24
DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN .............................................................................. i HALAMAN SAMPUL DALAM .................................................................. ........... ii HALAMAN PERSYARATAN GELAR SARJANA HUKUM ............................ iii HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING SKRIPSI ................................... iv HALAMAN PENETAPAN PANITIA PENGUJI SKRIPSI ................................ v HALAMAN KATA PENGANTAR ........................................................................ vii HALAMAN SURAT PERNYATAAN KEASLIAN .............................................. ix DAFTAR ISI ............................................................................................................. x ABSTRAK ................................................................................................................. xiii ABSTRACT ................................................................................................................ xiv BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah ............................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah .......................................................................... 7 1.3 Ruang Lingkup Masalah................................................................. 7 1.4 Orisinalitas...................................................................................... 8 1.5 Tujuan Penelitian .......................................................................... 10 1.5.1 Tujuan Umum ........................................................................ 10 1.5.2 Tujuan Khusus ....................................................................... 10 1.6 Manfaat Penelitian 1.6.1 Manfaat Teoritis..................................................................... 11 1.6.2 Manfaat Praktis ...................................................................... 11 x

DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

  • Upload
    lamngoc

  • View
    230

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL DEPAN .............................................................................. i

HALAMAN SAMPUL DALAM .................................................................. ........... ii

HALAMAN PERSYARATAN GELAR SARJANA HUKUM ............................ iii

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING SKRIPSI ................................... iv

HALAMAN PENETAPAN PANITIA PENGUJI SKRIPSI ................................ v

HALAMAN KATA PENGANTAR ........................................................................ vii

HALAMAN SURAT PERNYATAAN KEASLIAN .............................................. ix

DAFTAR ISI ............................................................................................................. x

ABSTRAK ................................................................................................................. xiii

ABSTRACT ................................................................................................................ xiv

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah ............................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .......................................................................... 7

1.3 Ruang Lingkup Masalah................................................................. 7

1.4 Orisinalitas ...................................................................................... 8

1.5 Tujuan Penelitian .......................................................................... 10

1.5.1 Tujuan Umum ........................................................................ 10

1.5.2 Tujuan Khusus ....................................................................... 10

1.6 Manfaat Penelitian

1.6.1 Manfaat Teoritis..................................................................... 11

1.6.2 Manfaat Praktis ...................................................................... 11

x

Page 2: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

1.7 Landasan Teoritis ........................................................................... 12

1.8 Metode Penelitian ........................................................................... 17

1.8.1 Jenis Penelitian ....................................................................... 17

1.8.2 Jenis Pendekatan .................................................................... 18

1.8.3 Sifat Penelitian ....................................................................... 20

1.8.4 Data dan Sumber Data ........................................................... 22

1.8.5 Teknik Pengumpulan Data ..................................................... 21

1.8.6.Teknik Pengolahan Data dan Analisis Data ........................... 22

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG HAK MILIK DAN

PENDAFTARAN TANAH

2.1 Hak-Hak Atas Tanah ...................................................................... 23

2.1.1 Hak Milik Atas Tanah ............................................................ 23

2.1.2 Hak Guna Usaha .................................................................... 30

2.1.3 Hak Guna Bangunan .............................................................. 34

2.1.4 Hak Pakai ............................................................................... 37

2.2 Pengaturan Pendaftran Tanah ......................................................... 41

2.2.2 Pengertian Pendaftran Tanah ................................................. 42

2.2.3 Manfaat Pendaftran Tanah ..................................................... 44

2.3 Sifat Pembuktian Sertifikat Sebagai Tanda Bukti Kepastian

Hukum Pemegang Hak Atas Tanah ............................................. 45

BAB III KEPASTIAN HUKUM DARI PENDAFTARAN HAK

ATAS TANAH DI KOTA DENPASAR

3.1 Kepastian Hukum Hak Atas Tanah ................................................ 46

3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ........... 51

Page 3: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

xii

3.3 Pelaksanaan Pendaftaran Hak Atas Tanah di Kota Denpasar 53

BAB IV KENDALA-KENDALA DALAM PENDAFTARAN HAK ATAS

TANAH

4.1 Faktor-Faktor Yang Menghambat Pelaksanaan Kepastisn

hukum Pendaftaran Hak Atas Tanah ............................................ 60

4.2 Upaya-Upaya Efektifitas Pelaksanaan Pendaftaran Hak Atas

Tanah ............................................................................................ 73

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan .................................................................................. 76

5.2 Saran ............................................................................................ 76

DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………………………... 77

DAFTAR INFORMAN

LAMPIRAN

RINGKASAN

xii

xi

Page 4: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

xiii

ABSTRAK

Skripsi ini berjudul “Kepastian Hukum Pelaksanaan Pendaftaran Hak Atas Tanah

Ditinjau Dari Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 Di Kota Denpasar”. Jenis

penelitian yang digunakan dalam penulisan ini penelitian empiris adalah terdiri dari

penelitian terhadap identifikasi hukum dan efektivitas hukum. Sehingga dalam

penyusunannya dilakukan dengan penelitian lapangan yang memanfaatkan data-data

primer dari hasil wawancara dan observasi yang didukung dengan sumber data primer,

sumber data sekunder, maupun sumber data tersier.

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana fungsi

sertifikat Hak Milik Atas Tanah Sebagai Tanda Bukti Hak dan bagaimana kepastian

hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan atas Tanah. Dengan

menggunakan metode penelitian empiris disimpulkan bahwa:. Salah satu tujuan

pendaftaran tanah sebagaimana ditetapkan dalam Pasal 3 Peraturan Pemerintah No.24

Tahun 1997 adalah untuk memberikan jaminan kepastian hukum dan perlindungan

hukum kepada pemegang hak atas suatu bidang tanah,satuan rumah susun, dan hak-hak

lain yang terdaftar agar dengan mudah membuktikan dirinya sebagai pemegang hak yang

bersangkutan.

Kepemilikan tanah mengandung dua aspek pembuktian agar kepemilikan tersebut

dapat dikatakan kuat dan sempurna yaitu : 1) bukti surat yang didalamnya terdapat 4 hal

pokok yang wajib dipenuhi dalam penerbitan sertifikat hak atas tanah yaitu : (1) status

dan dasar hukum. Hal ini untuk mengetahui dan memastikan dengan dasar apa tanah

diperoleh, (2)Identitas pemegang hak atau yang dikenal dengan kepastian subyek. Untuk

memastikan siapa pemegang hak sebenarnya dan apakah orang tersebut benar-benar

berwenang untuk mendapatkan hak atas tanah tersebut, (3) Letak dan luas obyek tanah

atau kepastian obyek. Hal ini diwujudkan dalam bentuk surat ukur atau gambar situasi

guna memastikan dimana batas-batas atau letak tanah tersebut, (4) Prosedur penerbitan.

Diatur dalam PP No 24 tahun 1997, dan 2) bukti fisik yang berfungsi sebagai kepastian

bahwa orang yang bersangkutan benar-benar menguasai secara fisik tanah tersebut dan

menghindari terjadi dua penguasaan hak yang berbeda.

Kata kunci : Hak milik, tanah, PP No.24 Tahun 1997

xiii

Page 5: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

xiv

ABSTRACT

This writing shall be entitled as "Legal Certainty implementation of Land Rights

Registration Seen From Government Regulation No. 24 of 1997 in Denpasar". This type

of research used in this paper empirical research is comprised of research on the

effectiveness of the law and legal identification. So in preparation done field research

that utilizes primary data from interviews and observations are supported by the primary

data source, secondary data sources, as well as tertiary data sources.

The purpose of this study was to determine how the function proprietary of Land

For Evidence of Rights and how legal certainty on land certificates as proof of ownership

of land. By using empirical research methods concluded that :. One of the purposes of

registration of land as defined in Article 3 of Government Regulation No. 24 Year 1997 is

to provide legal certainty and legal protection to rights holders on a plot, apartment

units, and other rights registered in order to be easily proven itself as the holder of the

relevant right.

Ownership of land contains two aspects of evidence that such ownership can be

said to be strong and perfect, namely: 1) evidence of a letter in which there are four main

things that must be fulfilled in the issuance of land certificates, namely: (1) the status and

legal basis. This is to determine and ascertain the basis of what the land was acquired,

(2) The identity of the rights holder, known as the certainty of the subject. To determine

who the actual rights holder and whether the person is actually authorized to obtain the

land rights, (3) The layout and spacious ground objects or objects certainty. This is

manifested in the form of a letter or an image measuring to ensure the situation where the

boundaries or the layout of the land, (4) the issuance procedure. Stipulated in

Government Regulation No. 24 of 1997, and 2) the physical evidence that serves as

assurance that the person concerned actually physically dominate the land and avoid

going two different tenure.

Keywords: Property rights, land, PP 24, 1997

xiv

Page 6: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

15

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Dalam rangka Pembangunan Nasional saat ini, masalah Pertanahan mendapat

perhatian yang khusus dari berbagai pihak, karena dalam pembangunan sekarang dirasakan

sekali semakin bertambahnya kebutuhan akan tanah dalam berbagai kegiatan ekonomi.

Sehubungan dengan itu, maka akselerasi dalam Pembangunan Nasional sangat memerlukan

dukungan atas sutu jaminan kepastian hukum hak-hak atas tanah.1 Untuk itu diperlukan

pemikiran-pemikiran yang bersifat strategis untuk menanggapi perkembangan dalam jangka

waktu jauh ke depan dalam rangka membangun masyarakat yang adil dan makmur

sebagaimana yang diamanatkan dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dengan

kalimat : “mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.". Dalam Pasal

33 Ayat (3) UUD 1945 berbunyi “Bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung

didalamnya dikuasai oleh Negara dan dipergunakan untuk sebsar-besarnya kemakmuran

rakyat”. Dari ketentuan pasal tersebut menggariskan kebijakan dasar mengenai penguasaan

dan penggunaan sumber-sumber daya alam yang ada.2

Untuk melaksanakan amanat yang terkandung dalam Pasal 33 Ayat (3) UUD 1945

tersebut, Pemerintah telah mengeluarkan Undang-Undang yang mengatur masalah

pertanahan yaitu Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 Lembaran Negara No.104 Tahun

1 Irawan Soerodjo, 2003, Kepastian Hukum Hak Atas Tanah di Indonesia, Arkola Surabaya, h.101

2 Boedi Harsono, 2003, Hukum Agraria Indonesia-Sejarah Pembentukan Undang-Undang Pokok

Agraria, Isi dan Pelaksanaannya, Jilid I, Djambatan Jakarta, h.XXXVII

1

Page 7: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

16

1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria atau yang lebih dikenal dengan

singkatan UUPA sebagaimana disebutkan dalam diktum V Undang-Undang No.5 Tahun

1960, merupakan pembaharuan hukum agraria dan juga merupakan kebijakan pertanahan

yang berlaku di Indonesia untuk mewujudkan kebahagiaan, kesejahteraan, kedamaian dan

kemerdekaan dalam masyarakat dari segi hukum Indonesia yang berdaulat.

Untuk mencapai apa yang ditentukan dalam Pasal 33 Ayat (3) UUD 1945, Negara

sebagai organisasi kekuasaan tertinggi yang diberikan mandat sebagaimana disebutkan

dalam UUPA dalam Pasal 2 Ayat (2) diberi wewenang untuk :

a. Mengatur dan menyelenggarakan peruntukan, penggunaan, persediaan dan pemeliharaan

bumi, air dan ruang angkasa.

b. Menentukan dan mengatur hubungan-hubungan hukum antara orang-orang dengan bumi,

air dan ruang angkasa.

c. Menentukan dan mengatur hubungan-hubungan hukum antara orang-orang dan

perbuatan-perbuatan hukum yang mengenai bumi, air dan ruang angkasa.

Pada ketentuan dalam Pasal 2 Ayat (3) UUPA bahwa “Wewenang yang bersumber

pada hak menguasai dari Negara tersebut pada ayat 2 pasal ini digunakan untuk mencapai

sebesar-besar kemakmuran rakyat dalam arti kebangsaan, kesejahteraan dan kemerdekaan

dalam masyarakat dan Negara hukum Indonesia yang merdeka, berdaulat, adil dan

makmur”. Bahwa yang termasuk dalam pengertian menguasai ialah mengatur dan

menyelenggarakan peruntukan, penggunaan, persediaan dan pemeliharaannya, menentukan

dan mengatur yang dapat dipunyai atas bagian dari bumi, air dan ruang angkasa,

menentukan dan mengatur hubungan hukum antara orang-orang (subjek hak) dan perbuatan-

perbuatan yang mengenai bumi, air dan ruang angkasa. Jadi Negara tidak perlu bertindak

Page 8: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

17

sebagai pihak yang memiliki tanah, hanya terbatas sebagai pihak yang menguasai tanah dan

penguasaan inipun hanya terbatas pada penggunaan wewenang yang berasal dari hak

menguasai ini.

Dalam pembangunan saat ini semakin bertambahnya kebutuhan akan tanah dalam

menunjang kegiatan ekonomi. Sedangkan ketersediaan akan tanah terbatas akibat luas tanah

yang tidak akan berubah sehingga diperlukan suatu peraturan perundang-undangan yang

dapat memberikan kepastian hukum atas tanah yang merupakan salah satu tujuan

dibentuknya UUPA, yakni terdapat dalam Pasal 19 Ayat (1) yang menyatakan “Untuk

menjamin kepastian hukum oleh pemerintah diadakan Pendaftaran Tanah di seluruh

Wilayah Republik Indonesia menurut ketentuan yang diatur dengan Peraturan Pemerintah,

bahwa berdasarkan ketentuan tersebut pendafaran tanah merupakan kewajiban yang harus

dilaksanakan oleh pemerintah”. Untuk melaksanakan pendaftaran tanah dalam rangka

memberikan jaminan kepastian hukum dibidang pertanahan seperti yang dimaksud dalam

Pasal 19 Ayat (1) UUPA, maka pembentukan hukum di bidang pertanahan telah dilakukan

dengan mengadakan perubahan-perubahan yang dituangkan dalam suatu perundang-

undangan yakni Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 tentang Pendaftaran Tanah

yang merupakan pengganti dari Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun 1961. Pemberlakuan

PP 24 Tahun 1997 tersebut dilatarbelakangi oleh kesadaran akan semakin pentingnya fungsi

tanah dalam pembangunan yang memerlukan jaminan kepastian hukum dibidang

pertanahan.3 Dan juga diberlakukannya Peraturan Menteri Agraria/Ka. BPN Nomor 3 Tahun

1997 yang merupakan peraturan pelaksanaan dari Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997.

3 Irawan Soerodjo, op.cit, h.55

Page 9: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

18

Pendaftaran tanah adalah suatu kegiatan administrasi yang dilakukan pemilik

terhadap hak atas tanah, baik dalam pemindahan hak ataupun pemberian dan pengakuan hak

baru, kegiatan pendaftaran tersebut memberikan suatu kejelasan status terhadap tanah.

Dalam pasal 1 angka 1 Peraturan Pemerintah No.24 tahun 1997 disebutkan bahwa

pendaftaran tanah adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah secara terus-

menerus, berkesinambungan dan teratur, meliputi pengumpulan, pengolahan, pembukuan,

dan penyajian serta pemeliharaan data fisik dan data yuridis, dalam bentuk peta dan daftar,

mengenai bidang-bidang tanah dan satuan-satuan rumah susun, termasuk pemberian surat

tanda bukti haknya bagi bidang-bidang tanah yang sudah ada haknya dan hak milik atas

satuan rumah susun serta hak-hak tertentu yang membebaninya4. Yang dimaksud rangkaian

kegiatan pendaftaran tanah adalah pendaftaran dalam bidang data fisik yakni mengenai

tanahnya itu sendiri seperti lokasinya, batas-batasnya, luas bangunan atau benda lain yang

ada diatasnya. Berikutnya adalah data yuridis mengenai haknya yakni haknya apa, siapa

pemegang haknya, ada atau tidak adanya hak pihak lain. Sementara terus-menerus artinya

Setiap ada pengurangan, perubahan, atau penambahan maka harus dilakukan pendaftaran

ulang, yang akan membuat sertifikat tersebut mengalami perubahan, misalnya perubahan

tipe rumah.

Pendaftaran tanah yang dimaksud dalam PP No.24 Tahun 1997 meliputi :

a. Pengukuran, pemetaan, dan pembukuan tanah;

b. Pendaftaran hak-hak atas tanah dan peralihan hak-hak tersebut;

c. Pemberian surat tanda bukti hak yang berlaku sebagai alat pembuktian yang kuat.

4 Prof. DR. A . P. Parlindungan, SH, 1999, Pendaftaran Tanah di Indonesia, Mandar Maju Bandung,

h.70

Page 10: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

19

Dewasa ini ada anggapan bahwa pendaftraan tanah saat ini belum memberikan

kepastian hukum, hal tersebut terlihat dari masih banyaknya sengketa kepemilikan tanah,

sertifikat ganda yaitu dua sertifikat yang berbeda menunjukkan objek yang sama, sertifikat

palsu, serta adanya sengketa kepemilikan tanah yang tidak akurat kebenarannya sebagai

akibat manipulasi data serta bukti kepemilikan.

Menurut Pasal 32 PP No. 24 Tahun 1997 Tentang Pendaftaran Tanah:

(1) Sertifikat merupakan surat tanda bukti hak yang berlaku sebagai alat pembuktian

yang kuat mengenai data fisik dan data yuridis yang termuat di dalamnya, sepanjang data

fisik dan data yuridis tersebut sesuai dengan data yang ada dalam surat ukur dan buku tanah

hak yang bersangkutan.

(2) Dalam hal atas suatu bidang tanah sudah diterbitkan sertifikat secara sah atas

nama orang atau badan hukum yang memperoleh tanah tersebut dengan itikad baik dan

secara nyata menguasainya, maka pihak lain yang merasa mempunyai hak atas tanah itu

tidak dapat lagi menuntut pelaksanaan hak tersebut apabila dalam waktu 5 (lima) tahun sejak

diterbitkannya sertipikat itu tidak mengajukan keberatan secara tertulis kepada pemegang

sertipikat dan Kepala Kantor Pertanahan yang bersangkutan ataupun tidak mengajukan

gugatan ke Pengadilan mengenai penguasaan tanah atau penerbitan sertifikat tersebut.

Keadaan seperti itu merupakan pula salah satu tujuan UUPA meletakkan dasar-dasar

untuk memberikan jaminan kepastian hukum mengenai hak-hak atas tanah bagi rakyat

seluruhnya yang belum dapat tercapai. Penyelenggaraan pendaftaran tanah tidak terlepas

stelsel pendaftaran tanah yang dipakai dimana dalam PP No.24 Tahun 1997 tentang

Pendaftaran Tanah menggunakan stelsel negatif namun mengandung unsur positif, yaitu

stelsel yang dimana pelaksanaan pencatatan dalam pembukuan suatu hak di dalam daftar

Page 11: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

20

buku tanah atas nama subjek hak, tidak mengakibatkan bahwa ubjek hak yang seharusnya

berhak atas tanah itu akan kehilangan haknya.5 Jadi apabila terdapat kesalahan pada hasil

pendaftaran tanah baik objek maupun subjek, pihak yang merasa berhak atas tanah dapat

menggugat terhadap siapa yang menguasai tanah meskipun sudah memiliki alat bukti hak

yang berupa sertifikat.

Berdasarkan uraian diatas, maka penulis tertarik untuk mengangkat masalah tersebut

dalam sebuah karya tulis yang berjudul :

“KEPASTIAN HUKUM PELAKSANAAN PENDAFTARAN HAK ATAS

TANAH DITINJAU DARI PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 24 TAHUN 1997

di KOTA DENPASAR”

1.2. Rumusan Masalah

Dari Latar belakang yang dikemukkan diatas serta bnyaknya masalah mengaenai

sertifikat Hak Milik Atas Tanah, naka dapat dirumuskan masalah sebagai berikut

1. Bagaimanakah kepastian hukum dari pendaftaran hak atas tanah di kota Denpasar ?

2. Apakah yang menjadi kendala – kendala dalam mewujudkan jaminan kepastian hukum

pada pendaftaran hak tas tanah di kota Denpasar?

1.3. Ruang Lingkup Masalah

Untuk memperoleh uraian yang lebih jelas, terarah dan sistematis dari pembahasan

permasalahan tersebut di atas, maka penulis perlu memberikan adanya batasan-batasan

tertentu yang tercakup dalam ruang lingkup masalah. Adapun yang menjadi ruang lingkup

permasalahan, yakni mengenai fungsi sertifikat hak milik atas tanah sebagai tanda bukti

jaminan hak atas tanah, serta mengenai keefektifitasan dari pendaftran tanah dan janiman

5 Irawan Soerodjo, op.cit, h.109

Page 12: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

21

kepastian hukum hak-hak atas tanah ditinjau dari Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun

1997 tentang Pendaftaran Tanah.

1.4. Orisinalitas

Bahwa memang benar skripsi ini merupakan karya tulis asli sehingga dapat

dipertanggungjawabkan kebenarannya. Penulisan mengenai efektifitas pendaftaran tanah dan

jaminan kepastian hukum ditinjau dari Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 ini telah

ada yang menulis penelitian sejenis namun pokok permasalahan yang dimuat berbeda dengan

apa yang penelitian yang akan di bahas dalam skripsi ini. Berikut beberapa judul penelitian

dan rumusan masalah yang serupa dalam bentuk tabel sebagai berikut :

No Judul Penelitian Penulis Rumusan Masalah

1. Implementasi Pasal 3

Peraturan Pemerintah

Nomor 24 Tahun 1997

tentang Pendaftaran Tanah

di Wilayah Kelurahan

Bontang Kuala Kecamatan

Bontang Utara

Rina Ekawati

Alumnus

Fakultas

Hukum

Universitas

Mulawarman

1. Bangaimana

implementasi Pasal 3

PP Nomor 24/1997 di

Kelurahan Bontang

Kuala Kecamanan

Bontang Utara?

2. Apa upaya hukum

yang dapat dilakukan

masyarakat untuk

mendapatkan

pengakuan haknya

dalam kepmikikan

tanah (bukan

Page 13: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

22

tanah/air) berdasarkan

PP Nomer 24/1997?

2. Pemberian Sertifikat Hak

Milik Atas Tanah Karena

Peralihan Hak (Hibah)

Dalam Mewujudkan

Kepasian Hukum dan

Perlindungan Hukum

Berdasarkan Peraturan

Pemerintah Nomor 24

Tahun 1997

Oktovianus

Tabuni

090510194

Fakultas

Hukum

Univeristas

Atma Jaya

Yogyakarta

1. Bagaimana

pelaksanaan peralihan

hak milik atas tanag

karena (hibah) di

Kabupaten Sleman

2. Apakah pemberian

sertifikat hak milik

atas tanah yang

diperoleh karena

peralihan hak (hibah)

telah mewujudkan

kepastian dan

pelindungan hukum

bagi pemegang hak

milik ats tanah

berdasarkan PP No.

24 Tahun 1997 di

Kabupaten Sleman

1.5. Tujuan Penelitian

Page 14: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

23

Setiap penelitian sudah semestinya memiliki tujuan penelitian yang dapat

memberikan arah pada suatu penelitian yang dilakukan. Begitu pula halnya dalam penulisan

ini mempunyai 2 (tujuan) yakni tujuan umum dan tujuan khusus, diantaranya :

1.5.1. Tujuan Umum

1. Untuk melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, bidang pendidikan

tentang pertanahan khususnya mengenai bidang pendaftaran tanah dan

jaminan hukum hak-hak atas tanah.

2. Untuk melatih mahasiswa dalam usaha menyatakan pikiran ilmiah secara

tertulis.

1.5.2. Tujuan Khusus

1. Untuk mengetahui dan memahami tentang fungsi sertifikat Hak Milik Atas

Tanah sebagai tanda bukti jaminan hukum hak-hak atas tanah.

2. Untuk mengetahui dan memahami tentang efektifitas dari pendaftaran tanah

dan jaminan kepastian hukum bagi masyarakat ditinjau dari Peraturan

Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997.

1.6. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang di peroleh dari penelitian ini yakni terdapat 2 (dua) manfaat,

diantaranya :

1.6.1. Manfaat Teoritis

Diharapkan bahwa hasil penelitian ini bagi kalangan akademisi diharapkan

dapat menambah pengetahuan di bidang hukum pertanahan khususnya mengenai

Page 15: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

24

pendaftaran dan jaminan hukum hak-hak atas tanah, serta fungsi sertifikat hak atas

tanah sebagai bukti jaminan hukum hak-hak atas tanah. Dan juga semoga penelitian

ini dapat memberikan sumbangan dan manfaat teoritis bagi pengembangan ilmu

hukum yang berkaitan dengan bidang pertanahan.

1.6.2. Manfaat Praktis

1. Dapat memberikan sumbangan bagi Pemerintah yaitu Badan Pertanahan

Nasional untuk meningkatkan kualitas pelayanan hukum pada masyarakat.

2. Memberikan informasi kepada masyarakat mengenai pendaftaran hak atas

tanah, fungsi sertifikat hak atas tanah, dan jaminan hukum hak-hak atas

tanah.

3. Penelitian ini berguna sebagai acuan atau refrensi bagi pendidikan hukum

lanjutan, praktisi hukum dalam mengemban tugas profesi hukum, khususnya

mengenai pendaftaran dan jaminan hukum atas tanah, serta fungsi sertifikat

hak atas tanah sebagai bukti jaminan hukum hak-hak atas tanah.

1.7. Landasan Teoritis

Dalam setiap penelitian harus di sertakan dengan pemikiran-pemikiran teoritis, oleh

karena ada hubungan timbal balik yang erat antara teori dengan kegiatan pengumpulan dan

pengolahan data, analisis, serta konstruksi data, untuk memberikan argumentasi yang

meyakinkan bahwa kajian yang dilakukan itu ilmiah atau paling tidak memberikan

gambaran bahwa kajian tersebut memenuhi kajian teoritis sesuai dengan bidang ilmu yang

menjadi obyek kajian. Sebelum mengemukakan asumsi terhadap permasalahan, maka

terlebih dahulu dikemukakan pendapat para ahli yang relevan dengan permasalahan yang di

Page 16: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

25

teliti. Dalam penelitian ini digunakan landasan teoritis berupa teori, konsep, dan asas sebagai

berikut :

1. Teori Negara Hukum, jika dibandingkan dengan istilah demokrasi, konstitusi,

maupun kedaulatan rakyat istilah Rechtstaat (Negara Hukum) merupakan istilah yang

baru. Para ahli telah memberikan pengertian tentang Negara hukum tersebut. R.

Soepomo misalnya, memberikan pengertian tarhadap Negara hukum sebagai Negara

yang tunduk pada hukum, peraturan-peraturan hukum berlaku pula bagi segala badan

dan alat-alat perlengkapan negera. Negara Hukum juga akan menjamin tertib hukum

dalam masyarakat yang artinya memberikan perlindungan hukum dan kekuasaan ada

hubungan timbal balik.6 Hukum merupakan penjelmaan Negara itu sendri tunduk

kepada hukum yang dibuatnya, hal ini dinyatakan oleh Leon Duguit.7

2. Teori kepastian hukum menurut Utrecht, kepastian hukum mengandung dua

pengertian, yaitu pertama, adanya aturan yang bersifat umum membuat individu

mengetahui perbuatan apa yang boleh atau tidak boleh dilakukan, dan kedua, berupa

keamanan hukum bagi individu dari kesewenangan pemerintah karena dengan adanya

aturan yang bersifat umum itu individu dapat mengetahui apa saja yang boleh

dibebankan atau dilakukan oleh Negara terhadap individu.8

3. Teori Keadialan menurut Artistotales, keadilan merupakan suatu bentuk kondisi

kebenaran ideal secara moral akan sesuatu hal, baik itu menyangkut benda ataupun

orang. Menurut dari sebagian besar teori, keadilan memiliki tingkat kepentingan yang

besar.

6 A. Mukthi Fadjar, 2004, Tipe Negara Hukum, Bayu Media dan In-TRANS, Malang, h.7

7 H. Abu Daud Busroh, 2013, Ilmu Negara, Bumi Aksara, Jakarta, h.72

8 Riduan Syahrani, Rangkuman Intisari Ilmu Hukum, Penerbit Citra Aditya Bakti,Bandung, 1999, hlm.23.

Page 17: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

26

4. Soedikno Mertokusumo menyatakan bahwa dalam pendaftaran tanah dikenal 2 (dua)

macam asas, yaitu :9

a. Asas Specialiteit

Artinya pendaftaran tanah itu diselenggarakan atas dasar peraturan perundang-

undangan tertentu, yang secara teknis menyangkut masalah pengukuran,

pemetaan dan pendaftaran peralihannya. Oleh karena itu, dalam pelaksanaan

pendaftaran tanah dapat memberikan kepastian hukum terhadap hak atas tanah,

yaitu memberikan data fisik yang jelas mengenai luas tanah, letah, dan batas-batas

tanah.10

b. Asas Openbaarheid (Asas Publisitas)

Asas ini memberikan data yuridis tentang siapa yang menjadi subjek haknya, apa

nama hak atas tanah, serta bagaimana terjadinya peralihan dan pembebanannya.

Data ini bersifat terbuka untuk umum, artinya setiap orang dapat melihatnya.

Berdasarkan asas ini setiap orang berhak mengetahui data yuridis tentang subjek

hak, nama hak atas tanah, peralihan hak, dan pembebanan hak atas tanah yang ada

di Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota, termasuk mengajukan keberatan sebelum

sertifikat diterbitkan.

5. Dalam Pasal 2 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997 dinyatakan bahwa

pendaftaran tanah dilaksanakan berdasarkan atas :

a. Asas Sederhana

9 Urip Santoso, 2010, Pendaftaran dan Peralihan Hak Atas Tanah, Kencana, Jakarta, h.16, dikutip dari

Soedikno Mertokusumo (Selanjutnya disebut Sudikno Mertokusumo I), Hukum dan Politik Agraria, Karunia-

Universitas Terbuka, Jakarta, 1988, h.99

10

Urip Santoso, 2010, Pendaftaran dan Peralihan Hak Atas Tanah, Kencana, Jakarta, h.16

Page 18: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

27

Asas ini dimaksudkan agar ketentuan-ketentuan pokoknya maupun prosedurnya

dengan mudah dapat dipahami oleh pihak-pihak yang berkepentingan, terutama

pemegang hak atas tanah.

b. Asas Aman

Asas ini dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa pendaftaran tanah perlu

diselenggarakan secara teliti dan cermat, sehingga hasilnya dapat memberikan

jaminan kepastian hukum sesuai tujuan pendaftaran tanah itu sendiri.

c. Asas Terjangkau

Asas ini dimaksudkan keterjangkauan bagi pihak-pihak yang memerlukan,

khususnya dengan memerhatikan kebutuhan dan kemampuan golongan ekonomi

lemah. Pelayanan yang diberikan dalam rangka penyelenggaraan pendaftaran

tanah harus bisa terjangkau oleh pihak yang memerlukan.

d. Asas Mutakhir

Asas ini dimaksudkan kelengkapan yang menandai dalam pelaksanaannya dan

kesinambungan dalam pemeliharaan datanya. Asas ini menuntut dipeliharanya

data pendaftaran tanah secara terus-menerus dan berkesinambungan, sehingga

data yang tersimpan di Kantor Pertanahan selalu sesuai dengan keadaannya

dilapangan.

e. Asas Terbuka

Asas ini dimaksudkan agar masyarakat dapat mengetahui atau memperoleh

keterangan mengenai data fisik dan data yuridis yang benar setiap saat di Kantor

Pertanahan Kabupaten/Kota.11

11

Ibid, h. 17-18

Page 19: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

28

6. Dalam Undang-Undang No.5 Tahun 1960 tentang Pokok-Pokok Agraria dinyatakan

bahwa pendaftaran tanah dan jaminan hak-hak atas tanah dilaksanakan berdasarkan

atas :

a. Asas Jaminan Kepastian Hukum dan Perlindungan Hukum

Asas jaminan kepastian hukum ditemukan dalam Pasal 19 ayat (1) UUPA, yaitu :

“Untuk menjamin kepastian hukum oleh Pemerintah diadakan pendaftaran tanah

di seluruh wilayah Republik Indonesia menurut ketentuan-ketentuan yang diatur

dengan peraturan pemerintah.” Jaminan kepastian hukum meletakkan kepastian

hukum mengenai hak-hak atas tanah bagi rakyat seluruhnya, serta dilakukan

melalui pendaftaran tanah di seluruh wilayah Republik Indonesia yang bersifat

rechtscadaster. Sedangkan asas perlindungan hukum ditemukan dalam Pasal 18

UUPA, yaitu : “Untuk kepentingan umum, termasuk kepentingan bangsa dan

negara serta kepentingan bersama bagi rakyat, hak-hak atas tanah dapat dicabut

dengan memberi ganti kerugian yang layak dan menurut cara yang diatur dengan

undang-undang.” Perlindungan hukum ada meskipun hak atas tanah mempunyai

fungsi sosial, tidak berarti kepentingan pemegang hak atas tanah diabaikan begitu

saja. Dalam rangka memberikan penghormatan dan perlindungan hukum, hak atas

tanah tidak dapat begitu saja diambil oleh pihak lain meskipun itu untuk

kepentingan umum. Kepada pemegang hak atas tanah diberikan ganti kerugian

yang layak, artinya kehidupan pemegang hak atas tanah harus lebih baik setelah

hak atas tanah diambil oleh pihak lain.12

1.8. Metode Penelitian

12

Urip Santoso, 2013, Hukum Agraria-Kajian Komprehensif, cet.II, Kencana, Jakarta,

h. 64

Page 20: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

29

Dalam penyusunan penelitian ini diperlukan ketersediaan data yang obyektif dan ada

hubungannya dengan pokok permasalahan yang akan dibahas, serta untuk memperoleh data

tersebut dipergunakan metode sebagai berikut :

1.8.1. Jenis Penelitian

Salah satu cara yang dapat ditempuh untuk mendapatkan kebenaran adalah

dengan penelitian secara ilmiah, artinya suatu metode yang bertujuan untuk mempelajari

satu atau beberapa permasalahan dengan jalan menganalisanya dan dengan mengadakan

`pemeriksaan yang mendalam terhadap masalah tersebut, untuk kemudian

mengusahakan suatu pemecahan atas masalah-masalah yang ditimbulkan. Metodelogi

juga sebagai pembimbing untuk menemukan hasil penelitian atau penulisan ilmiah.

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian hukum empiris. Penelitian

hukum empiris adalah terdiri dari penelitian terhadap identifikasi hukum dan efektivitas

hukum.13

Sehingga dalam penyusunannya dilakukan dengan penelitian lapangan yang

memanfaatkan data-data primer dari hasil wawancara dan observasi yang didukung

dengan sumber data primer, sumber data sekunder, maupun sumber data tersier.

1.8.2. Jenis Pendekatan

Pada penelitian ini menggunakan 3 jenis pendekatan yaitu :

1. Pendekatan Perundang-undangan (The Statue Approach).

Pendekatan undang-undang (statute apparoach) dilakukan dengan menelaah semua

undang-undang dan regulasi yang bersangkut paut dengan isu hukum yang sedang

ditangani. Bagi penelitian untuk kegiatan praktis, pendekatan undang-undang ini akan

membuka kesempatan bagi peneliti untuk mempelajari adakah konsistensi dan

kesesuaian antara suatu undang-undang dengan undang-undang yang lainnya dan

13 Bambang Sunggono, 2009, Metodologi Penelitian Hukum, PT Raja Grafindo Persada, Jakarta, h.41.

Page 21: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

30

undang-undang Dasar dengan undang-undang Hasil dari telaah tersebut merupakan

suatu argumen unrtuk memecahkan isu yang dihadapi. Bagi penelitian untuk kegiatan

akademis peneliti perlu mencari ratio legis dan `ontologis lahirnya undang-undang

tersebut. Dengan mempelajari ratio legis dan dasar ontologis terhadap suatu undang-

undang, peneliti sebenarnya mampu menangkap kandungan filosofi yang ada dibelakang

undang-undang itu, memahami kandungan filosofi yang ada dibelakang undang-undang

tersebut maka akan dapat menyimpulkan mengenai ada tidaknya benturan filosofis

antara undang-undang dengan isu yang dihadapi. Dalam metode pendekatan perundang-

undangan peneliti perlu memahami hierarki dan asas-asas dalam peraturan perundang-

undangan.14

2. Pendekatan Fakta (The Fact Approach).

Pendekatan berdasarkan pada fakta atau peristiwa yang terjadi pada kenyataan.

Menurut pendekatan ini pendekatan fakta merupakan pada kenyataan yang benar-benar

terjadi menurut fakta sejarah.fakta ini dengan menelaah latar belakang apa yang

dipelajari dan perkembangan pengaturan mengenaiisu yang dihadapi. Fakta-fakta

tersebut berupa orang, tempat, waktu dan segala yang menyertainya asalkan tidak

terbukti sebaliknya.15

3. Pendekatan Kasus ( The Case Approach)

Pendekatan kasus dilakukan dengan cara melakukan pendekatan terhadap kasus-

kasus yang berkaitan dengan isu yang dihadapi yang telah menjadi putusan pengadilan

yang mempunyai kekuatan hukum tetap. Kasus tersebut bisa saja yang terjadi di

Indonesia maupun negara lain. yang menjadi kajian pokok di dalam pendekatan kasus

14 Peter Mahmud Marzuki, 2005, Penelitian Hukum, Kencana, Jakarta, h. 94.

15

Ibid.

Page 22: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

31

adalah ratio decidendi atau reasoning yaitu pertimbangan pengadilan untuk sampai

kepada suatu putusan. Baik untuk keperluan praktik maupun untuk kajian akademis,

reasoning tersebut merupakan referensi bagi penyusunan argumentasi dalam pemecahan

isu hukum.16

1.8.3. Sifat Penelitian

Berdasarkan keterangan diatas, maka sifat penelitian empiris yang digunakan

adalah penelitian yang sifatnya deskriptif, yaitu yang berupaya untuk menggambarkan

secara lengkap mengenai hal-hal yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Penelitian

deskriptif pada penelitian secara umum, termasuk pula didalamnya penelitian ilmu

hukum, bertujuan menggambarkan secara tepat sifat-sifat suatu individu, keadaan, gejala

atau kelompok tertentu, atau untuk menentukan penyebaran suatu gejala, atau untuk

menentukan ada tidaknya hubungan antara suatu gejala dengan gejala lain dalam

masyarakat.

1.8.4. Data dan Sumber Data

Untuk menunjang pembahasan terhadap permasalahan yang diajukan, sumber bahan

hukum diperoleh dari :

1. Data Primer

Yang dimaksud data primer adalah data asli yang diperoleh dengan mengadakan

penelitian langsung dilapangan dari sumber pertama, dari sumber asalnya yang

pertama yang belum diolah dan diuaraikan orang lain. Dalam penulisan ini

16 Ibid.

Page 23: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

32

dilakukan penelitian langsung di BPN ( Badan Pertanahan Nasional) yang ada di

kota Denpasar, serta dinas pendapatan daerah kota Denpasar

2. Data Sekunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh melalui penelitian kepustakaan (library

research) yaitu dengan mengkaji bahan-bahan bacaan yang ada kaitannya dengan

permasalahan, yang diperoleh dari buku-buku, peraturan perundang-undangan,

majalah, artikel, serta dokumen-dokumen resmi dari pemerintah.17

Jenis data

sekunder dalam penelitian ini meliputi :

a. Bahan hukum primer yaitu bahan-bahan hukum berupa peraturan perundang-

undangan yang berkaitan dengan permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini

seperti Undang-Undang Nomor 24 Tahun 1997 Tantang Pendaftaran Tanah,

Undang-Undang tentang Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan, Peraturan

Daerah tentang Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan, Peraturan Daerah

tentang Tata Cara Pemungutan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan,

serta peraturan terkait lainnya.

b. Bahan hukum sekunder yaitu literatur yang memberikan penjelasan mengenai

bahan hukum primer yang berisi tentang pendapat-pendapat para ahli.

c. Bahan hukum tensier yaitu bahan yang memberikan penjelasan terhadap bahan

hukum primer dan bahan hukum sekunder diantaranya kamus hukum atau kamus

bahasa inggris.

1.8.5. Teknik Pengumpulan Data

17

Amirudin dan Zainal Asikin, 2006, Pengantar Metode Penelitian Hukum, Raja

Grafindo Persada, Jakarta, hal.30

Page 24: DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN HALAMAN SAMPUL … file3.2 Sertifikat sebagai Tanda Bukti Pemegang Hak Atas Tanah ... hukum terhadap sertifikat tanah sebagai bukti hak kepemilikan

33

Teknik pengumpulan bahan hukum dilakukan dengan cara mengutip dari buku-

buku literatur yang berhubungan dengan cara mencatat bahan-bahan hukum yang

berhubungan dengan keefektifitasan dari pendaftran tanah dan jaminan kepastian hukum

hak-hak atas tanah ditinjau dari Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997.

1. Studi Kepustakaan: Data kepustakaan dikumpulkan dengan cara membaca,

mencatat, mempelajari dan menganalisa isi pustaka yang berkaitan dengan

masalah objek penelitian. Penulis mempelajari dokumen dan arsip yang

berhubungan dengan masalah objek penelitian yaitu mekanisme menentukan

keabsahan kepemilikan sertifikat ganda.

2. Wawancara (Interview): Badan Pertanahan Kota Denpasar dengan menggunakan

daftar pertanyaan.

Pengamatan/observasi langsung: Teknik observasi langsung adalah teknik

pengumpulan data dimana peneliti mengadakan pengamatan secara langsung.

1.8.6. Teknik Pengolahan dan Analisis Data

Analisis bahan hukum dilakukan secara kualitatif yaitu penelitian tanpa

menggunakan angka/tabel, tetapi merupakan suatu uraian atau penjelasan dari suatu

permasalahan. Setelah seluruh bahan hukum yang dibutuhkan telah terkumpul, maka

akan dianalisis dengan menggunakan argumentasi hukum berdasarkan logika hukum

deduktif-induktif dan penyajiannya deskriptif dengan jalan menyusun secara sistematis

sehingga diperoleh suatu kesimpulan ilmiah.