18
LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) PADA KANTOR KECAMATAN BL. LIMBANGAN KABUPATEN GARUT Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Mengikuti Ujian Nasional (UN) Kelas XII TKJ SMKN 6 Garut Tahun pelajaran 2009-2010 Disusun Oleh SITI HOLIFAH NIS 070810107 JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 6 GARUT TAHUN PELAJARAN 2009-2010

73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

LAPORAN

PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)

PADA KANTOR KECAMATAN BL. LIMBANGAN

KABUPATEN GARUT

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Mengikuti Ujian Nasional (UN) Kelas XII TKJ SMKN 6 Garut

Tahun pelajaran 2009-2010

Disusun Oleh

S I T I H O L I F A H

NIS 070810107

JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 6 GARUT

TAHUN PELAJARAN 2009-2010

Page 2: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

LEMBAR PENGESAHAN PIHAK SEKOLAH

SMK NEGERI 6 GARUT

Menyetujui

Ketua Program, Pembimbing,

Inayah, S.Kom Inayah, S.Kom

NIP 480139009 NIP 480139009

Mengetahui

Wks Hubinmas,

Yeyet Rostika, S.Pd.

NIP 480131057

Kepala Sekolah,

Drs. Nanan Widjana, M.M.

NIP 131469566

Page 3: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

LEMBAR PENGESAHAN INSTANSI

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

PADA KANTOR KECAMATAN BL. LIMBANGAN KABUPATEN GARUT

Menyetujui

Pembimbing I, Pembimbing II, Pembimbing III,

Drs. Wawan Y, M.Si. Drs. Dindin Pardinat S. D a r a j a t NIP 131797571 NIP 010206461 NIP 010216932

Menyetujui

Camat Kecamatan Bl. Limbangan

Drs. H. Dudung S.

NIP 480097467

Page 4: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah segala puji hanya bagi Allah, Tuhan seru sekalian alam,

yang mana atas ridho dan rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan praktek kerja

industri di Kantor Kecamatan Bl. Limbangan, Garut.

Di dalam praktek kerja industri di Kantor Bl. Limbangan penulis banyak

mendapatkan ilmu pengetahuan, dan keterampilan yang belum pernah dipelajari

di sekolah. Dalam praktek kerja industri sangat sangat diperlukan sikap yang baik,

sopan dan disiplin dalam waktu bekerja.

Jadi di dalam praktek kerja industri ini dijadikan tempat yang

sesungguhnya di dunia kerja juga dijadikan tempat untuk mencari pengalaman

dan pengetahuan dalam pembelajaran yang tidak didapat di sekolah bisa didapat

di tempat melaksanakan praktek kerja industri.

Jadi dalam penulisan laporan ini penulis mengakui banyak sekali

mendapat bantuan yang berbentuk moril maupun materil dari berbagai pihak,

untuk itu penulis menyampaikan terima kasih kepada:

1. Yth. Bapak Drs. Nanan Widjana, M.M. selaku kepala sekolah SMK Negeri 6

Garut yang telah mempercayai penulis untuk melaksanakan pendidikan

sistem ganda.

2. Yth. Ibu Inayah, S.Kom. yang telah membimbing penulis sehingga dapat

menyelesaikan laporan ini.

3. Yth. Bapak Drs. Wawan Yanuarman, M.Si. yang telah memberi teori dan

pengarahan dalam penyambutan PKL.

Page 5: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

4. Yth. Bapak Darajat yang telah membimbing dengan rasa tanggung jawab

tulus dan sabar dalam melaksanakan praktek kerja industri sehingga penulis

dapat pengetahuan yang luas.

5. Yth. Orang yang telah memberi biaya dan memberi dorongan serta motivasi

dan do‟a.

6. Bapak Drs. H. Dudung S. selaku Camat Kec. Bl. Limbangan yang telah

memberi kesempatan kepada penulis untuk praktek kerja industri di

kecamatan Bl. Limbangan.

7. Yth. Guru-Guru yang telah memberi motivasi dan pelajaran terutama guru

produktif.

8. Buat teman-teman yang tidak mungkin namanya dicantumkan satu persatu

khususnya kelas XII Teknik Komputer dan Jaringan dan Tata Busana.

Dan penulis pun menyadari bahwa dalam penulisan laporan banyak yang

salah dan yang kurang, serta jauh dari sempurna, karena di dunia tidak ada yang

sempurna Cuma Allah yang sempurna.

Akhirnya penulis sebanyak mengucapkan terima kasih, semoga laporan ini

dapat berguna umumnya bagi pembaca khususnya bagi penulis.

Garut, Oktober 2009

Penulis

Page 6: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...........................................................................................

DAFTAR ISI ..........................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................

1.1. Latar Belakang Praktek Kerja Industri ....................................

1.2. Maksud dan Tujuan Praktek Kerja Industri ............................

1.3. Tempat Praktek Kerja Industri .................................................

1.4. Waktu Praktek Kerja Industri ...................................................

BAB II LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI ...................................

BAB III KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................

3.1. Kesimpulan ..............................................................................

3.2. Saran ........................................................................................

LAMPIRAN

Page 7: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Prakerin

Sebagai sekolah Menengah Kejuruan setiap siswa/siswi-nya harus dan

sebaiknya mengikuti pendidikan sistem ganda atau dengan kata lain yaitu praktek

kerja industri (prakerin). Pelaksanaan praktek kerja industri ini dilaksanakan pada

saat naik kelas 3 atau kelas 2 semester 2. Ataupun sesuai kurikulum-kurikulum

sekolah masing-masing dan jurusan-jurusan masing-masing.

Di dalam praktek kerja industri siswa mampu menonjolkan sikap yang

sistematik terhadap pekerjaan yang diperintahkan oleh atasan ataupun

pembimbing karena sikap disiplin tepat waktu sangat berpengaruh terhadap

penilaian dalam praktek kerja industri.

Dengan melihat pernyataan di atas, pemerintah dalam hal ini terutama

Depdikbud lebih memberi dorongan memperluas kesempatan untuk melaksanakan

memagang bagi para siswa/siswinya.

Suatu proses pendidikan berupa lahan kerja industri yang meliputi proses

peningkatran pengetahuan dan sikap yang diperlukan sebagai bekal untuk

memasuki lapangan kerja yang sesuai dengan studi masing-masing.

1.2 Maksud dan Tujuan Prakerin

Adapun maksud dan tujuan praktek kerja industri ini yaitu:

Page 8: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

1. Untuk memenuhi salah satu tugas akhir sekolah pendidikan SMKN 6

Garut.

2. Menghasilkan tenaga kerja yang profesional.

3. Meningkatkan efisiensi dalam proses pendidikan di dalam dunia

kerja/industri

4. Membekali siswa dengan pengalaman dan keterampilan sesuai dengan

jurusan masing-masing dan sebagai bekal untuk bekerja di dunia

usaha/industri sebagai persiapan penyesuaian diri di dunia kerja industri

masyarakat.

5. Menerapkan teori yang dipelajari di sekolah dengan praktek di dunia kerja

industri yang sesungguhnya.

1.3 Manfaat dan Kegunaan Prakerin

Dalam pembahasan awal dapat dikatakan praktek kerja industri adalah

bentuk pengajaran pendidikan sesuai dengan keahlian para siswa dan siswi sesuai

dengan bidangnya masing-masing melalui bekerja langsung dengan terarah

dengan program untuk mencapai tujuan, maka manfaat prakerin salah satunya

adalah sebagai berikut:

1. Dalam melaksanakan praktek kerja industri siswa mampu membedakan

antara sekolah dan perusahaan.

2. Praktek kerja industri memberikan penulis pelajaran berupa pengalaman

untuk acuan ke depannya.

Page 9: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

3. Siswa dapat mengetahui seluk beluk tentang perusahaan melalui kerja dalam

perusahaan.

4. dalam melaksanakan praktek kerja industri (prakerin) penulis juga tahu apa

yang penulis belum ketahui khususnya dalam segi keahlian perusahaan.

4. Mendapatkan pengetahuan-pengetahuan baru di tempat prakerin.

5. Di dalam Praktek Kerja Industri penulis juga banyak menemukan ilmu yang

belum diketahui sekolah

1.4 Tempat Praktek Kerja Industri

Dalam penetapan tempat Prakerin penulis ditempatkan di salah satu

instansi industri tapi penulis tidak diterima di industri itu, Cuma 2 orang. Tapi

akhirnya penulis ditetapkan di Kantor Kecamatan Bl. Limbangan Garut, Jalan

Inpres No. 32 Bl. Limbangan, Garut.

1.5 Waktu Pelakasanaan Prekerin

Waktu dan pelaksanaan Prakerin dimulai dari tanggal 6 Juli 2009 sampai

dengan selesai 30 September 2009 yang mana lamanya selama 47 hari.

Dimulainya Prakerin hari Senin sampai dengan hari Jum‟at karena hari

Sabtu dan Minggu libur. Masuk pukul 07.30 WIB dan sampai 13.00/ Itu pada hari

biasa, kalau pada bulan Ramadhan masuk pukul 08.30 pulang pukul 13.00

Page 10: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

BAB II

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

2.1 Sejarah Singkat Kecamatan Bl. Limbangan

Pada zaman dahulu kala waktu Rd. Adipati Limansenja Kusumah atau

R.A. Jayakusumah atau lebih dikenal sebagai Sunan Cipancar yang jadi Bupati

Limbangan pada tahun 1525. Kabupaten Limbangan itu namanya bukan

Limbangan, tapi Kabupaten Galeuhpakuwon.

Riwayat ganti nama dari Galeuhpakuwon menjadi Limbangan ada

keterkaitan dengan sejarah usaha-usaha menyebarkan agama Islam di pusat di

daerah bekas keprabuan Rumenggong kira-kira luasnya sama dengan daerah

Cianten, Bl. Limbangan, Malangbong, Wanakerta (Cibatu), Wanaraja, Sadang dan

Cipisung (Karang Pawitan/Suci). Tempat yang luasnya kira-kira sama dengan

jumlah daerah-daerah waktu beliau mula-mula menyebarkan agama Islam. Itulah

daerah pada zaman Sunan Cipancar, sebagian besar berupa wilayah kabupaten

Galeuhpakuwon. Pantas yang disebut daerah operasi Prabu Kiansantang (Pabu

Godog), sedangkan Prabu Kiansantang yaitu putra Raja Pajajaran (Prabu

Siliwangi) yang tidak mau masuk Islam. Sedangkan Prabu Kiansantang, selain

masuk Islam, terus menjadi Ulama Da‟wah (propaganda) bersamaan dengan

Ulama Syarif Hidayatullah Sultan Cirebon, yang dikenal dengan Sunan Gunung

Djati.

Page 11: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

Dalam buku Silsilah atau dalam cerita-cerita para orang tua dahulu, tidak

ada catatan yang menyatakan bahwa kabupaten Galeuhpakuwon pernah masuk

upeti ke kesultanan Cirebon, sedangkan kabupaten Galeuhpakuwon pada waktu

itu tidak termasuk daerah kekuasaan Cirebon, hanya barangkali dalam upaya

da‟wah Islam Sultan Cirebon Maulana Syarif Hidayatullah dianggap sesepuh oleh

kepala-kepala negara seluruh daerah tanah Sunda, hanya sebatas yang sudah

masuk Islam, seperti Kesultanan Banten, Kesultanan Jayakarta, Keprabuan

Sumedang Larang, dan kabupaten Galeuhpakuwon, intinya Sultan Cirebon (Sunan

Gunung Djati) mempunyai pengaruh serta wibawa yang besar dan berpengaruh di

kalangan kepala-kepala negara se-tatar Sunda.

Di sisi lain, Sunan Gunung Djati, Maulana Syarif Hidayatullah

mempunyai prakarsa (inisiatif) mengadakan pertemuan dengan kepala-kepala

negara setatar Sunda, yang dipimpin oleh beliau pada zaman sekatang, barangkali

disebut musyawarah besar.

Maklum, pada zaman dahulu pertama Islam yang menyebar di seluruh

tatar Sunda, segala tingkah laku di kalangan penyebar Islam pada dasarnya satu

ketegasan tiada lain maksudnya supaya saling mengisi jalan kesucian disertai jiwa

dan ketakwaan secara penuh serta disiplin baja. Sunan Gunung Jati pernah

mengundang para peserta pertemuan musyawarah besar di Cirebon telah

memperingatkan bahwa barang siapa yang memungkiri dalam waktu dibuka

pertemuan yang belum hadir apabila datang di Pendopo bakal dihukum mati oleh

pengawal pribadinya.

Page 12: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

Diceritakan: bahwa Raden Adipati Limansajaya Kusumah, Bupati

Galeuhpakuwon bersusah payah dalam perjalanan, turun gunung naik gunung

masuk hutan belantara menuju keraton Sultan Cirebon yang sangat melelahkan.

Begitu beliau tiba sampai di pintu gerbang (Gapura) Keraton Cirebon sudah dijaga

oleh dua orang Algojo yang akan melaksanakan tugas perintah Sultan Cirebon

menghadapi Rd. Adipati Limansanjaya Kusumah oleh kerisnya, tetapi Bupati

Galeuhpakuwon memang terkenal ilmunya (kesaktiannya) dua orang si algojo

tersebut akan menghunus dengan pedangnya sendiri menghadapi Rd. Liman

Sanjaya Kusumah (Sunan Cipancar) mendadak lemas lunglai tidak berdaya ketika

pada saat kejadian dengan disaksikan oleh Sunan Gunung Djati (Sunan Cirebon)

dan para pengawal tentunya menjadi gempar di dalam keraton.

Ketika melihat Bupati Galeuhpakuwon mencabut keris pusaka Rd. Adipati

Liman Sanjaya Kusumah, beliau mengatakan „sampaikan yakin salah‟ tidak

memenuhi undangan dalam waktunya, yang datang sangat melelahkan.

Setelah…….oleh pusaka yang dimilikinya, Bupati Galeuhpakuwon dengan

kesadaran sendiri sangat bijaksana, bahwa disiplin da‟wah Islam harus dipenuhi,

tanpa disertai oleh hati yang ikhlas dengan mempersilahkan memberikan keris

pusakanya kepada Sunan Gunung Djati. Tapi, ketika melihat keris pusaka sudah

berada di tangan Sunan Gunung Djatis, mengkilap bercahaya oleh Maulana Syarif

Hidayatullah, yang isinya: “Laaiqroohu Fiddiin” yang artinya tidak ada paksaan

dalam beragama. Dengan kaget, Sunan Gunung Djati terperanjat karena beliau

mengetahui bahwa siapa saja yang memakai keris itu, tentu pernah…dengan

Prabu Kiansantang menyebarkan agama Islam. Keris yang ditandai dengan ukiran

Page 13: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

“Laaiqrooha Fiddiin” yang dianggap suatu keris ganjaran dari Prabu Kiansantang,

memberikan penghargaan jasa-jasanya dalam menyebarkan agama Islam. Tidak

berbeda dari tanda penghargaan “samkarya nugraha” menurut jaman sekarang.

Setelah dua tokoh pada….lagi, Bupati Galeuhpakuwon yang didukung

oleh Sunan Gunung Djati ke Pendopo tempat musyawarah. Oleh Sunan Gunung

Djati diumumkan ke seluruh peserta yang hadir. Dalam pertemuan musyawarah

besar, bahwa putusan hukuman mati untuk Bupati Galeuhpakuwon dibatalkan,

karena berkaitan dengan jabatan, memegang keris warisan dari Prabu Kiansantang

yang menjadi bukti ketakwaannya. Raden Adipati Limansenjaya Kusumah kepada

Robul Ijjati dalam rangka menyebarkan agama Islam.

Malah Sunan Gunung Djati mengusulkan kepada para peserta musyawarah

supaya kabupaten Galeuhpakuwon diganti namanya menjadi kabupaten

„IMBANGAN‟ yaitu satu ciri bahwa Bupati Galeuhpakuwon “SA-IMBANG”

dengan Maulana Syarif Hidayatullah dalam rangka menyebarkan dakwah Islam.

Lambat laun, kabupaten Imbangan dalam sebutan berubah menjadi

kabupaten Limbangan. Kemudian keris pusakanya menurut informasi yang

dipercaya, masih disimpan di salah seorang sesepuh Cinunuk. Nama

Galeuhpakuwon tetap ada, tidak dihapus oleh Rd. Adipati Limansenjaya

Kusumah yaitu nama tempat yang pernah jadi Pusat Pemerintahan yang berlokasi

di Pasir Huut. Rd. Adipati Liman Sanjaya Kusumah wafat yang semula

dimakamkan di Galeuhpakuwon (Pasir huut) bekas Keraton setelah kira-kira ±80

tahun, makamnya dipindahkan ke Pasir Astana Desa Pasir Waru.

Page 14: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

2.3 Uraian Kegiatan Prakerin

Prakerin di Kantor Kecamatan Bl. Limbangan jalan Inpres No. 32 Bl.

Limbangan Garut penulis selama 3 bulan yang beralamat di alun-alun Limbangan,

di mana pelaksanaan Praktek Kerja Industri penulis sebagai siswa SMKN 6s

Garut harus mengikuti praktek kerja industri (prakerin) untuk memenuhi

persyaratan.

Minggu ke-1

Dalam minggu pertama kali berada di tempat kerja industri, penulis diperkenalkan

kepada para pembimbing dan diberi penyuluhan dari Sekmat Kec. Bl. Limbangan

tentang bagaimana cara kerja di lingkungan Kantor Kecamatan Bl. Limbangan.

Setelah itu penulis kepada kasi-kasi kepada para karyawan yang ada di Kantor

Kecamatan Bl. Limbangan, Garut.

Setelah itu penulis diperkenalkan dengan beberapa ruangan:

1. Ruangan Sekmat

2. Ruangan Camat

3. Ruangan Tempat Pembuatan KK/KTP

4. Ruangan Rapat

5. Ruangan Para Pengurus KB

6. Ruangan Komputer

7. Ruangan para Pengurus PNPM

Setelah itu penulis diberi materi tentang bagaimana cara mendisposisi surat

masuk, surat keluar dan indek suratnya.

Page 15: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

Minggu ke-2

Minggu ke-2 penulis disuruh mengerjakan register surat keluar monitoring Pemilu

2009 dan mengerjakan register Proposal perihal permohonan bantuan dana MTQ

dan mengerjakan register keterangan surat pindah atas nama Dede Kusnadi.

Minggu ke-3

Pada minggu ini penulis mengerjakan beberapa disposisi surat masuk dan keluar.

1. Mengerjakan disposisi surat masuk perihal permohonan izin mengadakan

kegiatan Hari Besar Islam (PHBI).

2. Mengerjakan disposisi surat keluar tentang kegiatan PHBI

3. Mengerjakan disposisi surat masuk perihal undangan peringatan Isro Mi‟raj

Nabi Muhammad SAW.

4. Mengerjakan register Kredit Bank atas nama Iya Rusmana.

Minggu ke-4

Pada minggu ini penulis mengikuti pengajian Al-Hidayah yang dimulai pada

pukul 08.00 s.d. 11.30 yang bertempat di mesjid Al-Hussen Limbangan yang

dipimpin langsung oleh K.H. Abdulsalam setelah itu penulis mengerjakan

disposisi surat masuk perihal undangan cuci tangan dengan sabun dann

mengerjakan resgister proposal perihal permohonan bantuan modal usaha.

Page 16: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

Minggu ke-5

Pada minggu ini penulis mengerjakan register surat pindah atas nama Yusuf

Irawan dan mengerjakan disposisi surat masuk perihal Peringatan HUT RI ke-64.

Minggu ke-6

Pada minggu ini penulis melaksanakan Jumsih di lingkungan kantor kecamatan

Bl. Limbangan dan mengerjakan disposisi surat masuk perihal undangan Isra

Mi‟raj.

Minggu ke-7

Pada minggu ini penulis mengerjakan disposisi surat masuk perihal bencana

kebakaran di Pasir Waru dan mengerjakan pengetikan Jamkesmas.

2.4 Pembahasan Masalah

Banyak permasalahan yang dihadapi selama penulis praktek kerja industri di

Kantor Kecamatan Bl. Limbangan Jl. Inpres No. 32, salah satunya adalah:

1. Dalam mendisposisi surat keluar

2. Dalam menentukan indeks surat

3. Dalam mendisposisi surat masuk

4. Dalam pembuatan surat untuk Dinas

5. Kurang memahami dalam membaca konsep karena penulis kurang belajar

dalam memahami dan cara membaca konsep, karena penulis masih banyak

kesalahan.

Page 17: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Di tempat praktek kerja industri (Prakerin) apabila kita meanamkan

sebagai soerang akademik komputer, maka orang-orang akan menganggap

kita bisa dalam segala hal mengenai komputer dan jaringan dengan teknik

informasi. Mungkin tidak ada sebabnya jika kita karena semua tidak dapat

dipisahkan karena sama-sama satu media (computer) dan juga berkaitan satu

sama lain. Namun yang jadi masalah dalam keahlian kita sendiri jangan

sampai tidak bisa karena tidak akan berdampak negatif. Sekarang untuk

menutupi smeua kekurangan-kekurangan kita, kita harus belajar di luar jam

pelajaran umumnya jangan mengandalkan dari sekolah karena sekolah pasti

mempunyai kekurangan apalagi kalau kita banyak belajar di luar jam sekolah,

kita pasti sering dihadapkan dengan permasalahan komputer.

3.2 Saran

1. Diharapkan sekolah dapat memilih hubungan baik dengan industri/instansi

walaupun bagaimana kondisinya agar dapat memudahkan siswa-siswinya

dalam praktek kerja industri (prakerin).

2. Sekolah diharapkan berkesinambungan dalam memonitoring siswa-siswinya

saat praktek kerja industri (prakerin)

Page 18: 73802421 Contoh Laporan Pkl Di Kantor Kecamatan Bl Limbangan

3. Pihak sekolah diharapkan dampat lebih selektif dalam mmeilih tempat

praktek kerja industri (prakerin) untuk siswa-siswinya yang sesuai dengan

kemampuannya.