14
PEMERINTAH KABUPATEN PROBOLINGGO DINAS PENDIDIKAN SMP ISLAM FATIHUL ULUM Jl. Sekarma RT/RW 11/04 Condong - Grogolan RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Sekolah : SMP Islam Fatihul Ulum Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : VII / Ganjil Alokasi Waktu : 3 x 40’ A. Kompetensi Inti (KI) 1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya 2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya. 3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, modifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori B. Kompetensi Dasar 2.1 Memiliki rasa ingin tahu, percaya diri, dan ketertarikan pada matematika sertamemiliki rasa percaya pada daya dan kegunaan matematika, yang terbentuk melalui pengalaman belajar.

RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

PEMERINTAH KABUPATEN PROBOLINGGO

DINAS PENDIDIKAN

SMP ISLAM FATIHUL ULUM

Jl. Sekarma RT/RW 11/04 Condong - Grogolan

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMP Islam Fatihul Ulum

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/Semester : VII / Ganjil

Alokasi Waktu : 3 x 40’

A. Kompetensi Inti (KI)

1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya

2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,

gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan

sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin

tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian

tampak mata

4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai,

merangkai, modifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung,

menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain

yang sama dalam sudut pandang/teori

B. Kompetensi Dasar

2.1 Memiliki rasa ingin tahu, percaya diri, dan ketertarikan pada matematika sertamemiliki

rasa percaya pada daya dan kegunaan matematika, yang terbentuk melalui pengalaman

belajar.

3.4 Memahami konsep perbandingan dan menggunakan bahasa perbandingandalam

mendeskripsikan hubungan dua besaran atau lebih

3.4 Menggunakan konsep perbandingan untuk menyelesaikan masalah nyata

denganmenggunakan.

C. Indikator

1. Memiliki rasa ingin tahu, percaya diri, dan ketertarikan pada matematika sertamemiliki

rasa percaya pada daya dan kegunaan matematikamampu menunjukkan pengertian suatu

perbandinganberdasarkan selisih dan perbandingn dari dua besaran( Sikap ).

2. Memahami konsep perbandingan dan menggunakan bahasa perbandingan dalam

mendeskripsikan hubungan dua besaran atau lebih ( Pengetahuan).

Page 2: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

3. Menggunakan konsep perbandingan untuk menyelesaikan masalah nyata (Ketrampilan).

D. Materi Pembelajaran

Arti Perbandingan

Perbandingan merupakan suatu hal yang sangat penting dalam matematika, demikian

juga dalam kehidupan sehari-hari kita pun tidak lepas dari perbandingan. Sebagai ilustrasi

perhatikan contoh berikut :

1. Usia Ayah 45 tahun dan usia ibu 40 tahun, sedangkan usia Ali 15 tahun serta usia Ani 10

tahun.

Perbandingan usia ayah dan ibu = 45 tahun : 40 tahun = 45 : 40 = 9 : 8

b. Perbandingan Usia Ali dan Ani = 15 tahun : 10 tahun = 15 : 10 = 3 : 2

c. Perbandingan usia Ayah dan Ali = 45 tahun : 15 tahun = 45 : 15 = 3 : 1

2. Tinggi badan Dewa 160 cm, tinggi badan Dewi, 120 cm dan tinggi badan Gita 60 cm

a. Perbandingan tinggi badan Dewa dan Dewi

= 160 cm :120 cm = 160:120 = 4:3 Perbandingan tinggi badan Dewi dan Gita = 120 cm :

60 cm = 120:60 = 2:1 Perbandingan tinggi badan Dewa dan Gita = 160 cm : 60 cm =

160:60 = 8:3

Terdapat 3 cara untuk menyatakan perbandingan :

1. Menggunakan pecahan, misalnya 23

2. Menggunakan dua bilangan yang dipisahkan oleh titik dua (:), misalnya 2:3 yang artinga

2 banding 3.

3. Menggunakan dua bilangan yang dipisahkan oleh kata dari, misalnya 2 dari 3.

Perbandingan sering juga disebut rasio

Page 3: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

E. Kegiatan Pembelajaran

Rincian Kegiatan Waktu

Pendahuluan

Peserta didik menjewab salam dari pendidik

Peserta didik bersama dengan pendidik berdoa

Peserta didik bersama dengan pendidik bertanya jawab tentang :

( Siswa di SMP Sukamaju diminta untuk memilih membaca melalui

media online atau media cetak. Dari 150 siswa, 100 siswa memilih

media online dan 50 siswa memilih media cetak. Bagaimana cara

kalian membandingkan siswa membaca media online atau media

cetak?)

20 menit

Kegiatan Inti

Mengamati

Mengamati gambar, foto, video atau secara langsung peristiwa, kejadian,

fenomena, konteks atau situasi yang berkaitan dengan perbandingan.

(Hal 168-169)

Menanyakan

Guru memotivasi, mendorong kreatifitas dalam bentuk bertanya, memberi

gagasan yang menarik dan menantang untuk didalami misal: bagaimana

perbandingan, skala, rasio penting untuk memodelkan dan menyelesaikan

masalah sehari-hari, dsb.

Membahas dan diskusi mempertanyakan berbagai ekspresi aljabar dan

khususnya persamaan linear dua variabel, misal: apa kelebihan dan

manfaat mengubah masalah sehari-hari ke model, denah atau peta,

bagaimana mengubah masalah/bahasa sehari-hari ke dalam diagram

dengan peta dan sebaliknya.

Mencoba (Eksperimen/Eksplorasi)

Membahas, mendeskripsikan dan menjelaskan pecahan biasa, pembilang,

penyebut dan representasinya ke dalam berbagai bentuk gambar, serta

kaitan dan penulisannya dalam bentuk perbandingan atau proporsi.

Membahas dan mendeskripsikan strategi mengubah suatu perbandingan ke

dalam bentuk nilai perbandingan bulat paling sederhana.

Menentukan nilai perbandingan/proporsi kuantitas benda dengan kuantitas

benda dalam suatu kumpulan benda.

Membahas, mendeskripsikan dan menjelaskan ciri atau karakteristik serta

menentukan nilai perbandingan yang bersifat seharga/linear atau berbalik

nilai/tidak senIlai dari dua besaran yang memiliki hubungan fungsional

dan disajikan dalam bentuk table, grafik dan persamaan.

Berlatih menentukan nilai perbandingan, kuantitas benda tertentu, ataupun

kuantitas keseluruhan benda, termasuk penerapannya di bidang aritmetika

social, pengukuran (geometri, sains) dan masalah lainnya berkaitan dengan

80 menit

Page 4: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

perbandingan.

Mengidentifikasi, mengorganisasi data, memilih informasi dan konsep

yang relevan, merumuskan model matematika (table, grafik atau

persamaan) dan menetapkan strategi yang tepat dalam menyelesaikan

masalah matematika atau masalah sehari-hari.

Menalar (Mengasosiasi)

Menyelidiki, menganalisis dan membedakan menjelaskan melalui contoh

kejadian, peristiwa, situasi atau fenomena alam dan aktifitas sosial sehari-

hari yang merupakan penerapan perbandingan.

Menyelidiki dan menguji sifat perbandingan (linear, tidak linear, seharga,

tidak seharga menggunakan contoh atau logika berpikir.

Menganalisis dan menyimpulkan perbedaan perbandingan langsung dan

tidak langung melalui contoh kejadian, peristiwa, situasi atau fenomena

alam dan aktifitas sosial sehari-hari.

Menyelidiki, menganalisis dan menyimpulkan sifat perbandingan berdasar

perilaku grafiknya.

Mengomunikasikan

Menyajikan secara tertulis atau lisan hasil pembelajaran, apa yang telah

dipelajari, keterampilan atau materi yang masih perlu ditingkatkan, atau

strategi atau konsep baru yang ditemukan (menurut siswa) berdasarkan apa

yang dipelajari pada tingkat kelas atau tingkat kelompok

Memberikan tanggapan hasil presentasi meliputi tanya jawab untuk

mengkonfirmasi, sanggahan dan alasan, memberikan tambahan informasi,

atau melengkapi informasi ataupun tanggapan lainnya.

Melakukan resume secara lengkap, komprehensif dan dibantu guru dari

konsep yang dipahami, keterampilan yang diperoleh maupun sikap

lainnya.

Penutup

Bersama peserta didik menyimpulkan PERBANDINGAN.

Memberikan tugas siswa untuk membawa

Melaksanakan Post test.

20 menit

F. Penilaian

Penilaian dilakukan dari proses dan hasil.

Penilaian proses dilakukan melalui :

1. observasi (unjuk kerja) kerja kelompok, (PENILAIAN AFEKTIF)

Instrumen observasi (pengamatan) dengan menggunakan lembar ceklist dengan fokus utama

pada aktivitas dalam kelompok, tanggungjawab, kejujuran dalam mencantumkan data dan

kerjasama.

2. Presentasi, (PENILAIAN PSIKOMOTOR)

Page 5: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

Instrumen presentasi menggunakan lembar pengamatan dengan fokus utama pada setiap

presentasi peserta didik).

Sedangkan penilaian hasil dilakukan melalui Post Tes, (PENILAIAN KOGNITIF)

1. Tes tertulis bentuk uraian tentang cara membandingkan.

Instrumen Terlampir

G. Media, Alat dan Sumber Belajar

Media : cetak dan elektronik

Alat : laptop

Sumber Belajar :

Kemendikbud. 2013. Matematika SMP/MTs Kelas VII (Buku Siswa). Jakarta:

Kemendikbud.

Buku Siswa Diknas Sesuai Kurikulum 2013 Halaman 168 - 172

Mengetahui,

Kepala SMP Islam Fatihul Ulum

Probolinggo, 21 November 2014

Guru Mata Pelajaran Matematika

Susanto, S.Pd Ajeng Karina Rosidah, S.Pd

Lampiran 1

Page 6: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

PROSEDUR PENILAIAN AFEKTIF SISWA PADA PERTEMUAN KE-1

PERBANDINGAN

No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian

1 Kejujuran Pengamatan Kegiatan inti nomor 1, 2, 3, 4

2 Tanggungjawab Pengamatan Kegiatan inti nomor 3, 4, 5,

3 Kerjasama Pengamatan Kegiatan inti nomor 1, 2, 3, 4, 5

LEMBAR PENGAMATAN PERKEMBANGAN AFEKTIF

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/Semester : VII/1

Tahun Pelajaran : 2014/2015

Waktu Pengamatan : 07.00- 09.00

Sikap yang dikembangkan dalam proses pembelajaran adalah kejujuran, tanggung jawab

dan kerjasama dalam kelompok.

Indikator perkembangan sikap KEJUJURAN

1. Kurang baikjika sama sekali tidak berusaha untuk mencoba jujur dalam proses

pembelajaran

2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk mencoba jujur dalam proses pembelajaran

tetapi masih belum ajeg/konsisten

3. Sangat baikjika menunjukkan adanya usaha untuk mencoba jujur dalam proses

pembelajaran secara terus menerus dan ajeg/konsisten

Indikator perkembangan sikap TANGGUNGJAWAB (dalam kelompok)

1. Kurang baikjika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam melaksanakan tugas

kelompok

2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam melaksanakan tugas-tugas

kelompok tetapi belum ajeg/konsisten

3. Sangat baikjika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas kelompok

secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Indikator perkembangan sikap KERJASAMA(dalam kelompok)

1. Kurang baikjika menunjukkan sama sekali tidak kerjasama dalam melaksanakan tugas

kelompok.

2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam melaksanakan tugas-tugas

kelompok tetapi belum ajeg/konsisten

3. Sangat baikjika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas kelompok

secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Bubuhkan tanda ( √ ) pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.

Page 7: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

N

ONama

Rasa ingin tahu Tanggungjawab

SB B KB SB B KB

1

2

3

...

20

SB = sangat baik B = baik KB = kurang baik

Mengetahui,

Kepala SMP Islam Fatihul Ulum

Probolinggo, 21 November 2014

Guru Mata Pelajaran Matematika

Susanto, S.Pd Ajeng Karina Rosidah, S.Pd

Lampiran 2

Page 8: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

PENILAIAN PSIKOMOTOR SISWA PADA PERTEMUAN KE-I

Mata Pelajaran : Matematika

Materi Pokok : Perbandingan

Kelompok : ........................

Petunjuk Pengisian:

Amatilah aktivitas siswa selama proses pembelajaran dalam kelompok . Isilah lembar

pengamatan dengan prosedur sebagai berikut:

1. Pengamat dalam melakukan pengamatan duduk di tempat yang mungkin dapat melihat semua

aktivitas siswa

2. Setiap 150 detik, pengamat melakukan aktivitas pengamatan aktivitas siswa yang dominan,

dan 30 detik berikutnya pengamat menulis hasil pengamatan.

No Aktivitas yang diamatiSkor

Mak.

HasilKet

Baik Cukup Rendah

1Mengerjakan tugas kelompok secara

aktif3

2

Berlatih melakukan kerjasama

menyusunn peta konsep (berada dalam

tugas, mengambil giliran, bertanya,

mendengarkan dengan aktif,

memberikan dan menghargai

kontribusi)

3

3

Aktif dalam kegiatan diskusi

kelas/presentasi:

- Seluruh perhatian diarahkan pada

materi presentasi

- Mengikuti kegiatan

diskusi/presentasi secara aktif

- Pertanyaan yang diajukan relevan

dengan tema yang didiskusikan

- Menjawab pertanyaan sesuai

dengan maksud dan tujuan

pertanyaan

- Memberikan pendapat/tanggapan

yang argumentatif

- Menghargai saran dan pendapat

sesama teman peserta presentasi

3

3

3

3

3

3

Total 24

Capaian (%)

Lampiran 3

Page 9: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

PENILAIAN KOGNITIF ( POST TEST ) SISWA PADA PERTEMUAN KE-1

PERBANDINGAN

1. Dalam satu kotak terdapat 78 buah terdiri dari buah mangga dan buah manggis. Jika

perbandingan buah mangga dan buah manggis adalah 5:8. Berapa banyak masing-masing

buah tersebut?

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………….

2. Di satu desa diketahui perbandingan bidan dan dokter adalah 5:3. Jika selisih dokter dan

bidan adalah 20. Berapakah jumlah dokter dan bidan di desa tersebut?

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………

3. Diketahui perbandingan uang Ubay dan Onos adalah 5:4. Dan uang Onos dan Toni

berbanding 3:4. Jika jumlah uang mereka bertiga adalah 43.000. Berapa masing-masing

uang mereka?

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………

4. Jika perbandingan A : B adalah 2 : 3 dan B : C adalah 4 : 5.

Maka perbandingan A : C adalah?

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………….

DISKUSI KELOMPOK

Page 10: RPP PERBANDINGAN VII KURIKULUM 2013

Nama Kelompok :

1. ………………………………………………….

2. ……………………………………………….....

3. ……………………………………………….....

4. ……………………………………………….....

Setelah kalian mengamati, menanya dan menggali informasi dari masalah 3.1, tuliskan jawaban

dari pertanyan berikut dan diskusikan dengan teman kalian.

1. Apa yang kalian ketahui tentang perbandingan?

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………

2. Bagaimanakah satuan kedua ukuran/kuantitas dalam menyatakan suatu perbandingan?

Jelaskan.

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………

3. Bagaimanakah jika urutan bilangan-bilangan dipertukarkan? Apakah memiliki arti yang

berbeda? Jelaskan.

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………