i

*

i

Page 3: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

ii

Page 4: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

iii

PERNYATAAN ORISINALITAS

Yang bertanda tangan di bawah ini, saya :

Nama : Fatwa Miftahul Huda

NIM : 201410210311189

Program Studi : Agribisnis

Surel : [email protected]

Dengan ini menyatakan bahwa :

1. Skripsi dengan judul “Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Usaha

Ayam Ras Petelur Desa Purwokerto Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar”

adalah asli dan benar karya saya sendiri, bukan karya yang pernah ditulis

atau diterbitkan orang lain, baik sebagian atau keseluruhan, kecuali yang

secara tertulis dikutip dalam naskah ini dan disebutkan dalam sumber

kutipan daftar pustaka.

2. Skripsi ini bukan hasil karya orang lain dan bukan merupakan hasil plagiasi

atau jiplakan dari hasil karya oran lain.

3. Pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya, apabila terdapat unsur

penyimpangan maka saya bersedia menerima sanksi akademis dan sanksi-

sanksi lainya yang berlaku.

Malang, 17 Januari 2019

Yang Membuat Pernyataan,

Fatwa Miftahul Huda

Page 5: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

iv

BIODATA PENULIS

Fatwa Miftahul Huda, anak pertama dari dua

bersaudara lahir di Trenggalek 06 Oktober 1995. Putra

kandung dari Bapak Paris dan Ibu Muasri. Penulis

menyelesaikan tingkat sekolah dasar di SDN 3 Gamping,

lulus tahun 2009. Penulis melanjutkan pendidikan

menengah pertama di MtsN Model Trenggalek, lulus

tahun 2011. Kemudian penulis melanjutkan

pendidikan menengah atas di SMAN 1 Karangan dan

lulus tahun 2014.

Selanjutnya pada tahun 2014, penulis melanjutkan pendidikan di

Universitas Muhammadiyah Malang dan diterima sebagai Mahasiswa Program

Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Peternakan.

Page 6: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

v

ABSTRAK

Fatwa Miftahul Huda 201410210311189. “FAKTOR-FAKTOR YANG

MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA AYAM RAS PETELUR DI

DESA PURWOKERTO KECAMATAN SRENGAT KABUPATEN

BLITAR”. Dibawah Bimbingan Dr.Ir. Rahayu Relawati, M.M dan Nur

Ocvanny Amir, SP., MP.

Usaha peternakan ayam ras petelur mengalami perkembangan yang sangat

pesat namun masyarakat belum banyak mengetahui dan mengerti mengenai

faktor-faktor yang mempengaruhi produksi usaha ternak ayam. Tujuan penelitian

untuk mengetahui pendapatan dan faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan

di Desa Purwokerto, layak diusahakan atau tidak. Penelitian ini dilakukan di desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar dengan menggunakan data

primer. Metode penentuan responden dengan metode sensus. Metode analisis data

menggunakan analisis usahatani dan regresi liner berganda. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa jumlah biaya total yang dikeluarkan oleh peternak ayam ras

petelur dengan rata-rata sebesar Rp.2.102.616.638 / Periode. Jumlah penerimaan

yang didapat petenak ayam ras petelur dengan nilai rata-rata sebesar

Rp.2.386.228.251 / Periode. Nilai rata-rata R/C ratio sebesar 14 % yang

menujukkan pendapatan peternak ayam petelur lebih besar dari pada biaya yang

dikeluarkan, sehingga usaha ayam ras petelur ini layak untuk di usahakan. Faktor-

faktor yang meliputi bibit, pakan, vitamin, tenaga kerja secara bersama-sama

mempengaruhi terhadap hasil pendapatan usaha ayam ras petelur yang memiliki

nilai signifikan sebesar 0.000 > sig 0,05 dengan tingkat kepercayaan 99%.

Sedangkan Variabel kandang tidak berpengaruh terhadap hasil pendapatan usaha

ayam ras petelur.

Kata kunci: Ayam Petelur, Analisis pendapat, analisis linier berganda

Page 7: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

vi

ABSTRACT

Fatwa Miftahul Huda 201410210311189. “FAKTOR-FAKTOR YANG

MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA AYAM RAS PETELUR DI

DESA PURWOKERTO KECAMATAN SRENGAT KABUPATEN

BLITAR”. Dibawah Bimbingan Dr.Ir. Rahayu Relawati, M.M dan Nur

Ocvanny Amir, SP., MP.

Laying chicken breeding business is experiencing very rapid development

but the community does not know much and understand about the factors that

influence the production of chicken livestock business. The purpose of the study

was to determine income and the factors that influence income in Purwokerto

Village, viable or not. This research was conducted in Purwokerto village,

Srengat District, Blitar Regency using primary data. Method of determining

respondents by census method. The method of data analysis uses farming analysis

and multiple linear regression. The results showed that the total costs incurred by

laying hen breeders with an average of Rp.2,102,616,638 / Period. The amount of

income obtained by laying chicken broiler with an average value of

Rp.2,386,228,251 / Period. The average R / C ratio of 14% shows the income of

laying hens is greater than the costs incurred, so the laying hens are worth the

effort. Factors that include seeds, feed, vitamins, workforce jointly influence the

income of laying hens businesses that have a significant value of 0.000> sig 0.05

with a confidence level of 99%. While the cage variable does not affect the income

of laying hens.

Keywords : Laying hens, income analysis, multiple linier analysis

Page 8: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

vii

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb

Alhamdulillah puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang

telah melimpahkan segala rahmat dan hidayahNya, serta memberikan pencerahan

akal budi sehingga penulis mampu menyelesaikan skripsi yang berjudul “Fahror-

faktor yang mempengaruhi Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur di Desa

Purwokerto Kecamatan Srengat Kabpaten Blitar” , do’a serta sholawat salam

selalu terlimpahkan kepada Nabi besar Muhammad SAW. Skripsi ini diajukan

untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam memperoleh gelar sarjana pada

Fakultas Pertanian Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang.

Melalui kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terimakasih sebesar-

besarnya kepada :

1. Rektor Universitas Muhammadiyah Malang.

2. Dekan Fakultas Pertanian Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang.

3. Ibu Dr. Ir. Istis Baroh, M.P. selaku Ketua Agribisnis Fakultas Pertanian

Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang.

4. Ibu Dr. Ir. Rahayu Relawati, M.M. selaku dosen pembimbing I saya dengan

ikhlas meluangkan waktu untuk membimbing saya hingga skripsi ini

selesai.

5. Ibu Nur Ocvanny Amir, SP., MP selaku dosen pembimbing II saya dengan

ikhlas meluangkan waktu untuk membimbing saya hingga skripsi ini

selesai.

6. Bapak / Ibu dosen yang telah memberikan pengetahuan selama masa

perkuliahan.

7. Bapak Asyar Hunayfi selaku kepala Desa Purwokerto yang telah bersedia

mengizinkan saya untuk melakukan penelitian

8. Bapak, Ibu, serta keluarga besar saya yang selalu mendoakan dan

mendukung saya.

Page 9: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

viii

9. Kepada keluarga kedua saya, AgriD, Laron, Dalbo dan Zcrew yang selalu

mendorong saya untuk menyelesaikan skripsi ini.

10. Teman-teman seangkatan dan seperjuangan yang selalu memberi dukungan

dan selalu semangat.

11. Semua pihak yang turut serta membantu hingga terselesainya skripsi ini.

Peneliti menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kata sempurna, saran

dan kritik yang bersifat membangun sangat diharapkan untuk menjadi bekal

dimasa datang. Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi pembacanya amin.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Malang, 17 Januari 2019

Fatwa Miftahul Huda

Page 10: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

ix

DAFTAR ISI

Isi Halaman

DAFTAR ISI ............................................................................................ ix

HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................. ii

PERNYATAAN ORISINALITAS ......................................................... iii

BIODATA PENULIS .............................................................................. iv

ABSTRAK ............................................................................................... v

KATA PENGANTAR ............................................................................. vii

DAFTAR ISI ............................................................................................ x

DAFTAR TABEL ................................................................................... xi

DAFTAR GAMBAR ............................................................................... xii

DAFTAR BAGAN ................................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................... xiii

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................ 1

1.1 Latar Belakang ................................................................................ 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................ 4

1.3 Tujuan Penelitian ............................................................................. 4

1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................... 4

1.5 Batasan Istilah dan Pengukuran Variabel ........................................ 5

1.5.1 Batasan Istilah ....................................................................... 5

1.5.2 Pengukuran Variabel ............................................................. 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................. 7

2.1 Penelitian Terdahulu ........................................................................ 7

2.2 Landasan Teori ................................................................................. 12

2.2.1 Ayam Ras Petelur ................................................................. 12

2.2.2 Karateristik Ayam Petelur ..................................................... 13

2.3 Faktor Pendapatan Ayam Ras Petelur .............................................. 14

2.4 Biaya Usahatani ............................................................................... 19

2.5 Pendapatan Usahatani ...................................................................... 20

2.6 Efisiensi Usahatani ........................................................................... 20

2.7 Kerangka Pemikiran ......................................................................... 21

2.8 Hipotesis .......................................................................................... 23

BAB III METODE PENELITIAN ........................................................ 24

3.1 Metode Penentuan Lokasi dan Waktu Penelitian ............................ 24

3.2 Metode Penentuan Responden ......................................................... 24

3.3 Jenis dan Sumber Data ..................................................................... 24

3.4 Metode Pengambilan Data ............................................................... 25

3.5 Teknik Analisis Data ........................................................................ 26

Page 11: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

x

3.5.1 Analisis Usaha Ayam Ras Petelur .......................................... 26

3.5.2 Anlisis Regresi ....................................................................... 28

BAB IV KONDISI DAERAH PENELITIAN ...................................... 32

4.1 Kondisi Desa .................................................................................... 32

4.1.1 Sejarah Desa ............................................................................ 32

4.1.2 Keadaan Geografis .................................................................. 32

4.2 Potensi Sumberdaya Manusia dan Ekonomi .................................... 33

4.2.1 Pendidikan .............................................................................. 33

4.2.2 Keadaan Ekonomi .................................................................. 34

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................. 36

5.1 Karateristik Responden .................................................................... 36

5.1.1 Responden Berdasarkan Umur ............................................... 36

5.1.2 Responden Berdasarkan Pendidikan ...................................... 37

5.1.3 Responden Berdasarkan Jumlah Ternak ................................. 38

5.2 Analisis Biaya dan Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur ............... 38

5.2.1 Biaya Tetap (fixed cost) ........................................................ 39

5.2.2 Biaya Tidak Tetap (Variabel Cost) ....................................... 41

5.2.3 Total Biaya Variabel Usaha Ayam Ras Petelur ..................... 45

5.2.4 Analisis Total Biaya Usaha Ayam Ras Petelur ...................... 45

5.2.5 Analisis Penerimaan Usaha Ayam Ras Petelur ..................... 45

5.2.6 Analisis Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur ...................... 46

5.2.7 Analisis Efesiensi Usaha Ayam Ras Petelur .......................... 46

5.3 Analisis Faktor-Faktor Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur ......... 47

5.3.1 Uji Asumsi Klasik ................................................................. 48

5.3.2 Analisis Regresi Linier ......................................................... 50

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN................................................. 54

6.1 Kesimpulan ..................................................................................... 54

6.2 Saran ............................................................................................. 55

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................. 56

Page 12: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

xi

DAFTAR TABEL

Nomor Isi Halaman

Tabel 1.1 Populasi Telur Ayam Ras Petelur

di Jawa Timur 2013-2017 ...................................................... 2

Tabel 1.2 Produksi telur Ayam Ras Petelur Tahun

di Jawa Timur 2013–2017 ...................................................... 2

Tabel 4.1 Tingkat Pendidikan di Desa Purwokerto ................................ 33

Tabel 4.2 Mata Pencarian Masyarakat di Desa Purwokerto .................. 35

Tabel 5.1 Karakterististik Responden berdasarkan umur Peternak di Desa

Purwokerto ............................................................................. 36

Tabel 5.2 Tingkat Pendidikan Responden Peternak Ayam Ras Petelur 37

Tabel 5.3 Jumlah Ternak Responden Peternak Ayam Ras Petelur ........ 38

Tabel 5.4 Rata-Rata Biaya Usaha Ayam Ras Petelur ............................ 39

Tabel 5.5 Rata-rata Biaya Variabel Usaha Ayam Ras Petelur .............. 41

Tabel 5.6 Harga pakan Ayam Ras Petelur ............................................. 42

Tabel 5.7 Harga Pakan Rata-Rata Ayam Ras Petelur ........................... 43

Tabel 5.8 Biaya dan Jumlah Rata-Rata Vitamin Ayam ras Petelur ....... 44

Tabel 5.9 Biaya Rata-rata Tenaga Kerja Usaha Ayam Ras Petelur ....... 44

Tabel 5.10 Penerimaan Rata-Rata Usaha Ayam Ras Petelur ................... 46

Tabel 5.11 Hasil Perhitungan Koefisien Regresi

Usaha Ayam Ras Petelur ........................................................ 50

Tabel 5.12 Hasil Uji Asumsi Klasik ........................................................ 50

Page 13: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

xii

DAFTAR GAMBAR

Nomor Isi Halaman

Gambar 5.1 Sebaran Plot .......................................................................... 48

Gambar 5.2 Scatter Plot ........................................................................... 49

DAFTAR BAGAN

Nomor Isi Halaman

Bagan 2.1 Kerangka Pemikiran Penelitian ............................................... 22

Page 14: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

xiii

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Isi Halaman

Lampiran 1 Kuesioner .............................................................................. 58

Lampiran 2 Tabulasi Usaha Ayam Ras Petelur ....................................... 62

Lampiran 3 Input output dan Hasil Regresi ............................................. 83

Lampiran 4 Dokumentasi ......................................................................... 89

Page 15: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Peternakan merupakan subsektor dari pertanian yang berperan penting

dalam pemenuhan kebutuhan protein hewani. Hal ini seiring meningkatnya

jumlah penduduk, tingkat pendidikan, kesadaran masyarakat akan gizi dan zat-zat

makanan khususnya protein, serta meningkatkan kemampuan masyarakat untuk

memanfaatkan hasil ternak. Perkembangan sektor peternakan memberikan

dampak positif bagi masyarakat untuk perbaikan gizi dan dampak positif bagi

pelaku ternak yaitu meningkatkan kesejahteraannya (Candra et al, 2012).

Dalam bidang perunggasan, usaha peternakan ayam ras petelur mengalami

perkembangan yang sangat pesat karena masyarakat sudah banyak mengetahui

dan mengerti mengenai manfaat yang dapat diperoleh dari usaha peternakan.

Perkembangan peternakan ayam ras petelur ini didorong oleh kondisi di sektor

pertanian yang menyediakan bahan pakan yang sangat diperlukan untuk

peternakan seperti kacang, padi-padian, jagung, dan sebagainya yang berguna

untuk campuran pakan ternak. Selain itu, masysarakat Indonesia jumlah konsumsi

telur selalu mengingkat setiap tahunnya sehingga pelaku peternak ayam petelur

semakin banyak dan jumlah produksi telur ayam ras petelur ikut meningkat.

Usahatani sektor peternakan yang dapat dimanfaatkan masyarakat salah

satunya adalah ternak ayam petelur. Ternak ungas ayam petelur merupakan satu

usaha peternakan yang berkembang pesat di Provinsi Jawa Timur. Menurut data

statistik.

Page 16: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

2

peternakan dan kesehatan hewan (2011), Populasi ayam ras petelur di Indonesia

sekitar 30% dari keseluruhan jumlah berada di Jawa Timur. Menurut data dinas

peternakan menyatakan bahwa populasi ayam ras petelur di Jawa Timur mulai

tahun 2008 sampai 2011 terus mengalami kenaikan dengan jumlah ternak ayam

ras petelur 20.886.094 ekor, 21.396.786 ekor, 21.959.505 ekor dan 37.035.241

ekor. Bisnis ayam petelur merupakan usaha yang dapat menghasilkan perpindahan

modal dengan cepat (Candra et al, 2012).

Tabel 1.1 Populasi Ayam Ras Petelur di Jawa Timur Tahun 2013-2017

Tahun 2013 2014 2015 2016 2017

Populasi

(ekor) 43.066.361 41.156.842 43.221.466 45.880.658 46.431.226

Sumber : Statistik Peternakan dan Kesehatan Hewan, 2017

Berdasarkan Tabel 1.1 dapat menjelaskan bahwa populasi ayam ras petelur

di Jawa Timur mengalami penurunan pada tahun 2014 dengan jumplah populasi

41.156.842 ekor. Namun pada tahun 2015 sampai tahun 2017 jumplah pupulasi

ayam ras petelur terus meningkat, sehingga produksi telur ikut meningkat, seperti

yang ada pada Tabel 1.2 berikut.

Tabel 1.2 Produksi Telur Ayam Ras Petelur di Jawa Timur Tahun 2013–2017

Tahun 2013 2014 2015 2016 2017

Produksi

(ton ) 293.532 291.399 390.055 445.793 455.607

Sumber : Statistik Peternakan dan Kesehatan Hewan, 2017

Berdasarkan Tabel 1.2 dapat disimpulkan bahwa konsumsi masyarakat

terhadap telur ayam ras diperkirakan terus meningkat. Hal ini diakibatkan oleh

harga telur ayam ras yang sangat kompetitif, dan lebih murah. Telur ayam

merupakan sumber protein bermutu tinggi kaya akan vitamin dan mineral sebagai

penyebab meningkatnya telur ayam ras.

Page 17: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

3

Di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar terdapat

peternakan ayam ras petelur. Usaha ayam petelur sebagian besar merupakan

pekerjakaan sampingan, sehingga beberapa peternakan belum menggunakan

pembukuan keuangan secara terperinci untuk menghitung antara biaya dengan

pendapatan yang diperoleh dan mengetahui faktor-faktor dominan yang

mempengaruhi produksi ayam petelur. Usaha peternakan ayam ras petelur secara

umum dipengaruhi oleh faktor bibit, biaya pakan, kandang, tenaga kerja, vitamin.

Usaha ayam petelur dengan menekan biaya produksi dengan manimal dan bisa

menjaga kondisi ayam tetap sehat akan memperoleh keuntungan dari usaha yang

dilakukan. Biaya pakan merupakan biaya yang terbesar dari faktor produksi

lainnya untuk meningkatkan jumlah pendapatan telur. Dengan biaya yang

dikeluarkan oleh peternak perlu ditunjang dengan adanya perhitungan biaya

produksi, pendapatan dan efisiensi, pada peternakan ayam ras petelur agar tidak

mengalami kerugian. Selain itu, faktor-faktor produksi perlu diketahui agar hasil

produksi telur dapat maksimal.

Berdasarkan uraian di atas, maka penting dilakukan penelitian berjudul

“Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Usahatani Ayam Petelur di Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar”.

Page 18: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

4

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian, maka dirumuskan permasalahan

sebagai berikut :

1. Apakah usaha ayam ras petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar menguntungkan ?

2. Faktor-faktor apa yang mempengaruhi produksi ayam ras petelur di Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Menganalisis keuntungan usahatani ayam ras petelur di Desa Purwokerto,

Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar.

2. Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi berternak ayam ras

petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Bagi peneliti sebagai syarat untuk memperoleh gelar sarjana dan berguna

untuk penelitian berikutnya.

2. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberi sumbangsih dalam dunia

akademik dan pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang peternakan.

Page 19: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

5

1.5 Batasan Istilah dan Pengukuran Variabel

1.5.1 Batasan Istilah

1. Usaha ayam ras petelur adalah suatu kegiatan untuk menghasilkan telur.

2. Modal adalah uang yang digunakan untuk membeli bahan investasi dan

operasional.

3. Kandang adalah bangunan tempat memelihara ayam petelur.

4. Bibit / DOC (Day Old Chick) adalah anak ayam berumur 0 hari yang

digunakan sebagai bibit ternak ayam petelur.

5. Pemeliharaan adalah kegiatan yang dilakukan untuk memelihara kondisi

ayam agar tetap terjaga.

6. Pemanenan telur adalah pengambilan telur dari kandang yang dilakukan

setiap hari ketika ayam sudah produksi.

1.5.2 Pengukuran Variabel

1. Biaya total atau total cost (TC) adalah jumlah keseluruhan biaya tetap dan

biaya variabel yang dikeluarkan dalam satu periode produksi sejak DOC

sampai afkir dalam satuan rupiah (Rp).

2. Biaya tetap atau fix cost (FC) adalah biaya yang digunakan untuk investasi

dan operasional produksi, dihitung dalam satuan rupiah (Rp).

3. Pendapatan adalah selisih penerimaan dan semua biaya yang dikeluarkan

(Rp).

Page 20: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

6

4. Produksi adalah kegiatan untuk menghasilkan suatu barang untuk

memenuhi kebutuhan. Jumlah produksi usahatani telur dinyatakan dalam

(Kg).

5. Efisiensi usahatani adalah suatu ukuran keberhasilan yang dinilai dari segi

besarnya sumber/biaya untuk mencapai hasil dari kegiatan yang dijalankan.

6. Populasi ayam dalam per volume di atas 1000 ekor.

7. Segala bentuk biaya yang dikeluarkan dan penerimaan dihitung dalam

satuan Rupiah (Rp).

8. Analisis R/C ratio adalah analisis yang digunakan untuk mengetahui

efisiensi usahatani ayam petelur.

9. Perhitungan usahatani menggunakan variabel bibit, pakan, vitamin, biaya

kandang, biaya tenaga kerja terhadap pendapatan.

Page 21: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

7

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Terdahulu

Tugiyanto et.al (2013) menganalisis pendapatan dan efisiensi usaha ayam ras

petelur. Metode yang digunakan adalah analisis pendapatan, analisis efisiensi

ekonomi, analisis profitabilitas, pengaruh faktor produksi, jumlah pakan, jumlah

ternak satuan ekor, produksi telur, jam kerja, obat, vaksin, kimia terhadap pendapatan

dan efisiensi ekonomi pada usaha ayam ras petelur, dan analisis Break Even Point

(BEP). Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa rata-rata pendapatan yang

diperoleh peternak sebesar Rp 4.688.186,-/ bulan. Efisiensi usaha ayam ras petelur

rata-rata sebesar 1,25. Rata-rata nilai profitabilitas usaha ayam ras petelur di

kabupaten Wonosobo sebesar 4,29%. Faktor produksi secara serempak berpengaruh

terhadap pendapatan dan efisiensi usaha ayam ras petelur. Persamaan penelitian saya

menganalisis variabel yang sama yaitu pendapatan, analisis regresi berganda, analisis

R/C Ratio, sedangkan perbedaannya tidak menggunakan analisis efisiensi ekonomi

dan analisis profitabilitas .

W.Roesali (2016) menganalisis variable biaya, jumplah produksi, dan Duckday

terhadap pendapatan dengan metode analisis kuantitatif. Hasil penelitian usaha bebek

di Kecamatam Banyubiru, Kabupaten Semarang layak untuk dikembangkan ini

dibuktikan dari profitabilitas rata-rata 31,94% lebih besar dari tingkat bunga pada

bank deposito 1 bulan (0,14%) secara signifikan. Perbedaan dari penelitian ini adalah

Page 22: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

8

variabel yang digunakan untuk menganalisis terhadap pendapat dan komoditas yang

diteliti juga berbeda.

Sanjaya et.al (2016) menganalisis variabel burung puyuh petelur dan kelayakan

usaha. Metode yang digunakan adalah analisis Criteria Investasi, antara lain NPV

(Net Present Value), IRR (Internal Rate Of Run), Net B/C (Net Benefit Cost Ratio),

PBP (Pay Back Period), dan BEP (Break Event Point). Hasil penelitian adalah

Analisis kriteria investasi diperoleh nilai Net Present Value (NPV) Rp.64.518.459,

Internal Rate Return (IRR) 18,94%, Net Benefit Cost Ratio (Net B/C) 1,2. Dilihat

dari analisis menunjukkan hasil usaha ternak Puyuh di Kelurahan Tebing Tinggi

Okura layak untuk diusahakan dan Pay Back Period (PBP) 2 tahun 7 bulan 27 hari.

Analisis kelayakan usaha ternak puyuh ditinjau dari aspek BEP (Break Event Point)

dilihat dari jangka waktu adalah 5 tahun 2 bulan 8 hari. Permasalahan yang dihadapi

pengusaha ternak puyuh adalah pada saat terjadinya meningkatnya penawaran

meningkat permintaan telur puyuh juga meningkat sehingga harga menjadi turun,

biasanya terjadi pada bulan ramadhan, yang terjadi adalah kecendrungan menurunnya

pendapatan. Perbedaan dari penelitian ini adalah analisi yang digunakan untuk

mengetahui hasil berbeda, dalam penilitian ini menggunakan analisis regresi linier

berganda, analisis pendapatan, dan R/C Ratio.

Candra et al (2012) menganalisis ekonomi usaha ayam petelur CV. Santoso

Farm di Desa Kerjen, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar. Metode yang digunakan

adalah analisis deskriptif dan analisis kuantitatif yang digunakan untuk melakukan

perhitungan total biaya, total penerimaan, pendapatan, R/C rasio, dan BEP. Hasil

Page 23: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

9

penelitian menunjukkan bahwa pengeluaran per ekor per bulan adalah Rp. 17.378,

Rp. 20.176, dari pendapatan dan Rp. 2,727 laba. CV. Santoso Farm telah sesuai untuk

beroperasi berdasarkan R / C ratio 1,16, BEP Rp.11.536 dan ekonomi 29,59% dan

rentabilitas ekuitas 39,54%. Persamaan dari penelitian ini adalah metode yang

digunakan analisis regresi berganda, analisis pendapatan dan R/C Ratio tetapi berbeda

dalam tempat penelitian.

Romadhon et.al (2012) menganalisis variabel biaya dengan metode analisis

rasio R/L, analisis rugi/laba, metode ROI (Return on Investasi). Hasil penelitian

Usaha Ternak Subur mendapat keuntungan sebesar Rp. 524.245.000,000 dalam setiap

periode. Rasio R/C nya diperoleh adalah 1,90 dan ROI sebesar 90%. Perbedaan dari

penelitian ini adalah cara menganalisisnya tidak menggunakan analisis regresi linier

berganda, analisis pendapatan, tetapi sama-sama menggukana analisis R/C Ratio.

Nawawi et.al (2017) menganalisis variabel biaya dan harga jual produk dengan

metode analisis kuantitatif. Hasil analisis usaha peternakan ayam petelur menyatakan

dilihat dari rata-rata pendapatan peternak ayam petelur adalah Rp. 42.362.748, Rata-

rata R/C ratio 1,02 , BEP harga telur utuh Rp. 14.440, BEP hasil telur utuh Rp. 7.527

kg, Margin of Safeti 9,76% dan Rentabilitas ekonomi 25,71% per tahun median 15,06

pertahun serta rentabilitas usaha 30,00% median 13,14 pertahun dengan keuntungan

pemasaran Rp. 1.560 dan tingkat keuntung penjualan telur ke konsumen Rp. 2.560,

dapat di ketahui bahwa usaha peternakan ayam petelur di Desa Cihaur layak untuk di

kembangkan. Perbedaan dari penelitian ini adalah tidak menggunakan metode

Page 24: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

10

analisis regresi linier berganda, analisis pendapatan, tetapi sama-sama menggukana

analisis R/C Ratio.

Ratnasari et.al (2015) menganalisis variabel Jumlah DOC (Day Old Chick), FC,

Mortalitas, bobot panen dan lama pemeliharaan. Metode analisis regresi linier

berganda. Hasil penelitian adalah pendapatan yang dihasilkan peternak ayam broiler

di Kecamatan Gunung Pati dalam satu periode sebesar Rp.55.765.000. Peternakan

layak untuk dikembangkan. Selain itu jumlah DOC (Day Old Chick), FCR,

Mortalitas, Bobot Panen, dan Lama pemeliharaan diperoleh F hitung sebesar 1.047

dengan tingkat signifikan 0,000. Perbedaan dari penelitian ini adalah menggunakan

analisis pendapatan, dan analisis R/C Ratio. Perbedaan dari penelitian ini adalah

variabel yang digunakan berbeda, tetapi sama-sama menggunakan metode analisis

regresi linier berganda.

Triatmaja (2009) menganalisis variabel biaya, Penerimaan dan laba usaha sapi

potong. Metode yang digunakan adalah analisis pendapatan, Retrun cost ratio, BEP,

Rentabilitas. Hasil penelitian biaya produksi usaha sapi potong dengan sistem intensif

sebesar Rp.81.213.004 / responden / tahun, sedangkan sistem konvensional sebesar

Rp 12.784.966 / responden / tahun. Penerimaan usaha sapi potong dengan sistem

intensif Rp 118.156.968,42 / responden / tahun, sedangkan konvensional sebesar

Rp.16.517.101,56 / responden / tahun. Pendapatan usaha peternak sapi potong dengan

sistem intensif sebesar Rp.36.943.964 / responden / tahun sedangkan usaha sistem

konvensional Rp. 3.732.135,56/ responden / tahun. Laba / unit ternak / tahun dengan

sistem intensif sebesar Rp. 4.617.995,55 sedangkan konvensional Rp. 1.866.067,77.

Page 25: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

11

Semua sistem pemeliharaan sapi potong baik intensif maupun konvensional layak

dikerjakan, dengan nilai rentabilitas lebih dari 16%, pada sistem intensif (46%) lebih

besar dari pada konvensional (29,2%). Persamaan dari penelitian ini adalah sama –

sama menggunakan metode analisis pendapatan.

Murib et.al (2014) menganalisis variabel jumlah tenaga kerja, kandang, obat-

obatan, bibit, dan pakan. Metode yang digunakan adalah regresi linier berganda,

analisis pendapatan dan analisis R/C ratio. Hasil faktor produksi yang meliputi

jumlah tenaga kerja, kandang, obat-obatan, bibit, dan pakan secara bersama

memengaruhi produksi usaha ayam petelur, pendapatan kotor peternak Rp.

277.525.208, sedangkan pendapatan bersih Rp. 105.214.234, Nilai R/C ratio 1,52,

disimpulkan bahwa usaha ayam petelur di Farm Harma Banjarharjo Kecamatan

Ngemplak layak untuk diusahakan. Perbedaan variabel yang digunakan berbeda.

Persamaan dari penelitian ini menggunakan metode analisis regresi berganda, dan

analisis R/C Ratio dan variabel yang digunakan juga sama.

Dewanti dan Sihombing (2012) menganalisis besarnya pendapatan yang

diperoleh peternak ayam buras dan pengaruh faktor-faktor produksi terhadap

pendapatan usaha. Metode yang digunakan adalah analisis regresi berganda, uji F dan

uji t. Hasil penelitian adalah menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan bersih dari

penjualan ayam buras 89 ekor, feses dan telur yaitu Rp. 1.383.358,10 per

tahun/peternak. Analisis regresi linear berganda diperoleh dengan persamaan Ŷ =

20,947+0,620X1+0,003X2-0,996X3-0,869X4-0,015X5+0,845X6. Nilai koefisien

determinasi (R2) sebesar 0,646 berarti pendapatan ayam buras mampu dijelaskan oleh

Page 26: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

12

biaya pembelian ayam, jagung, dedak, obat/vitamin, tenaga kerja, listrik sebesar

64,6% sedangkan sisanya sebesar 35,4% dipengaruhi oleh variabel-variabel di luar

yang diteliti. Pada uji F, variabel independen berpengaruh secara bersama terhadap

variabel dependen dengan tingkat signifikan 0,05, berdasarkan uji t faktor biaya

pendapatan dipengaruhi oleh pembelian ayam dan biaya listrik sedangkan biaya

lainnya tidak berpengaruh terhadap pendapatan. Persamaan dari penelitian ini adalah

menggunakan metode analisis regresi berganda.

2.2 Landasan Teori

2.2.1 Ayam Ras Petelur

Ayam petelur adalah ayam yang dipeliharan dengan tujuan menghasilkan telur.

Dari jajaran bangsa ayam ini, hanya ayam ras petelur saja yang mampu memenuhi

kriteria ini. Ayam ras petelur dapat dibagi dua berdasarkan warna bulu dan warna

kulit telur. Pertama, ayam petelur putih yang berbulu dan telurnya berwarna putih.

Ayam dengan tubuh yang ramping, mata bersinar tajam, dan jengger tunggal

berwarna merah darah. Ayam petelur mampu produksi banyak dan dikenal sebagai

ayam ras tipe petelur unggul. Kedua, ayam ras berbulu dan warna kerabangnya

cokelat. Ayam petelur jenis ini memiliki ukuran badan sedang, jumlah telur banyak

dan besar-besar, dalam satu kelompok ayam ada yang suka mengeram. Ayam ini

dikenal sebagai ayam petelur tipe dua guna,awalnya digunakan untuk penghasil telur

dan setelah diafkir dapat dijual sebagai ayam pedaging (Rasyaf, 1996).

Page 27: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

13

2.2.2 Karateristik Ayam Petelur

Menurut Rasyaf (1996) Karateristik ayam petelur yang harus diperhatikan

karena berkaitan dengan dengan usaha peternakan ayam itu sendiri. Karateristik

tersebut adalah sebagai berikut:

1. Masa pengembalian modal usaha peternak ayam petelur ini relative lama

dibandingkan ayam broiler. Masa sebelum ayam bertelur itu dilalui selama 16

sampai 22 minggu usia ayam. Memang masa produksinya telur setelah itu

cukup lama yaitu sekitar 55 minggu atau total usia sekitar 72 minggu. Selama

usia dari 0 minggu hingga 16-22 minggu itu artinya peternak mengeluarkan

uang tanpa pemasukan.

2. Ayam ras petelur adalah ayam yang tergolong mudah terkejut dan stres

mengakibatkan produksi telur menurun, selain itu dapat menyebabkan kematian

ayam. Lokasi peternakan ayam petelur berada di pedesaan yang sepi.

3. Sasaran persaingan dalam bisnis ayam begitu ketat karena produksinya sama.

Pemasaran yang menentukan peternakan ini akan bertahan atau gulung tikar.

4. Membuka peternakan ayam petelur sebagai usaha artinya harus menerima

usaha dengan alat produksi benda hidup. Ayam yang diternak harus dijaga agar

tetap hidup sehat, dan berproduksi. Peternak mengerahkan kemampuan teknis

beternak untuk menjaga agar kondisi ayam tetap baik, dengan aktivitas

produksi, makanan dan pencegahan penyakit.

5. Telur termasuk komoditi yang cepat rusak atau busuk. Temperature ruang dan

kondisi terabang yang kotor, telur tidak tahan lama. Kelemahan ini banyak

Page 28: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

14

digunakan oleh pihak pemasaran untuk menekan peternak sehingga peternak

tergantung kepada pedagang pengepul atau distributor.

2.3 Faktor Pendapatan Ayam Ras Petelur

Persiapan awal untuk memulai usaha ayam petelur yang baik, diharapakan

memberikan hasil produksi telur secara maksimal akan berpengaruh terhadap

pendapatan usaha ayam ras petelur. Kesalahan yang terjadi pada penanganan awal

akan menyebabkan beberapa gangguan yang berakibat tidak tercapainya peforma

produksi ayam ras petelur secara optimal.

Ayam petelur yang diharapkan hendak diambil telurnya untuk keperluan

konsumsi harian harus dipelihara dengan baik oleh peternaknya. Oleh karena itu,

sebaiknya mengetahui jenis makanan sesuai dengan umur ayam dan ukuran

pemberian pakan agar ayam dapat berproduksi dengan baik.

Untuk itu dibutuhkan beberapa faktor pendapatan yang dapat diklarifisikasikan

sebagai berikut :

1. Bibit

Bibit sangat menentukan tinggi rendahnya produktivitas dalam suatu usaha

peternakan. Agar dapat menghasilkan bibit anak ayam yang sehat dan berproduksi

tinggi, maka perlu dilakukan pemilihan bibit ayam erat kaitannya dengan strain yang

memiliki kesamaan umum dalam hal fisiknya. Menurut Setyono et al (2013)Berikut

beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih bibit ayam petelur :

a. Harga DOC yang tidak terlalu mahal

Page 29: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

15

b. Pertumbuhan ayam yang relatif cepat

c. Ayam cepat mencapai dewasa kelamin

d. Produksi ayam yang tinggi dan persisten

e. Ukuran telur normal

f. Warna dan kerabang telur yang normal

Pengetahuan mengenai cara pemilihan bibit yang baik perlu dimiliki oleh para

peternak, karena meskipun pakan dan manajemen sangat baik, tetapi bila bibit ayam

yang digunakan kurang baik mutunya, maka hal ini belum menjamin akan

tercapainya produksi yang optimal dari peternakan tersebut.

2. Pemberian Pakan dan Air Minum

Pemberian pakan yang tepat dan efesien merupakan kunci sukses dalam

meningkatkan produksi usaha ayam ras petelur. Adapun kebutuhan nutrien untuk

periode pertumbuhan dibagi menjadi empat tahapan berdasakan umur, yaitu 0-6

minggu, 6-12 minggu, 12-18 minggu, dan 18 minggu keatas. Hal ini karena tingkat

produksi sangat ditentukan oleh kuantitas dan kualitas pakan yang diberikan.

Penyediaan air minum merupakan kebutuhan ayamyang sangat penting dan

tidak bisa digantikan. Air berfungsi untuk pengatur suhu tubuh dan pelarut zat-zat

yang dibutuhkan pada tubuh ayam ras petelur. Kekurangan air dalam tubuh akan

berakibat langsung terhadap pertumbuhan ayam, seperti dehidrasi dan kematian.

Penyediaan minum yang tepat perlu dilakukan, terutama pada saat kedatangan ayam

hingga umur 2 minggu pertama karena periode tersebut merupakan periode yang

cukup rawan (Setyono et al, 2013).

Page 30: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

16

3. Vitamin

Vitamin adalah substansi aktif dan sangat dibutuhkan bagi metabolisme normal

oleh hewan. Vitamin juga sangat dibutuhkan untuk mencapai kesehatan yang optimal,

sama halnya dengan fungsi fisikologis normal seperti tumbuh, berkembang,

mempertahankan hidup dan bereproduksi. Asupan dan ketersediaan vitamin dari

sumber alam sangat tidak bisa diperkirakan, karena adanya perbedaan kandungan

vitamin dalam bahan baku pakan (tergantung pada iklim saat ditanam, penentuan

waktu panen dan proses penyimpanan bahan baku). Mempertahankan kebutuhan

vitamin ayam lebih baik melalui pemberian vitamin tambahan.

Agar hewan dapat memberikan hasil yang sesuai dengan potensi genetisnya,

nutrisinya dan terutama ketersediaan vitamin harus optimal. Vitamin B dibutuhkan

agar penyerapan nutrisi menjadi efisien. Vitamin A dan vitamin B sangat penting

untuk membantu ayam dalam aktivitas metabolismenya dan untuk mempertahankan

serta meningkatkan produktivitas bertelur. Vitamin C dan E sama-sama dapat

meningkatkan ketahanan ayam terhadap stress dan membantu mempertahankan

kesehatan ayam (Sudaryani & Santoso, 1994).

4. Kandang

Kandang yang baik adalah kandang yang dapat memberikan kenyamanan dan

kesehatan pada pada produksi ayam petelur serta memudahkan manajemen

pemeliharaan bagi peternak. Kandang berfungsi untuk melindungi ternak ayam dari

pengaruh iklim buruk, seperti hujan, panas matahari atau gangguan lainnya.

Kontruksi kandang yang nyaman bila memenuhi beberapa syarat yaitu ventilasi

Page 31: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

17

kandang yang baik, dinding kandang, lantai kandang, dan atab kandang sesuai dengan

ketentuan, sehingga akan memberikan dampak positif sehingga ayam menjadi tenang

dan tidak stres yang dapat menekan jumlah kematian ayam (Rasyaf, 1994).

5. Tenaga Kerja

Tenaga kerja kandang merupakan salah satu sumber daya manusia yang

menentukan kelangsungan dalam usaha ayam petelur. Tanpa tenaga kerja kandang

yang berkualitas, peternakan ayam petelur tidak dapat berkembang dengan baik.

Untuk mendapatkan keuntungan yang besar, perlu memperhatikan biaya pengelolaan

tenaga kerja. Jumlah tenaga kerja yang diperlukan oleh suatu usaha peternakan ayam

petelur dapat diperkirakan berdasarkan populasi ayam petelur yang dipelihara,

termasuk periode produksi. Tenaga kerja yang dipilih sebaiknya mempertimbangkan

sistem tenaga kerja yang akan di pekerjakan. Menurut Rasyaf, (1994) penggunaan

tenaga kerja dibagi menjadi dua yaitu :

a. Tenaga kerja Tetap

Tenaga kerja tetap ini menetap di peternakan dan merupakan tenaga kerja

bantu setiap saat. Tenaga ini digaji bulanan, tidak peduli jumlah ternak yang

dipelihara. Gaji pegawai ini dimasukkan dalam biaya tetap peternakan.

b. Tenaga Kerja Harian

Jenis tenaga kerja ini dibayar harian. Nilai jasa mereka diperhitungkan per

hari sesuai dengan peraturan daerah yang bersangkutan.

c. Tenaga Kerja kontrak

Page 32: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

18

Tenaga kerja kontrak bekerja dalam melakukan satu tugas tertentu.

Pekerjaan ini melakukan suatu aktivitas yang tidak rutin dipeternakan.

Kebutuhan tenaga kerja kandang tidak hanya terbatas pada jumlah, melainkan

dalam hal kualitas. Apabila merekrut tenaga kerja kandang, tenaga tersebut nantinya

harus mendapat pelatihan khusus. Tujuannya agar tenaga kerja itu memiliki

kemampuan sebagai berikut :

1. Manajemen pemeliharaan ayam dari penanganan DOC (Day Old Chick),

pemberian pakan, mengatur lingkungan kandang, dan mengenal gejala penyakit

ayam.

2. Adaptasi lingkungan yang cukup terisolir karena tenaga kerja kandang harus

tinggal di kandang atau tempat sekitar kandang.

3. Ketelitian, kecermatan, dan kesabaran dalam memelihara ayam.

4. Pelaksanaan tugas-tugas yang memerlukan fisik yang sehat dan kuat.

Jumlah tenaga kandang yang diperlukan untuk penambahan populasi ayam,

tergantung sistem manajemen yang diterapkan dan ketersediaan tenaga yang ada.

Setiap daerah atau lokasi memerlukan sistem manajemen tersendiri dan menghadapi

persoalan yang berbeda dalam hal merekrut tenaga kerja kandang. Namun, secara

umum kebutuhan tenaga kerja kandang ayam petelur yang ideal, yaitu setiap tenaga

kandang untuk 1.000—2.500 ekor, tergantung teknologi yang digunakan. Semakin

canggih teknologi yang digunakan, kebutuhan tenaga kerja kandang semakin rendah.

Untuk penambahan 5.000 ekor, diperlukan tambahan tenaga kerja kandang sebanyak

2—3 orang.

Page 33: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

19

2.4 Biaya Usahatani

Menurut Soekartawi (1995) biaya usahatani biasanya diklasifikasikan menjadi

dua, yaitu biaya tetap (fixed cost) dan biaya tidak tetap (variable cost). Biaya tetap

(fixed cost) adalah biaya yang relative jumlahnya, dan terus digunakan meskipun

produksi yang didapat banyak atau sedikit. Besarnya biaya tetap ini tidak tergantung

pada besar kecilnya produksi yang didapat, contohya seperti pajak. Biaya untuk pajak

akan tetap dibayar, tidak memandang hasil dari usahatani tersebut besar atau gagal.

Contoh biaya tetap antara lain, kandang, pajak, dan alat peternakan. Biaya tidak tetap

(variable cost) adalah biaya yang dikeluarkan pada saat awal, besar atau kecilnya

dipengaruhi oleh produksi yang diperoleh, contonya biaya sarana produksi. Jika

menginginkan produksi yang tinggi, perlu mengetahui asupan pakan, gejala penyakit

pada ayam dan cara perawatan yang tepat, sehingga biaya ini sifatnya berubah-ubah

tergantung dari besar kecilnya produksi yang diinginkan. Dengan demikian untuk

mencari total biaya dapat diperoleh dengan rumus :

TC = TFC + TVC

Keterangan :

TC = Total biaya ( Total cost )

TFC = Total biaya tetap ( Total fixed cost )

TVC = Total biaya variabel ( Total Variable Cost )

Page 34: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

20

2.5 Pendapatan Usahatani

Menurut Cahyono(1995) ada dua pendapatan dalam usahatani, yaitu

pendapatan kotor dan pendapatan bersih. Pendapatan kotor yaitu merupakan

keseluruhan hasil atau nilai uang dari hasil usahatani. Sedangkan pendapatan bersih

yaitu besarnya pendapatan kotor dikurangi dengan biaya yang dikeluarkan. Menurut

Soekartawi (1995) pendapatan usahatani adalah selisih antara penerimaan dan semua

biaya, jadi untuk mengetahui besarnya pendapatan yang diperoleh dalam berusahatani

maka dapat dihitung dengan rumus : Pendapatan = TR – TC

Dimana :

TR = Total penerimaan

TC = Total biaya

2.6 Efisiensi Usahatani

Menurut Soekartawi (1995) efisiensi adalah upaya penggunaan input yang

sekecil-kecilnya untuk mendapatkan produksi yang sebesar-besarnya. Analisis R/C

ratio adalah analisis yang digunakan untuk mengetahui efisiensi usahatani. R/C

adalah singkatan dari Return Cost Ratio, atau dikenal sebagai perbandingan antara

penerimaan dan biaya. Perhitungan R/C ratio yang secara sistematis dapat dengan

rumus :

R/C ratio = 𝑇𝑅

𝑇𝐶

Page 35: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

21

Keterangan :

R/C ratio = Efisiensi usahatani

TR = Total penerimaan

TC = Total biaya

2.7 Kerangka Pemikiran

Di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar terdapat peternakan

ayam ras petelur. Di dalam menjalankan usaha, beberapa peternakan belum

menggunakan sistem pembukuan keuangan secara terperinci dan mengetahui faktor-

faktor yang mempengaruhi produksi ayam petelur. Peternakan ayam ras petelur ini

bertujuan untuk memaksimalkan keuntungan dan meminimumkan biaya agar usaha

yang dijalankan tetap berjalan lancar. Oleh karena itu, peningkatan pendapatan

peternak ayam ras petelur dapat dicapai jika para peternak mampu mengendalikan

input-input produksi, hal itu dapat dilakukan dengan mengetahui faktor-faktor

produksi biaya bibit (X1), biaya pakan (X2), biaya vitamin (X3), biaya kandang (X4),

biaya tenaga kerja (X5) yang mempengaruhi pendapatan (Y). Hasil analisis

pendapatan usahatani dan faktor-faktor produksi ayam ras petelur diharapkan dapat

memberikan informasi bagi para peternak ayam ras petelur sehingga produktivitas

telur ayam maksimal. Kerangka penelitian dapat dilihat pada Bagan 1.

Page 36: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

22

Bagan 2.1 Kerangka Pemikiran Penelitian

Usahatani Ayam petelur

Input /

Biaya

Produksi

Faktor-Faktor Pendapatan

Bibit

Pakan

Vitamin

Kandang

Tenaga Kerja

Total Biaya

Penerimaan

Pendapatan

R/C Ratio

Usaha Ayam ras petelur yang

Efisiensi

Output /

Hasil

Produksi

Page 37: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

23

2.8 Hipotesis

Sesuai dengan permasalahan dan tujuan penelitian ini, maka dapat diuraikan

hipotesis penelitian adalah faktor biaya bibit, biaya pakan, biaya vitamin, biaya

kandang, biaya tenaga kerja berpengaruh terhadap hasil pendapatan di tempat

penelitian.

Page 38: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

24

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Metode Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten

Blitar. Pemilihan lokasi ini dilakukan secara sengaja (purposive) karena

merupakan daerah sentra peternakan ayam petelur, para peternak belum

menggunakan pembukuan secara terperinci antara biaya dengan pendapatan yang

diperoleh dan belum mengetahui faktor-faktor dominan yang mempengaruhi

produksi ayam petelur. Penelitian ini dilakukan dalam jangka waktu dua bulan

yakni mulai dari bulan Oktober hingga bulan November 2018.

3.2 Metode Penentuan Responden

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sampel jenuh.

Jumlah sampel yang digunakan adalah metode sensus berdasarkan pada

ketentuan, Sugiyono (2002)menyatakan bahwa “sampling jenuh adalah teknik

pengambilan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel”.

Adapun jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 33 peternak sehingga

responden sebanyak 33 peternak ayam ras petelur yang tersebar di Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar.

3.3 Jenis dan Sumber Data

Penentuan jenis dan sumber data diharapkan peneliti data akurat. Jenis dan

sumber data yang digunakan penelitian ini adalah

Page 39: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

25

1. Data Primer

Data Primer adalah data yang dikumpulkan dari responden yang diamati

secara langsung. Data primer diperoleh dengan melakukan wawancara,

observasi dan kuesioner yang dilakukan kepada peternak ayam ras petelur di

Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar untuk memperoleh

data-data yang diperlukan dalam penelitian.

2. Data Sekunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh dari instansi terkait dan hasil

penelitian orang lain. Bentuk data yang didapat berupa dokumen, catatan,

dan arsip sesuai dibutuhan dalam penelitian.

3.4 Metode Pengambilan Data

Data yang terperinci pada penelitian ini diperoleh menggunakan beberapa

pengambilan data yang dilakukan sebagai berikut :

1. Observasi Langsung

Observasi langsung yaitu metode pengambilan data melalui pengamatan

langsung di peternakan ayam petelur Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar.

2. Kuesioner

Kuesioner adalah cara penyebaran daftar pertanyaan kepada respoden,

metode pengumpulan data ini digunakan agar mendapatkan keterangan jawaban

responden dari peternakan ayam petelur Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar.

Page 40: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

26

3. Wawancara

Wawancara adalah pertanyaan secara langsung kepada reponden yang

digunakan untuk mengumpulkan informasi dari peternakan ayam petelur Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar.

3.5 Teknik Analisis Data

Data dan informasi yang diperoleh dikumpulkan selanjutnya dilakukan

analisis. Analisis data secara kuantitatif bisa dilakukan dengan perhitungan

matematika atau stastika, pada penelitian ini analisis data dilakukan dengan

menggunakan :

3.5.1 Analisis Usaha Ayam Ras Petelur

Menurut Soekartawi (1995) teknik analisis data yang digunakan adalah :

1. Analisis Biaya Produksi

Untuk mengetahui besar biaya usahatani dihitung dengan menjumlahkan

biaya tetap dan biaya variabel.

TC = FC + VC

Keterangan :

TC = Total Cost/ Total biaya (Rp)

FC = Fixed Cost/ Biaya tetap (Rp)

VC = Variable Cost/ Biaya variabel (Rp)

2. Analisis Penerimaan

Untuk mengetahui besar penerimaan usahatani dihitung dengan rumus :

TR = P . Q

Page 41: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

27

Keterangan :

TR = Penerimaan usahatani (Rp)

Q = Jumlah Produksi (Kg)

P = Harga Jual (Rp/Kg)

3. Analisis Pendapatan

Untuk mengetahui besar pendapatan bersih usahatani dapat diketahui

dengan menghitung selisih antara penerimaan dengan total biaya yang

dikeluarkan, yaitu :

Π= TR - TC

Keterangan :

Π = Pendapatan bersih usahatani (Rp)

TR = Total Revenue / Penerimaan usahatani (Rp)

TC = Total Cost / Total biaya (Rp)

4. Analisis Efisiensi Usahatani

Untuk mengetahui efisiensi atau tidak dalam usahatani yang menggunakan

rumus R/C (Return Cost Ratio), atau dikenal sebagai perbandingan antara

penerimaan yang diterima dengan biaya yang dikeluarkan. Secara matematika

dapat dituliskan sebagai berikut :

R/C Ratio = Total penerimaan / Total biaya

Kriteria :

1. Bila R/C Ratio < 1, maka usaha tidak layak diusahakan.

2. Bila R/C Ratio = 1, maka tidak untung dan tidak rugi (impas).

3. Bila R/C Ratio > 1, maka usaha layak diusahakan

Page 42: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

28

5.3.2 Analisis Regresi

1. Model Regresi Linier Berganda

Model analisis ini digunakan untuk mengetahui hubungan antara

pendapatan usaha ayam petelur dengan faktor – faktor yang diduga

mempengaruhi permintaan menggunakan model regresi berganda sebagai berikut:

Y = a+b1X1+b2X2+b3X3+b4X4+b5X5+e

Keterangan :

Y = pendapatan telur (Rp)

a = konstanta

b = Koefisien regresi

X1 = bibit (Rp)

X2 = pakan (Rp)

X3= vitamin (Rp)

X4= biaya Kandang (Rp)

X5= biaya tenaga kerja (Rp)

e = error

2. Kriteria Statistik

a. Uji F

Uji F dilakukan untuk melihat pengaruh variabel-variabel independen

terhadap variabel dependen secara keseluruhan untuk digunakan hipotesis

sebagai berikut :

H0 : b1 = b2 =…= bk = 0 (tidak ada pengaruh)

HA : bi ≠ 0 (tidak ada pengaruh) untuk i = 1….K

Page 43: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

29

Untuk melihat nilai F hitung dilakukan dengan membandingkan nilai F

hitung dengan F tabel. Jika F hitung > F tabel maka H0 ditolak, yaitu

berarti variabel dependen secara bersama-sama mempengaruhi

variabel dependen. Nilai F hitung dapat diperoleh dengan rumus :

𝐹 ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 =R2/(k − 2)

(1 − 𝑅2)/(𝑛 − 𝑘)

Dimana :

R2 = koefisien determinasi

K = jumlah variabel independent

n = jumlah sampel

b. Uji t

Menurut Sugiyanto (1994) Uji t ini dilakukan untuk melihat signifikasi

dari pengaruh variabel independen secara individu terhadap veriabel

dependent, dengan menganggap variabel independent lainnya konstan.

Dalam uji t ini digunakan hipotesis sebagai berikut :

H0 : bi = b

HA: bi ≠ b

Dalam pengujian ini bi adalah koefisien variabel independen ke-I adalah

nilai parameter hipotesis. Biasanya nilai b dianggap = 0, artinya tidak ada

pengaruh variabel Xi terhadap Y, bila nilai t hitung > t tabel maka pada

tingkat kepercayaan tertentu, H0 ditolak. Hal ini berarti bahwa variabel

independen yang diuji berpengaruh secara nyata terhadap dependent, nilai

t hitung diperoleh dengan rumus :

Page 44: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

30

𝑡 ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 =(𝑏𝑖 − b)

𝑆𝑏𝑖

Dimana :

bi = koefisien variabel indepnden ke-i

b = nilai hipotesis nol

Sbi = simpangan baku dari veriabel independen ke-i

c. Koefisien Determinasi (adjusted R2)

Suatu koefisien determinasi menjelaskan variasi pengaruh variabel-

variabel bebas terhadap variabel terikatnya. Nilai koefisien determenasi

dapat diukur oleh nilai R-squere atau Adjusted R-squere. R-squere

digunakan pada saat variabel bebas hanya satu , sedangkan Adjusted R-

squere digunakan pada saat variabel bebas lebih dari satu.

3. Pengujian Asumsi Klasik

Pengujian Asumsi klasik adalah pengujian asumsi–asumsi klasik yang harus

dipenuhi pada analisis regresi linear berganda yang berbasis ordinary least squere

(OLS). Pengujian asumsi digunakan untuk mengetahui apakah hasil perkiraan

regresi yang dilakukan bebas dari adanya gejala heteroskedatisitas,

multikolinearritas, dan autokorelasi. Model regresi bisa dijadikan alat perkiraan

jika memenuhi perstaratan BLUE (best linear unbiased estimator) yaitu uji

normalitas, tidak terjadi multikolinearitas dan tidak terjadi heteroskedatisitas.

Oleh sebab itu pengujian asumsi klasik yang perlu dilakukan adalah :

a. Uji Normalitas

Uji normalitas digunakan untuk menguji dari nilai risidu yang telah

distandarisasi pada model regresi berdistribusi normal atau tidak. Nilai

Page 45: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

31

residual dikatakan normal apabila sebaran titik-titik mendekati pada garis

lurus, namun apabila garis sebaran titik-titik menjahui garis maka tidak

terdistribusi normal.

b. Tidak Terjadi Multikolinearitas

Menurut Imam Ghozali dalam (Fajriasari, 2013) multikolinearitas adalah

suatu keadaan di mana satu atau lebih variabel independen dapat

dinyatakan sebagai kombinasi linear dari variabel independen lainnya.

Untuk mendeteksi ada tidaknya multikolinearitas dapat dilihat dari nilai

R2, F hitung serta T hitung tinggi sedangkan nilai t hitung banyak yang

tidak signifikan.

c. Tidak Terjadi Heterokesdatisitas

Heteroskedatisitas terjadi apabila variabel gangguan tidak mempunyai

varians yang sama untuk semua observasi, terjadinya heteroskedatisitas

menyebabkan penafsiran ordinary least squere (OLS) tetap tidak bias

tetapi tidak efisien. Pada penelitian ini melihat grafik scatterplot antar nilai

prediksi variable dependen yaitu ZPRED dengan SRESID. Deteksi ada

tidaknya heterokesdatisitas dapat dilakukan dengan melihat ada tidaknya

pola tertentu pada grafik scatterplot (Ghozali, 2005).

Page 46: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

32

BAB IV

KONDISI DAERAH PENELITIAN

4.1 Kondisi Desa

4.1.1 Sejarah Desa

Desa Purwokerto didirikan oleh sekumpulan orang yang merupakan

pelarian dari pasukan kerajaan Mataram akibat kekalahan dalam perang yang

akirnya menyelamatkan diri pergi ke Jawa Timur dan menetap disebuah hutan (

dalam bahasa Jawa disebut Purwo ), yang lama kelamaan semakin berkembang

menjadi besar sehingga terbentuk sebuah desa. Sejarah terbentuknya Desa

Purwokerto, dituturkan oleh tetua desa didirikan oleh tokoh yang bernama Kerto,

sehingga akirnya dikenal dengan nama “ Purwokerto”.

4.1.2 Keadaan Geografis

Berdasarkan data administrasi Pemerintahan Desa tahun 2017, jumlah

penduduk Desa Purwokerto adalah terdiri dari 2.102 KK, dengan jumlah total

6.478 dengan rician 3.139 laki-laki dan 3.339 perempuan.

Secara geografis Desa Purwokerto berupa daratan sedang yaitu sekitar 151

m di atas permukaan air laut suhu rata-rata 35ᵒ c. Desa Purwokerto terletak di

wilayah Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar, jarak tempuh Desa Purwokerto ke

ibu kota kecamatan adalah 5 km, yang dapat ditempuh dengan waktu sekitar 10

menit, sedangkan jarak tempuh ke ibukota kabupaten adalah 15 km, yang dapat

ditempuh sekitar 30 menit. Secara administratife batas wilayah Desa Purwokerto

adalah :

Sebelah utara : Desa Pakisrejo

Sebelah barat : Desa Karanggayam

Page 47: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

33

Sebelah selatan : sungai Brantas yang berada di Kabupaten Tulungagung.

Sebelah timur : Desa Selokajang

4.2 Potensi Sumberdaya Manusia dan Ekonomi

4.2.1 Pendidikan

Pendidikan adalah hal penting dalam memajukan tingkat SDM yang dapat

berpengaruh dalam jangka panjang pada peningkatan perekonomian, dengan

tingkat pendidikan yang tinggi maka akan mendongkrak tingkat kecakapan

masyarakat dalam berwirusaha dan lapangan pekerjaan baru, dan akan membantu

program pemerintah dalam ,menentaskan pengangguran dan kemiskinan,

Presentasi tingkat pendidikan Desa Purwokerto dapat dilihat pada Tabel 4.1

dibawah ini.

Tabel 4.1 Tingkat Pendidikan Di Desa Purwokerto

No Keterangan Jumlah Presentase

1. Buta huruf Usia 10 tahun ke atas - 0

2. Usia Pra-Sekolah 423 29 %

3. Tidak tamat SD 1.286 16%

4. tamat SD 1.815 23%

5. Tamat Sekolah SMP 1.765 22%

6. Tamat Sekolah SMA 545 7%

7 Tamat Sekolah PT Akademi 214 3%

Jumlah 5.325 100%

Sumber : Data sekunder diolah tahun 2018

Page 48: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

34

Dari data Tabel 4.1 menunjukan bahwa penduduk Desa Purwokerto

mampu menyelesaikan sekolah di jenjang pendidikan wajib belajar Sembilan

tahun (SD dan SMP). Rendahnya kualitas tingkat pendidikan di Desa Purwokerto

tidak terlepas dari terbatasnya sarana prasarana pendidikan yang ada, selain itu

masalah ekonomi dan pandangan hidup masyarakat, sarana pendidikan di Desa

Purwokerto baru tersedia di tingkat pendidikan dasar 9 tahun (SD dan SMP),

sementara untuk pendidikan tingkat menengah ke atas berada di tempat lain yang

relatif jauh, sebernya ada solusi yang bias menjadi alternative bagi persoalan

rendahnya Sumber Daya Manusia (SDM) di Desa Purwokerto yaitu melalui

pelatihan dan kursus, namun sarana ternyata belum tersedia dengan baik, bahkan

beberapa lembaga bimbingan belajar dan pelatihan yang pernah ada tidak bisa

berkembang.

4.2.2 Keadaan Ekonomi

Tingkat pendapatan rata-rata penduduk Desa Purwokerto Rp. 700.000,00

per bulan. Secara umum mata pencaharian warga masyarakat dapat teridentifkasi

kedalam beberapa sektor yaitu pertanian , jasa atau perdagangan, industri dan lain

lain. Berdasarkan jumlah penduduk dan mata pencaharian , dapat dilihat Tabel

4.2

Page 49: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

35

Tabel 4.2 Mata Pencarian Masyarakat Di Desa Purwokerto

No Mata pencaharian Jumlah (Orang) Presentase

1. Pertanian 1.114 30,4 %

2. Jasa / Perdagangan

a. Jasa pemerintahan

b. Jasa perdagangan

c. Jasa angkutan

d. Jasa ketrampilan

e. Jasa lainya

213

87

20

23

13

5,8 %

2,4 %

0,5 %

0,6 %

0,4 %

3 Sektor Industri 65 1,8 %

4 Sektor lainya 2.125 58,1 %

Jumlah 3.660 100%

Sumber : Data sekunder diolah tahun 2017

Berdasarkan Tabel 4.2 menunjukan bahwa angka pengangguran di desa

Purwokerto cukup rendah. Karena masyarakat desa Purwokerto sangat terbuka

akan perkembangan internet dan teknologi yang semakin maju, maka munculah

berbagai usaha barang dan jasa yang dapat menekan pengangguran di desa

Purwokerto. Dari data lainya menunjukan bahwa jumlah penduduk usia 20-55

tahun yang belum bekerja sebanyak 134 orang dari jumlah angkatan kerja sekitar

3.660 orang. Angka-angka ini yang merupakan kisaran pengangguran di desa

Purwokerto.

Page 50: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

36

BAB V

HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Karakteristik Responden

Responden dalam penelitian ini adalah peternak yang bertempat tinggal di

Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar yang memiliki usaha

ayam ras petelur. Populasi keseluruhan berjumlah sebanyak 33 orang yang

diambil dari keseluruhan peternak yang ada. Karakteristik Responden pada

penelitian ini digolongkan menjadi umur, pendidikan dan jumlah ternak.

5.1.1 Responden Berdasarkan Umur

Berdasarkan data yang diperoleh dari penelitan yang sudah dilakukan

mengenai pembagian golongan umur, rata-rata usia responden diatas 30-65 tahun,

sehingga dibagi menjadi 2 kelompok yaitu usia 30-45 tahun dan usia 46-65 tahun,

adapun jumlah nilai dan presentase dari masing-masing kelompok umur tersebut

disajikan dalam Tabel 5.1 sebagai berikut :

Tabel 5.1 Karakterististik Responden berdasarkan umur Peternak di Desa

Purwokerto Tahun 2018

Kelompok umur

(Tahun)

Jumlah Responden

(Orang)

Persentase (%)

30-45 13 39,4

46-65 20 60,6

Jumlah 33 100

Sumber : Analisis Data Primer, 2018

Berdasarkan Tabel 5.1 menjelaskan bahwa presentase yang diperoleh dari

perhitungan mengenai umur responden peternak menunjukan bahwa usia 46-65

tahun dengan nilai 60,6 %, lebih banyak nilai dari usia 30-65 tahun dengan nilai

Page 51: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

37

39,4 %, hal ini menunujukan usia 46-65 tahun peternak memiliki

pengalaman dan keterampilan yang cukup untuk bekerja, sehingga akan

berpengaruh terhadap pemeliharaan ayam peterlur.

5.1.2 Responden Berdasarkan Pendidikan

Pola pikir dari suatu masyarakat akan menggambarkan tingkat pendidikan

formal dari masyarakat itu sendiri. Tingkat pendidikan yang diperoleh dari

penelitian ini bukan syarat utama. Tingkat pendidikan dapat digunakan untuk

mengetahui kualitas dari cara dan sistim dalam bekerja. Serta menemukan inovasi

baru untuk meningkatkan usaha mereka.

Tabel 5.2 Tingkat Pendidikan Responden Peternak Ayam Petelur di Desa

Purwokerto

Tingkat Pendidikan Jumlah (jiwa) Persentase (%)

SD 7 21,21

SMP 12 36,36

SMA 9 27,27

S1 5 15,15

Jumlah 33 100,00

Sumber : Data Primer diolah tahun 2018

Berdasarkan Tabel 5.2 dapat dijelaskan bahwa sebagian besar peternak

yang berpendidikan rendah (SD, SMP, SMA) lebih banyak dibandingkan peternak

yang berpendidikan tinggi (S1), hal ini menunjukan bahwa banyaknya pekerjaan

dibidang peternakan ayam petelur diakibatkan oleh tingkat pendidikan yang

rendah, dimana mereka sulit mencari pekerjaan tetap sehingga melakukan usaha

ayam petelur. Pada umumnya untuk menjalankan usahatani tidak membutuhkan

seseorang yang berpendidikan tinggi, akan tetapi orang yang memiliki

kemampuan , keterampilan dan pengalam dalam melaksanakan usahatani ayam

petelur.

Page 52: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

38

5.1.3 Responden Berdasarkan Jumlah Ternak

Pelaku peternak ayam ras petelur di Desa Purwokerto , kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar memiliki jumlah ternak diatas 1000 ekor. Untuk mengenai

jumlah ternak dari responden dapat diklarifikasikan menjadi 2 kategori dapat

dilihat pada Tabel 5.3.

Tabel 5.3 Jumlah Ternak Responden Peternak Ayam Petelur

Jumlah Ternak Jumlah (ekor) Persentase (%)

1000-5000 17 51

5001-10000 16 49

Jumlah 33 100,00

Sumber : Data Primer Diolah Tahun 2018

Berdasarkan Tabel 5.3 menunjukan bahwa jumlah ternak reponden antara

1000-5000 ekor dan 5001-1000 menunjukkan selisih persentasi hanya 2%. Hal

tersebut bahwa jumlah ternak ayam ras petelur yang dipelihara hampir sama.

5.2 Analisis Biaya dan Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur

Dalam melakukan kegiatan usahatani tidak terlepas dari permasalahan biaya

produksi dan pendapatan. Pendapatan usaha ayam ras petelur dapat memperoleh

lebih besar apabila mampu menekan biaya yang dikeluarkan. Analisis biaya yang

digunakan dalam ternak ayam petelur adalah analisis biaya variabel (VC), biaya

tetap (FC), Penerimaan, Pendapatan (TR) dan efesiensi (R/C ratio), Pendapatan

dari usaha ayam ras petelur dapat dituliskan dengan analisis sebagai berikut:

Page 53: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

39

Tabel 5.4 Rata-rata Biaya Usaha Ayam Ras Petelur

No Uraian Rata-rata (Rp)

1. Biaya Produksi :

- Bibit

- Tenaga Kerja

- Pakan

- Vitamin

- Egg Trei

Variabel cost (VC)

36.549.545

25.797.121

1.978.957.565

21.294.75

5.019.719

2.067.618.746

2 Biaya Tetap

- Pajak

- Kandang

- Listik

Penyusutan alat

Total Biaya Tetap (TC)

721.818

33.550.000

651.636

71.437

34.994.892

3 Penerimaan

- Telur

- Ayam Afkir

- Kotoran Ayam

Penerimaan(TR)

Total biaya(VC+TC)

2.219.606.599

164.059.742

2.561.909

2.386.228.251

2.102.568.712

4 Pendapatan 283.614.613

Sumber : Data Primer Diolah Tahun 2018

5.2.1 Biaya Tetap (Fixed Cost)

Biaya tetap (Fixed Cost) adalah biaya yang dikeluarkan oleh responden

peternakan ayam ras petelur yang ada di Desa Purwokerto Kecamatan Srengat

Kabupaten Blitar, yang penggunaanya tidak habis dalam satu masa produksi.

Besar kecilnya biaya produksi tersebut tidak dipengaruhi oleh peternak namun

biaya harus dikeluarkan. Pada peternakan ayam ras petelur yang ada di Desa

Purwokerto Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar, yang termasuk biaya tetap

adalah biaya penyusutan peralatan, pajak biaya listrik dan pembuatan kandang.

Page 54: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

40

1. Penyusutan Alat

Berdasarkan Tabel 5.4 nilai biaya penyusutan alat adalah biaya yang harus

dikeluarkan selama satu periode ternak , yaitu biaya untuk alat-alat peternakan

yang digunakan dalam proses ternak ayam petelur. Peralatan yang umumnya

digunakan oleh peternak ayam petelur adalah baterai, sprayer, timba, tempat

pakan/minum kereta dorong, sekop pasir, timbangan dan tandon air. Biaya

penyusutan yang dikeluarkan oleh peternak nilai rata-rata sebesar Rp. 71.437,00.

2. Pajak Bangunan

Pajak yang dikeluarkan oleh peternak ayam ras petelur bervariasi . pajak

kandang yang dikeluarkan mengikuti pajak bangunan yang ditempati. Lokasi

kandang ayam para peternak berada di pekarangan rumah, nilai rata-rata sebesar

Rp. 721.818. Berdasarkan Tabel 5.4 diketahui nilai rata-rata pajak yang

dikeluarkan para peternak ayam ras petelur.

3. Biaya Listik

Biaya listrik yang dikeluarkan oleh peternak ayam petelur untuk proses

penerangan kandang di peroleh nilai rata-rata sebesar Rp. 651.636. Berdasarkan

Tabel 5.4 diketahui nilai rata-rata biaya listrik yang dikeluarkan peternak.

4. Pembuatan Kandang

Kandang merupakan bagian yang penting dalam ternak ayam petelur yang

berguna untuk melindungi ayam dari cuaca hujan dan panas. Komponen yang

digunakan dalam pembuatan kandang untuk tiang penyangga berupa kayu dan

beton, Sedangkan atap nya menggunakan genting dan asbes. Pada komponen

pembuatan kandang tergantung selera pelaku peternak. Berdasarkan Tabel 5.4

Page 55: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

41

biaya yang digunakan untuk pembuatan kandang dengan nilai rata-rata sebesar

Rp. 33.550.000.

5. Total Biaya Tetap ( Fix Cost )

Total Biaya Tetap ( Fix Cost) yang dikeluarkan oleh peternak responden

didapat dari jumlah nilai rata-rata penyusutan alat, pajak, listrik dan pembuatan

kandang sebesar Rp. 34.949.966.

5.2.2 Biaya Tidak Tetap (Variabel Cost)

Biaya tidak tetap adalah biaya yang besar kecilnya tergantung kepada skala

produksi. Biaya yang tergolongkan tidak tetap pada peternak ayam petelur di Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar adalah biaya bibit, biaya

pakan, biaya vitamin, biaya tenaga kerja. Nilai rata-rat biaya varibel dapat dilihat

pada Tabel 5.5 dibawah ini.

Tabel 5.5 Rata-rata Biaya Variabel Usaha Ayam Ras Petelur

Keterangan Rata-rata Biaya Variabel (Rp)

Bibit

Tenaga Kerja

Pakan

Vitamin

Egg Trei

36.549.545

25.797.121

1.978.957.565

21.294.792

5.019.719

Jumlah 2.067.618.746

Sumber : Data Primer Diolah Tahun 2018

1. Biaya Bibit

Peternak ayam ras petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar menjalankan usahanya dengan membeli bibit DOC yang

berumur 1-6 hari. Harga rata-rata per ekor bibit ayam petelur adalah Rp.7000.

Biaya bibit yang dikeluakan tergantung jumlah ayam petelur yang dipelihara,

sehingga besarnya yang dikeluarkan semua peternak dalam satu periode

Page 56: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

42

memperoleh nilai Rp. 36.549.545. Berdasarkan Tabel 5.5 diketahui nilai rata-rata

yang dikeluarkan para peternak ayam ras petelur.

2. Biaya Pakan

Peternak ayam ras petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar memberikan pakan ayam ras petelur sesuai dengan umur ayam.

Pakan yang dibagi menjadi tiga fase yaitu yaitu starter,grower dan pullet. Pada

fase starter usia ayam petelur 0-2 bulan diberikan pakan konsentrat jenis 511.

Pada fase grower usia ayam petelur 2-4 bulan diberikan pakan campuran yaitu

konsentrat jenis 122, jagung,dan bekatul dengan perbandingan yang telah

ditentukan. Pada fase pullet usia ayam petelur 4-24 bulan diberikan pakan

campuran yaitu konsentrat jenis 124 P, jagung,dan bekatul dengan perbandingan

yang telah ditentukan sehingga dapat memperkecil biaya pakan dan dapat

menghasilkan pakan campuran sesuai kebutuhan ayam ras petelur. Harga masing-

masing pakan adalah sebagai berikut :

Tabel 5.6 Harga Pakan Ayam Ras Petelur

Jenis Pakan Harga/Unit (Rp)

Konsentrat 511 7.670

Konsentrat 122 6880

Konsentrat 124 P 7310

Jagung 5.500

Bekatul 4.100

Sumber : Data Prime Diolah Tahun 2018

Page 57: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

43

Tabel 5.7 Biaya Pakan Rata-Rata Usaha Ayam ras Petelur

Jenis Pakan Jumlah(Kg) Biaya Total (Rp)

Konsentrat 511 5.532 42.426.721

Konsentrat 122 8.037 55.399.636

Konsentrat 124 P 102.961 738.332.373

Jagung 157.608 866.844.000

Bekatul 67.306 275.954.600

Jumlah 341.444 1.978.957.565

Sumber : Data Primer Diolah Tahun 2018

Berdasarkan Tabel 5.7 dapat dilihat bahwa penggunaan pakan yang paling

banyak untuk peternakan ayam ras petelur adalah jagung dengan nilai rata-rata

157608 kg dalam satu periode. Biaya pakan yang dikeluarkan oleh peternak dalam

satu periode pemeliharaan rata-rata Rp 1.978.957.565.

3. Biaya Vitamin

Peternakan ayam ras petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,

Kabupaten Blitar menggunakan vitamin fortivit dan vita stress untuk usia 0-2

bulan yang membantu pertumbuhan, mempertinggi daya tahan tubuh dan

mengatasi stress pada ayam. Egg stimulant dan strong egg 4-23 bulan ,vitamin ini

digunakan untuk mempercepat tercapainya produksi telur, memperpanjang

produksi telur pada ayam dan telur yang dihasilkan besar sehingga ayam ras

petelur sehat dan jumlah produksi telur yang dihasilkan secara maksimal.

Pemakaian dan biaya pemeleliharaan ayam ras petelur di Desa Purwokerto

Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar dapat dilihat pada Tabel 5.8 berikut ini.

Page 58: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

44

Tabel 5.8 Biaya dan Jumlah Rata-rata Vitamin Usaha Ayam Ras Petelur

Merk Vitamin Jumlah / Unit Harga satuan(Rp) Jumlah(Rp)

Fortevit 33 150.000 4.877.273

Vita Stress 7 96.000 693.333

Strong Egg 7 200.000 1.103.030

Egg stimulant 99 150.000 14.939.311

Jumlah 141 21.294.795

Sumber : Data Primer Diolah Tahun 2018

Berdasarkan Tabel 5.8 biaya penggunaan vitamin untuk ternak ayam ras

petelur di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar dalam satu

periode pemeliharaan dengan nilai rata-rata Rp. 21.294.795.

4. Biaya Tenaga Kerja Usaha Ayam Ras Petelur

Aktivitas ternak ayam ras petelur di di Desa Purwokerto, Kecamatan

Srengat, Kabupaten Blitar meliputi pemeliharaan, pemberian makan,pemberian

minum, pembersihan kandang dan pengambilan telur. Tenaga kerja di Desa

Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar pada umumnya di lakukan

oleh orang lain dan pekerjanya semuanya adalah pria. Sistem yang dilakukan

untuk pengupahan tenaga kerja adalah harian. Upah tenaga kerja sebesar Rp.

25.000 per/hari. Biaya tenaga kerja yang dikeluarkan dapat dilihat pada tabel 20

dan Tabel 5.9 sebagai berikut :

Tabel 5.9 Biaya Rata-rata Tenaga Kerja Usaha Ayam Ras Petelur

Tenaga Kerja Upah/hari

(Rp)

Lama kerja/ hari Total

Upah(Rp)

Pemberian Pakan dll

Perawatan Kandang

25.000

35.000

637

5

25.454.545

342.576

Jumlah 642 25.767.121

Sumber : Data Primer, Diolah Tahun 2018

Page 59: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

45

Berdasarkan Tabel 5.9 total lama tenaga kerja pada ternak ayam ras

petelur memperoleh nilai rata-rata 642 hari. Total biaya tenaga kerja selama satu

periode dengan nilai rata-rata sebesar Rp. 25.767.121.

5.2.3 Total Biaya Variabel (Variable Cost) Usaha Ayam Ras Petelur

Berdasarkan Tabel 5.4 total biaya variabel (Variable Cost) yang di

keluarkan oleh peternak selama satu periode yang didapat dari penjumlahan biaya

bibit, tenaga kerja, pakan, vitamin dan egg trei maka diperoleh nilai dengan rata-

rata Rp 2.067.618.746.

5.2.4 Analisis Total Biaya (Total Cost) Usaha Ayam Ras Petelur

Total biaya usahatani merupakan nilai semua masukan yang habis terpakai

dalam produksi. Total biaya didapat dari penjumlahan biaya tetap (Fix Cost) dan

biaya variabel (Variable Cost). Berdasarkan Tabel 5.4 total biaya dari keseluruhan

peternak selama satu periode didapat nilai dengan rata-rata Rp. 2.102.613.638.

5.2.5 Analisis Penerimaan Usaha Ayam Ras Petelur

Penerimaan usahatani merupakan nilai uang yang diterima oleh peternak

ayam ras petelur selama satu periode dari hasil produksi,penjualan kotoran ayam

dan afkir ayam. Berdasarkan Tabel 5.10 dilihat nilai penerimaan rata-rata sebesar

Rp. 2.219.606.599.

Penelitian yang dilakukan oleh Triatmaja (2009) memperoleh penerimaan

sebesar Rp. 118.156.101,56, hal ini disebabkan oleh jumlah produksi dan

penerimaan ayam ras petelur lebih banyak selain itu jangka waktu penjualan lebih

singkat dari pada usaha sapi potong.

Page 60: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

46

Tabel 5.10 Penerimaan Rata-Rata Usaha Ayam Ras Petelur

Uraian Jumlah Penerimaan Harga (Rp) Jumlah (Rp)

Telur (Kg)

Kotoran Ayam(Sak)

Ayam Afkir(Ekor)

119.277

512

4678

18.600

5.000

35.000

2.219.606.599

2.561.909

164.059.742

Jumlah 2.386.228.251

Sumber : Data Primer, Diolah Tahun 2018

5.2.6 Analisis Pendapatan Usaha Ayam Ras Petelur

Pendapatan usahatani adalah selisih antara penerimaan dengan total biaya

produksi yang dikeluarkan selama satu periode pemeliharaan. Pendapatan yang

diperoleh sangat tergantung dari penerimaan yang diperoleh dan juga biaya

prodoksi yang dikeluarkan. Berdasarkan Tabel 5.4 nilai pendapatan yang

diperoleh dengan rata-rata Rp. 283.614.613.

Penelitian yang dilakukan oleh Tugiyanto et.al (2013) nilai rata-rata

pendapatan yang diperoleh sebesar Rp. 4.688.186 / bulan. Dalam penelitian yang

dilakukan Romadhon et.al (2012) mendapat keuntungan sebesar Rp. 524.245.000

/ periode. Penelitian yang dilakukan Nawawi et.al (2017) memperoleh nilai rata-

rata pendapatan sebesar Rp. 42.362.784. Penelitian yang dilakukan oleh Murib

et.al (2014) mendapat keuntungan sebesar Rp. 105.214.234. Perbedaan nilai

pendapatan yang diperoleh bervariasi karena jumlah ternak memiliki kapasitas

yang berbeda.

5.2.7 Analisis Efisiensi Usaha Ayam Ras Petelur

Efisiensi dapat memberikan gambaran yang jelas apakah keberadaan suatu

usahatani tersebut secara umum menguntungkan atau tidak yang ditunjukaan

melalui R/C ratio. R/C ratio di dapat dari pembagian antara penerimaan dan total

biaya. Pembagian dari perhitung tersebut diperoleh nilai R/C ratio rata-rata

Page 61: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

47

sebesar 1,14. R/C ratio yang didapat dikatakan sangat menguntungkan. Kriteria

dari R/C ratio suatu usahatani dikatakan menguntungkan apabila R/C ratio (>1)

maka usaha tersebut menguntungkan, apabila (=1) maka usahatani impas tidak

untung atau rugi, dan apabila (<1) maka usahatani rugi.

Penelitian yang dilakukan Tugiyanto et.al (2013) sejalan karena nilai R/C

ratio sebesar 1,25. Penelitian yang dilakukan Candra et.al (2012) nilai R/C ratio

sebesar 1,16. Dalam menjalankan usaha ayam ras petelur biaya yang dikeluarkan

dan pendapatan yang diterimaa oleh peternak berbeda jadi nilai R/C ratio

mengalami perbedaan. nilai R/C ratio lebih dari 1 maka keuntungan yang di

peroleh semakin besar.

5.3 Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Usaha Ayam

Ras Petelur

Penggunaan faktor-faktor dalam usaha ayam ras petelur merupakan bagian

yang perlu diperhatikan, karena penggunaan setiap faktor-faktor dapat

mempengaruhi pendapatan usaha ayam ras petelur. Faktor–faktor yang digunakan

dalam penelitian ini adalah biaya bibit (X1), biaya pakan (X2),biaya vitamin(X3),

biaya kandang (X4), biaya tenaga kerja (X5) terhadap pendapatan usaha ayam ras

petelur.

Page 62: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

48

5.3.1 Uji Asumsi Klasik

1. Uji Normalitas

Uji normalitas data bertujuan untuk melihat data yang dibentuk model

regresi terdistriburi normal atau tidak, bukan salah satu variabel bebas maupun

variabel terikat. Hasil uji normalitas dapat dilihat pada Gambar 5.1.

Gambar 5.1 Sebaran Plot Pada Uji Normalitas Data

Berdasarkan Gambar 5.1 hasil uji yang diperoleh bahwa penyebaran titik-

titik tersebut rapat dengan garis lurus. Hal tersebut menunjukkan data variabel

menunjukkan berdistribusi normal

2. Uji Multikolinieritas

Berdasarkan Tabel 5.13 hasil yang diperoleh bebas dari multikolinieritas

karena yang diperoleh nilai dari TOL (Tolerace) pada bibit 1,146, pakan 0,117,

Page 63: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

49

vitamin 1,42, tenaga kerja 0,117, kandang 0,117 nilai yang didapat dari seluruh

variabel > 0,10. Nilai yang didapat dari Nilai VIF bibit 6,831, pakan 8,518,

vitamin 7,027, tenaga kerja 3,732, kandang 8,583 nilai yang diperoleh dari

seluruh variabel < 10. Maka hasil yang dapat disimpulkan terbebas dari

multikolinieritas.

3. Uji Heteroskedastisitas

Gambar 5.2 Scatter Plot Pada Uji Heteroskedastisitas

b

Berdasarkan Gambar 5.2 dapat dilihat bahwa titik-titik yang terdapat

dalam diagram menyebar dan tidak membentuk pola tertentu. Maka dapat

disimpulkan bahwa model tidak terjadi heteroskedastisitas

Page 64: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

50

5.3.2 Analisis Regresi Linier

Hasil yang diperoleh dari dari hasil analisis regresi linier berganda dapat

dilihat pada Tabel 5.11 dan Tabel 5.12.

Tabel 5.11 Hasil Perhitungan Koefisien Regresi Usaha Ayam Ras Petelur

Variabel bebas Koefisien Regresi T Hitung Signifikan

Pendapatan

Constant

Biaya_bibit(x1)

Biaya_pakan(x2)

Biaya_vitamin(x3)

Biaya_Tenaga_kerja(x4)

Biaya_kandang(x5)

-58440327,8

4,545

0,08

6,776

-3,084

-1,697

-1,252

2,561

2,770

2,721

-2,153

-,543

0,221

0,016

0,010

0,011

0,040

0,591

Adj R2 =,896

F hitung =56,773

Prob. =0.000

Sumber : Analisis Data Primer 2018

Tabel 5.12 Hasil Analisis Uji Asumsi Klasik

Keterangan TOL VIF Durbin Watson

Pendapatan

Bibit

Pakan

Vitamin

Tenaga Kerja

Kandang

0,146

0,117

0,142

0,268

0,117

6,831

8,518

7,027

3,732

8,538

1,853

Sumber : Analisis Data Primer 2018

Berdasarkan tabel 5.12 memperoleh nilai Adj R² sebesar 0,896. Hal ini

menunjukan bahwa pendapatan peternak ayam ras petelur dipengaruhi oleh adalah

biaya bibit, biaya pakan, biaya vitamin, biaya kandang, biaya tenaga

kerja,sebanyak 89,6 %. Sedangkan sisanya sebanyak 10,4 % dipengaruhi oleh

faktor-faktor lain.

Hasil dari perhitungan untuk uji F dapat diketahui bahwa diperoleh nilai

yang dilihat dari Fhitung 56,773 dengan nilai probabilitas sebesar 0,000 < 0,05 maka

Page 65: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

51

Fhitung signifikan. Jadi dapat artikan ada pengaruh positif dan signifikan antara

variabel bebas bibit, pakam, vitamin, kandang dan tenaga kerja.

Berdasarkan Tabel 5.11 diperoleh hasil perhitungan analisis regresi linier

berganda yang menunjukkan pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat.

Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur sebagai

berikut:

1. Variabel Bibit

Jika variabel jumlah bibit mengalami peningkatan Rp. 1.000.000, sementara

variabel pakan, vitamin, kandang, tenaga kerja dan dianggap tetap maka hal

tersebut mengalami kenaikan pendapatan usaha ayam ras petelur sebesar

Rp.. 4.545.000 Nilai signifikan sebesar 0,016 < 0,05 maka dapat dinyatakan

variabel bibit berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan usaha

ayam ras petelur. Variabel bibit mempengaruhi pendapatan usaha ayam

petelur dengan tingkat kepercayaan sebesar 99 %. Hasil yang diperoleh

sesuai dengan hipotesis yang menyatakan bahwa ada pengaruh secara

signifikan antara varibel bibit terhadap pendapatan usaha ayam petelur.

2. Variabel Pakan

Jika variabel jumlah pakan mengalami peningkatan Rp. 1.000.000,

sementara variabel bibit, vitamin, kandang, tenaga kerja dan dianggap tetap

maka hal tersebut mengalami kenaikan pendapatan usaha ayam ras petelur

sebesar Rp.. 800.000. Nilai signifikan sebesar 0,010 < 0,05 maka dapat

dinyatakan variabel pakan berpengaruh secara signifikan terhadap

pendapatan usaha ayam ras petelur. Variabel bibit mempengaruhi

Page 66: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

52

pendapatan usaha ayam petelur dengan tingkat kepercayaan sebesar 99 %.

Hasil yang diperoleh sesuai dengan hipotesis yang menyatakan bahwa ada

pengaruh secara signifikan antara varibel pakan terhadap pendapatan usaha

ayam petelur.

3. Variabel Vitamin

Jika variabel jumlah vitamin mengalami peningkatan Rp. 1.000.000,

sementara variabel bibit, pakan, kandang, tenaga kerja dan dianggap tetap

maka hal tersebut mengalami kenaikan pendapatan usaha ayam ras petelur

sebesar Rp.6.776.000. Nilai signifikan sebesar 0,011 < 0,05 maka dapat

dinyatakan variabel vitamin berpengaruh secara signifikan terhadap

pendapatan usaha ayam ras petelur. Variabel bibit mempengaruhi

pendapatan usaha ayam petelur dengan tingkat kepercayaan sebesar 99 %.

Hasil yang diperoleh sesuai dengan hipotesis yang menyatakan bahwa ada

pengaruh secara signifikan antara varibel pakan terhadap pendapatan usaha

ayam petelur.

4. Variabel Tenaga Kerja

Jika variabel jumlah tenaga kerja mengalami peningkatan Rp. 1.000.000,

sementara variabel bibit, vitamin, kandang, dan pakan dianggap tetap maka

hal tersebut mengalami penuruna pendapatan usaha ayam ras petelur sebesar

Rp. 3.034.000. Nilai signifikan sebesar 0,040 < 0,05 maka dapat dinyatakan

variabel tenaga kerja berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan

usaha ayam ras petelur. Variabel kenaga kerja mempengaruhi pendapatan

usaha ayam petelur dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 %. Hasil yang

Page 67: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

53

diperoleh sesuai dengan hipotesis yang menyatakan bahwa ada pengaruh

secara signifikan antara varibel pakan terhadap pendapatan usaha ayam

petelur.

5. Variabel Kandang

Berdasarkan hasil analisis diperoleh nilai signifikan sebesar 0,591 > 0,05 ,

maka dapat dinyatakan variabel tenaga kerja tidak mempengaruhi secara

signifikan terhadap pendapatan usaha ayam ras petelur. Hipotesis dari

penelitian ini yang menyatakan variabel kandang berpengaruh terhadap

pendapatan usaha ayam ras petelur di tolak, hal ini disebabkan kapasitas

kandang yang dipakai setiap peternak dengan jumlah ayam yang diternak

berbeda.

Page 68: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

54

BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil dari penelitian maka dapat diambil kesimpulan sebagai

beriku :

1. Jumlah biaya total yang dikeluarkan oleh peternak ayam ras petelur rata-

rata sebesar Rp.2.102.616.638. Jumlah penerimaanm rata-rata sebesar

Rp.2.386.228.251. Jumlah pendapatan peternak peternak rata-rata sebesar

Rp. 283.614.613. Rata-rata R/C ratio sebesar 1,14 sehingga usaha ayam

ras petelur ini layak untuk di usahakan.

2. Faktor-faktor bibit, pakan, vitamin, tenaga kerja secara bersama-sama

mempengaruhi hasil pendapatan usaha ayam ras petelur. Variabel

kandang tidak berpengaruh terhadap hasil pendapatan usaha ayam ras

petelur.

Page 69: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

55

6.2 Saran

Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, saran yang diajukan untuk

peternak adalah sebagai berikut:

1. Pemberdayaan petugas penyuluhan lapang peternakan diharapkan secara

terus menerus memberikan informasi mengenai faktor-faktor pendapatan

usaha ayam ras peterlur yang sesuai prosedur, peternak bisa

mengabungkan hasil penyuluhan dengan pengalaman ternak yang sudah

dilakukan sehingga pendapatan peternak meningkat.

Page 70: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

56

DAFTAR PUSTAKA

Cahyono, B. (1995). Beternak Ayam Ras Petelu. Solo: Cv Aneka.

Candra, S., Utami, H. D., & Hartono, B. (2012a). Analisi Ekonomi Usaha Ayam

Petelur CV. Santosa Farm Di Desa Kerjen Kecamatan Srengat Kabupaten

Blitar.

Dewanti, R., & Sihombing, G. (2012). Analisis Pendapatan Usaha Peternakan

Ayam Buras, 36(1), 48–56.

Fajriasari, A. (2013). Pengaruh Jumlah Wisatawan, Lama Tinggal, Dan

Pengeluarannya Terhadap Produk Domestik Regional Broto Sektor

Pariwisata Jawa Tengah, 36–67.

Murib, P., & Kruniasih, I. (2014). Analisis Ekonomi Usaha Ayam Petelur Di

Farm Harma Banjarharjo Kecamatan Ngemplak, Sleman Economic Analysis

Laying Hens Farm At Farm Harma Ngemplak District, Sleman Regency.

Agros Januari, 16(1), 19–29.

Nawawi, A. M., & Andayani, S. A. (2017). Analisis Usaha Peternakan Ayam

Petelur Pada Peternakan Ayam petelur Cihaur , Maja , Majalengka , Jawa

Barat, 5(4), 15–29.

Rasyaf, M. (1994). Manajemen Ayam Ras Petelur. Jakarta: PT Penerbar Swadaya.

Rasyaf, M. (1996). Manajemen Peternak Ayam Petelur. Jakarta: PT Penerbar

Swadaya.

Ratnasari R, Sarengat, W., & Setiadi, A. (2015). Analisis pendapatan Peternakan

Ayam Broiler Pada Sistem Kemitraan Di Kecamatan Gunung Pati Kota

Semarang, 4(April), 47–53.

Romadhon, H., Gunawan, I., & Juliani, I. (2012). Analisis Kelayakan Usaha

Ayam Ras Petelur (Gallus Sp) Studi Kasus Pada Usaha Ternak Subur Jln.

Teropong Km. 2,5 Kubang Jaya Kabupaten Kampar. Jurnal Penelitian

Sungai, 1(1), 33–40.

Sanjaya, B., & Yasid, H. (2016). Analisis Kelayakan Usaha Burung Puyuh Petelur

(Coturnix coturnix japonica) Di Kelurahan Tebing Tinggi Okura Kecamatan

Rumpai Pesisir Kota Pekanbaru, 13(1).

Setyono, D. J., Ulfah, M., & Suharti, S. (2013). Meningkatkat Produktivitas Ayam

Petelur. Jakarta: Penebar Swadaya.

Page 71: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

57

Setyono, Joko, D., & Suharti, S. (2013). Meningkatkan Produktivitas Ayam

Petelur. Jakarta: Penebar Swadaya.

Soekartawi. (1995). Analisis Usahatani. Jakarta: Universitas Indonesia.

Sudaryani, T., & Santoso, H. (1994). Pembibitan Ayam Ras Petelur. Jakarta: PT

Penerbar Swadaya.

Sugiyanto, C. (1994). Ekonometrika Terapan. Yogyakarta: BPFE.

Sugiyono. (2002). metode penelitian Administrasi. Bandung: Cv Alfabet.

Triatmaja, A. S. R. H. (2009). Analisis Pendapatan Peternak Sapi Potong Sistem

Pemeliharaan Intensif dan Konvensional di Kabupaten Sleman Yogyakarta,

7(2), 73–79.

Tugiyanto, Priyono, Mudawaroh, & Eni. (2013). Analisis Pendapatan dan

Efisiensi Usaha Ayam Petelur Di Kabupaten Wonosobo. Surya Agritama,

2(September).

W.Roesali, A. s. noviyanto. (2016). Analisis Pendapatan Usaha Ternak Itik

Petelur Di Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang. Analis Pendapatan,

12(1), 56–64.

Page 72: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

58

LAMPIRAN 1

Lampiran 1. Kuesioner

JURUSAN AGRIBISNIS

FAKULTAS PERTANIAN PETERNAKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

Judul Penelitian :

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Usaha Ayam Petelur di Desa

Purwokerto Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar.

Pengambilan Data : November - Desember 2018

I. Identitas Pewawancara

Nama : Fatwa Miftahul Huda

NIM : 201410210311189

Hari/Tanggal :

KUESONER PENELITIAN

Karakteristik Responden

1. Nama Responden :

2. Jumlah yang Diternak :

3. Alamat :

4. Umur dan Jenis Kelamin :

5. Pekerjaan Utama :

6. Pekerjaan Sampingan :

7. Pendidikan Terakhir :

8. Jumlah Tenaga Kerja :

No. Responden :

Page 73: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

59

II. Sarana Peternak Ayam Petelur

a. Kandang

No Biaya Umur kandang

b. Alat

No Jenis Alat Jumlah Per Unit Harga Per Unit Umur

Jumlah

III. Biaya Sarana Produksi

a. Bibit

No Jumlah Harga

Page 74: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

60

b. Pakan

No Jumlah Jenis / Merk Harga

c. Vitamin

No Jumlah Jenis / Merk Harga

d. Tenaga Kerja

No Jenis Kegiatan Jumlah Orang Upah/Hari

IV. Penerimaan

1. Penjualan Telur Ayam

a. Produksi Telur : ………Butir/hari

b. Harga jual Telur : ………/Kg

Page 75: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

61

2 Penjualan Kotoran Ayam

c. Jumlah Kotoran :………...Karung / Periode

d. Harga Kotoran Ayam :………../Karung

3. Penjualan Ayam Afkir

e. Jumlah Ayam :…………/ekor

f. Harga Ayam Afkir :………../ekor

Page 76: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

62

LAMPIRAN 2. TABULASI PENELITIAN USAHA AYAM RAS

PETELUR

Page 77: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

63

Lampiran 1 Identitas Reponden

No Nama Respoden L/P Jumlah Ternak Umur Pendidikan Dusun

1 Sulhan L 3000 46 S1 Tumpuk

2 Bekar L 4800 40 SMA Tumpuk

3 khomar L 6200 54 SMP Tumpuk

4 Jamil L 3500 53 SMA Tumpuk

5 Jaenal L 3500 45 SMA Tumpuk

6 Muhin L 5700 43 SMA Tumpuk

7 Iman L 5200 45 SMA Tumpuk

8 Bondar L 8000 43 s1 Tumpuk

9 Muda'i L 7150 58 SMA Tumpuk

10 Hadiman L 3900 60 SMP Tumpuk

11 Sutris L 3000 60 SD Tumpuk

12 Katman L 2500 50 SMK Tumpuk

13 Mboyang L 5000 65 SD Tumpuk

14 Hudi L 7150 45 D3 Domot

15 Kafif L 8860 46 SMP Domot

16 Agus sudarmono L 8145 60 S1 Domot

17 Pujianto L 4450 43 SMP Domot

18 Agus Fauzi L 10000 60 S1 Domot

19 Sunawan L 6580 55 SMP Domot

20 Agus Shodiq L 7580 36 S1 Domot

21 Ali Susanto L 7150 57 SMP Domot

22 Suryo Handoko L 6000 52 SMA Domot

23 Subianto L 2500 50 SMP Bedali

24 Cucuk efendi L 3000 38 SMA Bedali

25 Sufroul L 2500 45 SMA Bedali

26 Karim L 4500 40 SMP Bedali

27 Sholikin L 5500 56 SMP Bedali

28 Juwito L 3000 45 SMP Bedali

29 Parli L 5080 42 SMK Wates

30 Taji L 4500 45 SMA Wates

31 Muji L 5780 55 SMA Wates

32 Junaidi L 4580 60 SD Wates

33 Marto L 4000 58 SMP Wates

Page 78: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

64

Lampiran 2 Biaya Tenaga Kerja

HOK Jumlah TK upah TK/harian Jumlah

1 Sulhan 3000 600 1 25.000Rp 15.000.000Rp

2 Bekar 4800 630 2 25.000Rp 31.500.000Rp

3 khomar 6200 660 2 25.000Rp 33.000.000Rp

4 Jamil 3500 630 1 25.000Rp 15.750.000Rp

5 Jaenal 3500 660 1 25.000Rp 16.500.000Rp

6 Muhin 5700 600 3 25.000Rp 45.000.000Rp

7 Iman 5200 630 2 25.000Rp 31.500.000Rp

8 Bondar 8000 660 2 25.000Rp 33.000.000Rp

9 Muda'i 7150 690 3 25.000Rp 51.750.000Rp

10 Hadiman 3900 690 1 25.000Rp 17.250.000Rp

11 Sutris 3000 600 1 25.000Rp 15.000.000Rp

12 Katman 2500 600 1 25.000Rp 15.000.000Rp

13 Mboyang 5000 630 1 25.000Rp 15.750.000Rp

14 Hudi 7150 660 2 25.000Rp 33.000.000Rp

15 Kafif 8860 690 1 25.000Rp 17.250.000Rp

16 Agus sudarmono 8145 720 3 25.000Rp 54.000.000Rp

17 Pujianto 4450 630 2 25.000Rp 31.500.000Rp

18 Agus Fauzi 10000 660 2 25.000Rp 33.000.000Rp

19 Sunawan 6580 690 2 25.000Rp 34.500.000Rp

20 Agus Shodiq 7580 720 3 25.000Rp 54.000.000Rp

21 Ali Susanto 7150 690 2 25.000Rp 34.500.000Rp

22 Suryo Handoko 6000 660 1 25.000Rp 16.500.000Rp

23 Subianto 2500 570 1 25.000Rp 14.250.000Rp

24 Cucuk efendi 3000 630 1 25.000Rp 15.750.000Rp

25 Sufroul 2500 660 1 25.000Rp 16.500.000Rp

26 Karim 4500 600 1 25.000Rp 15.000.000Rp

27 Sholikin 5500 630 2 25.000Rp 31.500.000Rp

28 Juwito 3000 630 1 25.000Rp 15.750.000Rp

29 Parli 5080 570 1 25.000Rp 14.250.000Rp

30 Taji 4500 540 1 25.000Rp 13.500.000Rp

31 Muji 5780 570 2 25.000Rp 28.500.000Rp

32 Junaidi 4580 630 1 25.000Rp 15.750.000Rp

33 Marto 4000 600 1 25.000Rp 15.000.000Rp

21030 52 840.000.000Rp

637,3 2 25.454.545Rp

Pemberian Pakan, Minum, Pengambil telur

Pria

Jumlah

Rata-rata

Nama RespondenJumlah Ternak

No

Page 79: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

65

Lanjutan Lampiran 2 Biaya Tenaga Kerja

HOK Jumlah Tk UpahTK/Harian jumlah

2 1 35.000Rp 70.000Rp 602 15.070.000Rp

4 2 35.000Rp 280.000Rp 634 31.780.000Rp

14 2 35.000Rp 980.000Rp 674 33.980.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 634 15.890.000Rp

6 1 35.000Rp 210.000Rp 666 16.710.000Rp

10 2 35.000Rp 700.000Rp 610 45.700.000Rp

6 2 35.000Rp 420.000Rp 636 31.920.000Rp

6 2 35.000Rp 420.000Rp 666 33.420.000Rp

12 3 35.000Rp 1.260.000Rp 702 53.010.000Rp

6 2 35.000Rp 420.000Rp 696 17.670.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 604 15.140.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 604 15.140.000Rp

7 1 35.000Rp 245.000Rp 637 15.995.000Rp

2 2 35.000Rp 140.000Rp 662 33.140.000Rp

2 2 35.000Rp 140.000Rp 692 17.390.000Rp

10 3 35.000Rp 1.050.000Rp 730 55.050.000Rp

4 3 35.000Rp 420.000Rp 634 31.920.000Rp

4 2 35.000Rp 280.000Rp 664 33.280.000Rp

2 2 35.000Rp 140.000Rp 692 34.640.000Rp

14 3 35.000Rp 1.470.000Rp 734 55.470.000Rp

6 2 35.000Rp 420.000Rp 696 34.920.000Rp

2 1 35.000Rp 70.000Rp 662 16.570.000Rp

2 1 35.000Rp 70.000Rp 572 14.320.000Rp

2 1 35.000Rp 70.000Rp 632 15.820.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 664 16.640.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 604 15.140.000Rp

2 2 35.000Rp 140.000Rp 632 31.640.000Rp

2 1 35.000Rp 70.000Rp 632 15.820.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 574 14.390.000Rp

2 1 35.000Rp 70.000Rp 542 13.570.000Rp

6 3 35.000Rp 630.000Rp 576 29.130.000Rp

2 2 35.000Rp 140.000Rp 632 15.890.000Rp

4 1 35.000Rp 140.000Rp 604 15.140.000Rp

165 56 11.305.000Rp 21195 851.305.000Rp

5 2 342.576Rp 642 25.797.121Rp

Jumlah HOKPria Jumlah Biaya

Perawatan Kandang

Page 80: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

66

Lampiran 3 Biaya Kandang, Bibit, Pakan, dan Vitamin.

Unit (ZAK)Unit(kg) Harga(Rp) Jumlah Unit(zak) unit(KG) Harga(Rp) Jumlah

1 Sulhan 3000 7.000Rp 21.000.000Rp 20 1000 383.500Rp 7.670.000Rp 90 4500 344.000Rp 30.960.000Rp

2 Bekar 4800 7.000Rp 33.600.000Rp 100 5000 383.500Rp 38.350.000Rp 148 7400 344.000Rp 50.912.000Rp

3 khomar 6200 7.000Rp 43.400.000Rp 178 8900 383.500Rp 68.263.000Rp 269 13450 344.000Rp 92.536.000Rp

4 Jamil 3500 7.000Rp 24.500.000Rp 84 4200 383.500Rp 32.214.000Rp 121 6050 344.000Rp 41.624.000Rp

5 Jaenal 3500 7.000Rp 24.500.000Rp 60 3000 383.500Rp 23.010.000Rp 105 5250 344.000Rp 36.120.000Rp

6 Muhin 5700 7.000Rp 39.900.000Rp 164 8200 383.500Rp 62.894.000Rp 237 11850 344.000Rp 81.528.000Rp

7 Iman 5200 7.000Rp 36.400.000Rp 118 5900 383.500Rp 45.253.000Rp 156 7800 344.000Rp 53.664.000Rp

8 Bondar 8000 7.000Rp 56.000.000Rp 153 7650 383.500Rp 58.675.500Rp 240 12000 344.000Rp 82.560.000Rp

9 Muda'i 7150 7.000Rp 50.050.000Rp 197 9850 383.500Rp 75.549.500Rp 215 10725 344.000Rp 73.788.000Rp

10 Hadiman 3900 7.000Rp 27.300.000Rp 95 4750 383.500Rp 36.432.500Rp 117 5850 344.000Rp 40.248.000Rp

11 Sutris 3000 7.000Rp 21.000.000Rp 41 2050 383.500Rp 15.723.500Rp 90 4500 344.000Rp 30.960.000Rp

12 Katman 2500 7.000Rp 17.500.000Rp 34 1700 383.500Rp 13.039.000Rp 75 3750 344.000Rp 25.800.000Rp

13 Mboyang 5000 7.000Rp 35.000.000Rp 84 4200 383.500Rp 32.214.000Rp 150 7500 344.000Rp 51.600.000Rp

14 Hudi 7150 7.000Rp 50.050.000Rp 130 6500 383.500Rp 49.855.000Rp 215 10725 344.000Rp 73.788.000Rp

15 Kafif 8860 7.000Rp 62.020.000Rp 210 10500 383.500Rp 80.535.000Rp 255 12250 344.000Rp 87.720.000Rp

16 Agus sudarmono 8145 7.000Rp 57.015.000Rp 200 10000 383.500Rp 76.700.000Rp 245 12250 344.000Rp 84.280.000Rp

17 Pujianto 4450 7.000Rp 31.150.000Rp 75 3750 383.500Rp 28.762.500Rp 120 6000 344.000Rp 41.280.000Rp

18 Agus Fauzi 10000 7.000Rp 70.000.000Rp 184 9200 383.500Rp 70.564.000Rp 300 15000 344.000Rp 103.200.000Rp

19 Sunawan 6580 7.000Rp 46.060.000Rp 160 8000 383.500Rp 61.360.000Rp 197 9870 344.000Rp 67.905.600Rp

20 Agus Shodiq 7580 7.000Rp 53.060.000Rp 238 11900 383.500Rp 91.273.000Rp 227 11370 344.000Rp 78.225.600Rp

21 Ali Susanto 7150 7.000Rp 50.050.000Rp 143 7150 383.500Rp 54.840.500Rp 215 10725 344.000Rp 73.788.000Rp

22 Suryo Handoko 6000 7.000Rp 42.000.000Rp 120 6000 383.500Rp 46.020.000Rp 180 9000 344.000Rp 61.920.000Rp

23 Subianto 2500 7.000Rp 17.500.000Rp 30 1500 383.500Rp 11.505.000Rp 75 3750 344.000Rp 25.800.000Rp

24 Cucuk efendi 3000 7.000Rp 21.000.000Rp 44 2200 383.500Rp 16.874.000Rp 90 4500 344.000Rp 30.960.000Rp

25 Sufroul 2500 7.000Rp 17.500.000Rp 50 2500 383.500Rp 19.175.000Rp 75 3750 344.000Rp 25.800.000Rp

26 Karim 4500 7.000Rp 31.500.000Rp 90 4500 383.500Rp 34.515.000Rp 135 6750 344.000Rp 46.440.000Rp

27 Sholikin 5500 7.000Rp 38.500.000Rp 110 5500 383.500Rp 42.185.000Rp 165 8250 344.000Rp 56.760.000Rp

28 Juwito 3000 7.000Rp 21.000.000Rp 60 3000 383.500Rp 23.010.000Rp 90 4500 344.000Rp 30.960.000Rp

29 Parli 5080 7.000Rp 35.560.000Rp 102 5080 383.500Rp 38.963.600Rp 152 7620 344.000Rp 52.425.600Rp

30 Taji 4500 7.000Rp 31.500.000Rp 90 4500 383.500Rp 34.515.000Rp 135 6750 344.000Rp 46.440.000Rp

31 Muji 5780 7.000Rp 40.460.000Rp 116 5780 383.500Rp 44.332.600Rp 173 8670 344.000Rp 59.649.600Rp

32 Junaidi 4580 7.000Rp 32.060.000Rp 92 4580 383.500Rp 35.128.600Rp 137 6870 344.000Rp 47.265.600Rp

33 Marto 4000 7.000Rp 28.000.000Rp 80 4000 383.500Rp 30.680.000Rp 120 6000 344.000Rp 41.280.000Rp

172305 1.021.385.000Rp 3650,8 182540 1.400.081.800Rp 5315 265225 1.828.188.000Rp

5221 7.000Rp 36.549.545Rp 111 5532 42.426.721Rp 161 8037 55.399.636Rp

jumlah

rata rata

NoNama

Responden

Bibit DOC

Unit(Ekor) Harga(Rp) Jumlah Konsentrat 122

pakan

starter (0-2 Bulan)

Konsentrat 511

Grower ( 2-4 bulan)

66

Page 81: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

67

Lanjutan Lampiran 3 Biaya Bibit, Pakan,Vitamin dan Egg Trei.

Unit(Kg) Harga(Rp) Jumlah Unit(Kg) Harga(Rp) Jumlah Unit(Zak) UNIT(KG)Harga(Rp) Jumlah Unit(Kg) Harga(Rp) Jumlah Unit(kg) Harga(Rp) Jumlah

2.100 5.500Rp 11.550.000Rp 850 4.100Rp 3.485.000Rp 1188 59400 365.500Rp 434.214.000Rp 84600 5.500Rp 465.300.000Rp 36000 4.100Rp 147.600.000Rp

2.000 5.500Rp 11.000.000Rp 905 4.100Rp 3.710.500Rp 1901 95040 365.500Rp 694.742.400Rp 135360 5.500Rp 744.480.000Rp 57600 4.100Rp 236.160.000Rp

19.000 5.500Rp 104.500.000Rp 8000 4.100Rp 32.800.000Rp 2455 122760 365.500Rp 897.375.600Rp 174840 5.500Rp 961.620.000Rp 74400 4.100Rp 305.040.000Rp

9.000 5.500Rp 49.500.000Rp 3500 4.100Rp 14.350.000Rp 1386 69300 365.500Rp 506.583.000Rp 98700 5.500Rp 542.850.000Rp 42000 4.100Rp 172.200.000Rp

6.500 5.500Rp 35.750.000Rp 3750 4.100Rp 15.375.000Rp 1386 69300 365.500Rp 506.583.000Rp 98700 5.500Rp 542.850.000Rp 42000 4.100Rp 172.200.000Rp

19.000 5.500Rp 104.500.000Rp 7250 4.100Rp 29.725.000Rp 2257 112860 365.500Rp 825.006.600Rp 160740 5.500Rp 884.070.000Rp 68400 4.100Rp 280.440.000Rp

13.000 5.500Rp 71.500.000Rp 5350 4.100Rp 21.935.000Rp 2059 102960 365.500Rp 752.637.600Rp 146640 5.500Rp 806.520.000Rp 62400 4.100Rp 255.840.000Rp

15.000 5.500Rp 82.500.000Rp 6700 4.100Rp 27.470.000Rp 3168 158400 365.500Rp 1.157.904.000Rp 225600 5.500Rp 1.240.800.000Rp 96000 4.100Rp 393.600.000Rp

19.000 5.500Rp 104.500.000Rp 9050 4.100Rp 37.105.000Rp 2831 141570 365.500Rp 1.034.876.700Rp 201630 5.500Rp 1.108.965.000Rp 85800 4.100Rp 351.780.000Rp

5.000 5.500Rp 27.500.000Rp 4550 4.100Rp 18.655.000Rp 1544 77220 365.500Rp 564.478.200Rp 109980 5.500Rp 604.890.000Rp 46800 4.100Rp 191.880.000Rp

4.200 5.500Rp 23.100.000Rp 1780 4.100Rp 7.298.000Rp 1188 59400 365.500Rp 434.214.000Rp 84600 5.500Rp 465.300.000Rp 36000 4.100Rp 147.600.000Rp

3.200 5.500Rp 17.600.000Rp 1335 4.100Rp 5.473.500Rp 990 49500 365.500Rp 361.845.000Rp 70500 5.500Rp 387.750.000Rp 30000 4.100Rp 123.000.000Rp

10.500 5.500Rp 57.750.000Rp 3400 4.100Rp 13.940.000Rp 1980 99000 365.500Rp 723.690.000Rp 141000 5.500Rp 775.500.000Rp 60000 4.100Rp 246.000.000Rp

15.015 5.500Rp 82.582.500Rp 5350 4.100Rp 21.935.000Rp 2831 141570 365.500Rp 1.034.876.700Rp 201630 5.500Rp 1.108.965.000Rp 85800 4.100Rp 351.780.000Rp

22.050 5.500Rp 121.275.000Rp 6300 4.100Rp 25.830.000Rp 1950 162128 365.500Rp 712.725.000Rp 229750 5.500Rp 1.263.625.000Rp 106320 4.100Rp 435.912.000Rp

20.000 5.500Rp 110.000.000Rp 7331 4.100Rp 30.055.050Rp 3225 161271 365.500Rp 1.178.891.010Rp 229689 5.500Rp 1.263.289.500Rp 97740 4.100Rp 400.734.000Rp

9.000 5.500Rp 49.500.000Rp 4005 4.100Rp 16.420.500Rp 1750 87500 365.500Rp 639.625.000Rp 125490 5.500Rp 690.195.000Rp 53400 4.100Rp 218.940.000Rp

19.000 5.500Rp 104.500.000Rp 9000 4.100Rp 36.900.000Rp 3960 198000 365.500Rp 1.447.380.000Rp 282000 5.500Rp 1.551.000.000Rp 120000 4.100Rp 492.000.000Rp

17.000 5.500Rp 93.500.000Rp 5922 4.100Rp 24.280.200Rp 2606 130284 365.500Rp 952.376.040Rp 185556 5.500Rp 1.020.558.000Rp 78960 4.100Rp 323.736.000Rp

15.918 5.500Rp 87.549.000Rp 6822 4.100Rp 27.970.200Rp 3002 150084 365.500Rp 1.097.114.040Rp 213756 5.500Rp 1.175.658.000Rp 90960 4.100Rp 372.936.000Rp

15.015 5.500Rp 82.582.500Rp 6435 4.100Rp 26.383.500Rp 2831 141570 365.500Rp 1.034.876.700Rp 201630 5.500Rp 1.108.965.000Rp 85800 4.100Rp 351.780.000Rp

11.000 5.500Rp 60.500.000Rp 5400 4.100Rp 22.140.000Rp 2376 118800 365.500Rp 868.428.000Rp 169200 5.500Rp 930.600.000Rp 72000 4.100Rp 295.200.000Rp

5.250 5.500Rp 28.875.000Rp 2250 4.100Rp 9.225.000Rp 990 49500 365.500Rp 361.845.000Rp 70500 5.500Rp 387.750.000Rp 30000 4.100Rp 123.000.000Rp

6.300 5.500Rp 34.650.000Rp 2700 4.100Rp 11.070.000Rp 1188 59400 365.500Rp 434.214.000Rp 84600 5.500Rp 465.300.000Rp 36000 4.100Rp 147.600.000Rp

4.300 5.500Rp 23.650.000Rp 2250 4.100Rp 9.225.000Rp 990 49500 365.500Rp 361.845.000Rp 70500 5.500Rp 387.750.000Rp 30000 4.100Rp 123.000.000Rp

9.450 5.500Rp 51.975.000Rp 4050 4.100Rp 16.605.000Rp 1782 89100 365.500Rp 651.321.000Rp 126900 5.500Rp 697.950.000Rp 54000 4.100Rp 221.400.000Rp

12.450 5.500Rp 68.475.000Rp 4950 4.100Rp 20.295.000Rp 2178 108900 365.500Rp 796.059.000Rp 155100 5.500Rp 853.050.000Rp 66000 4.100Rp 270.600.000Rp

6.300 5.500Rp 34.650.000Rp 2700 4.100Rp 11.070.000Rp 1188 59400 365.500Rp 434.214.000Rp 84600 5.500Rp 465.300.000Rp 36000 4.100Rp 147.600.000Rp

10.668 5.500Rp 58.674.000Rp 4572 4.100Rp 18.745.200Rp 2012 100584 365.500Rp 735.269.040Rp 143256 5.500Rp 787.908.000Rp 60960 4.100Rp 249.936.000Rp

9.450 5.500Rp 51.975.000Rp 4050 4.100Rp 16.605.000Rp 1782 89100 365.500Rp 651.321.000Rp 126900 5.500Rp 697.950.000Rp 54000 4.100Rp 221.400.000Rp

12.138 5.500Rp 66.759.000Rp 5202 4.100Rp 21.328.200Rp 2289 114444 365.500Rp 836.585.640Rp 162996 5.500Rp 896.478.000Rp 69360 4.100Rp 284.376.000Rp

9.618 5.500Rp 52.899.000Rp 4122 4.100Rp 16.900.200Rp 1814 90684 365.500Rp 662.900.040Rp 129156 5.500Rp 710.358.000Rp 54960 4.100Rp 225.336.000Rp

4.750 5.500Rp 26.125.000Rp 3600 4.100Rp 14.760.000Rp 1584 79200 365.500Rp 578.952.000Rp 112800 5.500Rp 620.400.000Rp 48000 4.100Rp 196.800.000Rp

1.991.946.000Rp 153431 629.065.050Rp 66662 3397729 24.364.968.310Rp 4838899 26.613.944.500Rp 2067660 8.477.406.000Rp

10975 60.362.000Rp 4649 19.062.577Rp 2020 102961 738.332.373Rp 146633 806.483.167Rp 62656 256.891.091Rp

Pullet 4- 24 Bulan

Jagung

Pakan

Jagung BekatulBekatul Konsentrat 124 P

67

Page 82: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

Lanjutan Lampiran 3 Biaya Bibit, Pakan,Vitamin dan Egg Trei

Unit(Kg)Harga(Rp) Jumlah unit harga(Rp) Jumlah Unit(Kg) Harga(Rp) Jumlah unit(kg) Harga(Rp) jumlah

64900 86700 36850 188450 1.100.779.000Rp 10 150.000Rp 1.500.000Rp 2 96.000Rp 192.000Rp 57 150.000Rp 8.550.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 79 12.242.000Rp

107440 137360 58505 303305 1.779.354.900Rp 12 150.000Rp 1.800.000Rp 91 150.000Rp 13.680.000Rp 6 200.000Rp 1.200.000Rp 109 16.680.000Rp

145110 193840 82400 421350 2.462.134.600Rp 56 150.000Rp 8.400.000Rp 7 96.000Rp 672.000Rp 118 150.000Rp 17.670.000Rp 20 200.000Rp 4.000.000Rp 201 30.742.000Rp

79550 107700 45500 232750 1.359.321.000Rp 10 150.000Rp 1.500.000Rp 8 96.000Rp 768.000Rp 67 150.000Rp 9.975.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 95 14.243.000Rp

77550 105200 45750 228500 1.331.888.000Rp 22 150.000Rp 3.300.000Rp 67 150.000Rp 9.975.000Rp 8 200.000Rp 1.600.000Rp 97 14.875.000Rp

132910 179740 75650 388300 2.268.163.600Rp 45 150.000Rp 6.750.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 108 150.000Rp 16.245.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 173 25.955.000Rp

116660 159640 67750 344050 2.007.349.600Rp 35 150.000Rp 5.250.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 130 155.000Rp 20.150.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 185 28.360.000Rp

178050 240600 102700 521350 3.043.509.500Rp 44 150.000Rp 6.600.000Rp 8 96.000Rp 768.000Rp 152 150.000Rp 22.800.000Rp 8 200.000Rp 1.600.000Rp 212 31.768.000Rp

162145 220630 94850 477625 2.786.564.200Rp 64 150.000Rp 9.600.000Rp 136 150.000Rp 20.377.500Rp -Rp 200 29.977.500Rp

87820 114980 51350 254150 1.484.083.700Rp 29 150.000Rp 4.350.000Rp 8 96.000Rp 768.000Rp 74 150.000Rp 11.115.000Rp 8 200.000Rp 1.600.000Rp 119 17.833.000Rp

65950 88800 37780 192530 1.124.195.500Rp 14 150.000Rp 2.100.000Rp 57 150.000Rp 8.550.000Rp 2 200.000Rp 400.000Rp 73 11.050.000Rp

54950 73700 31335 159985 934.507.500Rp 12 150.000Rp 1.800.000Rp 6 96.000Rp 576.000Rp 48 150.000Rp 7.125.000Rp 6 200.000Rp 1.200.000Rp 72 10.701.000Rp

110700 151500 63400 325600 1.900.694.000Rp 30 150.000Rp 4.500.000Rp 95 150.000Rp 14.250.000Rp 2 200.000Rp 400.000Rp 127 19.150.000Rp

158795 216645 91150 466590 2.723.782.200Rp 43 150.000Rp 6.450.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 136 150.000Rp 20.377.500Rp 6 200.000Rp 1.200.000Rp 195 28.987.500Rp

184878 251800 112620 549298 2.727.622.000Rp 58 150.000Rp 8.700.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 135 150.000Rp 20.250.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 213 31.910.000Rp

183521 249689 105071 538281 3.143.949.560Rp 56 150.000Rp 8.400.000Rp 4 96.000Rp 384.000Rp 155 150.000Rp 23.213.250Rp 8 200.000Rp 1.600.000Rp 223 33.597.250Rp

97250 134490 57405 289145 1.684.723.000Rp 35 150.000Rp 5.250.000Rp 3 96.000Rp 288.000Rp 85 150.000Rp 12.682.500Rp 5 200.000Rp 1.000.000Rp 128 19.220.500Rp

222200 301000 129000 652200 3.805.544.000Rp 55 150.000Rp 8.250.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 200 150.000Rp 30.000.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 275 41.210.000Rp

148154 202556 84882 435592 2.543.715.840Rp 47 150.000Rp 7.050.000Rp 125 150.000Rp 18.753.000Rp -Rp 172 25.803.000Rp

173354 229674 97782 500810 2.930.725.840Rp 71 150.000Rp 10.650.000Rp 4 96.000Rp 384.000Rp 144 150.000Rp 21.603.000Rp 6 200.000Rp 1.200.000Rp 225 33.837.000Rp

159445 216645 92235 468325 2.733.216.200Rp 40 150.000Rp 6.000.000Rp 136 150.000Rp 20.377.500Rp -Rp 176 26.377.500Rp

133800 180200 77400 391400 2.284.808.000Rp 29 150.000Rp 4.350.000Rp 114 150.000Rp 17.100.000Rp 2 200.000Rp 400.000Rp 145 21.850.000Rp

54750 75750 32250 162750 948.000.000Rp 12 150.000Rp 1.800.000Rp 48 150.000Rp 7.125.000Rp -Rp 60 8.925.000Rp

66100 90900 38700 195700 1.140.668.000Rp 14 150.000Rp 2.100.000Rp 57 150.000Rp 8.550.000Rp -Rp 71 10.650.000Rp

55750 74800 32250 162800 950.445.000Rp 17 150.000Rp 2.550.000Rp 48 150.000Rp 7.125.000Rp 1 200.000Rp 200.000Rp 66 9.875.000Rp

100350 136350 58050 294750 1.720.206.000Rp 20 150.000Rp 3.000.000Rp 2 96.000Rp 192.000Rp 86 150.000Rp 12.825.000Rp 3 200.000Rp 600.000Rp 111 16.617.000Rp

122650 167550 70950 361150 2.107.424.000Rp 35 150.000Rp 5.250.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 105 150.000Rp 15.675.000Rp 6 200.000Rp 1.200.000Rp 156 23.085.000Rp

66900 90900 38700 196500 1.146.804.000Rp 18 150.000Rp 2.700.000Rp 57 150.000Rp 8.550.000Rp -Rp 75 11.250.000Rp

113284 153924 65532 332740 1.941.921.440Rp 25 150.000Rp 3.750.000Rp 97 150.000Rp 14.478.000Rp 4 200.000Rp 800.000Rp 126 19.028.000Rp

100350 136350 58050 294750 1.720.206.000Rp 22 150.000Rp 3.300.000Rp 86 150.000Rp 12.825.000Rp 2 200.000Rp 400.000Rp 110 16.525.000Rp

128894 175134 74562 378590 2.209.509.040Rp 35 150.000Rp 5.250.000Rp 110 150.000Rp 16.473.000Rp 8 200.000Rp 1.600.000Rp 153 23.323.000Rp

102134 138774 59082 299990 1.750.787.440Rp 38 150.000Rp 5.700.000Rp 10 96.000Rp 960.000Rp 87 150.000Rp 13.053.000Rp 10 200.000Rp 2.000.000Rp 145 21.713.000Rp

89200 117550 51600 258350 1.508.997.000Rp 20 150.000Rp 3.000.000Rp 8 96.000Rp 768.000Rp 76 150.000Rp 11.400.000Rp 1 200.000Rp 200.000Rp 105 15.368.000Rp

3845494 5201071 2221091 11267656 65.305.599.660Rp 1073 160.950.000Rp 130 1.728.000Rp 12.480.000Rp 3282 492.898.250Rp 182 5.400.000Rp 36.400.000Rp 4667 702.728.250Rp

116530 157608 67306 341444 1.978.957.565Rp 33 4.877.273Rp 7,22 96.000Rp 693.333Rp 99,44 14.936.311Rp 6,74 200.000Rp 1.103.030Rp 141 21.294.795Rp

Jumlah Pakan (Rp)

Jmlah Pakan

Jumlah vitaminFortevit Egg Stimulant strong egg

Starter (0-2 Bulan)

vita stres

4 bulan - 23 bulanjumlah vitamin kg

Jmlah Konsentrat

Kg Kg

Jmlah Jagung Jmlah Bekatul

Kg Kg

68

Page 83: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

69

Lanjutan Lampiran 3 Biaya Bibit, Pakan,Vitamin dan Egg Trei

Jumlah unit Harga unit Jumlah

1330 2.200Rp 2.926.000Rp 1.136.947.000Rp

2128 2.200Rp 4.681.600Rp 1.834.316.500Rp

2749 2.200Rp 6.047.067Rp 2.542.323.667Rp

1552 2.200Rp 3.413.667Rp 1.401.477.667Rp

1552 2.200Rp 3.413.667Rp 1.374.676.667Rp

2527 2.200Rp 5.559.400Rp 2.339.578.000Rp

2305 2.200Rp 5.071.733Rp 2.077.181.333Rp

3547 2.200Rp 7.802.667Rp 3.139.080.167Rp

3170 2.200Rp 6.973.633Rp 2.873.565.333Rp

1729 2.200Rp 3.803.800Rp 1.533.020.500Rp

1330 2.200Rp 2.926.000Rp 1.159.171.500Rp

1108 2.200Rp 2.438.333Rp 965.146.833Rp

2217 2.200Rp 4.876.667Rp 1.959.720.667Rp

3170 2.200Rp 6.973.633Rp 2.809.793.333Rp

3700 2.200Rp 8.140.000Rp 2.829.692.000Rp

3611 2.200Rp 7.944.090Rp 3.242.505.900Rp

1108 2.200Rp 2.437.600Rp 1.737.531.100Rp

4433 2.200Rp 9.753.333Rp 3.926.507.333Rp

2917 2.200Rp 6.417.693Rp 2.621.996.533Rp

3360 2.200Rp 7.393.027Rp 3.025.015.867Rp

3170 2.200Rp 6.973.633Rp 2.816.617.333Rp

2660 2.200Rp 5.852.000Rp 2.354.510.000Rp

1108 2.200Rp 2.438.333Rp 976.863.333Rp

1330 2.200Rp 2.926.000Rp 1.175.244.000Rp

1108 2.200Rp 2.438.333Rp 980.258.333Rp

1995 2.200Rp 4.389.000Rp 1.772.712.000Rp

2438 2.200Rp 5.364.333Rp 2.174.373.333Rp

1330 2.200Rp 2.926.000Rp 1.181.980.000Rp

2252 2.200Rp 4.954.693Rp 2.001.464.133Rp

1995 2.200Rp 4.389.000Rp 1.772.620.000Rp

2562 2.200Rp 5.637.427Rp 2.278.929.467Rp

2030 2.200Rp 4.467.027Rp 1.809.027.467Rp

1773 2.200Rp 3.901.333Rp 1.556.266.333Rp

75296 165.650.723Rp 67.380.113.633Rp

2282 5.019.719Rp 2.041.821.625Rp

Jumlah totalEgg Trei

Page 84: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

70

Lampiran 4 Total Variabel Cost

No Nama Responden Bibit (ekor) Jumlah TK Pakan Vitamin Egg Trei Total VC

1 Sulhan 21.000.000Rp 15.070.000Rp 1.100.779.000Rp 12.242.000Rp 2.926.000Rp 1.152.017.000Rp

2 Bekar 33.600.000Rp 31.780.000Rp 1.779.354.900Rp 16.680.000Rp 4.681.600Rp 1.866.096.500Rp

3 khomar 43.400.000Rp 33.980.000Rp 2.462.134.600Rp 30.742.000Rp 6.047.067Rp 2.576.303.667Rp

4 Jamil 24.500.000Rp 15.890.000Rp 1.359.321.000Rp 14.243.000Rp 3.413.667Rp 1.417.367.667Rp

5 Jaenal 24.500.000Rp 16.710.000Rp 1.331.888.000Rp 14.875.000Rp 3.413.667Rp 1.391.386.667Rp

6 Muhin 39.900.000Rp 45.700.000Rp 2.268.163.600Rp 25.955.000Rp 5.559.400Rp 2.385.278.000Rp

7 Iman 36.400.000Rp 31.920.000Rp 2.007.349.600Rp 28.360.000Rp 5.071.733Rp 2.109.101.333Rp

8 Bondar 56.000.000Rp 33.420.000Rp 3.043.509.500Rp 31.768.000Rp 7.802.667Rp 3.172.500.167Rp

9 Muda'i 50.050.000Rp 53.010.000Rp 2.786.564.200Rp 29.977.500Rp 6.973.633Rp 2.926.575.333Rp

10 Hadiman 27.300.000Rp 17.670.000Rp 1.484.083.700Rp 17.833.000Rp 3.803.800Rp 1.550.690.500Rp

11 Sutris 21.000.000Rp 15.140.000Rp 1.124.195.500Rp 11.050.000Rp 2.926.000Rp 1.174.311.500Rp

12 Katman 17.500.000Rp 15.140.000Rp 934.507.500Rp 10.701.000Rp 2.438.333Rp 980.286.833Rp

13 Mboyang 35.000.000Rp 15.995.000Rp 1.900.694.000Rp 19.150.000Rp 4.876.667Rp 1.975.715.667Rp

14 Hudi 50.050.000Rp 33.140.000Rp 2.723.782.200Rp 28.987.500Rp 6.973.633Rp 2.842.933.333Rp

15 Kafif 62.020.000Rp 17.390.000Rp 2.727.622.000Rp 31.910.000Rp 8.140.000Rp 2.847.082.000Rp

16 Agus sudarmono 57.015.000Rp 55.050.000Rp 3.143.949.560Rp 33.597.250Rp 7.944.090Rp 3.297.555.900Rp

17 Pujianto 31.150.000Rp 31.920.000Rp 1.684.723.000Rp 19.220.500Rp 2.437.600Rp 1.769.451.100Rp

18 Agus Fauzi 70.000.000Rp 33.280.000Rp 3.805.544.000Rp 41.210.000Rp 9.753.333Rp 3.959.787.333Rp

19 Sunawan 46.060.000Rp 34.640.000Rp 2.543.715.840Rp 25.803.000Rp 6.417.693Rp 2.656.636.533Rp

20 Agus Shodiq 53.060.000Rp 55.470.000Rp 2.930.725.840Rp 33.837.000Rp 7.393.027Rp 3.080.485.867Rp

21 Ali Susanto 50.050.000Rp 34.920.000Rp 2.733.216.200Rp 26.377.500Rp 6.973.633Rp 2.851.537.333Rp

22 Suryo Handoko 42.000.000Rp 16.570.000Rp 2.284.808.000Rp 21.850.000Rp 5.852.000Rp 2.371.080.000Rp

23 Subianto 17.500.000Rp 14.320.000Rp 948.000.000Rp 8.925.000Rp 2.438.333Rp 991.183.333Rp

24 Cucuk efendi 21.000.000Rp 15.820.000Rp 1.140.668.000Rp 10.650.000Rp 2.926.000Rp 1.191.064.000Rp

25 Sufroul 17.500.000Rp 16.640.000Rp 950.445.000Rp 9.875.000Rp 2.438.333Rp 996.898.333Rp

26 Karim 31.500.000Rp 15.140.000Rp 1.720.206.000Rp 16.617.000Rp 4.389.000Rp 1.787.852.000Rp

27 Sholikin 38.500.000Rp 31.640.000Rp 2.107.424.000Rp 23.085.000Rp 5.364.333Rp 2.206.013.333Rp

28 Juwito 21.000.000Rp 15.820.000Rp 1.146.804.000Rp 11.250.000Rp 2.926.000Rp 1.197.800.000Rp

29 Parli 35.560.000Rp 14.390.000Rp 1.941.921.440Rp 19.028.000Rp 4.954.693Rp 2.015.854.133Rp

30 Taji 31.500.000Rp 13.570.000Rp 1.720.206.000Rp 16.525.000Rp 4.389.000Rp 1.786.190.000Rp

31 Muji 40.460.000Rp 29.130.000Rp 2.209.509.040Rp 23.323.000Rp 5.637.427Rp 2.308.059.467Rp

32 Junaidi 32.060.000Rp 15.890.000Rp 1.750.787.440Rp 21.713.000Rp 4.467.027Rp 1.824.917.467Rp

33 Marto 28.000.000Rp 15.140.000Rp 1.508.997.000Rp 15.368.000Rp 3.901.333Rp 1.571.406.333Rp

1.206.135.000Rp 851.305.000Rp 65.305.599.660Rp 702.728.250Rp 165.650.723Rp 68.231.418.633Rp

36.549.545Rp 25.797.121Rp 1.978.957.565Rp 21.294.795Rp 5.019.719Rp 2.067.618.746Rp

Jumlah

rata-rata

70

Page 85: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

71

Lampiran 5 Biaya Tetap (FC)

71

Jumlah Unit harga unit Jumlah jumlah unit Harga unit jumlah

1 Sulhan 3000 648.000Rp 30.500.000Rp 600.000Rp 300 55.000Rp 16.500.000Rp 5.899Rp 6 40.000Rp 240.000Rp 503Rp

2 Bekar 4800 768.000Rp 38.500.000Rp 660.000Rp 480 55.000Rp 26.400.000Rp 9.438Rp 10 20.000Rp 192.000Rp 402Rp

3 khomar 6200 720.000Rp 43.000.000Rp 732.000Rp 620 55.000Rp 34.100.000Rp 12.191Rp 12 25.000Rp 310.000Rp 606Rp

4 Jamil 3500 840.000Rp 25.500.000Rp 600.000Rp 350 55.000Rp 19.250.000Rp 6.882Rp 8 25.000Rp 200.000Rp 391Rp

5 Jaenal 3500 600.000Rp 23.500.000Rp 600.000Rp 350 55.000Rp 19.250.000Rp 6.882Rp 10 15.000Rp 150.000Rp 335Rp

6 Muhin 5700 840.000Rp 40.000.000Rp 648.000Rp 570 55.000Rp 31.350.000Rp 11.208Rp 11 35.000Rp 399.000Rp 860Rp

7 Iman 5200 660.000Rp 39.000.000Rp 720.000Rp 520 55.000Rp 28.600.000Rp 10.225Rp 14 15.000Rp 210.000Rp 469Rp

8 Bondar 8000 888.000Rp 39.500.000Rp 840.000Rp 800 55.000Rp 44.000.000Rp 15.730Rp 16 25.000Rp 400.000Rp 782Rp

9 Muda'i 7150 528.000Rp 47.500.000Rp 720.000Rp 715 55.000Rp 39.325.000Rp 14.059Rp 14 25.000Rp 357.500Rp 699Rp

10 Hadiman 3900 720.000Rp 28.500.000Rp 600.000Rp 390 55.000Rp 21.450.000Rp 7.669Rp 12 35.000Rp 420.000Rp 905Rp

11 Sutris 3000 840.000Rp 21.150.000Rp 600.000Rp 300 55.000Rp 16.500.000Rp 5.899Rp 8 25.000Rp 200.000Rp 391Rp

12 Katman 2500 480.000Rp 21.000.000Rp 648.000Rp 250 55.000Rp 13.750.000Rp 4.916Rp 10 40.000Rp 400.000Rp 838Rp

13 Mboyang 5000 600.000Rp 33.500.000Rp 600.000Rp 500 55.000Rp 27.500.000Rp 9.831Rp 12 40.000Rp 480.000Rp 1.006Rp

14 Hudi 7150 768.000Rp 36.000.000Rp 624.000Rp 715 55.000Rp 39.325.000Rp 14.059Rp 14 15.000Rp 214.500Rp 479Rp

15 Kafif 8860 660.000Rp 50.500.000Rp 648.000Rp 886 55.000Rp 48.730.000Rp 17.421Rp 18 25.000Rp 443.000Rp 866Rp

16 Agus sudarmono 8145 900.000Rp 45.500.000Rp 768.000Rp 815 55.000Rp 44.797.500Rp 16.025Rp 16 25.000Rp 400.000Rp 782Rp

17 Pujianto 4450 1.032.000Rp 30.500.000Rp 624.000Rp 445 55.000Rp 24.475.000Rp 8.750Rp 9 45.000Rp 400.500Rp 820Rp

18 Agus Fauzi 10000 960.000Rp 52.500.000Rp 600.000Rp 1000 55.000Rp 55.000.000Rp 19.663Rp 16 15.000Rp 240.000Rp 536Rp

19 Sunawan 6580 780.000Rp 37.000.000Rp 624.000Rp 658 55.000Rp 36.190.000Rp 12.938Rp 14 25.000Rp 350.000Rp 684Rp

20 Agus Shodiq 7580 1.080.000Rp 51.000.000Rp 720.000Rp 758 55.000Rp 41.690.000Rp 14.904Rp 18 15.000Rp 270.000Rp 603Rp

21 Ali Susanto 7150 792.000Rp 39.000.000Rp 624.000Rp 715 55.000Rp 39.325.000Rp 14.059Rp 14 20.000Rp 286.000Rp 599Rp

22 Suryo Handoko 6000 600.000Rp 34.000.000Rp 624.000Rp 600 55.000Rp 33.000.000Rp 11.798Rp 8 40.000Rp 320.000Rp 670Rp

23 Subianto 2500 480.000Rp 29.000.000Rp 720.000Rp 250 55.000Rp 13.750.000Rp 4.916Rp 9 40.000Rp 360.000Rp 754Rp

24 Cucuk efendi 3000 528.000Rp 20.500.000Rp 600.000Rp 300 55.000Rp 16.500.000Rp 5.899Rp 8 40.000Rp 320.000Rp 670Rp

25 Sufroul 2500 576.000Rp 22.000.000Rp 624.000Rp 250 55.000Rp 13.750.000Rp 4.916Rp 10 25.000Rp 250.000Rp 489Rp

26 Karim 4500 660.000Rp 29.500.000Rp 624.000Rp 450 55.000Rp 24.750.000Rp 8.848Rp 9 25.000Rp 225.000Rp 440Rp

27 Sholikin 5500 576.000Rp 37.000.000Rp 600.000Rp 550 55.000Rp 30.250.000Rp 10.815Rp 15 25.000Rp 375.000Rp 733Rp

28 Juwito 3000 540.000Rp 25.000.000Rp 624.000Rp 300 55.000Rp 16.500.000Rp 5.899Rp 6 25.000Rp 150.000Rp 293Rp

29 Parli 5080 744.000Rp 25.500.000Rp 624.000Rp 508 55.000Rp 27.940.000Rp 9.989Rp 12 25.000Rp 300.000Rp 587Rp

30 Taji 4500 648.000Rp 26.500.000Rp 624.000Rp 450 55.000Rp 24.750.000Rp 8.848Rp 9 25.000Rp 225.000Rp 440Rp

31 Muji 5780 660.000Rp 34.500.000Rp 768.000Rp 578 55.000Rp 31.790.000Rp 11.365Rp 12 15.000Rp 173.400Rp 387Rp

32 Junaidi 4580 864.000Rp 28.000.000Rp 624.000Rp 458 55.000Rp 25.190.000Rp 9.006Rp 9 20.000Rp 183.200Rp 384Rp

33 Marto 4000 840.000Rp 22.500.000Rp 648.000Rp 400 55.000Rp 22.000.000Rp 7.865Rp 9 25.000Rp 225.000Rp 440Rp

23.820.000Rp 1.107.150.000Rp 21.504.000Rp 17231 947.677.500Rp 338.812Rp 379 880.000Rp 9.669.100Rp 19.847Rp

721.818Rp 33.550.000Rp 651.636Rp 522 28.717.500Rp 10.267Rp 11 26.667Rp 293.003Rp 601Rp

Jumlah

Baterai Emberbiaya listrik

Penyusutan Penyusutan

Rata-rata

No Nama Responden Unit(ekor)

Biaya Tetap

Pajak Harga kandang

Page 86: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

72

Lanjutan Lampiran 5 Biaya Tetap (FC)

72

jumlah unit Harga unit Jumlah Jumlah unit Harga unit Jumlah Jumlah Unit Harga Unit Jumlah Jumlah Unit Harga unit Jumlah

1 550.000Rp 550.000Rp 50.000Rp -Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 1 55.000Rp 55.000Rp 20Rp

2 300.000Rp 600.000Rp 50.000Rp 1 500.000Rp 500.000Rp 208Rp -Rp -Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 28Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 500.000Rp 500.000Rp 208Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 1 55.000Rp 55.000Rp 20Rp

2 400.000Rp 800.000Rp 70.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 140Rp 1 600.000Rp 600.000Rp 1.667Rp 2 45.000Rp 90.000Rp 28Rp

2 400.000Rp 800.000Rp 70.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 140Rp -Rp -Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 14Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 45.000Rp 90.000Rp 28Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 2 45.000Rp 90.000Rp 34Rp

3 250.000Rp 750.000Rp 60.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp -Rp -Rp 2 45.000Rp 90.000Rp 34Rp

1 250.000Rp 250.000Rp 20.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 55.000Rp 110.000Rp 34Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 500.000Rp 500.000Rp 169Rp 1 600.000Rp 600.000Rp -Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 550.000Rp 550.000Rp 50.000Rp 1 500.000Rp 500.000Rp 225Rp -Rp -Rp 1 55.000Rp 55.000Rp 17Rp

2 550.000Rp 1.100.000Rp 100.000Rp -Rp -Rp -Rp 1 35.000Rp 35.000Rp 11Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp -Rp -Rp 1 35.000Rp 35.000Rp 11Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp -Rp 1 600.000Rp 600.000Rp 1.667Rp 2 45.000Rp 90.000Rp 28Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp -Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 14Rp

2 300.000Rp 600.000Rp 50.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 140Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 550.000Rp 550.000Rp 50.000Rp 1 250.000Rp 250.000Rp 84Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 1 55.000Rp 55.000Rp 17Rp

2 250.000Rp 500.000Rp 40.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 55.000Rp 110.000Rp 45Rp

1 550.000Rp 550.000Rp 50.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 2.708Rp 1 35.000Rp 35.000Rp 11Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp -Rp -Rp -Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

2 400.000Rp 800.000Rp 70.000Rp -Rp -Rp -Rp 1 35.000Rp 35.000Rp 11Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp 1 500.000Rp 500.000Rp -Rp -Rp -Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 14Rp

1 300.000Rp 300.000Rp 25.000Rp -Rp 1 600.000Rp 600.000Rp 1.667Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 17Rp

2 400.000Rp 800.000Rp 70.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 1.250.000Rp 1.250.000Rp 2.292Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 17Rp

1 250.000Rp 250.000Rp 20.000Rp 1 250.000Rp 250.000Rp 84Rp -Rp -Rp 2 55.000Rp 110.000Rp 34Rp

1 400.000Rp 400.000Rp 35.000Rp 1 -Rp 1 600.000Rp 600.000Rp 1.667Rp 1 35.000Rp 35.000Rp 11Rp

2 300.000Rp 600.000Rp 50.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 112Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 550.000Rp 550.000Rp 50.000Rp 1 350.000Rp 350.000Rp 112Rp -Rp -Rp 1 45.000Rp 45.000Rp 14Rp

2 300.000Rp 600.000Rp 50.000Rp -Rp -Rp -Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

1 250.000Rp 250.000Rp 20.000Rp -Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 1.250Rp 2 35.000Rp 70.000Rp 22Rp

2 400.000Rp 800.000Rp 70.000Rp 1 400.000Rp 400.000Rp 111Rp 1 850.000Rp 850.000Rp 2.708Rp 1 55.000Rp 55.000Rp 22Rp

46 12.250.000Rp 16.750.000Rp 1.445.000Rp 9.300.000Rp 9.300.000Rp 2.971Rp 21 19.400.000Rp 19.400.000Rp 34.583Rp 50 1.425.000Rp 2.130.000Rp 713Rp

1 371.212Rp 507.576Rp 43.788Rp 387.500Rp 387.500Rp 90Rp 1 923.810Rp 587.879Rp 1.048Rp 2 43.182Rp 64.545Rp 22Rp

Skop pasirSprayer Arko Timbangan

PenyusutanPenyusutan

penyusutanpenyusutan

Biaya Tetap

Page 87: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

Lanjutan lampiran 5 Biaya Tetap (FC)

Jumlah unit Harga Unit Jumlah Jumlah Unit Harga Unit Jumlah

38 125.000Rp 4.687.500Rp 8.013Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 31.816.970Rp

60 125.000Rp 7.500.000Rp 12.821Rp 40.000.897Rp

78 125.000Rp 9.687.500Rp 16.560Rp 1 1.500.000Rp 1.500.000Rp 2.857Rp 44.511.733Rp

44 125.000Rp 5.468.750Rp 9.348Rp 27.028.457Rp

44 125.000Rp 5.468.750Rp 9.348Rp 24.786.720Rp

71 125.000Rp 8.906.250Rp 15.224Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 41.554.968Rp

65 125.000Rp 8.125.000Rp 13.889Rp -Rp -Rp 40.432.021Rp

100 125.000Rp 12.500.000Rp 21.368Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 41.329.312Rp

89 125.000Rp 11.171.875Rp 19.097Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 48.806.537Rp

49 125.000Rp 6.093.750Rp 10.417Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 29.867.467Rp

38 125.000Rp 4.687.500Rp 8.013Rp 22.654.544Rp

31 125.000Rp 3.906.250Rp 6.677Rp 22.240.442Rp

63 125.000Rp 7.812.500Rp 13.355Rp 34.759.315Rp

89 125.000Rp 11.171.875Rp 19.097Rp 37.462.330Rp

111 125.000Rp 13.843.750Rp 23.665Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 51.875.078Rp

102 125.000Rp 12.726.563Rp 21.755Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 4.571Rp 47.263.588Rp

56 125.000Rp 6.953.125Rp 11.886Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 4.571Rp 32.233.384Rp

125 125.000Rp 15.625.000Rp 26.709Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 4.571Rp 54.138.901Rp

82 125.000Rp 10.281.250Rp 17.575Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 4.571Rp 38.481.176Rp

95 125.000Rp 11.843.750Rp 20.246Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 4.571Rp 52.893.157Rp

89 125.000Rp 11.171.875Rp 19.097Rp 40.487.182Rp

75 125.000Rp 9.375.000Rp 16.026Rp 35.287.516Rp

31 125.000Rp 3.906.250Rp 6.677Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 30.285.644Rp

38 125.000Rp 4.687.500Rp 8.013Rp 21.667.596Rp

31 125.000Rp 3.906.250Rp 6.677Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 23.242.051Rp

56 125.000Rp 7.031.250Rp 12.019Rp 30.877.728Rp

69 125.000Rp 8.593.750Rp 14.690Rp 38.222.356Rp

38 125.000Rp 4.687.500Rp 8.013Rp 26.214.883Rp

64 125.000Rp 7.937.500Rp 13.568Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 26.946.814Rp

56 125.000Rp 7.031.250Rp 12.019Rp 27.843.434Rp

72 125.000Rp 9.031.250Rp 15.438Rp 1 1.650.000Rp 1.650.000Rp 3.286Rp 36.008.499Rp

57 125.000Rp 7.156.250Rp 12.233Rp 29.530.895Rp

50 125.000Rp 6.250.000Rp 10.684Rp 24.079.831Rp

2154 4.125.000Rp 269.226.563Rp 460.216Rp 16 26.250.000Rp 26.250.000Rp 55.286Rp 1.154.831.428Rp

65 125.000Rp 8.158.381Rp 13.946Rp 1 1.640.625Rp 1.544.118Rp 3.455Rp 34.994.892Rp

Jumlah TotalTempat Pakan dan Minum Tandon airPenyusutanPenyusutan

73

Page 88: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

74

Lampiran 6 Total Biaya

No Nama Responden Total VC Total FC Biaya Total

1 Sulhan 1.152.017.000Rp 31.816.970Rp 1.183.833.970Rp

2 Bekar 1.866.096.500Rp 40.000.897Rp 1.906.097.397Rp

3 khomar 2.576.303.667Rp 44.511.733Rp 2.620.815.400Rp

4 Jamil 1.417.367.667Rp 27.028.457Rp 1.444.396.123Rp

5 Jaenal 1.391.386.667Rp 24.786.720Rp 1.416.173.387Rp

6 Muhin 2.385.278.000Rp 41.554.968Rp 2.426.832.968Rp

7 Iman 2.109.101.333Rp 40.432.021Rp 2.149.533.354Rp

8 Bondar 3.172.500.167Rp 41.329.312Rp 3.213.829.478Rp

9 Muda'i 2.926.575.333Rp 48.806.537Rp 2.975.381.870Rp

10 Hadiman 1.550.690.500Rp 29.867.467Rp 1.580.557.967Rp

11 Sutris 1.174.311.500Rp 22.654.544Rp 1.196.966.044Rp

12 Katman 980.286.833Rp 22.240.442Rp 1.002.527.276Rp

13 Mboyang 1.975.715.667Rp 34.759.315Rp 2.010.474.982Rp

14 Hudi 2.842.933.333Rp 37.462.330Rp 2.880.395.664Rp

15 Kafif 2.847.082.000Rp 51.875.078Rp 2.898.957.078Rp

16 Agus sudarmono 3.297.555.900Rp 47.263.588Rp 3.344.819.488Rp

17 Pujianto 1.769.451.100Rp 32.233.384Rp 1.801.684.484Rp

18 Agus Fauzi 3.959.787.333Rp 54.138.901Rp 4.013.926.234Rp

19 Sunawan 2.656.636.533Rp 38.481.176Rp 2.695.117.709Rp

20 Agus Shodiq 3.080.485.867Rp 52.893.157Rp 3.133.379.024Rp

21 Ali Susanto 2.851.537.333Rp 40.487.182Rp 2.892.024.515Rp

22 Suryo Handoko 2.371.080.000Rp 35.287.516Rp 2.406.367.516Rp

23 Subianto 991.183.333Rp 30.285.644Rp 1.021.468.978Rp

24 Cucuk efendi 1.191.064.000Rp 21.667.596Rp 1.212.731.596Rp

25 Sufroul 996.898.333Rp 23.242.051Rp 1.020.140.384Rp

26 Karim 1.787.852.000Rp 30.877.728Rp 1.818.729.728Rp

27 Sholikin 2.206.013.333Rp 38.222.356Rp 2.244.235.689Rp

28 Juwito 1.197.800.000Rp 26.214.883Rp 1.224.014.883Rp

29 Parli 2.015.854.133Rp 26.946.814Rp 2.042.800.948Rp

30 Taji 1.786.190.000Rp 27.843.434Rp 1.814.033.434Rp

31 Muji 2.308.059.467Rp 36.008.499Rp 2.344.067.966Rp

32 Junaidi 1.824.917.467Rp 29.530.895Rp 1.854.448.361Rp

33 Marto 1.571.406.333Rp 24.079.831Rp 1.595.486.164Rp

68.231.418.633Rp 1.154.831.428Rp 69.386.250.061Rp

2.067.618.746Rp 34.994.892Rp 2.102.613.638Rp

jumlah

Rata-rata

Page 89: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

75

Lampiran 7 Penerimaan

24 - 32 Minggu 32 - 94 Minggu 94-96 Minggu Jumlah Jumlah

1 Sulhan 3.000 5.435 59.739 11.859 77.033 18.500Rp 1.425.109.412Rp

2 Bekar 4.800 8.696 98.033 1.779 108.508 18.500Rp 2.007.402.353Rp

3 khomar 6.200 11.233 134.540 2.553 148.326 18.500Rp 2.744.028.824Rp

4 Jamil 3.500 6.341 71.482 1.585 79.409 18.500Rp 1.469.063.235Rp

5 Jaenal 3.500 6.687 69.695 1.326 77.708 18.500Rp 1.437.602.353Rp

6 Muhin 5.700 8.449 123.690 2.347 134.486 19.000Rp 2.555.242.941Rp

7 Iman 5.200 7.708 112.840 2.141 122.689 19.000Rp 2.331.098.824Rp

8 Bondar 8.000 11.068 167.473 3.294 181.835 18.500Rp 3.363.952.941Rp

9 Muda'i 7.150 10.599 155.155 2.944 168.698 19.000Rp 3.205.260.882Rp

10 Hadiman 3.900 5.781 84.630 1.606 92.017 19.000Rp 1.748.324.118Rp

11 Sutris 3.000 3.953 65.100 1.235 70.288 19.000Rp 1.335.476.471Rp

12 Katman 2.500 3.624 54.250 1.029 58.903 18.500Rp 1.089.704.412Rp

13 Mboyang 5.000 8.235 102.118 2.059 112.412 19.000Rp 2.135.823.529Rp

14 Hudi 7.150 11.776 146.028 2.944 160.749 18.500Rp 2.973.853.235Rp

15 Kafif 8.860 14.593 180.952 2.919 198.464 18.000Rp 3.572.352.000Rp

16 Agus sudarmono 8.145 14.757 166.350 3.354 184.460 18.500Rp 3.412.515.441Rp

17 Pujianto 4.450 6.596 90.885 1.686 99.167 18.500Rp 1.834.588.412Rp

18 Agus Fauzi 10.000 15.812 217.000 4.118 236.929 18.500Rp 4.383.194.118Rp

19 Sunawan 6.580 9.754 134.387 2.709 146.850 18.500Rp 2.716.727.176Rp

20 Agus Shodiq 7.580 12.485 154.810 3.121 170.416 18.500Rp 3.152.700.353Rp

21 Ali Susanto 7.150 11.776 146.028 2.650 160.454 18.500Rp 2.968.406.618Rp

22 Suryo Handoko 6.000 10.871 122.541 2.471 135.882 18.500Rp 2.513.823.529Rp

23 Subianto 2.500 3.706 51.059 1.029 55.794 18.500Rp 1.032.191.176Rp

24 Cucuk efendi 3.000 4.546 61.271 1.359 67.175 18.500Rp 1.242.742.941Rp

25 Sufroul 2.500 3.706 54.250 1.029 58.985 18.500Rp 1.091.227.941Rp

26 Karim 4.500 8.153 91.906 1.853 101.912 18.500Rp 1.885.367.647Rp

27 Sholikin 5.500 9.784 112.329 2.265 124.378 18.500Rp 2.300.986.471Rp

28 Juwito 3.000 5.435 63.568 1.186 70.189 18.500Rp 1.298.504.118Rp

29 Parli 5.080 9.036 103.752 2.092 114.880 18.500Rp 2.125.274.776Rp

30 Taji 4.500 5.929 91.906 1.853 99.688 18.500Rp 1.844.232.353Rp

31 Muji 5.780 8.568 118.048 2.380 128.996 19.000Rp 2.450.924.000Rp

32 Junaidi 4.580 7.544 93.540 2.074 103.158 19.000Rp 1.959.997.529Rp

33 Marto 4.000 5.271 81.694 1.647 88.612 18.500Rp 1.639.317.647Rp

277.908 3.581.049 80.496 3.939.453 73.247.017.776Rp

8.421 108.517 2.439 119.377 2.219.606.599Rp

Harga (Rp)

Jumlah

Rata-rata

Produksi Telur (kg)Jumlah Ternakno Nama Responden

75

Page 90: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

76

Lanjutan Lampiran 7 Penerimaan

Kotoran Ayam (karung) Harga(Rp) jumlah Ayam Afkir (ekor)Harga(Rp) Jumlah Jumlah total

300 5.000Rp 1.500.000Rp 2760 35.000Rp 96.600.000Rp 1.523.209.412Rp

480 5.000Rp 2.400.000Rp 4272 35.000Rp 149.520.000Rp 2.159.322.353Rp

558 5.000Rp 2.790.000Rp 5580 35.000Rp 195.300.000Rp 2.942.118.824Rp

350 5.000Rp 1.750.000Rp 3150 35.000Rp 110.250.000Rp 1.581.063.235Rp

350 5.000Rp 1.750.000Rp 3045 35.000Rp 106.575.000Rp 1.545.927.353Rp

570 5.000Rp 2.850.000Rp 5130 35.000Rp 179.550.000Rp 2.737.642.941Rp

520 5.000Rp 2.600.000Rp 4680 35.000Rp 163.800.000Rp 2.497.498.824Rp

800 5.000Rp 4.000.000Rp 7200 35.000Rp 252.000.000Rp 3.619.952.941Rp

715 5.000Rp 3.575.000Rp 6649,5 35.000Rp 232.732.500Rp 3.441.568.382Rp

390 5.000Rp 1.950.000Rp 3510 35.000Rp 122.850.000Rp 1.873.124.118Rp

300 5.000Rp 1.500.000Rp 2700 35.000Rp 94.500.000Rp 1.431.476.471Rp

250 5.000Rp 1.250.000Rp 2250 35.000Rp 78.750.000Rp 1.169.704.412Rp

390 5.000Rp 1.950.000Rp 4400 35.000Rp 154.000.000Rp 2.291.773.529Rp

715 5.000Rp 3.575.000Rp 6435 35.000Rp 225.225.000Rp 3.202.653.235Rp

886 5.000Rp 4.430.000Rp 7974 35.000Rp 279.090.000Rp 3.855.872.000Rp

815 5.000Rp 4.072.500Rp 7330,5 35.000Rp 256.567.500Rp 3.673.155.441Rp

445 5.000Rp 2.225.000Rp 3782,5 35.000Rp 132.387.500Rp 1.969.200.912Rp

900 5.000Rp 4.500.000Rp 9000 35.000Rp 315.000.000Rp 4.702.694.118Rp

658 5.000Rp 3.290.000Rp 5922 35.000Rp 207.270.000Rp 2.927.287.176Rp

758 5.000Rp 3.790.000Rp 6822 35.000Rp 238.770.000Rp 3.395.260.353Rp

715 5.000Rp 3.575.000Rp 6435 35.000Rp 225.225.000Rp 3.197.206.618Rp

600 5.000Rp 3.000.000Rp 5400 35.000Rp 189.000.000Rp 2.705.823.529Rp

250 5.000Rp 1.250.000Rp 2250 35.000Rp 78.750.000Rp 1.112.191.176Rp

285 5.000Rp 1.425.000Rp 2730 35.000Rp 95.550.000Rp 1.339.717.941Rp

250 5.000Rp 1.250.000Rp 2250 35.000Rp 78.750.000Rp 1.171.227.941Rp

450 5.000Rp 2.250.000Rp 4050 35.000Rp 141.750.000Rp 2.029.367.647Rp

550 5.000Rp 2.750.000Rp 4950 35.000Rp 173.250.000Rp 2.476.986.471Rp

300 5.000Rp 1.500.000Rp 2700 35.000Rp 94.500.000Rp 1.394.504.118Rp

508 5.000Rp 2.540.000Rp 4445 35.000Rp 155.575.000Rp 2.283.389.776Rp

450 5.000Rp 2.250.000Rp 4050 35.000Rp 141.750.000Rp 1.988.232.353Rp

578 5.000Rp 2.890.000Rp 5202 35.000Rp 182.070.000Rp 2.635.884.000Rp

435 5.000Rp 2.175.500Rp 4030,4 35.000Rp 141.064.000Rp 2.103.237.029Rp

388 5.000Rp 1.940.000Rp 3600 35.000Rp 126.000.000Rp 1.767.257.647Rp

16.909 84.543.000Rp 154.685 5.413.971.500Rp 78.745.532.276Rp

512 2.561.909Rp 4.687 164.059.742Rp 2.386.228.251Rp

Page 91: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

77

Lampiran 8 Pendapatan

no nama responden Jumlah ekor Penerimaan(TR) Biaya total(TC) Pendapatan (TR-TC)

1 Sulhan 3000 1.523.209.412Rp 1.183.833.970Rp 339.375.442Rp

2 Bekar 4800 2.159.322.353Rp 1.906.097.397Rp 253.224.956Rp

3 khomar 6200 2.942.118.824Rp 2.620.815.400Rp 321.303.424Rp

4 Jamil 3500 1.581.063.235Rp 1.444.396.123Rp 136.667.112Rp

5 Jaenal 3500 1.545.927.353Rp 1.416.173.387Rp 129.753.966Rp

6 Muhin 5700 2.737.642.941Rp 2.426.832.968Rp 310.809.973Rp

7 Iman 5200 2.497.498.824Rp 2.149.533.354Rp 347.965.470Rp

8 Bondar 8000 3.619.952.941Rp 3.213.829.478Rp 406.123.463Rp

9 Muda'i 7150 3.441.568.382Rp 2.975.381.870Rp 466.186.512Rp

10 Hadiman 3900 1.873.124.118Rp 1.580.557.967Rp 292.566.151Rp

11 Sutris 3000 1.431.476.471Rp 1.196.966.044Rp 234.510.426Rp

12 Katman 2500 1.169.704.412Rp 1.002.527.276Rp 167.177.136Rp

13 Mboyang 5000 2.291.773.529Rp 2.010.474.982Rp 281.298.547Rp

14 Hudi 7150 3.202.653.235Rp 2.880.395.664Rp 322.257.572Rp

15 Kafif 8860 3.855.872.000Rp 2.898.957.078Rp 956.914.922Rp

16 Agus sudarmono 8145 3.673.155.441Rp 3.344.819.488Rp 328.335.953Rp

17 Pujianto 4450 1.969.200.912Rp 1.801.684.484Rp 167.516.428Rp

18 Agus Fauzi 10000 4.702.694.118Rp 4.013.926.234Rp 688.767.883Rp

19 Sunawan 6580 2.927.287.176Rp 2.695.117.709Rp 232.169.467Rp

20 Agus Shodiq 7580 3.395.260.353Rp 3.133.379.024Rp 261.881.329Rp

21 Ali Susanto 7150 3.197.206.618Rp 2.892.024.515Rp 305.182.102Rp

22 Suryo Handoko 6000 2.705.823.529Rp 2.406.367.516Rp 299.456.013Rp

23 Subianto 2500 1.112.191.176Rp 1.021.468.978Rp 90.722.199Rp

24 Cucuk efendi 3000 1.339.717.941Rp 1.212.731.596Rp 126.986.345Rp

25 Sufroul 2500 1.171.227.941Rp 1.020.140.384Rp 151.087.557Rp

26 Karim 4500 2.029.367.647Rp 1.818.729.728Rp 210.637.919Rp

27 Sholikin 5500 2.476.986.471Rp 2.244.235.689Rp 232.750.781Rp

28 Juwito 3000 1.394.504.118Rp 1.224.014.883Rp 170.489.235Rp

29 Parli 5080 2.283.389.776Rp 2.042.800.948Rp 240.588.829Rp

30 Taji 4500 1.988.232.353Rp 1.814.033.434Rp 174.198.919Rp

31 Muji 5780 2.635.884.000Rp 2.344.067.966Rp 291.816.034Rp

32 Junaidi 4580 2.103.237.029Rp 1.854.448.361Rp 248.788.668Rp

33 Marto 4000 1.767.257.647Rp 1.595.486.164Rp 171.771.483Rp

9.359.282.215Rp

283.614.613Rp

Jumlah

Rata-rata

Page 92: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

78

Lampiran 9 R/C Ratio.

No Nama Responden Penerimaan (TR) Biaya Total (TC) R/C Ratio (TR/TC)

1 Sulhan 1.523.209.412Rp 1.183.833.970Rp 1,29

2 Bekar 2.159.322.353Rp 1.906.097.397Rp 1,13

3 khomar 2.942.118.824Rp 2.620.815.400Rp 1,12

4 Jamil 1.581.063.235Rp 1.444.396.123Rp 1,09

5 Jaenal 1.545.927.353Rp 1.416.173.387Rp 1,09

6 Muhin 2.737.642.941Rp 2.426.832.968Rp 1,13

7 Iman 2.497.498.824Rp 2.149.533.354Rp 1,16

8 Bondar 3.619.952.941Rp 3.213.829.478Rp 1,13

9 Muda'i 3.441.568.382Rp 2.975.381.870Rp 1,16

10 Hadiman 1.873.124.118Rp 1.580.557.967Rp 1,19

11 Sutris 1.431.476.471Rp 1.196.966.044Rp 1,20

12 Katman 1.169.704.412Rp 1.002.527.276Rp 1,17

13 Mboyang 2.291.773.529Rp 2.010.474.982Rp 1,14

14 Hudi 3.202.653.235Rp 2.880.395.664Rp 1,11

15 Kafif 3.855.872.000Rp 2.898.957.078Rp 1,33

16 Agus sudarmono 3.673.155.441Rp 3.344.819.488Rp 1,10

17 Pujianto 1.969.200.912Rp 1.801.684.484Rp 1,09

18 Agus Fauzi 4.702.694.118Rp 4.013.926.234Rp 1,17

19 Sunawan 2.927.287.176Rp 2.695.117.709Rp 1,09

20 Agus Shodiq 3.395.260.353Rp 3.133.379.024Rp 1,08

21 Ali Susanto 3.197.206.618Rp 2.892.024.515Rp 1,11

22 Suryo Handoko 2.705.823.529Rp 2.406.367.516Rp 1,12

23 Subianto 1.112.191.176Rp 1.021.468.978Rp 1,09

24 Cucuk efendi 1.339.717.941Rp 1.212.731.596Rp 1,10

25 Sufroul 1.171.227.941Rp 1.020.140.384Rp 1,15

26 Karim 2.029.367.647Rp 1.818.729.728Rp 1,12

27 Sholikin 2.476.986.471Rp 2.244.235.689Rp 1,10

28 Juwito 1.394.504.118Rp 1.224.014.883Rp 1,14

29 Parli 2.283.389.776Rp 2.042.800.948Rp 1,12

30 Taji 1.988.232.353Rp 1.814.033.434Rp 1,10

31 Muji 2.635.884.000Rp 2.344.067.966Rp 1,12

32 Junaidi 2.103.237.029Rp 1.854.448.361Rp 1,13

33 Marto 1.767.257.647Rp 1.595.486.164Rp 1,11

37,47

1,14

Jumlah

Rata-rata

Page 93: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

79

Lampiran 10 Penyusutan

jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis Penyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomisPenyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis Penyusutan

1 Sulhan 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp

2 Bekar 480 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.438Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 500.000Rp 130.000Rp 356 5 208Rp

3 khomar 620 55.000Rp 20.000Rp 356 5 12.191Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp 130.000Rp 356 5 208Rp

4 Jamil 350 55.000Rp 20.000Rp 356 5 6.882Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp

5 Jaenal 350 55.000Rp 20.000Rp 356 5 6.882Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp

6 Muhin 570 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.208Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

7 Iman 520 55.000Rp 20.000Rp 356 5 10.225Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

8 Bondar 800 55.000Rp 20.000Rp 356 5 15.730Rp 3 250.000Rp 50.000Rp 2 5 60.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

9 Muda'i 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

10 Hadiman 390 55.000Rp 20.000Rp 356 5 7.669Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp 200.000Rp 356 5 169Rp

11 Sutris 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 500.000Rp 100.000Rp 356 5 225Rp

12 Katman 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 2 550.000Rp 50.000Rp 2 5 100.000Rp 0 -Rp

13 Mboyang 500 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.831Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

14 Hudi 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 0 -Rp

15 Kafif 886 55.000Rp 20.000Rp 356 5 17.421Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

16 Agus sudarmono 815 55.000Rp 20.000Rp 356 5 16.025Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp

17 Pujianto 445 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.750Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 250.000Rp 100.000Rp 356 5 84Rp

18 Agus Fauzi 1000 55.000Rp 20.000Rp 356 5 19.663Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

19 Sunawan 658 55.000Rp 20.000Rp 356 5 12.938Rp 2 250.000Rp 50.000Rp 2 5 40.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

20 Agus Shodiq 758 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.904Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

21 Ali Susanto 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

22 Suryo Handoko 600 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.798Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 0 -Rp

23 Subianto 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 0 -Rp

24 Cucuk efendi 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp

25 Sufroul 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 0 -Rp

26 Karim 450 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.848Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

27 Sholikin 550 55.000Rp 20.000Rp 356 5 10.815Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 1 250.000Rp 100.000Rp 356 5 84Rp

28 Juwito 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 -Rp

29 Parli 508 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.989Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp

30 Taji 450 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.848Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

31 Muji 578 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.365Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 0

32 Junaidi 458 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.006Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 0

33 Marto 400 55.000Rp 20.000Rp 356 5 7.865Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 360 5 111Rp

338.812Rp 1.445.000Rp 2.971Rp Jumlah

Rata-rata

ArkoNamaNo

SprayerBaterai

79

Page 94: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

80

Lanjutan Lampiran 10 Penyusutan

jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis Penyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomisPenyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis Penyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis penyusutan

1 Sulhan 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

2 Bekar 480 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.438Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 500.000Rp 130.000Rp 356 5 208Rp 0 -Rp

3 khomar 620 55.000Rp 20.000Rp 356 5 12.191Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp 130.000Rp 356 5 208Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

4 Jamil 350 55.000Rp 20.000Rp 356 5 6.882Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp 1 600.000Rp 200.000Rp 48 5 1.667Rp

5 Jaenal 350 55.000Rp 20.000Rp 356 5 6.882Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp

6 Muhin 570 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.208Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

7 Iman 520 55.000Rp 20.000Rp 356 5 10.225Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

8 Bondar 800 55.000Rp 20.000Rp 356 5 15.730Rp 3 250.000Rp 50.000Rp 2 5 60.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

9 Muda'i 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

10 Hadiman 390 55.000Rp 20.000Rp 356 5 7.669Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp 200.000Rp 356 5 169Rp 1 600.000Rp 200.000Rp 48

11 Sutris 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 500.000Rp 100.000Rp 356 5 225Rp

12 Katman 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 2 550.000Rp 50.000Rp 2 5 100.000Rp 0 -Rp

13 Mboyang 500 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.831Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp

14 Hudi 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 0 -Rp 1 600.000Rp 200.000Rp 48 5 1.667Rp

15 Kafif 886 55.000Rp 20.000Rp 356 5 17.421Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp 48 5 -Rp

16 Agus sudarmono 815 55.000Rp 20.000Rp 356 5 16.025Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 100.000Rp 356 5 140Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

17 Pujianto 445 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.750Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 250.000Rp 100.000Rp 356 5 84Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

18 Agus Fauzi 1000 55.000Rp 20.000Rp 356 5 19.663Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

19 Sunawan 658 55.000Rp 20.000Rp 356 5 12.938Rp 2 250.000Rp 50.000Rp 2 5 40.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

20 Agus Shodiq 758 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.904Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp 1 850.000Rp 200.000Rp 48 5 2.708Rp

21 Ali Susanto 715 55.000Rp 20.000Rp 356 5 14.059Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

22 Suryo Handoko 600 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.798Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 0 -Rp

23 Subianto 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 0 -Rp

24 Cucuk efendi 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 1 500.000Rp

25 Sufroul 250 55.000Rp 20.000Rp 356 5 4.916Rp 1 300.000Rp 50.000Rp 2 5 25.000Rp 0 -Rp 1 600.000Rp 200.000Rp 48 5 1.667Rp

26 Karim 450 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.848Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 1.250.000Rp 700.000Rp 48 5 2.292Rp

27 Sholikin 550 55.000Rp 20.000Rp 356 5 10.815Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 1 250.000Rp 100.000Rp 356 5 84Rp

28 Juwito 300 55.000Rp 20.000Rp 356 5 5.899Rp 1 400.000Rp 50.000Rp 2 5 35.000Rp 1 -Rp 1 600.000Rp 200.000Rp 48 5 1.667Rp

29 Parli 508 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.989Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 356 5 112Rp 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

30 Taji 450 55.000Rp 20.000Rp 356 5 8.848Rp 1 550.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 1 350.000Rp 150.000Rp 356 5 112Rp 0 -Rp

31 Muji 578 55.000Rp 20.000Rp 356 5 11.365Rp 2 300.000Rp 50.000Rp 2 5 50.000Rp 0 0 -Rp

32 Junaidi 458 55.000Rp 20.000Rp 356 5 9.006Rp 1 250.000Rp 50.000Rp 2 5 20.000Rp 0 1 850.000Rp 550.000Rp 48 5 1.250Rp

33 Marto 400 55.000Rp 20.000Rp 356 5 7.865Rp 2 400.000Rp 50.000Rp 2 5 70.000Rp 1 400.000Rp 200.000Rp 360 5 111Rp 1 850.000Rp 200.000Rp 48 5 2.708Rp

338.812Rp 1.445.000Rp 2.971Rp 34.583Rp Jumlah

Rata-rata

Arko TimbanganNamaNo

SprayerBaterai

80

Page 95: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

81

Lanjutan Lampiran Penyusutan Alat

jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis penyusutan jumlah unit harga beli harga Jual jumlah pemakaian umur ekonomis penuyusutan jumlah unit harga beli harga jual jumlah pemakaian umur ekonomis Penyusutan unit harga beli harga jual jumlah pemakaina umur ekonomis penyusutan Jumlah

1 55.000Rp 20.000Rp 356 5 20Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 6 40.000Rp 10.000Rp 360 2 503Rp 38 125.000Rp 50.000Rp 356 5 8.013Rp 68.970Rp

2 35.000Rp 10.000Rp 356 5 28Rp 10 20.000Rp 5.000Rp 360 2 402Rp 60 125.000Rp 50.000Rp 356 5 12.821Rp 72.897Rp

1 55.000Rp 20.000Rp 356 5 20Rp 1 1.500.000Rp 500.000Rp 360 10 2.857Rp 12 25.000Rp 7.500Rp 360 2 606Rp 78 125.000Rp 50.000Rp 356 5 16.560Rp 59.733Rp

2 45.000Rp 20.000Rp 356 5 28Rp 8 25.000Rp 7.500Rp 360 2 391Rp 44 125.000Rp 50.000Rp 356 5 9.348Rp 88.457Rp

1 45.000Rp 20.000Rp 356 5 14Rp 10 15.000Rp 3.000Rp 360 2 335Rp 44 125.000Rp 50.000Rp 356 5 9.348Rp 86.720Rp

2 45.000Rp 20.000Rp 356 5 28Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 11 35.000Rp 8.000Rp 360 2 860Rp 71 125.000Rp 50.000Rp 356 5 15.224Rp 66.968Rp

2 45.000Rp 15.000Rp 356 5 34Rp 14 15.000Rp 3.000Rp 360 2 469Rp 65 125.000Rp 50.000Rp 356 5 13.889Rp 52.021Rp

2 45.000Rp 15.000Rp 356 5 34Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 16 25.000Rp 7.500Rp 360 2 782Rp 100 125.000Rp 50.000Rp 356 5 21.368Rp 101.312Rp

2 55.000Rp 25.000Rp 356 5 34Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 14 25.000Rp 7.500Rp 360 2 699Rp 89 125.000Rp 50.000Rp 356 5 19.097Rp 58.537Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 12 35.000Rp 8.000Rp 360 2 905Rp 49 125.000Rp 50.000Rp 356 5 10.417Rp 47.467Rp

1 55.000Rp 25.000Rp 356 5 17Rp 8 25.000Rp 7.500Rp 360 2 391Rp 38 125.000Rp 50.000Rp 356 5 8.013Rp 64.544Rp

1 35.000Rp 15.000Rp 356 5 11Rp 10 40.000Rp 10.000Rp 360 2 838Rp 31 125.000Rp 50.000Rp 356 5 6.677Rp 112.442Rp

1 35.000Rp 15.000Rp 356 5 11Rp 12 40.000Rp 10.000Rp 360 2 1.006Rp 63 125.000Rp 50.000Rp 356 5 13.355Rp 59.315Rp

2 45.000Rp 20.000Rp 356 5 28Rp 14 15.000Rp 3.000Rp 360 2 479Rp 89 125.000Rp 50.000Rp 356 5 19.097Rp 70.330Rp

1 45.000Rp 20.000Rp 356 5 14Rp 18 25.000Rp 7.500Rp 360 2 866Rp 111 125.000Rp 50.000Rp 356 5 23.665Rp 67.078Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 1 1.650.000Rp 50.000Rp 360 10 4.571Rp 16 25.000Rp 7.500Rp 360 2 782Rp 102 125.000Rp 50.000Rp 356 5 21.755Rp 95.588Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 1 1.650.000Rp 50.000Rp 360 10 4.571Rp 9 45.000Rp 12.000Rp 360 2 820Rp 56 125.000Rp 50.000Rp 356 5 11.886Rp 77.384Rp

1 55.000Rp 25.000Rp 356 5 17Rp 1 1.650.000Rp 50.000Rp 360 10 4.571Rp 16 15.000Rp 3.000Rp 360 2 536Rp 125 125.000Rp 50.000Rp 356 5 26.709Rp 78.901Rp

2 55.000Rp 15.000Rp 356 5 45Rp 1 1.650.000Rp 50.000Rp 360 10 4.571Rp 14 25.000Rp 7.500Rp 360 2 684Rp 82 125.000Rp 50.000Rp 356 5 17.575Rp 77.176Rp

1 35.000Rp 15.000Rp 356 5 11Rp 1 1.650.000Rp 50.000Rp 360 10 4.571Rp 18 15.000Rp 3.000Rp 360 2 603Rp 95 125.000Rp 50.000Rp 356 5 20.246Rp 93.157Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 14 20.000Rp 5.000Rp 360 2 599Rp 89 125.000Rp 50.000Rp 356 5 19.097Rp 71.182Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 8 40.000Rp 10.000Rp 360 2 670Rp 75 125.000Rp 50.000Rp 356 5 16.026Rp 63.516Rp

1 35.000Rp 15.000Rp 356 5 11Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 9 40.000Rp 10.000Rp 360 2 754Rp 31 125.000Rp 50.000Rp 356 5 6.677Rp 85.644Rp

1 45.000Rp 20.000Rp 356 5 14Rp 8 40.000Rp 10.000Rp 360 2 670Rp 38 125.000Rp 50.000Rp 356 5 8.013Rp 39.596Rp

1 45.000Rp 15.000Rp 356 5 17Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 10 25.000Rp 7.500Rp 360 2 489Rp 31 125.000Rp 50.000Rp 356 5 6.677Rp 42.051Rp

1 45.000Rp 15.000Rp 356 5 17Rp 9 25.000Rp 7.500Rp 360 2 440Rp 56 125.000Rp 50.000Rp 356 5 12.019Rp 93.728Rp

2 55.000Rp 25.000Rp 356 5 34Rp 15 25.000Rp 7.500Rp 360 2 733Rp 69 125.000Rp 50.000Rp 356 5 14.690Rp 46.356Rp

1 35.000Rp 15.000Rp 356 5 11Rp 6 25.000Rp 7.500Rp 360 2 293Rp 38 125.000Rp 50.000Rp 356 5 8.013Rp 50.883Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 12 25.000Rp 7.500Rp 360 2 587Rp 64 125.000Rp 50.000Rp 356 5 13.568Rp 78.814Rp

1 45.000Rp 20.000Rp 356 5 14Rp 9 25.000Rp 7.500Rp 360 2 440Rp 56 125.000Rp 50.000Rp 356 5 12.019Rp 71.434Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 1 1.650.000Rp 500.000Rp 360 10 3.286Rp 12 15.000Rp 3.000Rp 360 2 387Rp 72 125.000Rp 50.000Rp 356 5 15.438Rp 80.499Rp

2 35.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 9 20.000Rp 5.000Rp 360 2 384Rp 57 125.000Rp 50.000Rp 356 5 12.233Rp 42.895Rp

1 55.000Rp 15.000Rp 356 5 22Rp 9 25.000Rp 7.500Rp 360 2 440Rp 50 125.000Rp 50.000Rp 356 5 10.684Rp 91.831Rp

713Rp 55.286Rp 880.000Rp 19.847Rp 2154 2.357.428Rp

EmberTandon Airsekop pasir

81

Page 96: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

82

Lampiran 11 Data ril

Pajak kandang listrik Penyusutan alat Total biaya Bibit (ekor) Tenaga Kerja Pakan Vitamin Trei Total Biaya

1 Sulhan 648.000Rp 30.500.000Rp 600.000Rp 68.970Rp 31.816.970Rp 21.000.000Rp 15.070.000Rp 1.100.779.000Rp 12.242.000Rp 2.926.000Rp 1.152.017.000Rp 1.183.833.970Rp 1,29

2 Bekar 768.000Rp 38.500.000Rp 660.000Rp 72.897Rp 40.000.897Rp 33.600.000Rp 31.780.000Rp 1.779.354.900Rp 16.680.000Rp 4.681.600Rp 1.866.096.500Rp 1.906.097.397Rp 1,13

3 khomar 720.000Rp 43.000.000Rp 732.000Rp 59.733Rp 44.511.733Rp 43.400.000Rp 33.980.000Rp 2.462.134.600Rp 30.742.000Rp 6.047.067Rp 2.576.303.667Rp 2.620.815.400Rp 1,12

4 Jamil 840.000Rp 25.500.000Rp 600.000Rp 88.457Rp 27.028.457Rp 24.500.000Rp 15.890.000Rp 1.359.321.000Rp 14.243.000Rp 3.413.667Rp 1.417.367.667Rp 1.444.396.123Rp 1,09

5 Jaenal 600.000Rp 23.500.000Rp 600.000Rp 86.720Rp 24.786.720Rp 24.500.000Rp 16.710.000Rp 1.331.888.000Rp 14.875.000Rp 3.413.667Rp 1.391.386.667Rp 1.416.173.387Rp 1,09

6 Muhin 840.000Rp 40.000.000Rp 648.000Rp 66.968Rp 41.554.968Rp 39.900.000Rp 45.700.000Rp 2.268.163.600Rp 25.955.000Rp 5.559.400Rp 2.385.278.000Rp 2.426.832.968Rp 1,13

7 Iman 660.000Rp 39.000.000Rp 720.000Rp 52.021Rp 40.432.021Rp 36.400.000Rp 31.920.000Rp 2.007.349.600Rp 28.360.000Rp 5.071.733Rp 2.109.101.333Rp 2.149.533.354Rp 1,16

8 Bondar 888.000Rp 39.500.000Rp 840.000Rp 101.312Rp 41.329.312Rp 56.000.000Rp 33.420.000Rp 3.043.509.500Rp 31.768.000Rp 7.802.667Rp 3.172.500.167Rp 3.213.829.478Rp 1,13

9 Muda'i 528.000Rp 47.500.000Rp 720.000Rp 58.537Rp 48.806.537Rp 50.050.000Rp 53.010.000Rp 2.786.564.200Rp 29.977.500Rp 6.973.633Rp 2.926.575.333Rp 2.975.381.870Rp 1,16

10 Hadiman 720.000Rp 28.500.000Rp 600.000Rp 47.467Rp 29.867.467Rp 27.300.000Rp 17.670.000Rp 1.484.083.700Rp 17.833.000Rp 3.803.800Rp 1.550.690.500Rp 1.580.557.967Rp 1,19

11 Sutris 840.000Rp 21.150.000Rp 600.000Rp 64.544Rp 22.654.544Rp 21.000.000Rp 15.140.000Rp 1.124.195.500Rp 11.050.000Rp 2.926.000Rp 1.174.311.500Rp 1.196.966.044Rp 1,20

12 Katman 480.000Rp 21.000.000Rp 648.000Rp 112.442Rp 22.240.442Rp 17.500.000Rp 15.140.000Rp 934.507.500Rp 10.701.000Rp 2.438.333Rp 980.286.833Rp 1.002.527.276Rp 1,17

13 Mboyang 600.000Rp 33.500.000Rp 600.000Rp 59.315Rp 34.759.315Rp 35.000.000Rp 15.995.000Rp 1.900.694.000Rp 19.150.000Rp 4.876.667Rp 1.975.715.667Rp 2.010.474.982Rp 1,14

14 Hudi 768.000Rp 36.000.000Rp 624.000Rp 70.330Rp 37.462.330Rp 50.050.000Rp 33.140.000Rp 2.723.782.200Rp 28.987.500Rp 6.973.633Rp 2.842.933.333Rp 2.880.395.664Rp 1,11

15 Kafif 660.000Rp 50.500.000Rp 648.000Rp 67.078Rp 51.875.078Rp 62.020.000Rp 17.390.000Rp 2.727.622.000Rp 31.910.000Rp 8.140.000Rp 2.847.082.000Rp 2.898.957.078Rp 1,33

16 Agus sudarmono 900.000Rp 45.500.000Rp 768.000Rp 95.588Rp 47.263.588Rp 57.015.000Rp 55.050.000Rp 3.143.949.560Rp 33.597.250Rp 7.944.090Rp 3.297.555.900Rp 3.344.819.488Rp 1,10

17 Pujianto 1.032.000Rp 30.500.000Rp 624.000Rp 77.384Rp 32.233.384Rp 31.150.000Rp 31.920.000Rp 1.684.723.000Rp 19.220.500Rp 2.437.600Rp 1.769.451.100Rp 1.801.684.484Rp 1,09

18 Agus Fauzi 960.000Rp 52.500.000Rp 600.000Rp 78.901Rp 54.138.901Rp 70.000.000Rp 33.280.000Rp 3.805.544.000Rp 41.210.000Rp 9.753.333Rp 3.959.787.333Rp 4.013.926.234Rp 1,17

19 Sunawan 780.000Rp 37.000.000Rp 624.000Rp 77.176Rp 38.481.176Rp 46.060.000Rp 34.640.000Rp 2.543.715.840Rp 25.803.000Rp 6.417.693Rp 2.656.636.533Rp 2.695.117.709Rp 1,09

20 Agus Shodiq 1.080.000Rp 51.000.000Rp 720.000Rp 93.157Rp 52.893.157Rp 53.060.000Rp 55.470.000Rp 2.930.725.840Rp 33.837.000Rp 7.393.027Rp 3.080.485.867Rp 3.133.379.024Rp 1,08

21 Ali Susanto 792.000Rp 39.000.000Rp 624.000Rp 71.182Rp 40.487.182Rp 50.050.000Rp 34.920.000Rp 2.733.216.200Rp 26.377.500Rp 6.973.633Rp 2.851.537.333Rp 2.892.024.515Rp 1,11

22 Suryo Handoko 600.000Rp 34.000.000Rp 624.000Rp 63.516Rp 35.287.516Rp 42.000.000Rp 16.570.000Rp 2.284.808.000Rp 21.850.000Rp 5.852.000Rp 2.371.080.000Rp 2.406.367.516Rp 1,12

23 Subianto 480.000Rp 29.000.000Rp 720.000Rp 85.644Rp 30.285.644Rp 17.500.000Rp 14.320.000Rp 948.000.000Rp 8.925.000Rp 2.438.333Rp 991.183.333Rp 1.021.468.978Rp 1,09

24 Cucuk efendi 528.000Rp 20.500.000Rp 600.000Rp 39.596Rp 21.667.596Rp 21.000.000Rp 15.820.000Rp 1.140.668.000Rp 10.650.000Rp 2.926.000Rp 1.191.064.000Rp 1.212.731.596Rp 1,10

25 Sufroul 576.000Rp 22.000.000Rp 624.000Rp 42.051Rp 23.242.051Rp 17.500.000Rp 16.640.000Rp 950.445.000Rp 9.875.000Rp 2.438.333Rp 996.898.333Rp 1.020.140.384Rp 1,15

26 Karim 660.000Rp 29.500.000Rp 624.000Rp 93.728Rp 30.877.728Rp 31.500.000Rp 15.140.000Rp 1.720.206.000Rp 16.617.000Rp 4.389.000Rp 1.787.852.000Rp 1.818.729.728Rp 1,12

27 Sholikin 576.000Rp 37.000.000Rp 600.000Rp 46.356Rp 38.222.356Rp 38.500.000Rp 31.640.000Rp 2.107.424.000Rp 23.085.000Rp 5.364.333Rp 2.206.013.333Rp 2.244.235.689Rp 1,10

28 Juwito 540.000Rp 25.000.000Rp 624.000Rp 50.883Rp 26.214.883Rp 21.000.000Rp 15.820.000Rp 1.146.804.000Rp 11.250.000Rp 2.926.000Rp 1.197.800.000Rp 1.224.014.883Rp 1,14

29 Parli 744.000Rp 25.500.000Rp 624.000Rp 78.814Rp 26.946.814Rp 35.560.000Rp 14.390.000Rp 1.941.921.440Rp 19.028.000Rp 4.954.693Rp 2.015.854.133Rp 2.042.800.948Rp 1,12

30 Taji 648.000Rp 26.500.000Rp 624.000Rp 71.434Rp 27.843.434Rp 31.500.000Rp 13.570.000Rp 1.720.206.000Rp 16.525.000Rp 4.389.000Rp 1.786.190.000Rp 1.814.033.434Rp 1,10

31 Muji 660.000Rp 34.500.000Rp 768.000Rp 80.499Rp 36.008.499Rp 40.460.000Rp 29.130.000Rp 2.209.509.040Rp 23.323.000Rp 5.637.427Rp 2.308.059.467Rp 2.344.067.966Rp 1,12

32 Junaidi 864.000Rp 28.000.000Rp 624.000Rp 42.895Rp 29.530.895Rp 32.060.000Rp 15.890.000Rp 1.750.787.440Rp 21.713.000Rp 4.467.027Rp 1.824.917.467Rp 1.854.448.361Rp 1,13

33 Marto 840.000Rp 22.500.000Rp 648.000Rp 91.831Rp 24.079.831Rp 28.000.000Rp 15.140.000Rp 1.508.997.000Rp 15.368.000Rp 3.901.333Rp 1.571.406.333Rp 1.595.486.164Rp 1,11

Jumlah 23.820.000Rp 1.107.150.000Rp 21.504.000Rp 2.357.428Rp 1.154.831.428Rp 1.206.135.000Rp 851.305.000Rp 65.305.599.660Rp 702.728.250Rp 165.650.723Rp 68.231.418.633Rp 69.386.250.061Rp 37

Rata-rata 721.818Rp 33.550.000Rp 651.636Rp 71.437Rp 34.994.892Rp 36.549.545Rp 25.797.121Rp 1.978.957.565Rp 21.294.795Rp 5.019.719Rp 2.067.618.746Rp 2.102.613.638Rp 1,14

No. Nama Responden

Data ril

FCRC/RatioBiaya Total

VC

82

Page 97: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

83

Lampiran 3 Input, Output dan Hasil Uji Regresi Berganda

Page 98: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

84

Lampiran 1 input

Page 99: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

85

Lampiran 2 Output

Page 100: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

86

Lanjutan Lampiran 2 Output

Page 101: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

87

Lanjutan Output 2

Page 102: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

88

Lanjutan Lampiran 2 Output

Page 103: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

89

Lampiran 3 Dokumentasi

Page 104: FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA …eprints.umm.ac.id/47106/1/PENDAHULUAN.pdf · 0 faktor- faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha ayam petelur . di. desa purwokerto,

32