8

Click here to load reader

Makalah b Indo 2

  • Upload
    oggay94

  • View
    11

  • Download
    1

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Makalah b Indo 2

BAB IIISI

2.1. Landasan Teori

2.1.1. Mahasiswa dan Peran Fungsi Mahasiswa

  Peran dan Fungsi Mahasiswa Mahasiswa,menurut KBBI pengertian mahasiswa adalah

orang yang belajar di perguruan tinggi,secara adminitrasi mereka terdaftar sebagai murid di perguruan tinggi. Tapi pengertian itu tidak hanya sebatas itu, Mahasiswa itu mengandung pengertian yang lebih luas dari sekedar terdaftar secara administrasi. Akan tetapi menjadi mahasiswa itu mengandung arti yang sangat luas,mahasiswa adalah agen pembawa perubahan. Menjadi mahasiswa itu merupakan kebanggaan dan juga sebagai tanggung jawab besar sebagai agen pembawa perubahan. Menjadi seseorang yangakan memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat.Sebagai kaum intelektual, mahasiswa memiliki peranan yang sangat penting dalam kehidupan berbangsa.

Peran pertama Sebagai Agent Of Change, mahasiswa sebagai agen perubahan dituntut bersifat kritis dan diperlukan implementasi yang nyata. Mahasiswa adalah garda terdepan dalammemperjuangkan hak-hak rakyat , mengembalikan nilai-nilai kebenaran yang dilakukan oleh kelompok-kelompok elit yang hanya memetingkan dirinya dan nasib kelompoknya. Dan jangan sampai garda terdepan ini terikat oleh politik dan kepentingan kelompok, dan melupakan peranannya sebagai agen of changes. Dan Harapan bangsa terhadap mahasiswa adalah menjadi generasi penerus yang memiliki loyalitas tinggi terhadap kemajuan bangsa.Peranan Mahasiswa yang kedua adalah sebagai social control, mahasiswa sebagai penengah antara pemerintah dan masyarakat, disinilah peranan mahasiswa sebagai pengontrol. Mahasiswa menyampaikan aspirasi masyarakat terhadap pemerintah dan juga mahasiswa menunjukkan sikapyang baik terhadap masyarakat sebagai kontrol sosial. Sebagai pengontrol sosial mahasiswa juga memiliki tugas mengontrol peraturan peraturan dan kebijakan kebijakan yang dibuat untuk kepentingan pribadi dan kelompok.

Peran mahasiswa yang ketiga adalah Iron Stock, yaitu mahasiswa diharapkan menjadi manusia manusia tangguh yang memilik kemampuan dan akhlak mulia yang nantinya dapat menggantikan generasi-generasi sebelumnya. Intinya mahasiswa merupakan aset cadangan, harapan bangsauntuk masa depan. Tidak dapat dipungkiri bahwa seluruh organisasi yang ada akan bersifat mengalir,yaitu ditandai dengan pergantian kekuasaan dari golongan tua ke golongan muda, oleh karena ituharus dilakukan terus-menerus. Dunia kampus dan kemahasiswaannya merupakan momentumkaderisasi yang sangat sayang bila tidak dimanfaatkan bagi mereka yang memiliki kesempatan.Pada Intinya peran dan fungsi mahasiswa adalah sebagai Garda/agen, yang memiliki tugas untukmembuat perubahan yang lebih baik untuk bangsa dan negara. Mulai dari membawa perubahan,mengontrol , penengah pemerintah dengan rakyat, dan

Page 2: Makalah b Indo 2

Sebagai aset bangsa. Sehingga kita sebagaimahasiswa mesti bersifat kritis terhadap permasalahan yang ada sehingga kita dapat berjalan sesuai dengan peranan kita sebagai mahasiswa.

Peran fungsi mahasiswa yang terakhir adalah moral value. Mahasiswa sebagai penjaga stabilitas lingkungan masyarakat, diwajibkan untuk menjaga moral-moral yang ada. Bila di lingkungan sekitar terjadi hal-hal yang menyimpamg dari norma yang ada, maka mahasiswa dituntut untuk merubah dan meluruskan kembali sesuai dengan apa yang diharapkan. Mahasiswa sendiripun harus punya moral yang baik agar bisa menjadi contoh bagi masyarakat dan juga harus bisa merubah ke arah yang lebih baik jika moral bangsa sudah sangat buruk, baik melalui kritik secara diplomatis ataupun aksi.

2.1.2. Riset

Riset atau penelitian sering dideskripsikan sebagai suatu proses investigasi yang dilakukan dengan aktif, tekun, dan sistematis, yang bertujuan untuk menemukan,menginterpretasikan, dan merevisi fakta-fakta. Penyelidikan intelektual ini menghasilkan suatu pengetahuan yang lebih mendalam mengenai suatu peristiwa, tingkah laku, teori, dan hukum, serta membuka peluang bagi penerapan praktis dari pengetahuan tersebut. Istilah ini juga digunakan untuk menjelaskan suatu koleksi informasimenyeluruh mengenai suatu subyek tertentu, dan biasanya dihubungkan dengan hasil dari suatu ilmu atau metode ilmiah. Kata ini diserap dari kata bahasa Inggris research yang diturunkan dari bahasa Perancis yang memiliki arti harfiah "menyelidiki secara tuntas".

Sebuah riset yang baik akan menghasilkan:1. Produk atau inovasi baru yang dapat langsung dipakai oleh industri (bukan hanya

sebatas purwarupa)2. Paten3. Publikasi di jurnal internasional

2.1.3. Teknologi

Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Penggunaan teknologi oleh manusia diawali dengan pengubahan sumber daya alam menjadi alat-alat sederhana. Penemuan prasejarah tentang kemampuan mengendalikanapi telah menaikkan ketersediaan sumber-sumber pangan, sedangkan penciptaan roda telah membantu manusia dalam beperjalanan dan mengendalikan lingkungan mereka. Perkembangan teknologi terbaru, termasuk di antaranya mesin cetak, telepon, dan Internet, telah memperkecil hambatan fisik terhadap komunikasi dan memungkinkan manusia untuk berinteraksi secara bebas dalam skala global. Tetapi, tidak semua teknologi digunakan untuk tujuan damai; pengembangan senjata penghancur yang semakin hebat telah berlangsung sepanjang sejarah, dari pentungan sampai senjata nuklir.

Page 3: Makalah b Indo 2

Teknologi telah memengaruhi masyarakat dan sekelilingnya dalam banyak cara. Di banyak kelompok masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi (termasukekonomi global masa kini) dan telah memungkinkan bertambahnya kaum senggang. Banyak proses teknologi menghasilkan produk sampingan yang tidak dikehendaki, yang disebut pencemar, dan menguras sumber daya alam, merugikan dan merusak Bumi dan lingkungannya. Berbagai macam penerapan teknologi telah memengaruhi nilai suatu masyarakat dan teknologi baru seringkali mencuatkan pertanyaan-pertanyaan etika baru. Sebagai contoh, meluasnya gagasan tentang efisiensi dalam konteks produktivitas manusia, suatu istilah yang pada awalnynya hanya menyangku permesinan, contoh lainnya adalah tantangan norma-norma tradisional. Bahwa keadaan ini membahayakan lingkungan dan mengucilkan manusia; penyokong paham-paham seperti transhumanisme dan tekno-progresivisme memandang proses teknologi yang berkelanjutan sebagai hal yang menguntungkan bagi masyarakat dan kondisi manusia. Tentu saja, paling sedikit hingga saat ini, diyakini bahwa pengembangan teknologi hanya terbatas bagi umat manusia, tetapi kajian-kajian ilmiah terbaru mengisyaratkan bahwa primata lainnya dan komunitas lumba-lumba tertentu telah mengembangkan alat-alat sederhana dan belajar untuk mewariskan pengetahuan mereka kepada keturunan mereka.

2.2 Pembahasan

Mahasiswa sebagai ujung tombak perubahan dan kemajuan bangsa telah melakukan banyak hal demi tercapainya kemajuan riset dan teknologi. Salah satu kontribusi yang diberikan oleh mahasiswa berupa penuangan ide-ide karya tulis ilmiah. Dalam hal ini dikti telah berusaha menampung ide-ide tersebut dengan mengadakan pkm (program kreatifitas mahasiswa), dengan sistemnya dikti mendanai karya tulis ilmiah yang memiliki ide kreatif untuk diwujudkan secara nyata. Berdasarkan data dari dikti capaian program PKM yang telah dilaksanakan tahun 2011 sebanyak 12.255 peserta, tahun 2012 sebanyak 11.906 peserta, dan pada tahun 2013 akan diberikan kepada 11.000 peserta didik. Ikut sertanya mahasiswa dalam PKM otomatis telah memberikan berbagai macam ide-ide kreatif yang mendorong percepatan kemajuan bangsa di bidang riset dan teknologi. Contohnya

Selain dalam pemberian dan penuangan ide-ide kreatif, mahasiswa juga telah mampu memberikan bukti kemajuan dalam bidang riset dan teknologi secara nyata. Kemenangan mahasiswa dalam berbagai lomba-lomba di tingkat nasional maupun internasional dalam kompetisi di bidang ICT dan otomotif sebagai salah buktinya. Kemenangan mahasiswa Indonesia yang menyapu bersih podium juara 1,2, dan 3 pada kontes robot internasional yang diadakan di Trinity College, Hartford, Connecticut, AS, 5-6 April lalu adalah bukti . Bukti lain kontribusi mahasiswa dalam upaya memajukan bangsa di bidang ristek adalah kemenangan mahasiswa Indonesia pada ajang lomba Shell Eco Marathon Asia 2014 di kategori UrbanConcept Bensin dan UrbanConcept diesel.

Page 4: Makalah b Indo 2

Pemberian konsep, penuangan ide PKM, kemenangan-kemenangan mahasiswa Indonesia pada berbagai ajang perlombaan yang menuntut kemampuan ristek yang mumpuni adalah bukti nyata kontribusi dalam memajukan ristek tanah air. Namun, mahasiswa yang turut berperan dalam memajukan ristek ini belum tersebar secara merata. Diperlukan pemerataan sosialisasi tentang pentingnya kemajuan ristek kepada mahasiswa, peningkatan intesitas pelatihan karya tulis di perguruan tinggi amat diperlukan, dan bantuan pemerintah dalam berbagai hal baik berupa dana maupun aspresiasi sangat diharapkan agar tercapainya pemerataan minat mahasiswa dalam mengembangkan riset dan teknologi.

Page 5: Makalah b Indo 2

BAB IIIPENUTUP

Dapat disimpulkan telah banyak kontribusi mahasiswa dalam upaya memajukan dunia ristek di Indonesia, salah satu bentuk kontribusinya berupa penuangan ide-ide kreatif dalam bentuk karya tulis ilmiah dan praktik riset berupa pengembangan sebuah teknologi inovatif dimana salah satunya berupa pengembangan robot dan otomotif.

Hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan minat mahasiswa dalam bidang riset dan teknologi adalah pemerintah turut andil dengan memberikan dukugan, motivasi, dan penyebaran informasi secara merata agar mahasiwa tertarik untuk berperan serta dalam upaya pengembangan riset dan teknologi di Indonesia.

Page 6: Makalah b Indo 2

Daftar Pustaka

http://kemdikbud.go.id/kemdikbud/berita/2377http://simlitabmas.dikti.go.id/https://www.academia.edu/FindPapers/Tag